Anda di halaman 1dari 16

PERAWATAN TALI PUSAT

Pengertian

Tali pusat adalah saluran kehidupan bagi janin selama


dalam kandungan, dikatakan saluran kehidupan karena
saluran inilah yang selama 9 bulan 10 hari menyuplai zat-zat
gizi dan oksigen janin. Tetapi setelah lahir saluran ini tidak
diperlukan lagi oleh janin segingga harus dipotong dan diikat
atau dijepit.
Perawatan tali pusat adalah cara untuk membersihkan
dan menjaga agar tali pusat tetap kering dan bersih dari
infeksi (tali pusat mengering dan putus pada 7-10 hari
setelah lahir, bisa juga 15-18 hari atau lebih).
APA ITU PERAWATAN TALI PUSAT ????
Tujuan perwatan tali pusat

Tujuan perawatan tali pusat menurut Hidayat (2009:59) yaitu :


1.Mencegah tejadinya infeksi
2.Mempercepat proses pengeringan tali pusat.
Sedangkan menurut Jumiarni (1995:65), perawatan tali pusat juga bisa
mempercepat terlepasnya tali pusat.
Apa saja tujuan perawatan tali pusat
Alat Dan Bahan

 Air hangat
 Kasa steril secukupnya
 Sabun mandi
 Sarung tangan (jika diperlukan)
Cara perawatan tali pusat

1. cuci tangan dengan sabun dan air bersih mengalir


2. Jangan memberikan apapun pada tali pusat (alkohol, brtadin, salf dll) jika
adanya infeksi boleh diberikan betadine.
3. Rawat tali pusat terbuka dan kering.
4. Bila tali pusat kotor atau basah, cuci dengan air bersih dan sabun mandi dan
keringkan dengan kain bersih.
5. Bungkus tali pusat menggunakan kasa tidak terlalu ketat
6. Cuci tangan dengan sabun dan air mengalir
Waktu Perawatan Tali Pusat

 Sehabis mandi pagi/.sore hari


 Sewaktu-waktu bila balutan tali pusat basah oleh air kencing/kotoran bayi.
 Lakukan sampai tali pusat kering/puput.
Tanda tanda infesi tali pusat

1. Pangkal tali pusat atau sekitarnya berwarna merah/bengkak.


2. Keluar cairan yang berbau dan bernanah.
3. Ada darah yang keluar terus menerus.
4. Kejang.
5. Bayi mengalami demam.
Hal Yang Harus Diperhatikan

1. Jangan menggunakan plester dalam membalut tali pusat bayi, karena dapat
menimbulkan iritasi/luka/gatal-gatal pada daerah sekitar tali pusat (kulit
yang menjadi tempat penempelan plester)
2. Daerah tali pusat dan sekitarnya harus selalu dalam keadaan kering dan
bersih.
3. Bila pada tali pusat atau daerah sekitar tali pusat terdapat tanda-tanda
infeksi seperti warna kemerahan, ada nanah, bayi demam/rewel, segera
hubungi petugas kesehatan/bawa ke puskesmas.

Anda mungkin juga menyukai