Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH PROVINSI KALIMANTAN BARAT

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


S M A NEGERI 1 NOYAN
Alamat : Jalan Petungun Desa Sungai Dangin Kec. Noyan Kab. Sanggau

PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS) GANJIL


TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Mata Pelajaran : BIOLOGI


Satuan Pendidikan : SMA
Kelas / Program : X MIA
Hari / Tanggal : Selasa, 8 Desember 2020
Waktu : 90 Menit

SOAL PILIHAN GANDA


Pilihlah salah satu jawabann yang paling tepat dan benar dengan memberikan tanda
silang (X) pada huruf A, B, C, D dan E di lembar jawaban yang tersedia

1. Mimosa pudica apabila diberi rangsangan sentuhan maka daun-daunnya akan menutup.
Kemampuan yang dilakukan Mimosa pudica adalah salah satu contoh dari kemampuan
yang menciri makhluk hidup yaitu ….

A. Melakukan Respirasi D. Melakukan reproduksi


B. Memerlukan nutrisi E. Melakukan ekskresi
C. Menunjukan iritabilitas

2. Tingkat organisasi kehidupan mulai dari yang terkecil secara berurutan adalah ….
A. Molekul – sel – jaringan – organ – sistem organ – individu – komunitas – populasi
B. Molekul – sel – jaringan – organ – sistem organ – individu – populasi –
komunitas
C. Molekul – sel – jaringan – sistem organ – organ – populasi – komunitas – individu
D. Sel – molekul – jaringan – organ – sistem organ – individu – komunitas –
populasi
E. Sel – molekul – jaringan – organ – sistem organ – individu – populasi – komunitas

3. Untuk mempermudah mempelajari objek biologi yang sangat beragam, perlu


dilakukan klasifikasi. Cabang biologi yang mempelajari klasifikasi adalah ….

A. Teratology D. Taksonomi
B. Botani E. Embriologi
C. Ekologi
4. Seorang ilmuwan telah menciptakan tanaman pangan yang tahan terhadap serangan
hama serangga. Cabang biologi yang diperlukan untuk menciptakan produk transgenic
tersebut adalah ….

A. Genetika D. Herpetology
B. Ornitologi E. Taksonomi
C. Bioteknologi

5. Seorang pasien mengalamai kerusakan hati akibat hepatitis. Bagian yang diserang
penyakit tersebut pada tingkat orgaisasi kehidupan termasuk pada tingkatan ….

A. Molekul D. Organ
B. Sel E. Populasi
C. Jaringan

6. Virus dianggap peralihan antara benda mati dan makhluk hidup. Alasan virus dapat
dikelompokkan ke dalam makhluk hidup adalah ….
A. Virus dapat menyebabkan penyakit pada manusia
B. Virus dapat diisolasi menjadi kristal
C. Virus dapat memperbanyak diri pada sel hidup
D. Virus memiliki molekul asam nukleat
E. Virus memiliki protein pada dinding selnya

7. Perhatikan gambar berikut ini!

Bagian virus yang berfungsi sebagai informasi genetik ditunjukan oleh nomor ….

A. 1 D. 4
B. 2 E. 5
C. 3

8. Fase litik pada reproduksi virus diawali dengan melekatnya virus pada bagian tubuh
sel inang, kemudian akan memasukkan DNA ke dalam tubuh inang dengan tujuan
untuk….
A. Melumpuhkan sel inang agar tidak berkembang biak
B. Mengendalikan sintesis protein dan membentuk bagian-bagian tubuhnya
C. Memacu produksi enzim untuk memecah sel inang
D. Mengeluarkan protoplasma sel inang untuk tempat berkembang biak
E. Mengaktifkan inti sel inang untuk memperoduksi enzim

9. Urutan yang benar fase litik pada reproduksi virus adalah….


A. Pelekatan, penetrasi, replikasi, pelepasan, dan perakitan
B. Pelekatan, penetrasi, perakitan, replikasi, dan pelepasan
C. Pelekatan, penetrasi, replikasi, perakitan, dan pelepasan
D. Penetrasi, pelekatan, perakitan, replikasi, dan pelepasan
E. Pelepasan, perakitan, penetrasi, replikasi, dan pelekatan

10. Beberapa penyakit berikut yang disebabkan oleh virus adalah ….


A. Demam berdarah, polio, tifus, dan kolera
B. Demam berdarah, flu, rabies, dan kolera
C. Flu, polio, rabies, dan cacar
D. Flu, tifus, campak, dan disentri
E. Cacar, polio, disentri, dan kolera

11. Kapsul merupakan bagian berupa lapisan yang terdapat pada bakteri. Fungsi kapsul
pada bakteri adalah ….
A. Mempertahankan diri dari sel inang
B. Melindungi sel dari lisis
C. Tepat proses transportasi zat
D. Tempat pembentukan enzim dan energi
E. Tempat terjadinya metabolisme

12. Fungsi dari mesosom yang terdapat pada sel bakteri adalah ….
A. Mempertahankan bentuk bakteri
B. Tempat terjadi metabolisme
C. Tempat pembentukan DNA
D. Melindungi sel bakteri
E. Tempat pembentukan energi

13. Kandungan spesifik yang terdapat pada dinding sel bakteri adalah ….

A. Pektin D. Peptidoglikan
B. Selulosa E. Lipoprotein
C. Lignin

14. Perbedaan pokok antara bakteri dan ganggang hijau biru adalah….
A. Bakteri hidup secara heterotrof, ganggang hijau biru hidup secara autotrof
B. Bakteri tidak bergerak, ganggang hijau biru bergerak
C. Bakteri tak bermembran inti, ganggang hijau biru bermembran inti
D. Bakteri bersimbiosis, ganggang hijau biru tak bersimbiosis
E. Bakteri danpat membelah diri, ganggang hijau biru tidak dapat membelah diri

15. Bakteri berbentuk kokus berkoloni membentuk kelompok seperti rantai disebut….

A. Monokokus D. Stafilokokus
B. Diplokokus E. Streptokokus
C. Tetrakokus

16. Berdasarkan jumlah dan letak flagel pada permukaan selnya bakteri dapat
dikelompokkan kedalam beberapa kelompok, satu diantaranya adalah amfitrik. Yang
dimaksud dengan amfitrik adalah ….
A. Bakteri yang memiliki sebuah flagel
B. Bakteri yang memiliki flagel pada dua ujung sel
C. Bakteri yang memiliki flagel pada salah satu ujung sel
D. Bakteri yang memiliki flagel diseluruh bagian sel
E. Bakteri yang tidak memiliki flagel

17. Proses reproduksi bakteri dengan cara pemindahan DNA dengan perantara virus
adalah …..

A. Pembelahan biner D. Transduksi


B. Transformasi E. Replikasi
C. Konjugasi

18. Perhatikan tabel berikut ini!

No Bakteri Penyakit yang Ditimbulkan


1 Vibrio comma Kolera
2 Treponema pallidum Kencing nanah
3 Neiserria gonorhoe Sifilis
4 Salmonela thyposa Tifus
5 Pasteurella pestis Sampar
Berdasakan tabel, nomor yang tepat umtuk menyatakan hubungan bakteri dan
penyakit yang ditumbulkan adalah

A. 1 dan 3 D. 2 dan 3
B. 1 dan 4 E. 3 dan 4
C. 1 dan 5

19. Bakteri yang berperan dalam menyuburkan tanah karena dapat mengikat nitrogen
bebas adalah ….
A. Nitrobacter sp. D. Methanobacteria sp.
B. Lactobacillus caseii E. Rhizobium leguminosorum
C. Streptococcus lactis

20. Manfaat bakteri Escherichia coli yang menguntungkan bagi manusia adalah ….
A. Menghasilkan gas metana
B. Menguraikan sampah anorganik
C. Menghasilkan vitamin K
D. Mengikat protein susu
E. Menghasilkan antibiotik

SOAL ESSAY
Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!
21. Di rumah, Anda memelihara seekor kucing. Suatu ketika, ada salah seorang dari
keluarga Anda yang menderita penyakit toksoplasma yang ditularkan dari kucing
tersebut.
a. Apa yang harus Anda lakukan menghadapi permasalahan ini?
b. Bagaimana cara mengobati penyakit tersebut?
c. Tergolong penyakit menularkah penyakit toksoplasma ini?
Jika ya, bagaimana cara mencegah agar Anda tidak tertular penyakit ini?

22. Di daerah Anda berjangkit penyakit demam berdarah yang mengakibatkan beberapa
korban meninggal.
a. Sebutkan tanda-tanda orang yang terkena penyakit ini!
b. Bagaimana pencegahan yang dapat dilakukan agar tidak terjangkit penyakit ini?

23. Protozoa sangat berperan di dalam keseimbangan ekologis. Jelaskan dengan singkat
bagaimana hal tersebut dapat terjadi!

24. Pernahkah Anda membuat orang membuat roti. Terkadang roti yang dibuat tidak bisa
mengembang. Mengapa bisa demikian? Bagaimana cara jamur roti mendapatkan
makanannya?

25. Mengapa Lichenes dapat digunakan sebagai indikator pencemaran? Jelaskan jawaban
Anda disertai alasan yang tepat!

Anda mungkin juga menyukai