Anda di halaman 1dari 7

MEMAHAMI TENTANG

PERENCANAAN SDM
KELOMPOK 1 3A-10 MANAJEMEN :
-WAHYU NUR WIJAYA (16130210717) -MALVIN ZAINULFANANI (16130210756)
-ANDY WIJAYANTO (16130210743) -HANDIKA (16130210703)
-TITIS HERI KRISTIAWAN (16130210687) -WAHYU ARDIANSYAH (16130210695)

ALLPPT.com _ Free PowerPoint Templates, Diagrams and Charts


Arti Dan Pentingnya Sumber Daya Manusia

Perencanaan sumber daya manusia akan dapat dilakukan dengan baik dan
benar jika perencanaannya mengetahui apa dan bagaimana sumber daya
manusia itu. Sumber daya manusia atau man power disingkat SDM
merupakan kemampuan yang dimilki setiap manusia. Tegasnya
kemampuan setiap manusia ditentukan oleh daya pikir dan daya fisiknya.
SDM menjadi unsur pertama dan utama dalam setiap aktivitas yang
dilakukan.

Sumber daya manusia adalah kemampuan terpadu dari daya pikir dan
daya fisik yang dimiliki individu. Perilaku dan sifatnya ditentukan oleh
keturunan dan lingkungannya, sedangkan prestasi kerjanya dimotivasi oleh
keinginan untuk mencapai kepuasannya. Daya pikir adalah kecerdasan
yang dibawa lahir sedangkan kecakapan diperoleh dari usaha.
Perencanaan Sumber Daya Manusia

Perencanaan Sumber Daya Manusia merupakan fungsi pertama


dari manajemen sumber daya manusia. SDM diproses oleh
perencanaan dan hasilnya menjadi rencana. Dalam rencana
ditetapkan tujuan dan pedoman pelaksanaan serta menjadi dasar
kontrol. Tanpa rencana, kontrol tidak dapat dilakukan dan tanpa
kontrol pelaksanaan rencana benar ataupun salah tidak dapat
diketahui. Rencana adalah sejumlah keputusan yang menjadi
pedoman untuk mencapai pedoman suatu tujuan tertentu. Jadi,
setiap rencana mengandung dua unsur yaitu tujuan dan pedoman.
Tujuan perencanaan SDM adalah untuk menentukan kualitas dan
kuantitas karyawan yang akan mengisi semua jabatan dalam
perusahaan.
Metode, Informasi, dan Peramalan SDM

Metode SDM
Metode SDM, dikenal atas metode nonilmiah dan metode ilmiah. Metode nonilmiah
diartikan bahwa perencanaan SDM hanya didasarkan atas pengalaman, imajinasi dan
perkiraan-perkiraan dari perencanaannya saja. Metode ilmiah diartikan bahwa
perencanaan SDM dilakukan berdasarkan atas hasil analisis dari data, informasi, dan
peramalan-peramalan dari perencanaannya. Rencana SDM semacan ini resikonya relatif
kecil karena segala sesuatunya telah diperhitungkan terlebih dahulu.

Apakah Data dan Informasi itu?


Data adalah kejadian-kejadian nyata pada masa lampau, baik data primer maupun data
sekunder. Informasi adalah hasil proses data serta memberikan informasi kepada
penerimaannya. Informasi adalah data yang telah diolah menjadi suatu bentuk yang
penting bagi penerimaan dan mempunyai nilai yang nyata atau dapat dirasakan dalam
keputusan sekarang atau keputusan akan datang.

Peramalan
Perencanaan SDM yang baik adalah jika ia dapat meramalkan masa depan dengan cara
memproyeksikan hasil analisis informasi yang diperolehnya. Peramalan biasanya untuk
masa 5 tahun yang akan datang. Apabila ramalan-ramalannya mendekati kebenaran,
rencana itu baik dan benar, karena ia dapat membaca situasi masa yang akan datang
dengan baik.
Perencanaan, Prosedur dan Rencana SDM
Syarat-syarat Perencanaan SDM
1. Harus mengetahui secara jelas masalah yang akan direncanakannya
2. Harus mampu mengumpulkan dan menganalisis informasi tentang SDM
3. Harus mempunyai pengetahuan luas tentang job analysis, organisasi dan situasi persedian SDM
4. Harus mampu membaca situasi SDM masa kini dan masa mendatang
Prosedur Perencanaan SDM
• Menetapkan secara jelas kualitas dan kuantitas SDM yang dibutuhkan
• Mengumpulkan informasi tentang SDM
• Mengelompokan data dan informasi serta menganalisisnya
• Menetapkan beberapa alternatif
• Memilih yang terbaik dari alternatif yang ada menjadi rencana
• Menginformasikan rencana kepada para karyawan untuk direalisasikan
Rencana SDM
1) Rencana harus menyeluruh, jelas, dan mudah dipahami para karyawan.
2) Job description setiap personil jelas dan tidak terdapat tumpang tindih dalam pelaksanaan kerjaan .
3) Kualitas dan kuantitas serta penempatan karyawan sesuai sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
4) Rencana harus secara jelas menetapkan hubungan kerja, saluran pemeritah, dan tanggung jawab.
5) Rencana harus fleksibel dalam pelaksanaanya, tetapi tujuan, pedoman, pola dasarnya tetap.
6) Rencana harus mengatur tentang mutasi , peraturan dan sanksi hukuman, pengembangan, cara
penilaian dan yang dinilai, dan lain sebagainya.
7) Dalam rencana harus terdapat secara jelas hak dan kewajiban para karyawan.
8) Rencana harus menjadi pedoman, kejelasan tugas pendorong semangat kerja karyawan.
9) Rencana harus dapat digunakan menjadi alat control yang baik.
Perencanaan Fungsi-Fungsi SDM
Manajemen sumber daya manusia oleh para penulis dibagi atas
beberapa fungsi dengan tujuan sebagian berikut
• Analisis pembahasannya sistematis, teratur,dan baik sehingga mudah
dipahami.
• Menjadi pedoman bagi manajer dalam melaksanakan langkah-
langkah kepemimpinannya di bidang sumber daya manusia

Agar setiap fungsi SDM diterapkan dengan baik dan tepat maka perlu
perencanaan terlebih dahulu, yaitu
• Perencanaan Organisasi
• Perencanaan Pengarahan
• Perencanaan Pengendalian
• Perencanaan pengadaan
• Perencanaan Pengembangan
• Perencanaan Kompensasi
• Perencanaan Pengintegrasian
• Perencanaan Pemeliharaan
• Perencanaan Kedisiplinan
• Perencanaan Pemberhentian
Sistem Perencanaan SDM
Sistem Perencanaan SDM terdiri dari empat kegiatan yang saling
berhubungan dan terpadu :
1. Inventarisasi persediaan SDM : untuk meniali sumberdaya yang ada
sekarang dan menganalisa penggunaan personalia sekarang
2. Forecast sumberdaya manusia : untuk memprediksi permintaan dan
penawaran karyawan diwaktu yang akan datang
3. Penyusun rencana-rencana sumberdaya manusia untuk memadukan
permintaan dan penawaran personalia dalam perolehan tenaga kerja
yang qualified melalui penarikan, seleksi, latihan, penempatan,
transfer, promosi dan pengembangan.
4. Pengawasan dan evaluasi : untuk memberikan umpan balik kepada
sistem dan memonitor derajat pencapaian tujuan-tujuan dan
sasaran-sasaran perencanaan sumberdaya manusia.

Anda mungkin juga menyukai