Anda di halaman 1dari 11

LOMBA TINGKAT REGU PRAMUKA PENGGALANG ( LT II )

KWARTIR RANTING SE DKI JAKARTA

DASAR PEMIKIRAN
Dalam rangka usaha mencapai tujuan Gerakan Pramuka, maka diselenggarakan
pendidikan kepramukaan yang berbentuk kegiatan-kegiatan yang menarik, sehat
dan berguna bagi hidup, kehidupan anak, remaja dan pemuda untuk saat ini dan
masa depan mereka.

Segala bentuk kegiatan kepramukaan yang dilaksanakan atas landasan prinsip dasar
kepramukaan dan metode kepramukaan, sasaran akhirnya adalah pembinaan dan
pengembangan watak serta pembinaan bangsa serta bersumber pada kehidupan
kodrati anak/remaja/ pemuda sehari-hari.

Bahwa “berlomba” merupakan sifat anak, remaja dan juga pemuda dalam
kegiatannya sehari-hari dan dapat digunakan sebagai alat pendidikan dalam
mencapai tujuan Gerakan Pramuka, serta dalam rangka mempersiapkan regu
berprestasi pada jenjang Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang, maka Kwarda
DKI Jakarta memandang perlu menyelengarakan Lomba Tingkat Regu
Pramuka Penggalang Dua Tahun 2019 ( yang selanjutnya disingkat LT II
2019 ) di setiap Kwartir Ranting di DKI Jakarta.
DASAR PELAKSANAAN
1. Undang-undang RI Nomor 12 Tahun 2010
tentang Gerakan Pramuka
2. Anggaran Dasar Gerakan Pramuka
3. Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka
4. Keputusan Kwartir Nasional No :
033/KN/1978 Tahun 1978 Tentang Petunjuk
Penyelenggaraan Lomba Tingkat Regu Pramuka
Penggalang
5. Rencana Kerja Kwarda DKI Jakarta Tahun
2019-2024
6. Program Kerja Kwarda DKI Jakarta Tahun
2019
TUJUAN KEGIATAN

Untuk membina dan mengembangkan penghayatan kode


kehormatan yang berupa Janji Trisatya dan Dasadarma
Pramuka, serta memupuk persaudaraan dan persatuan di
kalangan para Pramuka Penggalang.

SASARAN

1. Mengikuti batas tingkatan prestasinya yang wajib dicapai sesuai dengan


tingkatannya;
2. Meningkatkan kemampuan mental, fisik dan pengetahuannya, serta semangatnya
untuk maju terus pantang putus asa;
3. Memperoleh tambahan pengalaman, ketrampilan dan sahabat serta kesan yang
baik dan memuaskan;
4. Meningkatkan disiplin pribadinya, rasa tanggung jawabnya, dan kesetiaannya
terhadap regunya, pasukannya, gugusdepannya, dan organisasi Gerakan Pramuka
pada umumnya;
5. Lebih memahami dan menghayati semangat kepramukaan beserta satya dan
darmannya, sistem beregu, kerukunan, kekompakan, kegotong-royongan, dan
kesetiakawanan.
PERSYARATAN PESERTA LT II
Regu penggalang yang mengikuti LT II sekurang-kurangnya memenuhi
persyaratan sebagai berikut :

1. Memiliki anggota tetap sekurang-kurangnya 8 orang, sebanyak-banyaknya


10 orang.
2. Peserta dalam kondisi sehat jasmani dan rohani, disertai surat keterangan
dokter.
3. Tiap anggota regu memiliki Kartu Tanda Anggota.
Anggota yang belum dilantik membawa surat keterangan dari Pembina
Gugusdepan yang bersangkutan.
4. Waktu mengikuti LT II usia anggota regu peserta sudah 11 tahun dan
belum 16 tahun, dibuktikan dengan akte kelahiran.
5. Semua tanda kecakapan baik umum maupun khusus yang telah dicapai,
disertai keterangan resmi dari Pembinanya, kapan diperolehnya.
6. Mengisi Form Kesediaan Mengikuti LT II
7. Mengikuti Pertemuan Teknis sebagai Bukti Kesediaan mengikuti Kegiatan.
8. Syarat-syarat lain yang ditentukan oleh panitia pelaksana.
PANITIA PELAKSANA

Panitia Pelaksana LT II adalah suatu panitia pelaksana yang dibentuk oleh Kwartir
Ranting yang terdiri dari Andalan, Pelatih Pembina Pramuka, Pembina Pramuka,
Pramuka Penegak, Pramuka Pandega dan orang lain yang dianggap mampu
melaksanakan tugas.

Panitia pelaksana supaya disusun secara efektif dan efisien dengan jumlah
personalia yang sesuai dengan keperluan kelancaran tugas.

Pelaksana LT bertanggungjawab kepada Kwartir Daerah melalui Kwartir Ranting


masing-masing.

PENILAI/ JURI
Untuk memberikan penilaian kepada setiap peserta LT II dalam usahanya mencapai
batas tingkat sebagai Regu Penggalang Berprestasi di bentuk Tim Penilai/ Juri yang
terdiri dari para Pembina dan Pembantu Pembina Penggalang, para Pramuka
Penegak dan Pramuka Pandega yang dianggap berkompeten serta ditunjuk oleh
Panitia Pelaksana.
TEMA & MOTTO KEGIATAN
TEMA : “ SENDIRI MEMBINA DIRI, BERSAMA MEMBANGUN PRESTASI…”
MOTTO : “ SATYAKU KUDARMAKAN, DARMAKU KUBAKTIKAN…”

WAKTU PELAKSANAAN

Hari/Tanggal : Sabtu, 16 Nopember 2019


Waktu : pukul 07.00 wib s.d. 17.00 wib
Tempat : Menyesuaikan tiap Kwartir Ranting

BENTUK KEGIATAN

Lomba dalam bentuk pengembaraan


“Urban Scouting”
BOBOT PENILAIAN

Seluruh kegiatan dalam LT II yang dinilai, dibagi dalam tiga kelompok, yaitu:
a. Kelompok Satu ( Bobot Nilai 30 % )
1) Mental
2) Agama
3) Patriotisme ( Baris Berbaris )
4) Sikap bermasyarakat
5) Administrasi Regu ( KTA, SKU, SKK, Iuran Gudep, Form Kesediaan )
b. Kelompok Dua ( Bobot Nilai 45 % )
1) Keterampilan dan kecakapan ( Semaphore, Morse, Sandi,Tali Temali,
Pionering, Kompas )
2) Ketangkasan ( Pengembaraan “Urban Scouting”,Yel-yel )
3) Karya dan Usaha ( Hasta Karya, Seni Budaya )
4) Praktek ketatalaksanaan secara praktis
c. Kelompok Tiga ( Bobot Nilai 25 % )
1) Pengetahuan ( Pengetahuan Umum & Kepramukaan )
2) Kesehatan
3) Kebersihan
4) Kerapihan ( Seragam Pramuka )
RANCANGAN JADWAL ACARA
NO WAKTU KEGIATAN
1 06.00-07.00 Daftar Ulang Peserta & Penilaian Administrasi Regu
2 07.00-07.30 Upacara Pembukaan + Update Vlog LT II di Medsos
3 07.30-08.30 Start Pemberangkatan Pengembaraan :
Semaphore, Sandi & Morse
4 08.30-09.30 Pos I : Kompas & Menaksir
5 09.30-10.30 Pos II : Pionering & Tali Temali
6 10.30-11.00 Pos III : Pengetahuan Umum & Kepramukaan
serta Hasta Karya
7 11.00-12.00 Pos IV : Baris Berbaris
8 12.00-13.00 Istirahat, Sholat & Makan
9 13.00-15.00 Pos V : Seni Budaya Betawi
10 15.00-16.30 Pos VI :Yel-yel Regu Nuansa Milineal
11 16.30-17.00 Istirahat/ Rekapitulasi Nilai

12 17.00-17.30 Pengumuman & Upacara Penutupan


Catatan : Lomba dikemas dalam bentuk pengembaraan “Urban Scouting”
melalui jalur wilayah setempat, dengan menggunakan teknologi google maps, scan
barcode dll.
ANGGARAN BIAYA
No Rincian V Satuan Total
Kegiatan
1. Snack Rapat 10 Box 17.000 170.000
Persiapan
2. Honor Juri 4 org 500.000 2.000.000
3. Petugas 16 org 150.000 2.400.000
Lapangan
4. Tanda Peserta 336 Pcs 10.000 3.360.000
5. Snack Panitia 20 Box 17.000 340.000
6. Makan Pantia 20 Box 45.000 900.000
Jumlah 9.170.000

Spanduk 1
Tunggul 2 Paket Disediakan Kwarda DKI
Jakarta
Piagam 350
FORM BIO DATA PESERTA
Nama Regu : Gugus Depan :
No Nama Lengkap Jabatan No.Telp Ket
1 Pinru
2 Anggota
3 Anggota
4 Anggota
5 Anggota
6 Anggota
7 Anggota
8 Wapinru
Mengetahui, Pembina Satuan
Ketua Mabigus/Kepala Sekolah
FORM KESEDIAAN IKUT SERTA LT II

Pangkalan

FORM Alamat
KESEDIAAN Lengkap
MENGIKUTI
Nama
KEGIATAN LT II Pembina dan
2019 No.Telp

Jumlah Regu

Mengetahui,
Pembina Satuan
Ketua Mabigus/Kepala Sekolah

Anda mungkin juga menyukai