Pidato Perpisahan Kelas 12

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

Assalamualaikum Wr.

Wb

Bismillahirrohmanirrohiim. Alhamdulillaahi robbil ‘aalamiin, was-sholaatu


wassalaamu ‘alaa asyrofil anbiyaa-i wal mursaliin, wa’ala alihi wa’ashabihi
aj’ma’iin, Amma ba’du.

Pertama” marilah kita panjatkan puji dan Syukur kepada allah swt, yang telah
memberikan kita sehat jasmani maupun Rohani sehingga kita dapat hadir pada hari yang
Istimewa ini.

Shalawat beriring salam marilah kita panjatkan atas kepangkuan Nabi besar
Muhammad SAW yang telah membawa kita dari alam jahiliyah ke alam Islamiyah, dari
alam kebodohan ke alam yang penuh dengan ilmu pengetahuan.

Suatu kehormatan bagi saya dapat berdiri di hadapan bapak kepala sekolah ,
bapak dan ibuk dewan guru, bapak ibuk orang tua wali murid, tamu undagan yang telah
hadir dan dapat mewakili seluruh siswa siswi kelas 12 pada hari ini.

Hadirin yang saya hormati beberapa minggu yang lalu kami telah selesai
melaksanakan ujian dengan baik, saya mengucapkan selamat atas kelulusan dan prestasi
yang telah diraih oleh teman-teman seangkatan kami semua.

Dan kini telah tiba saatnya kita berpisah, saat’’ yang sangat menyedihkan buat
kita semua. Karena berpisah dengan kawan-kawan, guru , dan seluruh kenangan yang
telah terukir selama 3 tahun di sekolah yang kita banggakan ini.

Kepada dewan guru, penuntun kami dalam menggapai cita-cita. Segala


pengorbanan, keikhlasan, dan ketulusan hati Bapak/Ibu guru dalam mendidik kami
hingga saat ini. kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya.

Kami juga memohon maaf sebesar besarnya, apabila kami ada kesalahan kata
maupun perbuatan selama kami menempuh Pendidikan.

Dengan meninggalkan sekolah ini, berarti kami akan melangkah kejalan


kehidupan baru yang penuh tantangan. Namun kami yakin, bekal didikan dan nasihat
para guru serta doa restu orang tua akan menjadi penyemangat kami dalam menggapai
kesuksesan.

Sedikit pesan dari saya untuk kawan-kawan semuanya, teruslah berjalan,


langkahkan kakimu ke tempat yang indah, berhentilah untuk beristirahat sejenak bila
Lelah menghampirimu.

Jangan menyerah , teruslah berjuang untuk menggapai mimpi-mimpi yang telah


ada, apabila salah satu mimpi tersebut gagal, maka mimpi’’ yang baru akan terwujud.

Karena saya yakin kita disini adalah pertarung untuk masa depan,untuk
membanggakan kedua orang tua dan keluarga .

Sekali lagi, izinkan kami memohon maaf dan bertkasih kepada seluruh dewan
guru. Mudah-mudahan dimasa yang akan datang, kami dapat menjadi pribadi lebih baik
setelah lulus dari sekolah ini.

Sekian yang dapat saya sampaikan, apabila ada kesalahan kata saya mohon maaf.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Anda mungkin juga menyukai