Buku Panduan MTQN XL 2023 Solok Selatan 1 Revsekda

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 47

1

Daftar Isi………………………………………………………………………………………………………………....2
Kata Pengantar……………………………………………………………………………………………………3
Sambutan Gubernur Sumatera Barat……………………………………………………….4
Sambutan Bupati Solok Selatan...………………………………………………………………..6
BAB I SELAYANG PANDANG KABUPATEN SOLOK SELATAN.…………8
1. Kondisi Geografis……………………………………………………………………………………………8
2. Lambang Daerah……………………………………………………………………………………………8
3. Objek Wisata……………………………………………………………………………………………………10
BAB II……………………………………………………………………………………………………………………….15
1. Dasar Penyelenggaraan MTQN……………………………………………………………….15
2. Tujuan Penyelenggaraan MTQN……………………………………………………………..15
3. Tema MTQN……………………………………………………………………………………………………..16
4. Logo MTQN………………………………………………………………………………………………………16
5. Mars MTQN……………………………………………………………………………………………………….19
6. Hymne MTQN…………………………………………………………………………………………………20
BAB III……………………………………………………………………………………………………………………..21
1. Peta Lokasi Lomba……………………………………………………………………………………….21
2. Waktu Pelaksanaan Lomba……………………………………………………………………..22
3. Lokasi Pemondokan Kafilah…………………………………………………………………….22
4. Pemondokan Dewan Hakim dan Panitera……………………………………….25
BAB IV…………………………………………………………………………………………………………………….26
JUKNIS MTQ N XL………………………………………………………………………………………………26

2
Kata Pengantar

Alhamdulillah, akhirnya berhasil dilesaikan


penyusunan Buku Panduan MTQ Nasional XL Tingkat
Provinsi Sumatera Barat Tahun 2023 di Kabupaten Solok
Selatan. Buku ini memuat tentang dasar penyelenggaraan
MTQ Nasional XL Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2023
di Kabupaten Solok Selatan. Selain itu, di dalam buku ini juga
terkandung informasi umum tentang Solok Selatan serta
informasi seputar penyelenggaraan MTQ Nasional XL tahun
2023.

Pembuatan buku ini dimaksudkan sebagai panduan


bagi peserta, official, dewan hakim, panitera, dan seluruh
stakeholder lainnya. Oleh karena itu, Buku Panduan ini
memuat pedoman dan tata tertib perlombaan MTQ Nasional
XL Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2023 di Kabupaten
Solok Selatan, seperti ketentuan umum perlombaan,
pelaksanaan musabaqah (materi, sistem dan penilaian),
sanksi-sanksi, penentuan finalis kejuaraan dan juara umum,
serta metode penomoran peserta.

Penulis mengakui, bahwa buku panduan ini tidak


sempurna karena belum memuat seluruh informasi yang
diinginkan oleh berbagai pihak yang berkepentingan di
dalam pelaksanaan MTQ Nasional XL Tingkat Provinsi
Sumatera Barat Tahun 2023 di Kabupaten Solok Selatan.
Namun setidaknya keberadaan buku panduan ini dapat
menuntun para pembaca untuk memahami seluk beluk
penyelenggaraan MTQ Nasional XL Tingkat Provinsi
Sumatera Barat Tahun 2023 yang dilaksanakan mulai dari
tanggal 11 s/d 18 Desember 2023 di Kabupaten Solok Selatan.
Demikianlah sekapur sirih dari kami tim penyusun
buku panduan ini, apabila terdapat kekurangan dan
kesalahan dalam penulisan kami meminta maaf. Semoga
Allah SWT meridhoi usaha kita semua.

Panitia MTQN XL

3
Sambutan Gubernur Sumatera Barat

Assalamualaikum Wr. Wb.

Puji syukur kita panjatkan kehadirat


Allah SWT, Tuhan Yang Maha Pengasih lagi
Maha Penyayang, yang telah memberikan
rahmat dan hidayah-Nya kepada kita untuk
kembali menyelenggarakan suatu
perhelatan yang menggambarkan
kecintaan kita terhadap Al-Quran sebagai
petunjuk hidup manusia yang agung yaitu Musabaqoh Tilawatil
Quran (MTQ) Nasional XL Tingkat Provinsi Sumatera Barat di
Kabupaten Solok Selatan.
Kabupaten Solok Selatan, dengan segala keragaman dan
kekayaan budayanya, diharapkan dapat menunjukkan kepada
dunia bahwa masyarakat Sumatera Barat adalah masayarakat yang
teguh berpegang pada nilai-nilai keislaman. Acara MTQ ini juga
menjadi ajang untuk menyalurkan bakat dan kemampuan anak-
anak muda kita dalam membaca dan memahami Al-Quran.
MTQ bukan hanya soal kompetisi, tetapi lebih dari itu, MTQ
juga adalah momen pembelajaran dan introspeksi diri. Setiap
tilawah dan hafalan yang kita lakukan bukan semata untuk meraih
piala, melainkan sebagai bentuk ibadah kepada Allah SWT. Oleh
karena itu, marilah kita ikhlas dan tulus dalam setiap langkah yang
kita ambil selama pelaksanaan MTQN XL di Kabupaten Solok Selatan
ini.
Penyelenggaraan MTQ di daerah juga diharapkan sebagai
upaya konkret kita untuk meningkatkan kualitas kehidupan dari sisi
keagamaan, pendidikan, sosial, dan budaya masyarakat Kabupaten
Solok Selatan khususnya dan Provinsi Sumatera Barat pada
umumnya.
Peningkatan kualitas kehidupan dari sisi keagamaan yang
diharapkan yaitu peningkatan kualitas bacaan Al-Quran dan
pemahaman tentang ajaran Islam di kalangan peserta, memotivasi
pembacaan Al-Quran kepada masyarakat agar lebih serius dalam
membaca dan mempelajari Al-Quran yang diharapkan dapat
menciptakan atmosfer keagamaan yang lebih kuat di masyarakat.
Selain itu juga untuk pemberdayaan ulama dan tokoh agama agar
selalu menjadi panutan dalam memahami dan menjalankan ajaran
Islam.

4
Dari sisi pendidikan, penyelenggaraan MTQ diharapkan dapat
meningkatkan kualitas pembinaan generasi Qurani yaitu generasi
yang memiliki kedekatan yang erat dengan Al-Quran dan
mempraktekkan ajaran-ajarannya dalam kehidupan sehari-hari.
Juga pengembangan kemampuan baca tulis dan memahami Al-
Quran yang nantinya diharapkan akan menjadi generasi yang
terampil dalam keilmuan Islam.
Kualitas kehidupan yang diharapkan dari sisi sosial adalah
penguatan Ukhuwah Islamiyah (persaudaraan Islami) di antara
peserta, keluarga dan masyarakat sehingga diharapkan akan
tercipta suasana persaudaraan yang memperat hubungan
antarumat Islam. Selain itu juga peningkatan kesadaran sosial,
dimana masyarakat dibimbing untuk lebih peduli terhadap nilai-
nilai sosial dan moral yang terkandung dalam Al-Quran yang
nantinya akan berkontribusi pada peningkatan kepada kesadaran
sosial dan perilaku-perilaku yang baik.
Sedangkan dari sisi budaya, kualitas yang diharapkan adalah
untuk melestarikan budaya Islam, terutama dalam hal membaca
dan mememahami Al-Quran yang melibatkan generasi muda yang
akan meneruskan tradisi keagamaan dan budaya Islam. MTQ juga
dapat mempromosikan penggunaan Bahasa Arab dalam kehidupan
sehari-hari yang akan memperkaya warisan budaya dan Bahasa di
daerah.
Terakhir, Kami atas nama Pemerintah Provinsi Sumatera Barat
mengucapkan selamat mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur’an
Nasional (MTQN) XL Tingkat Provinsi Sumatera Barat di Kabupaten
Solok Selatan dari tanggal 11 sd. 18 Desember 2023, semoga bersama
Al-Qur’an kita maju dan sejahtera. Demikian yang dapat Kami
sampaikan semoga MTQ kita ini dapat berjalan dengan lancar,
sukses dari awal sampai akhir.
Wabillahi Taufik Wal Hidayah, Wassalamualaikum
warahmatullahi wabarakatuh.

Gubernur Sumatera Barat

Mahyeldi

5
Sambutan Bupati Solok Selatan

Assalamualaikum Wr. Wb.

Puji syukur marilah kita panjatkan


kehadirat Allah SWT yang telah
memberikan rahmat dan hidayah-Nya
kepada kita semua sehingga kita diberikan
kesempatan untuk menyelenggarakan
MTQ Nasional XL Tingkat Provinsi
Sumatera Barat Tahun 2023 di Kabupaten
Solok Selatan.
Bangsa Indonesia sedang giatnya membangun di segala
bidang, menggerakkan berbagai macam sektor dalam rangka
mempercepat pencapaian tujuan Strategis Nasional.
Pembangunan tidak hanya pada bidang infrastruktur akan tapi
juga mental-spritual, karena diyakini pembangunan mental-
spritual tidak kalah pentingnya untuk dibangun berbarengan
dengan sarana prasarana pembangunan.
Musabaqah Tilawatil Qur’an yang diselenggarakan di
Kabupaten Solok Selatan ini adalah salah satu upaya
pembangunan di bidang mental-spritual, kami sebagai tuan
rumah bertekad penyelenggaraan MTQ ini dengan “Tri Sukses”;
yaitu Sukses Pelaksanaan, Sukses Penyelanggaraan dan Sukses
Pertanggung Jawaban. Tri Sukses ini merupakan keniscayaan
dalam penyelenggaraan ini, sehingga dengan demikian MTQ ini
harus berjalan dengan baik dan lancar serta meriah, berdampak
positif pada sektor UMKM di tengah-tengah masyarakat
Kabupaten Solok Selatan.
Akhirnya, kami atas nama tuan rumah mengucapkan
selamat datang di Kabupaten Solok Selatan, sekaligus kami ingin
menghaturkan permintaan maaf apabila terdapat kesalahan
dalam penyelenggaraan ini.
Wassalam,
Bupati Solok Selatan

H. Khairunas, S.I.P., M.Si

6
Logo LPTQ Nasional

1. Lambang padi dan kapas menunjukkan kemakmuran dan


kebersamaan
2. Lambang padi dan kapas bertalian itu melambangkan
kebersamaan
3. Lambang Al-Qur’an itu merupakan simbol bahwa pedoman hidup
terletak pada Al-Qur’an dan kita diharuskan untuk selalu membaca,
mengetahui, dan mengamalkan Al-Qur’an dalam kehidupan
sehari-hari
4. Terdapat tiang yang kokoh yang di atasnya ada bintang dan
kobaran api yang artinya semangat bersama untuk berjuang
mensyiarkan Islam lewat Al-Qur’an.
5. Tulisan LPTQ berarti LPTQ yang mengelola, mengatur, serta
menjadi penanggung jawab atas semua kegiatan yang
berhubungan dengan kegiatan mengamalkan Al-Qur’an
6. Warna hijau dan kuning melambangkan kemakmuran dan
kesatuan
7. Tulisan arab tilawatil qur’an menerangkan bahwa LPTQ merupakan
lembaga yang bergerak di bidang keagamaan khususnya
mengkaji Al-Qur’an

7
BAB I
SELAYANG PANDANG KABUPATEN SOLOK SELATAN

A. Kondisi Geografis
Solok Selatan merupakan sebuah kabupaten dengan julukan
Bumi Sarantau Sasurambi yang dianugerahi kekayaan alam serta
keindahan budaya yang tak terkira. Kabupaten yang resmi
didirikan pada tahun 2004 ini, berbatasan langsung dengan
Provinsi Jambi di sebelah selatan dan dikelilingi oleh tiga
kabupaten di Sumatra Barat lainnya yaitu Kabupaten Pesisir
Selatan, Kabupaten Solok, dan Kabupaten Dharmasraya.
Ibukota Kabupaten Solok Selatan terletak di Padang Aro,
memiliki wilayah seluas 3346,2 km2 dengan jumlah penduduk
sebanyak 184.854 jiwa yang tersebar di tujuh kecamatan yakni
Kecamatan Sangir, Sangir Jujuan, Sangir Batang Hari, Sangir Balai
Janggo, Pauh Duo, Sungai Pagu, serta Kecamatan Koto Parik
Gadang Diateh.
B. Lambang Daerah
Lambang atau Simbol Daerah Kabupaten Solok Selatan.

1. Kata “KABUPATEN SOLOK SELATAN”


Makna : Dengan niat yang suci dan bersih serta diiringi
semangat kebersamaan dan keberanian, masyarakat
Kabupaten Solok Selatan berupaya mewujudkan cita-cita
dan tujuan bersama.

8
2. Kubah Masjid
Makna: Masyarakat Solok Selatan pada umumnya penganut
Agama Islam yang kuat serta taat pada auturan dan nilai-nilai
agama dalam kehidupan sehari-hari, sesuai dengan falsafah
adat Minangkabau Adat Basandi Syara', Syara' Basandi
kitabullah
3. Rumah Gadang
Makna: Kabupaten Solok Selatan berada dalam daerah
Minangkabau dan dalam kehidupan sehari-hari menjalankan
aturan-aturan adat yang bersandikan kepada norma-norma
agama. Gonjong Rumah Gadang berjumlah 7 merupakan
tanggal peresmian Kabupaten Solok Selatan pada 7 Januari
2004
4. Gunung
Makna: Kabupaten Solok Selatan dikelilingi oleh perbukitan
dan alam yang subur dan dari kejauhan ada spirit terpancar
dari kemegahan Gunung Kerinci yang sebagian merupakan
wilayah kabupaten Solok Selatan
5. Padi
Makna: Simbol dari kemakmuran dan kesejahteraan. Padi
juga identik dengan pangan sebagai kebutuhan pokok
(primer). Sebagai daerah yang mempunyai areal pertanian
yang luas, Solok Selatan juga termasuk lumbung beras di
Sumatera Barat
6. Kapas
Makna: Simbol dari sandang sebagai kebutuhan pokok
(primer). Padi dan kapas merupakan perlambangan dari
kesejahteraan yang merupakan hak dari seluruh rakyat
Indonesia, dan secara nyata dibunyikan dalam sila kelima
pada Pancasila
7. Tiga Garis Bergelombang
Makna: Simbol air sebagai kebutuhan pokok (utama). Air
sumber kehidupan dan air merupakan sumber energi. Tiga
buah garis juga melambangkan tiga unsur dalam sistem
pemerintahan di Minangkabau yang dikenal dengan istilah
"Tungku Tigo Sajarangan, Tali Tigo Sapilin" yaitu : Niniak
Mamak, Alim Ulama dan Cerdik Pandai.
8. Simpul Tali
Makna: Lambang perekatan, ikatan yang berfungsi sebagai
pemersatu.
9. Lingkungan Pita (dengan tulisan "Sarantau sasurambi")
Makna: Arti dan makna motto “Sarantau Sasurambi” sebagai
sebuah slogan, adalah bahwa Kabupaten Solok Selatan
bertekad dan bersatu untuk maju dalam menyongsong masa
depan yang gemilang dengan nilai budaya yang serumpun

9
yang merupakan perpaduan antara Alam Surambi Sungai
Pagu dengan Rantau XII Koto dan merupakan kesatuan
masyarakat dalam wilayah Solok Selatan yang
mengutamakan raso jo pareso dalam musyawarah dan
mufakat.
10. Tulisan " 60-1 "
Makna: (Dibaca : Kurang Aso Anam Puluah) melambangkan
masyarakat Adat Alam Surambi Sungai Pagu
11. Tulisan "XII "
Makna: Melambangkan masyarakat Adat XII Koto

C. Objek Wisata
Kabupaten Solok Selatan yang terletak di kaki Gunung
Kerinci memiliki kekayaan dan keindahan alam yang sangat
mempesona. Saat ini, Pemerintah Kabupaten Solok Selatan telah
menetapkan tiga destinasi wisata prioritas yang dapat dikunjungi
selama berada di Solok Selatan. Berikut ini destinasi wisata prioritas
Kabupaten Solok Selatan:
1. Kawasan Saribu Rumah Gadang

Kawasan Saribu Rumah Gadang ini beralamat di Nagari Koto


Baru, Kecamatan Sungai Pagu, Kabupaten Solok Selatan. Objek
wisata ini merupakan sebuah objek kebudayaan yang terdiri atas
bangunan-bangunan Rumah Gadang dengan jumlah yang relatif
banyak sehingga dinamai “Seribu Rumah Gadang”.

10
Pada tahun 2017 yang lalu, kawasan ini dinobatkan sebagai
Kampung Adat Terpopuler di Indonesia. Kawasan ini berjarak
kurang lebih 30 km dari pusat ibukota Solok Selatan. Kawasan ini
pernah dijadikan lokasi syuting film dalam beberapa film layar lebar
Indonesia.
Selain gugusan bangunan Rumah Gadang, kawasan Saribu
Rumah Gadang ini memiliki daya tarik lain yaitu berupa sebuah
menara pandang yang dinamai “Menara Songket”. Untuk
mengunjungi lokasi wisata ini, para pengunjung dapat
menghubungi nomor petugas, Riki: 081365010625 dan Ketua
Pokdarwis Saribu Rumah Gadang: 081268367550.
2. Hot Waterboom Sapan Maluluang

Objek wisata yang satu ini bertempat di Jorong Sapan Sari,


Nagari Alam Pauh dan Jorong Pinang Awan Nagari Pauh Duo Nan
Batigo, Kecamatan Pauh Duo, Kabupaten Solok Selatan. Hot
Waterboom Sapan Maluluang ini berupa pemandian air panas
alami dengan beberapa wahana air yang selama ini menjadi
destinasi favorit bagi wisatawan saat liburan di Solok Selatan.

Wahana permainan air panas ini merupakan Hot Waterboom


pertama dan satu-satunya di Provinsi Sumatera Barat. Selain
wahana bermain air, para pengunjung di sini juga bisa merebus
telur di sumber mata air panas tersebut, selain dapat berendam,
pengunjung bisa terapi tubuh dan melepas lelah. Lokasi Hot
Waterboom Sapan Maluluang ini berada sekitar kurang lebih 15 Km
dari pusat ibukota Solok Selatan dengan tiket masuk seharga
sepuluh ribu rupiah. Berikut kontak yang dapat dihubungi,
Jupriadi: 082268424673 dan Sari: 082287502894
11
3. Goa Batu Kapal

Goa Batu Kapal terletak di Jorong Ngalau Indah (Tahap I),


Nagari Sungai Kunyit Barat, Kecamatan Sangir Balai Janggo,
Kabupaten Solok Selatan. Dari pusat ibukota Solok Selatan, goa
purba ini memiliki jarak tempuh sekitar 35 km. Masyarakat
setempat menamai Goa Batu Kapal lantaran bentuknya
menyerupai kapal. Hal ini ditandai dengan empat lorong batu
kapur yang dikisahkan seumpama empat ruang kabin pada kapal.
Goa yang berada di Jorong Ngalau Indah Tahap I, Nagari
Sungai Kunyit Barat, Kecamatan Sangir Balai Janggo (SBJ) itu,
menyuguhkan fenomena geologi yang sangat mempesona.
Langit-langit goa apabila difoto akan kelihatan berwarna-warni
dan mengeluarkan cahaya yang membuat view foto kelihatan
indah dan bercahaya. Adanya bunyi-bunyian alam yang bersumber
dari suara kelelawar sedangkan pada dinding luar goa terdapat
sarang madu lebah hutan. Nomor HP petugas yang bisa
dihubungi, Nofra: 081355241170

D. Pariwisata Alternatif di Solok Selatan


Selain tiga destinasi wisata prioritas yang telah ditetapkan
Pemerintah Kabupaten Solok Selatan di atas, masih terdapat
destinasi wisata lainnya yang dapat dijadikan alternatif apabila
berkunjung ke Solok Selatan. Berikut beberapa destinasi wisata
lainnya yang dapat dikunjungi:
1. Air Terjun Kembar
Beralamat di Jorong Pincuran Tujuh, Nagari Lubuk
Gadang Selatan, Kecamatan Sangir.

12
2. Kebun Teh Liki
Beralamat di pintu gerbang ibu kota Kabupaten Solok
Selatan, tepatnya di Sungai Lambai Nagari Lubuk Gadang
Selatan, Kecamatan Sangir.

3. Masjid Kurang Aso 60 & Makam Maulana Syofi


Masjid yang terletak di Nagari Pasir Talang, Kecamatan
Sungai Pagu ini telah ditetapkan sebagai salah satu cagar
budaya di Solok Selatan. Tepat di sebelah masjid ini dibangun
masjid Raya Pasir Talang yang di sebelahnya terdapat pula
makam ulama, buya, sekaligus imam pertama masjid ini
yaitu Syech Maulana Syofi.

4. Makam Syekh Sampu


Syekh Sampu ialah salah seorang pengembang Islam
di Solok Selatan. Nama asli beliau adalah Muhammad Arief
Sampu, masyarakat lebih mengenalnya dengan Syech
Sampu. Makam ini terdapat di Jorong Sungai Padi, Nagari
Lubuk Gadang, Kecamatan Sangir, sekitar 3 km dari Padang
Aro, ibukota Solok Selatan.
5. Masjid Koto Baru
Masjid ini dibangun beriringan dengan Masjid Rao
Tanah Datar dan Masjid Sa’adah di Sungai Tarab Kabupaten
Tanah Datar. Ketiga masjid ini memilki arsitektur yang sama
dan dibangun oleh Kepala Tukang yang sama pula. Masjid
Raya Koto Baru mulai dibangun pada tahun 1922 dan selesai
pada tahun 1933 sebelum Indonesia Merdeka. Masjid ini
terletak di Kawasan Saribu Rumah Gadang, Solok Selatan.

6. Surau Menara
Surau menara terbuat dari kayu, dahulu di surau ini
sering dilakukan suluk dan tentunya pengajian Tasauf.
Penamaan Surau ini karena memang memiliki menara yang
cukup tinggi, dari puncak menara surau inilah Menteri Mutia
Hatta memberi nama kawasan ini menjadi kawasan Seribu
Rumah Gadang, karena setelah beliau menaiki menara ini
melihat banyakknya Rumah Gadang di daerah atau kawasan
tersebut. Berada di Nagari Koto Baru, Kecamatan Sungai
Pagu.

7. Rumah Gadang Panjang 21 Ruang


Rumah Gadang yang memiliki keunikan dengan
jumlah ruang yang sampai 21 ruang ini telah mendapatkan

13
Rekor Muri. Terletak di Nagari Ranah Pantai Cermin dan
Nagari Abai Kecamatan Sangir Batang Hari.

8. Wisata Kuliner
Tidak hanya disuguhi oleh wisata alam dan religi, di
Solok Selatan juga terdapat beberapa tempat untuk
dijadikan daftar kunjungan jika ingin menikmati kuliner di
Solok Selatan:
a. Kopi Balenggek Camintoran, Kecamatan Sangir
b. Puncak Laras, Kecamatan Pauh Duo
c. Puncak BRJ, Kecamatan Sangir
d. Café Liki, Kecamatan Sangir
e. Café Fairuz, Kecamatan Sangir
f. Pujasera, RTH Muara Labuh
g. RTH Solok Selatan di Padang Aro
h. Dan lain-lain…

14
BAB II
SOLOK SELATAN SEBAGAI TUAN RUMAH MTQ NASIONAL XL
TINGKAT PROVINSI SUMATERA BARAT TAHUN 2023

Musabaqah Tilawatil Quran Nasional (MTQN) tingkat Provinsi


Sumatera Barat diselenggarakan secara berkala sekali 2 Tahun.
Sebelum diselenggarakan di Kabupaten Solok Selatan, Kota
Padang Panjang dan Kota Solok adalah dua tuan rumah MTQN
sebelumnya. Penetapan penyelenggara adalah berdasarkan
usulan masing-masing kabupaten/kota, artinya penetapan sebagai
tuan rumah didasarkan pada semangat kepala daerah dan
kesiapan daerah itu sendiri sebagai penyelenggara.
Bagi Kabupaten Solok Selatan, menjadi tuan rumah MTQ
Nasional XL Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2023 ini telah
lama diidam-idamkan oleh masyarakat. Oleh karena itu,
penyelenggaraan event akbar ini disambut dan digelar dengan
penuh semangat dan gegap gempita oleh masyarakat Solok
Selatan secara keseluruhan.
A. Dasar Penyelenggaraan MTQN
1. SK Gubernur Sumatera Barat No. 451-966-2021 tentang
Penunjukan Kabupaten Solok selatan sebagai Tuan Rumah
Penyelenggara MTQ Nasional XL tahun 2023.
2. SK Gubernur Sumatera Barat No. 451-344-2023 tentang
Pembentukan Panitia Penyelenggara Musabaqah Tilawatil
Qur’an Nasional XL Tingkat Provinsi Sumatera Barat tahun
2023 di Kabupaten Solok Selatan.

B. Tujuan penyelenggaraan MTQN


Penyelenggaraan MTQ Nasional XL 2023 tingkat provinsi
Sumatera Barat ini bertujuan sebagai berikut :
1. Memasyarakatkan Al qur’an melalui peningkatan
Pemahaman, pendalaman dan pengamalan isi kandungan Al
Qur’an dalam kehidupan sehari hari-hari.
2. Mengaktualisasikan Falsafah Adat Basandi Syarak, Syarak
Basandi Kitabullah.
3. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan masyarakat kepada
Allah SWT terutama generasi muda
4. Memotivasi perkembangan MDTA, TPQ, Pondok al Qur’an
dan Rumah Tahfidz se- Sumatera Barat khususnya yang ada
di Kab. Solok Selatan
5. Menghasilkan kader-kader kafilah Provinsi Sumatera Barat ke
tingkat Nasional yang mumpuni.
15
6. Meningkatkan ukhuwwah Islamiah melalui jalinan Budaya
baca Al Qur’an
7. Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM)
khususnya di Solok selatan.

C. Tema MTQ N XL
Adapun tema penyelenggaraan MTQN XL 2023 ini adalah
“Masyarakat Qur’ani, Sejahtera Dalam Rahmat Ilahi”

D. Logo dan Maskot MTQN XL 2023


Logo:

Maskot:

“Labai”

16
Makna filosofis logo dan maskot ini adalah,
Logo Maskot

Filosofi dan makna logo: Filosofi dan makna maskot:


1. Menara Songket 1. Bentuk Maskot
Merupakan menara pandang yang Rancangan bentuk maskot diambil dari
menyajikan keindahan Nagari Saribu salah satu arsitektur ikonik yang ada di
Rumah Gadang Solok Selatan yaitu Menara Songket di Koto
2. Masjid Raya Koto Baru Baru Kecamatan Sungai Pagu dengan
Merupakan salah satu masjid tertua di mengambil beberapa bagian dari menara
Indonesia yang terletak di Nagari Koto songket seperti atap yang dibuat
Baru, Kabupaten Solok Selatan. Masjid ini simplifikasi dan dianalogikan sebagai
memiliki dua menara dengan perpaduan kopiah pada karakter, lalu dari segi warna
corak arsitektur Persia dan Minangkabau mengadaptasi dari logo MTQ Nasional ke-
3. Saribu Rumah Gadang 40.
Merupakan salah satu ikon pariwisata 2. Nama Maskot: “Labai”
unggulan Kabupaten Solok Selatan. Di sini Labai dalam Minangkabau berarti orang
terdapat banyak Rumah Gadang, rumah yang tau seluk beluk agama Labai adalah
tradisional Minangkabau dalam berbagai salah seorang perangkat keagamaan yang
bentuk dan ukuran. Tujuh gonjong Rumah dinobatkan Syekh Burhanuddin dahulunya
Gadang melambangkan tujuh kecamatan sebagai pelaksana ajaran Agama Islam. Ini
yang ada di Kabupaten Solok Selatan. salah satu strategi perjuangannya dalam
Marawa terdiri dari tiga warna melaksanakan ilmu agama ditengah
merupakan bendera kebesaran kemenakan pada saat itu maupun
Minangkabau sekarang. Labai adalah suluh bendang
4. Negeri Saribu Sungai dalam nagari, gelar Labai ini hanya ada di
Salah satu wilayah di Provinsi Sumatera Minangkabau dan sangat erat dengan adat
Barat yang paling kaya akan sungai, yang ada di daerah itu. Secara struktural di
sungai berarus deras dan berair terjun masyarakat korong, kampuang dan nagari
5. Kebun Teh Liki gelar Labai di berikan kepada seseorang
Merupakan salah satu kebun teh terluas untuk mengurus masalah-masalah ke
di dunia, mencapai 2.025 hektare serta agamaan di daerah itu yang bermukim
penghasil teh terbesar di Sumatera Barat disurau. Sekarang Labai fungsinya sudah
6. Al-Qur’an digerus oleh perkembangan globaliasi dan
Melambangkan pedoman bagi kehidupan kecanggihan teknologi. Labai yang masih
seluruh manusia. Juga merupakan filosofi menjunjung tinggi nilai-nilai lama sudah
hidup yang dipegang oleh masyarakat mulai tertinggalkan oleh anak kemenakan
Minangkabau berupa prinsip yang yang pulang dari pendidikan agama nan
berbunyi “Adat Basandi Syara’, Syara, jauh disana. maka dari itu usulan nama
Basandi Kitabullah” maskot MTQ ke-40 Kabupaten solok
selatan 2023 diberi nama “Si Labai” untuk
menumbuhkan semangat pemuda pemudi
dalam belajar ilmu keagamaan.

17
E. Naradamping/Liaison Officer Kafilah Kabupaten/Kota se-
Sumatera Barat MTQ Nasional XL Tingkat Provinsi Sumatera
Barat di Kabupaten Solok Selatan
Kabupaten/Kota Yang
No Nama Jabatan No. HP
Difasilitasi
Dr.Novirman,SKM,MM Ketua 082384832852
1
Hazrul Admi Basyir,SE.MSi Anggota 08126640340
Kota Padang Panjang
Rahmi Amanda.Amd.Keb Anggota 082171552668

Taufik Effendi,S.Pd.MM Ketua 0811664008


2 Dafrizal.S.Pd Anggota 08116617946
Drh.Sherly Octarini Anggota 085376754622
Kabupaten Solok
Marfiandika Arief,SE,Ak,Ca Ketua 081267837738
3 Rosylia Suhandri,SE Anggota 082390706788
Silfana Framiati,S.Farm.Apt Anggota 082389220076
Kota Padang
dr. Pendewal Ketua 081366886999
4 Yolni Elvis,SE.M.Si,Akt Anggota 081363833992
Elia Nora.S.Sos Anggota 081267930383
Kota Solok
Putra Nusa,S.Pd.MM Ketua 085264184848
5 Zuldesnarti.S.kep Anggota
Julia Afni,SKM Anggota 082381348618
Kab.Pasaman Barat
Pamil Ruskamdani.S.Pd.M.Pd Ketua 081363694669
6 Rahmat Hidayat Ali Anggota 085271967084
Petri Handayani Anggota 082283406081
Kab. Dharmasraya
Novi Hendrik,ST Ketua 081267020645
7 Adila Rekriyaldi.S.Sos Anggota 081374008822
NS.Titten Yasril,M.Kep Anggota 082387323259
Kota Payakumbuh
Alfis Basyir,SE.M.Hum Ketua 081363336306
8 Irwandi Osmaidi.S.Pd Anggota 081267016666
Zilhamri.ST.MM Anggota 085266982095
Kab. Pesisir Selatan
Syamsuria,S.Pd.MM Ketua 085263922222
9 Tismar.S.Sos Anggota 081363015230
Eka Satria.A.Md Anggota 085274182222
Kab. Lima Puluh Kota
Akmal Hamdi.SH Ketua 082386698299
10 Aprila Dwi Vany,S.Ikom Anggota
Antonius Warman Anggota 085280874925
Kabupaten Agam
Firdaus Firman,S.IP.ME Ketua 085263911113
11 Netty Lissandri,ST Anggota 082170583009
Budi Kismanto,S.Pd Anggota 08127078875
Kab. Padang Pariaman

18
Joni Firmansyah,ST Ketua 082173177138
Dewinda Armana Liza,S.Tr.AK Anggota 082288114879
12 Riki Wisran,AMd Anggota 081277334169
Kota Pariaman
Ketua 081374993239
Zulhendra Wilson,SE
13 Aldo Yasmal Putra ,S.Kom Anggota 082383836676
Yola Permata ,A.Md.T Anggota 082284978422
Kota Sawahlunto
Yolly Herlandes,ST.M.IL Ketua 082384841110
Dina Daniaty.S.Sos,MM Anggota 085375759090
14 Rani Dian Neliani,S.Kom Anggota 081277867993
Kota Bukittingi
Drh.Nurhayati Ketua 081374009175
15 Rofika Yunita.A.Md Anggota 081372408804
Yusriyenti.A.Md Anggota 081277684248
Kab.Tanah Datar
Indra Zuardi.ST,MT Ketua 081282635611
16 Taufik Hidayat,S.Kom Anggota 081363847494
Nurkholis Majid Anggota 081365650743
Kab.Sijunjung
Delvi,S.Sos Ketua 085278691863
17 Wahyu Tina,SH.MH Anggota 085310096666
Efridel Fitra,.S.Sos,M.Si Anggota 081363491953
Kabupaten Mentawai
18 Novrizon.S.Pd.M.Si Ketua 081266484747
Zul Azmi Nasution,S.Pd Anggota 085263259825
Kab.Pasaman Adek Gusti, SE.ME Anggota 081280011000

19
F. Mars MTQN

Gema Musabaqah Tilawatil Quran


Pancaran Ilahi
Cinta pada Allah, Nabi, dan Negara
Wajib bagi kita

Limpah ruah bumi Indonesia


Adil makmur sentosa
Baldatun thayyibatun warabbun ghafur
Pasti terlaksana

Musabaqah Tilawatil Quran Agung


Wahyu kalam Tuhan
Pancasila sakti dasar Indonesia
Pujaan bangsaku

Gemah ripah tanah air kita


Aman, damai, sentosa
Baldatun thayyibatun warabbun ghafur
Nusantara Jaya. ***

G. Hymne MTQN

Lirik Hymne MTQ (Himne Musabaqah Tilawatil Quran)

Himne MTQ (Ciptaan Iskandar)


Dengan nama Allah Maha Pengasih Penyayang
Demi petunjuk mu yang kau limpahkan
Pada kita semua hamba Tuhan Maha Esa
Sebar luaskan beri pengertian
pada setiap insan kalau sempurna Illahi
Dengan Musabaqah Tilawatil Quran
kita dengungkan firman Allah Maha Esa,
Maha Esa di alam baka

20
BAB III
ARENA MUSABAQAH

A. Venue Lomba
Venue Musabaqah terdiri dari 17 tempat, seluruhnya berada
di Kawasan Ibu Kota Kabupaten Solok Selatan. Diperkirakan jarak
paling jauh dari Pusat Kota (RTH Padang Aro) sekitar 6 km, dan
semuanya dapat dilalui dengan lancar. Adapun venue lomba
tersebut adalah sebagai berikut:

No. Nama Venue Cabang Alamat


GOR Rimbo Tilawah Dewasa dan Jor. Rimbo Tangah
1
Tangah Qiraat Mujawwad dewasa Nagari Lubuk Gadang
Masjid Nurul Tilawah Remaja dan Simpang 3 Jorong
2 Hikmah Tilawah Anak-anak Rimbo Tangah Nagari
Lubuk Gadang
Mesjid Nurul Tahfizd 1 juz Tilawah dan Jorong lubuk Gadang
3
Huda Tahfodz 10 juz Nagari Lubu Gadang
SMA 3 Solok B. Kathtil Quran kategori Jorong Lubuk Gadang
selatan Naskah dan kategori Nagari Lubuk kGadang
Hiasan Mushhaf.
4
C. Khat Dekorasi dan
Khat Kontemporer

MAN 2 Solok Musabaqah Karya Tulis Jorong Durian Tarung


5
selatan Ilmiah (MKTIQ) Nagari Lubk Gadang
Masjid Baitul Tahfizh 5 juz Tilawah dan Jorong Durian Tarung
6
Hikmah Tahfizh 20 juz Nagari Lubuk Gadang.
Aula Sarantau Musabaqah Fahmil Jorong Timbulun Nagari
Sasurambi Qur’an Lubuk Gadang.
7
Kantor Bupati
Solok Selatan
Mesjid Syarifah Qiraat Murattal Remaja Jorong Bkit Malintang
8
Asslam dan Dewasa Nagari Lubuk Gadang
Mesjid Ubudiah Tahfidz 1 juz Non Tilawah Sungai Lambai Nagari
9
dan tahfidz 30 juz Lubuk Gadang Selatan
Aula Kantor Hafalan 100 hadits Jorong Bukit Malintang
Kementerian dengan sanat dan 500 Nagari Lubuk Gadang
10
Agama Kab. hadits tanpa sanat
Selatan
Mesjid Al Afuww Kitab Standar dan Tartil Jorong Bukit Malintang
11
Exekutif Nagari Lubuk Gadang
Mesjid Nurul Khutbah Jumat dan Jorong Sungai Landeh
12 Muttaqin Tilawah TK Nagari Lubuk Gadang
Timur
Mesjid Nurul Tafsir Bahsa Indonesia Jorong Simpau Limau
13
Ikhlash dan tafsir Bahasa Inggris Nagari Liik Gadang

21
Mesjid Nurul Tartil Menengah dan Jorong Sungai Aro
14 Ikhlash Tartil Umum Nagari Lubuk Gadang
Timur
Masjid Nurul Tilawah Cacat Netra dan Jorong Bukit Malintang
15 Falah Tartil Dasar Barat Nagari Lubuk
Gadang
Mesjid Jamatul Tafsir Bahasa Arab dan Bariang Jorong Lubuk
16
Akbar Tahfidz 5 juz Non Tilawah Gadang Utara
Aula DPRD Kab. Musabaqah Syarhi Qur,an Jorong Bukit
17 Solok Selatan (MSQ) Putra dan Putri MalintangNagari Lubuk
Gadang.

B. Waktu Pelaksanaan Lomba


Musabaqah sesuai usulan Bupati Solok Selatan ke Gubernur
Sumatera Barat sesuai dengan No. 400/420/kesra-2023 tanggal 03
November 2023 tetang usulan perubahan jadwal pelaksanaan MTQ
Nasional tingkat Provinsi Sumatera Barat dari tanggal 27 November
s/d 3 Desember 2023 menjadi 11 s/d 18 Desember 2023. Maka sesuai
surat Gubernur Sumatera Barat sesuai surat No. 451/511/KESRA/XI-
2023 tanggal 9 November 2023 adalah diselenggarakan pada
tanggal 11-18 Desember 2023, selama 8 delapan hari, pembukaan
dilaksanakan pada tangal 12 Desember 2023.

C. Lokasi Pemondokan Kafilah

1. Pemondokan Kafilah MTQN XL adalah sebagai berikut:


NO KABUPATEN/KOTA HOMESTAY ALAMAT

1 Kota Padang Panjang 1. Yuwelmi Timbulun

2. Yolni Hendra Timbulun

3. Milda Yeni Timbulun

4. Zilhamri Timbulun

5. Buang Waluyo Timbulun

6. Darneli Timbulun

7. Isnarni Timbulun

2 Kabupaten Solok 1. Nurmatias Lubuk Gadang

2. Siti Budiman Lubuk Gadang

3. Oktavia Rozalinda Lubuk Gadang

4. Darmawati Lubuk Gadang

5. Nora Elwati Rimbo Tangah

22
3 Kota Padang 1. Gusnimar Durian Tarung

2. Darsepni Durian Tarung

3. Lili Herlina Durian Tarung

4. Fani Durian Tarung

5. Yulianis Sungai Padi

6. Erna Syafrida Padang Aro

4 Kota Solok 1. Erma Yurni Padang Alai

2. Supianti Padang Alai

3. Efda Yeni Padang Alai

4. Khasda Royani Padang Alai

5. Iis Komaria Padang Alai

6. Epi Darwis Padang Alai

5 Kab.Pasaman Barat 1. Afrida Hazmi Padang Aro

2. Ade Paulina Padang Aro

3. Elfitri Santi Padang Aro

4. Dewi Rizki Padang Aro

6 Kab. Dharmasraya 1. Yulizar Aveni Durian Tarung

2. Yelisma Erita Durian Tarung

3. Afnida Rahmadani Durian Tarung

4. Helen Putri Susanti Durian Tarung

5. Nur Hasni Durian Tarung

7 Kota Payakumbuh 1. Velly Novia Durian Tarung

2. Yesil Yulia Andika Durian Tarung

3. Murtina Durian Tarung

4. Meri Safitri Durian Tarung

8 Kab. Pesisir Selatan 1. Evie Fridawati Padang Aro

2. Erawati Padang Aro

3. Siska Kamila Padang Aro

Kab. Lima Puluh Durian Tarung


9 Kota 1. Dina Daniati

2. Nasrial Sungai Padi

3. Lora Ayanda Putri Durian Tarung

23
4. Rosmawati Durian Tarung

5. Helma deli Durian Tarung

6. Mira Fitriani Durian Tarung

10 Kabupaten Agam 1. Zainal Aziz Padang Alai

2. Desi Marlina Padang Alai

Kab. Padang
11 Pariaman 1. Rita Oktavia Rimbo Tangah

2. Melisa Putri Rimbo Tangah

3. Sunarti Rimbo Tangah

4. Syari Hendra Rimbo Tangah

5. Sefni Nengsih Rimbo Tangah

6. Fitri Yanti Razi Rimbo Tangah

12 Kota Pariaman 1. Ali Absar Banda Lintang

2. Yenni Banda Lintang

3. Lili Suriani Banda Lintang

4. Merisa Susanti Banda Lintang

5. Salmi Dengsih Banda Lintang

13 Kota Sawahlunto 1. Yulian Dona Vivia Durian Tarung

2. Dona Liza Durian Tarung

3. Nofriza Yelmi Durian Tarung

4. Maisri Susila Putri Durian Tarung

5. Fitrawati Durian Tarung

14 Kota Bukittingi 1. Yeni Efrianti Bukit Malintang

2. Niswati Bukit Malintang

15 Kab.Tanah Datar 1. Ismail Sungai Lambai

2. Nurhayati Bur Sungai Lambai

3. Fatimah Sungai Lambai

16 Kab.Sijunjung 1. Neng Delisma Lubuk Gadang

2. Elvi Yanti Lubuk Gadang

3. Hendra Yeni Lubuk Gadang

4. Kismarni Lubuk Gadang

5. Linda Suherni Lubuk Gadang

24
17 Kabupaten Mentawai 1. Delniawati Rimbo Tangah

2. Efrida Murni Rimbo Tangah

3. Abdul Rais Rimbo Tangah

18 Kab.Pasaman 1. Desi Desmeri R Rimbo Tangah

2. Syarial Rimbo Tangah

3. Nofri Yelniati Rimbo Tangah

4. Desriva Rosa Rimbo Tangah

5. Elpi Yulisepni Rimbo Tangah

6. Wira Helianti Rimbo Tangah

7. Saptono Rimbo Tangah

8. Nelmawati Rimbo Tangah

9. Isel Alisma Rimbo Tangah

10. Riri Iriani Taratak

11.chalid Taratak

19 Kab. Solok Selatan 1. Nurhamida Padang Aro

2. Wira Didona Timbulun

3. H. Arman Padang Aro

4. Oktaneri Timbulun

5. Firli Timbulun

2. Pemondokan dewan hakim dan panitera:


Adapun Pemondokan Dewan Hakim dan Panitera
ditempatkan di Hotel Pesona dan beberapa Penginapan
lainnya di Padang Aro.

25
BAB IV
PEDOMAN, TATA TERTIB, DAN PETUNJUK TEKNIS
PENYELENGGARAAN MTQ NASIONAL XL TINGKAT
PROVINSI SUMATERA BARAT TAHUN 2023
DI KABUPATEN SOLOK SELATAN

Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi


Sumatera Barat mengeluarkan Pedoman Musabaqah dan
Petunjuk Teknis Penyelenggaraan MTQ Nasional XL Tingkat
Provinsi Sumatera Barat Tahun 2023 di Kabupaten Solok Selatan
sebagai berikut:

26
27
28
29
30
31
32
33
34
35
36
37
38
39
40
41
42
43
44
45
PENUTUP

Buku ini disusun sebagai Panduan pelaksanaan Musabaqah


Tilawatil Qur’an Nasional XL Tingkat Provinsi Sumatera Barat tahun
2023 di Kabupaten Solok Selatan. Besar harapan penyelenggaraan
MTQ Nasional XL ini berhasil dengan baik. Sukses pelaksanaan,
Sukses Prestasi dan Sukses Pertanggungjawaban.
Selamat bermusabaqah, semoga Rahmat Allah tercurah
kepada kita semua, amin.

46
47

Anda mungkin juga menyukai