Anda di halaman 1dari 4

PANITIA PELAKSANA

TURNAMEN SEPAK BOLA


PORKAL OPEN ROAD TO INTERNASIONAL BATAM
SE-Kalimantan Barat
Jln RAYA LORONG-KARTIASA DESA LORONG KECAMATAN SAMBAS

TATA TERTIB
PERATURAN PERTANDINGAN SEPAK BOLA
PORKAL OPEN U10,U12 TAHUN 2024
A. KETENTUAN KHUSUS

1. Persyaratan Peserta
a. Pemain adalah u-10 kelahiran tahun 2014
b. Pemain adalah u-12 kelahiran tahun 2012
c. Jumlah pemain yang didaftarkan oleh tim SSB maksimal 12 orang
d. Pada saat pertandingan 12, maka setiap tim wajib memaikan
pemainnya minimaln 7 orang pemain ( 7 vs 7 ) di dalan lapangan
e. Seluruh pemai yang didaftarkan wajib melampirkan, 1 AKTA
KELAHIRAN ASLI, 2 KK ASLI, 3 RAPORT ASLI, dan apabila
pemain sudah memiliki KIA ( kartu identitas anak ) point 1, 2, dan 3
tidak perlu lagi
f. Semua persyaratan identitas pemain yang asli di bawa saat TM dan
identitas tersebut di serahkan ke panitia pelaksana dalam bentuk buku
pemain dan melampirkan foto copy identitas diri.
g. Semua persyaratan identitas pemain di serahkan 1 jam sebelum TM
dan identitas tersebut di serahkan ke panitia pelaksana dalam bentuk
buku pemain dan melampirkan foto copy identitas diri dan di legalisir
Asli dari pimpinan instansi tersebut.

2. Uang Pembinaan
1. Panitia Pelaksana menyediakan hadiah berupa uang dan pembinaan
JUARA I Uang Pembinaan + Medali & Tropy
JUARA II Uang Pembinaan + Medali
JUARA III Uang Pembinaan + Medali
JUARA IV Uang Pembinaan

A. Peserta / SSb
1. setiap tim atau ssb yang ikut serta dalam turnamen ini boleh memainkan
pemain dari luar Kalimantan barat.
2. Kick off atau seluruh pertandingan akan dilaksanakan di lapangan sepak bola
Lorong betuah.
PANITIA PELAKSANA
TURNAMEN SEPAK BOLA
PORKAL OPEN ROAD TO INTERNASIONAL BATAM
SE-Kalimantan Barat
Jln RAYA LORONG-KARTIASA DESA LORONG KECAMATAN SAMBAS

B. KETENTUAN UMUM
Sistem Pertandingan Babak Penyisihan
- Pertandingan menggunakan system setengah kompetisi ( keliling )
- Tim yang berhak mengikuti babak selanjutnya adalah posisi Juara Grup dan Runner
Up
- Untuk menentukan tim juara Grup yang di isi oleh 2 (Dua) Tim Antara lain :
- Pertandingan di penyisihan Grup menggunakan system Leg ( 1 dan 2 )
- Penentuan juara Grup mengacu pada peraturan umumnya (agregat)
- Apabila Hasil agregat masih sama maka akan di lanjutkan dengan adu
finalti
-Penentuan Rangking akan ditentukan berdasarkan perolehan point dari hasil pertandingan
yang telah di lakukan yaitu : 3 (Tiga) point untuk hasil kemenangan , 1 (satu) point
untuk hasil seri, 0 (nol) point untuk hasil kalah.
-Jika akhir kompetisi terdapat 2 (Dua) tim atau lebih yang mendapat nilai (point)
kemenangan yang sama, maka untuk menentukan kedudukan dari Tim-Tim tersebut,
ditentukan sebagai berikut
a. Perbedaan gol yang didapat dari jumlah gol memasukan (goal plus) dikurangi
gol kemasukan (goal minus)
b. Jika perbedaan goal sama makan urutan kedudukannya ditentukan dari jumlah
goal plus yang terbanyak
c. Jika pada butir (b) masih tetap sama, maka hasil pertemuan kemenangan antara
2 (dua) Tim yang terkait menentukan urutannya (head to head)
d. Jika pada butir ( c ) masih tetap sama, maka tim dengan jumlah pertandingan
menang lebih banyak yang dinyatakan sebagai urutan yang lebih tinggi.
e. Jika pada butir (d) juga masih tetap sama, maka dilakukan dengan undian yang
dipimpin oleh pengawas pertandingan atau inspektur wasit dengan di saksikan
oleh kapten kedua tim yang memiliki kedudukan yang sama.

C. Sistem Pertandingan Babak 8 Besar dan Sampai ke Final


1. Pertandingan menggunakan sistim gugur
2. Untuk pertandingan 8 Besar ke Final tidak ada perpanjangan waktu dan lansung
dilakukan adu pinalti yang di lakukan 3 penendang
3. Penentuan juara I, II, III, dan IV akan ditentukan berdasarkan hasil dari pertandingan
babak semifinal.
4. Jika terjadi seri atau tidak ada kemenangan dari salah satu Tim, maka akan dilanjutkan
dengan adu pinalti, dan adu pinalti juga tidak ada kemenangan, maka lansung di
adakan cabut undi / lempar koin yang di laksanakan sebanyak 3 kali lemparan di
saksikan oleh inspektur pertandingan

D. Tata Tertib Pertandingan


1. Durasi pertandingan akan berlansung 2 x 12 mwnit, ( ditambah waktu istirahat 5
menit )
2. Tiap team peserta wajib hadir 15 menit sebelum pertandingan dimulai
PANITIA PELAKSANA
TURNAMEN SEPAK BOLA
PORKAL OPEN ROAD TO INTERNASIONAL BATAM
SE-Kalimantan Barat
Jln RAYA LORONG-KARTIASA DESA LORONG KECAMATAN SAMBAS

3. Tiap team peserta wajib meregistrasi ulang teamnya (DSP) kepada panitia pada saat
akan dimulai pertandingan.
4. Pergantian pemain tidak terbatas asalkan pemain cadangan sudah bermain semuanya
5. ( Akumulasi kartu ),apabila pemain mendapat 2x kartu kuning yang kemudian
mendapat kartu merah dalam sebuah pertandingan, maka pemain tersebut tidak
diperbolehkan mengikuti 2x pertandingan berikutnya, dan apabila peman
mendapatkan lansung kartu merah tanpa kartu kuning terlebih dahulu pemain tersebut
tidak diperbolehkan mengikuti 3x pertandingan berikutnya.
6. Tiap team peserta wajib menaati seluruh peraturan pertandingan yang telah di
tetapkan oleh panitia pelaksana yang akab di bagikan kepada setiap team.
PANITIA PELAKSANA
TURNAMEN SEPAK BOLA
PORKAL OPEN ROAD TO INTERNASIONAL BATAM
SE-Kalimantan Barat
Jln RAYA LORONG-KARTIASA DESA LORONG KECAMATAN SAMBAS

E. Perlengkapan Pertandingan
1. Tiap team peserta diwajibkan memiliki baju kaos dan celana seragam team
( jersey shirt ) yang seragam dengan nomor yang tertera dibagian punggung
2. Tiap team diwajibkan berkaos kaki seragam dan menggunakan sepatu dari
bahan kain/kulit dengan bagian telapak bersol karet ( sepatu ket’s ) termasuk
penjaga gawang.
3. Tiap pemain diwajibkan menggunakan pelindung kaki
4. Penjaga gawang dianjurkan menggunakan pelindung tangan dan diharuskan
menggunakan kostum yang mudah dibedakab dengan pemain lainnya
5. Pemain tidak boleh menggunakan atau memakai peralatan atau perhiasan
apapun yang dapat membahayakan dirinya atau pemain lain pada saat
pertandingan berlansung
6. Apabila ada kesamaan warna baju seragam, maka team tamu ( team yang di
sebut ke dua ) yang mengganti seragam
7. Keseluruhan team wajib menaati selurug ketentuan tentang perlengkapan
pertandingan yang telah di tetapkan

H. Medical Care
- Pertolongan pertama ( medical care ) terhadap pemain yang mengalami cidera, akan
menjadi penanggung jawab petugas medical care dari team yang bersangkutan

Hal-hal yang belum diatur atau belum cukup diatur dalam peraturan umum Turnamen Sepak
Bola “PORKAL OPEN TAHUN 2024, akan ditetapkan oleh panitia pelaksana

Ditetapkan :Sambas
Pada tanggal :

PANITIA PELAKSANA
Ketua,

HENDRA

Anda mungkin juga menyukai