Anda di halaman 1dari 19

LOMBA TINGKAT II

GERAKAN PRAMUKA
GUDEP ANGKARE
KWARRAN KEC.ANGKARE
TAHUN 2020

 Tangguh
 Tanggap
 Terampil
 Mandiri
 Berprestasi

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 1


PETUNJUK PELAKSANAAN LOMBA TINGKAT I (LT-I)
GERAKAN PRAMUKA GUDEP ANGKARE
KWARRAN ANGKARE
TAHUN 2020

A. PENDAHULUAN
Gerakan pramuka merupakan wadah pendidikan luar sekolah, dilaksanakan dalam
berbagai bentuk kegiatan yang menarik, menantang dan menyenangkan bagi peserta
didik dengan menggunakan prinsip dasar kepramukaan dan metode kepramukaan.
Berbagai kegiatan yang diselenggarakan gerakan pramuka tersebut di sesuaikan
dengan kebutuhan dan perkembangan jiwa peserta didik, sebagai upaya pencapaian
tujuan Gerakan Pramuka.
Peserta didik di gerakan pramuka dikelompokkan sesuai golongannya berdasarkan
usia. Pramuka penggalang adalah mereka yang berusia 11 – 15 tahun. Penggalang
identik dengan dinamis, enerjik, berjiwa petualang dan semangat kompetitif yang
kental. Dalam proses pembinaannya, pramuka penggalang disatukan dalam pasukan
yang terdiri dari regu – regu beranggotakan 8 – 10 orang pramuka
Salah satu bentuk kegiatan bagi penggalang adalah Lomba Tingkat (LT). Lomba
Tingkat (LT) regu pramuka penggalang adalah pertemuan regu-regu pramuka
penggalang dari suatu satuan pramuka atau dari berbagai satuan pramuka dalam
acara kegiatan kreatif, rekreatif dan edukatif dalam bentuk perlombaan. Kegiatan
yang berbentuk perlombaan ini digunakan untuk mengevaluasi serta meningkatkan
kecakapan dan kemampuan pramuka penggalang. Lomba Tingkat dilaksanakan
secara berjenjang mulai dari LT-I (Gudep), LT-II (Kwartir Ranting), LT-III (Kwartir
Cabang), LT-IV (Kwartir Daerah) dan LT-V (Kwartir Nasional).

Berkenaan dengan hal tersebut, Gudep Angkare Gudep Angkare sangat memiliki
kepentingan untuk melaksanakan kegiatan LT-II. Selain sebagai sarana evaluasi
pembinaan pramuka penggalang di Gudep Angkare serta untuk memilih wakil Gudep
Angkare yang akan tampil di LT-II. Guna memberikan pegangan dan pedoman dalam
persiapan dan pelaksanaan LT-I nanti maka perlu dibuat Petunjuk Pelaksanaan Lomba
Tingkat I Gudep Angkare Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Kertanegara
2020.

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 2


B. DASAR
1. Undang-Undang RI Nomor 12 Tahun 2010, tentang Gerakan Pramuka.
2. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka.
3. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 130/KN/76 Tahun 1976,
tentang Petunjuk Penyelenggaraan Pertemuan Pramuka.
4. Keputusan Kwarnas Gerakan Pramuka Nomor 033/KN/78 Tahun 1978, tentang
Petunjuk Penyelenggaraan Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang
5. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 041 Tahun 1995, tentang
Petunjuk Penyelenggaraan Sistem Administrasi Satuan.
6. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 231 Tahun 2007, tentang
Petunjuk Penyelenggaraan Gugus Depan.
7. Rencana Kerja Gudep Angkare Tahun 2018-2021.
8. Program Kerja Kwartir Ranting Kecamatan Kertangara Tahun 2020 Bidang
Pembinaan Anggota Muda bekerja sama dengan Bina Wasa

B. TUJUAN
1. Umum
Tujuan Lomba Tingkat I Gudep Angkare adalah untuk membina dan
mengembangkan penghayatan kode kehormatan yang berupa janji Trisatya dan
Dasadarma Pramuka serta memupuk persaudaraan dan persatuan dikalangan
pramuka penggalang.
2. Khusus
a. Meningkatkan kemampuan mental, fisik dan pengetahuan pramuka
penggalang
b. Memperoleh tambahan pengalaman, keterampilan dan sahabat pramuka
c. Meningkatkan disiplin, rasa tanggungjawab dan kesetiaan pramuka
penggalang terhadap regunya, pasukannya, gugus depannya dan organisasi
Gerakan Pramuka pada umumnya
d. Pramuka penggalang lebih memahami dan menghayati semangat
kepramukaan beserta satya dan darmanya, sistem beregu, kerukunan,
kekompakan, kegotongroyongan dan kesetiakawanan.

C. FUNGSI
1. Menerapkan dan menilai satya dan darma pramuka, pengetahuan serta
pengalaman yang diperoleh para pramuka penggalang dalam latihan-latihan di
pasukannya
2. Menyalurkan kegemaran pramuka penggalang yang suka berlomba kearah
kegiatan yang berguna dan bertujuan pendidikan
3. Membina dan mengembangkan kepemimpinan serta kemampuan mengelola
regu dan kegiatannya
4. Membina dan mengembangkan mental, fisik, pengetahuan, pengalaman dan
keterampilan para pramuka penggalang
5. Mengevaluasi hasil usaha pembinaan pramuka penggalang sekaligus untuk
menyeleksi calon peserta LT-II perutusan Gudep Angkare.

D. PENYELENGGARAAN
1. Nama Kegiatan
Lomba Regu Penggalang Tingkat II Gudep Angkare Tahun 2020 disingkat LT-I
Gudep Angkare 2020.
2. Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 3


LT-I Gudep Angkare2020 akan dilaksanakan pada tanggal 13 – 15 Desember 2020
bertempat di MI Maarif NU Krangean.
3. Tema Kegiatan
“Tangguh, Tanggap, Terampil, Mandiri dan Berprestasi”
4. Motto
“Satyaku Kudarmakan, Darmaku Kubaktikan”
5. Organisasi Penyelenggara
a. Panitia
Panitia LT-I Gudep Angkare2020 terdiri dari unsur pimpinan, andalan,
supporting Kwartir Ranting Kecamatan Kertaneara dan unsur pramuka
lainnya yang disahkan dengan Surat Keputusan Ketua Kwartir Ranting.

b. Dewan Juri
Dewan Juri LT-I Gudep Angkare2020 terdiri dari unsur Para Pembina
Pramuka dan Profesional/Praktisi yang ditetapkan dan disahkan dengan
Surat Keputusan Ketua Gudep.

E. PESERTA
1. Regu utuh pramuka penggalang
2. Setiap regu beranggotakan 10 (sepuluh) orang pramuka penggalang
3. Melengkapi administrasi regu berupa :
a. Kartu Tanda Anggota Gerakan Pramuka
b. Buku SKU Penggalang Ramu (SD,MI),dan Penggalang Rakit untuk (SMP,MTS)
c. Surat Ijin Orang Tua/Wali
d. Data Anggota Regu
e. Catatan Iuran Regu
f. Buku Kegiatan Regu (log book)
4. Perlengkapan
a. Perlengkapan Individu
1) Ransel/ Tas Punggung
2) Pakaian (Seragam Pramuka, Olah Raga, Sehari-hari, khusus putri
membawa celana panjang untuk kegiatan penjelajahan, halang rintang )
*Seragam Pramuka sesuai dengan SK Kwarnas 174 tahun 2012
3) Perlengkapan ibadah
4) Perlengkapan tidur (matras, kantung tidur)
5) Alat tulis
6) Alat makan dan minum
7) Alat mandi
8) Alat jahit
9) Obat obatan pribadi
10) Senter
11) Jas hujan
12) Tongkat, Tali, Peluit, Pisau dan Tempat Minum Lapangan
13) Sepatu dan kaos kaki
b. Perlengkapan regu
1) Tenda utama regu yang ringan, lengkap dan praktis
2) Tenda dapur dan tenda tamu masing – masing satu
3) Bendera regu, morse dan semaphore
4) Kompas

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 4


5) Meja jalan
6) Lampu tenda
7) Kompor, perlengkapan memasak dan alat makan praktis
8) Kotak PPPK lengkap dengan mitela dan bidai
9) Alat kebersihan
Seluruh perlengkapan (individu & regu) harus didesain se-efektif dan efisien
mungkin sehingga dapat diangkut oleh peserta LT-I.

5. Pendaftaran
a. Pendaftaran peserta LT-I dilakukan dengan menyerahkan formulir yang
ditentukan.
b. Pentahapan pendaftaran dilaksanakan sebagai berikut :
1) Tahap I
Penyerahan daftar nama, biodata peserta dengan formulir model 02/LT-
II/2020, 03/LT-II/2020 dan 04/LT-II/2020 selambat – lambatnya diterima
Gudep Angkare pada tanggal 10 Desember 2020.
2) Tahap II
Pendaftaran ulang oleh pemimpin regu pada hari Minggu, 13 Desember
2020 pada pukul 07.00 – 08.00 WIB bertempat di Tempat Kegiatan.

F. KEGIATAN
Kegiatan dalam LT-I Gudep Angkare2020 didesain mengalir dan dikemas dalam
suasana yang dinamis. Partisipasi peserta dalam mengikuti setiap kegiatan akan
menjadi perhatian dan pengamatan dari panitia dan dewan juri. Dalam mengikuti
kegiatan, peserta akan bertindak sebagai individu, regu ataupun pasukan.
a. Matrik Kegiatan Harian
JAM KEGIATAN
04.00 – 05.00
Ibadah Pagi, Olah Raga, Keperluan Pribadi,
05.00 – 06.00
dan Bimbingan Pembina
06.00 – 07.00
07.00 – 07.30 Apel Pagi
07.30 – 11.00 Giat Pagi
11.00 – 13.00 ISHOMA, Bimbingan Pembina
13.00– 16.30 Giat Siang
16.30 – 17.00 Apel Sore
17.00 – 19.00 ISHOMA, Bimbingan Pembina
19.00 – 22.00 Giat Malam
22.00 – 22.30 Musyawarah Regu
22.30 – 04.00 Istirahat
b. Macam dan Jenis Kegiatan
1. Daftar Ulang
1) Deskripsi : Peserta melakukan daftar ulang dengan mengisi
daftar hadir menyerahkan bendel administrasi,dan
mengambil atribut LT-II .
2) Personil : Pinru bersama 2 orang anggota regu
3) Lokasi : Sekretariat Panitia LT-I Gudep Angkare2020
4) Aspek : -
Penilaian
5) Keterangan :  Berseragam Pramuka
 Anggota regu lainnya stand by di lokasi menjaga
perlengkapan dan peralatan regu.

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 5


2. Pendirian Tenda & Penataan Tapak Kemah
1) Deskripsi :  Secara beregu peserta mendirikan tenda (tenda
tidur, dapur dan tenda tamu) dengan pagar dan
gapura secara sederhana.
 Kegiatan dimulai dari proses packing di tepi
lapangan dan dilanjutkan pergerakan menuju
tapak kemah dengan membawa seluruh
peralatan dan perlengkapan individu dan regu.
2) Personil : Seluruh anggota regu
3) Lokasi :  Persiapan berada di pinggir lapangan.
 Tapak Kemah sesuai kapling masing-masing
4) Aspek :  Kelengkapan
Penilaian  Kerapihan
 Kebersihan
 Ketepatan Waktu
5) Keterangan :  Waktu untuk pendirian tenda dan penataan
tapak kemah adalah 4 jam. Terhitung setelah
keseluruhan peserta masuk dalam tapak
perkemahan.
 Peserta mengenakan kaos/ pakaian lapangan.
 Pembina pendamping tidak diperkenankan
membantu proses packing, pendirian dan
penataan tapak kemah. (bagi SMP dan MTS),bagi
SD dan MI perlu pendampingan.
 Pembina pendamping berada di perkemahan
pembina untuk temu binadamping.

3. Upacara Pembukaan/Penutupan
1) Deskripsi : Peserta mengikuti upacara pembukaan /
penutupan sebagai penanda dimulai / diakhiri
kegiatan LT-I Gudep Angkare2020.
2) Personil : Seluruh anggota regu dan Pembina Pendamping
3) Lokasi : Lapangan Upacara
4) Aspek : -
Penilaian
5) Keterangan : Wajib diikuti oleh seluruh peserta dan Pembina
pendamping.
4. Langkah Pramuka
1) Deskripsi :  Setelah selesai upacara pembukaan, secara
beregu peserta melakukan defile di depan
panggung tamu undangan.
 Tepat di depan panggung kehormatan, peserta
melakukan yel-yel dengan kondisi tetap berjalan
dengan formasi barisan menyesuaikan.
 Jarak yang digunakan untuk memulai dan
mengakhiri yel sepanjang 10 m dan lebar 5 m.
 Waktu pelaksanaan yel maksimal 3 menit
terhitung sejak orang pertama masuk arena dan
orang terakhir meninggalkan arena
2) Personil : Seluruh anggota regu
3) Lokasi : Lapangan Utama

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 6


4) Aspek :  Penilaian dilakukan oleh 5 (lima) orang juri
Penilaian  Juri menyatakan Ya/Tidak untuk setiap
penampilan
 Kriteria penilaian : Isi (No SARA, Intimidatif,
Arogan ), Semangat, Kekompakan,
Keindahan/Variasi
 Jika waktu melebihi 3 (tiga) menit maka peserta
didiskualifikasi.
 Penghargaan medali, jika :
Ya 5 Emas
Ya 4 Perak
Ya 3 Perunggu
Ya < 2 -
5) Keterangan :  Pembina Pendamping bertugas membawa papan
nama/spanduk regu dan asal gugusdepan.
 Ukuran papan nama Panjang 60 cm dan lebar 30
cm
 Papan nama disiapkan sendiri oleh regu.
 Pembina berada paling depan barisan regu dan
tidak terlibat dalam aksi yel-yel.
5. Pentas Seni Budaya
1) Deskripsi :  Peserta menampilkan folksong berupa lagu
daerah dan lagu pramuka,
 Waktu penampilan maksimal 5 menit
 Panitia menyediakan sound system standart
dengan 3 mic
2) Personil : Seluruh anggota regu
3) Lokasi : Panggung gembira
4) Aspek : o Penilaian dilakukan oleh 5 (lima) orang juri
Penilaian o Juri menyatakan Ya/Tidak untuk setiap
penampilan
o Kriteria penilaian : Kualitas vocal, musikalitas dan
penampilan.
o Jika waktu melebihi 10 (sepuluh) menit maka
peserta didiskualifikasi.

o Penghargaan medali, jika :


Ya 5 Emas
Ya 4 Perak
Ya 3 Perunggu
Ya <2 -
5) Keterangan : Berseragam Pramuka

6. Hasta Karya
1) Deskripsi :  Peserta membuat kerajinan/ hasta karya
berupa hasil olahan limbah plastik rumah
tangga sehingga memiliki nilai tambah
ekonomis.
 Waktu pembuatan selama 4 jam
 Dapat menggunakancat yang cepat kering
/pewarna yang cepat kering
 Material tambahan yang boleh digunakan

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 7


hanya mur, baut, benang, kawat dan/atau
perekat.
 Proses pembuatan dimulai dari nol
2) Personil : 4 orang per regu
3) Lokasi : Tenda Giat
4) Aspek : o Kriteria penilaian : ide/ kreatifitas, manfaat, nilai
Penilaian ekonomis dan tingkat kesulitan.
o Jika waktu melebihi 4 (empat) jam maka
peserta didiskualifikasi.
5) Keterangan : Berseragam pramuka

7. Essay Bela Negara


1) Deskripsi :  Peserta menulis essay dengan tema Bela
Negara.
 Essay ditulis tangan di kertas folio bergaris yang
disediakan panitia.
 Panjang tulisan 2 (dua) halaman kertas volio
garis
 Waktu penulisan selama 2 (dua) jam.
2) Personil : 1 (satu) orang per regu
3) Lokasi : Ruangan
4) Aspek : Isi, Tata tulis dan Bahasa
Penilaian
5) Keterangan : Berseragam Pramuka

8. Pidato Bela Negara


1) Deskripsi :  Peserta melaksanakan pidato selama 5 (lima)
menit dengan tema besar “Bela Negara” .
 Pidato dilaksanakan tanpa menggunakan
pengeras suara.
2) Personil : 1 (satu) orang per regu
3) Lokasi : Panggung/ruangan
4) Aspek : Isi, Vokal dan Penampilan
Penilaian
5) : o Waktu adalah 5 (lima) menit.
Keterangan
o 30 detik Menjelang waktu habis, panitia akan
memberi tanda/kode
9. Senam Kesegaran Jasmani
1) Deskripsi : Peserta melakukan gerakan senam Kesegaran
Jasmani sebagai pengisi kegiatan olah raga pagi
2) Personil : 10 (sepuluh) orang per regu
3) Lokasi : Lapangan Utama
4) Aspek : -
Penilaian
5) Keterangan : o Kegiatan ini wajib diikuti oleh delapan peserta,
apabila diketahui tidak mengikuti kegiatan akan
dikenakan sanksi (akan ditentukan kemudian)
o 2 (dua) anggota regu yang tidak mengikuti
senam, menjalankan piket di tenda masing-
masing.
10. Penjelajahan
1) Deskripsi :  Bentuk kegiatan berupa mini safari di sekitar

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 8


lokasi perkemahan dengan penugasan di pos.
 Pos (Sandi) dikerjakan secara individu
 Pos (Semaphore & Morse) dikerjakan secara
individu
 Pos (PPPK- penanganan korban, dragbar &
evakuasI) dikerjakan secara beregu.
 Pos (Peta Panorama) dikerjakan secara beregu
 Pos (Peta Pita) dikerjakan secara beregu
 Pos (KIM / Pengamatan) dikerjakan individu
 Pos (Peta Perjalanan – Finish)
 Pos PBB Bertongkat
 Urutan materi pos dapat berubah sesuai kondisi
2) Personil : Seluruh anggota regu
3) Lokasi : Sekitar Perkemahan
4) Aspek : Kebenaran Jawaban, masing – masing pos akan
Penilaian ditentukan juaranya.
5) Keterangan : o Peserta membawa bekal makan siang siap santap
o Perlengkapan PPPK dan lainnya disediakan
sendiri oleh peserta
o Mengenakan seragam lapangan

11. Halang Rintang (HR)


1) Deskripsi :  Peserta secara beregu menempuh rute dengan 3
(tiga) macam halang rintang berupa : meniti
bambu, lompat Tali(skiping), dan merayap.
 Selama menempuh HR tongkat pramuka tetap
disandang/ dibawa.
 Waktu untuk menyelesaikan tiap wahana adalah
5 menit per regu, jika masih ada anggota regu
yang belum menyelesaikan wahana maka
langsung dipersilahkan menuju wahana
selanjutnya dan dianggap gagal.
2) Personil : Seluruh anggota regu
3) Lokasi : Rute HR
4) Aspek : o Nilai regu = jumlah anggota regu berhasil x 10
Penilaian o Setiap anggota regu dianggap berhasil jika
menyelesaikan ketiga wahana tanpa kesalahan.
o Kegagalan pada dua wahana maka dianggap
gagal.
5) Keterangan : Mengenakan seragam lapangan

12. Apel Pagi & Sore


1) Deskripsi : Peserta melakukan apel pengibaran/penurunan
bendera dengan format upacara pembukaan/
penutupan latihan pasukan penggalang.
2) Personil : 8 (delapan) orang per regu
3) Lokasi : Lapangan Perkemahan
4) Aspek : -
Penilaian
5) Keterangan : o Kegiatan ini wajib diikuti oleh seluruh
peserta,8(delapan)andik apabila diketahui tidak
mengikuti kegiatan akan dikenakan sanksi

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 9


(ditentukan kemudian)
o 2 (dua) anggota regu yang tidak mengikuti apel,
menjalankan piket di tenda masing-masing.
13. Pioneering
1) Deskripsi :  Peserta membuat bangunan.
 Jumlah tongkat yang digunakan adalah
maksimal 10 (sepuluh) batang tongkat dan
penggunaan tali pramuka sesuai kebutuhan.
 Potongan tongkat dengan ukuran standart
tongkat pramuka disiapkan terlebih dahulu dan
dihitung sebagai 1 (satu) batang/tongkat.
 Material tambahan yang boleh digunakan
hanya tampah berdiameter maksimal 40 cm
dan selongsong bambu panjang maksimal 10
cm jumlah maksimal 6 buah.
 Waktu pembuatan maksimal 120 menit
 Untuk putra membuat jembatan
penyebrangan,dan putri membuat dragbar
2) Personil : 10 (sepuluh) orang per regu
3) Lokasi Lapangan Perkemahan
4) Aspek : o Simpul, Ikatan, Kekuatan, Kerapihan
Penilaian O Fungsi
5) Keterangan : mengenakan seragam lapangan

14. PBB Bertongkat


1) Deskripsi :  Peserta melakukan gerakan baris berbaris sbb :
 Berkumpul
 Sikap Sempurna
 Hormat
 Lencang Kanan
 ½ Lengan Lencang Kanan
 Berhitung
 Hadap Kanan & Kiri
 Hadap Serong Kanan & Kiri
 Balik Kanan
 3 Langkan Ke Kanan & Kiri
 3 Langkah Ke Depan & Belakang
 Hadap Kanan dan Kiri Maju Jalan
 Balik Kanan Maju Jalan
 Langkah Tegap
 Hormat
 Haluan Kanan & Kiri
 Formasi barisan bershaf
 Pemimpin regu/Komandan berada diluar
barisan
 Waktu pelaksanaan 15(limabeas) menit
terhitung sejak laporan awal dan berakhir pada
saat laporan akhir.
 Urutan proses : Pinru masuk arena – laporan
awal (perhitungan waktu dimulai) –
pelaksanaan – laporan akhir – pinru membawa
anggota regu keluar arena

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 10


 Yel dilaksanakan di luar arena dan tidak
mempengaruhi penilaian
2) Personil : Seluruh anggota regu
3) Lokasi : Lapangan Perkemahan, ukuran arena 10x10 m
4) Aspek : o Komandan (Penampilan, Vokal)
Penilaian o Kelengkapan Gerakan
o Kekompakan/Keserempakan
o Penampilan
5) Keterangan :  Gerakan tongkat menyesuaikan kebiasaan regu
masing-masing

15. Forum Penggalang


1) Deskripsi : Peserta melakukan diskusi dengan tema tertentu
2) Personil : 10 orang/tiap regu
3) Lokasi : Tenda Giat
4) Aspek : -
Penilaian
5) Keterangan : Kegiatan ini wajib diikuti oleh seluruh peserta,
apabila diketahui tidak mengikuti kegiatan akan
dikenakan sanksi (ditentukan kemudian)
16. Memasak Menu Siang
1) Deskripsi :  Peserta berbelanja sendiri kebutuhan sayuran
dan lauk (bahan mentah) untuk makan siang di
pasar yang terdekat, untuk menyajikan
makanan empat sehat lima sempurna
 Jenis sayur dan lauk akan disampaikan
kemudian
 Nilai belanja maksimal 100 ribu untuk 10 orang
diluar belanja beras.
 Rincian / nota belanja dilampir- kan
 Proses memasak selama 3 jam
2) Personil : 5 (lima) orang per regu
3) Lokasi : Pasar Terdekat dai Tapak Kemah Masing - Masing
4) Aspek : Rasa, Kematangan, Keseimbang- an Nutrisi/ Gizi,
Penilaian Nilai Belanja.
5) Keterangan : Disajikan di kavling masing-masing
17. Peta Lapangan
1) Deskripsi : Peserta membuat peta lapangan dalam waktu 2
jam.
2) Personil : 2 (dua) orang per regu
3) Lokasi : Lapangan Perkemahan
4) Aspek : Kebenaran dan Ketepatan waktu
Penilaian
5) Keterangan : Kertas disediakan panitia, peralatan lainnya
disiapkan oleh peserta.

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 11


18. Api Unggun
1) Deskripsi :  Pasukan baru yang terbentuk menampilkan
atraksi pentas seni secara spontan pada
kegiatan api unggun di tempat api unggun.
 Waktu penampilan 3 (tiga) menit diluar
persiapan 2 (dua) menit.
2) Personil : Seluruh anggota pasukan
3) Lokasi : Tempat Api Unggun
4) Aspek : o Penilaian dilakukan oleh 5 (lima) orang juri
Penilaian o Juri menyatakan Ya/Tidak untuk setiap
penampilan.
o Kriteria penilaian : menghibur, kekompakan dan
kontribusi anggota pasukan.
o Jika waktu melebihi 3 (tiga) menit maka peserta
didiskualifikasi.
o Penghargaan medali, jika :
Ya 5 Emas
Ya 4 Perak
Ya 3 Perunggu
Ya <2 -
5) Keterangan : Perolehan medali berlaku untuk seluruh regu
yang tergabung dalam 1 pasukan.

19. Giat Pembina Pendamping


1) Deskripsi :  Pembina Pendamping selama mendampingi adik-
adiknya di LT-I Gudep Angkare2020 tidak
diperkenankan terlibat secara langsung pada
setiap teknis kegiatan/perlombaan untuk tingkat
SMP dan MTS, bagi regu SD dan MI Pembina
boleh terlibat secara langsung/mendampingi

 Pembina hanya diperbolehkan berkoordinasi /


bertemu secara langsung dengan adik-adiknya
pada saat istirahat (pagi, siang dan sore)
selebihnya adik-adik beraktivitas secara mandiri,
bagi siswa SMP dan MTS.
 Pertemuan pembina pendamping dengan jajaran
panitia akan diselenggarakan sesuai kondisi dan
kebutuhan.
2) Personil : Pembina Pendamping
3) Lokasi : Menyesuaikan
4) Aspek : -
Penilaian

20. Kesiapsiagaan dan Tata Laksana Regu


Selain kegiatan secara sebenarnya, adik-adik peserta LT-I Gudep Angkare2020
juga dinilai aspek kesiapsiagaan dan tata laksana regunya. Berikut adalah
administrasi yang harus dipenuhi ;
1) Surat tugas dari Gugusdepan
2) Surat Keputusan Pemenang LT-I
3) Kartu Tanda Anggota (KTA) Pramuka
4) Buku SKU Penggalang ramu(SD)Rakit (SLTP)

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 12


5) Surat Ijin Orang Tua / Wali
6) Administrasi Regu berupa Data Regu, Buku Iuran Regu, dan Buku Kegiatan
Regu.
Semua dimasukkan dalam map plastik beridentitas regu asal dari Gugusdepan.
(Pi warna merah dan Pa warna biru)
Penilaian :
Lengkap : Emas
Minus 1 item : Perak
Minus 2 item : Perunggu
Minus >2 item : -

G. SARANA PRASARANA, PERKEMAHAN DAN TATA TERTIB


1. Sarana Prasarana
a) Panitia menyediakan 1 pos kesehatan dengan petugas medis dan ambulan.
b) Panitia hanya menyediakan penerangan lingkungan perkemahan.
c) Charger area akan disediakan di titik tertentu dengan pengamanan mandiri.
d) Ukuran kavling tiap regu adalah 4 x 4 meter.
2. Perkemahan
Pengelompokan perkemahan LT-I Gudep Angkare2020 adalah sebagai berikut :
a) Perkemahan Induk bertempat di lapangan utama
1) Seluruh peserta LT-I Gudep Angkare2020 menjadi warga perkemahan
induk yang dipimpin oleh Pembina Perkemahan Induk (Binkemin) dan
dibantu oleh beberapa staf.
2) Perkemahan Induk terdiri dari perkemahan putra dan perkemahan
putri.
3) Perkemahan Induk bernama “Gatutkaca”
b) Perkemahan Putra dan Putri
1) Seluruh peserta putra LT-I Gudep Angkare2020 menjadi warga
perkemahan putra yang dipimpin oleh Pembina Perkemahan Putra
(Binkempa) dan dibantu oleh staf.
2) Seluruh peserta putri LT-I Gudep Angkare2020 menjadi warga
perkemahan putri yang dipimpin oleh Pembina Perkemahan Putri
(Binkempi) dan dibantu oleh staf.
3) Perkemahan Putra bernama “Wisanggeni” dan Perkemahan Putri
bernama “Srikandi”.
c) Pasukan
1) Seluruh regu dalam LT-I Gudep Angkare2020 baik putra maupun putri
dikelompokkan dalam pasukan.
2) Setiap pasukan terdiri dari 6 regu dan dipimpin oleh seorang pembina
pasukan (binpas).
d) Regu
Regu adalah kelompok pramuka penggalang peserta LT-I Gudep
Angkare2020 yang merupakan regu asli berprestasi tinggi di LT-I dan
didaftarkan secara resmi oleh Mabigus.
3. Tata Tertib
a) Tata tertib perkemahan LT-I Gudep Angkare2020 merupakan aturan untuk
membina dan mengembangkan sikap disiplin.
b) Patuh terhadap tata tertib perkemahan LT-I Gudep Angkare2020 merupakan
pengamalan Kode Kehormatan Pramuka oleh karena itu bagi seorang
anggota pramuka merupakan kewajiban yang dilandasi kesadaran pribadi.

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 13


H. PENUTUP
Demikian petunjuk pelaksanaan LT-I Gudep Angkare2020 untuk dapat digunakan
sebagai panduan dan pedoman persiapan maupun pelaksanaan kegiatan. Selanjutnya
mari kita berdoa semoga pelaksanaan LT-I Gudep Angkare2020 berjalan dengan
selamat, lancar dan sesuai perencanaan dan menghasilkan regu berprestasi tinggi
yang mampu membawa nama baik LT-I Gudep Angkare2020 nanti.
Selamat Memandu..!
Tim perumus:
Ketua, 1. Kak Unik Tangguh P
2.Kak Wakhidi
3.Kak Said M
4.Kak Tofik Himawan,S.Pd
H SUKRON, S.Pd 5.Kak Leni Ruswati,S.Pd
6.Kak Suwito,S.Pd
7.Kak Sri Agustini,S.Pd

Gudep Angkare Tim Perumus :


Ketua 1. Kak Said M
2. Wakhidi
3. Kurniawati
4. Retno
Unik Tangguh P

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 14


MATRIK KEGIATAN LOMBA TINGKAT I TAHUN 2020

WAKT HARI KE – I
U KEGIATAN PESERTA TEMPAT
Pagi Daftar Ulang 3 Sekretariat Panitia
Manegement Bekal I 10 Pertendaan
Pendirian Tenda 10 Pertendaan
Siang Upc. Pembukaan 10 Lap. Upacara
Langkah Pramuka 10
Sore Pioneering, 10 Lap. Upacara
Peta Lapangan, 2 Lapangan
Essay Bela Negara 1 Pertendaan
Malam Pentas Seni 10 Panggung Gembira
WAKT HARI KE – II
U KEGIATAN PESERTA TEMPAT
Pagi Upacara HUT Pramuka 10 Lapangan
Memasak Menu Siang 5 Pertendaan
Siang Penjelajahan 10 Sekitar Perkemahan
Halang Rintang 10 Sekitar Perkemahan
Pidato Bela Negara 1 Ruangan
Malam Api Unggun 10 Lapangan
WAKT HARI KE – III
U KEGIATAN PESERTA TEMPAT
Pagi Hasta Karya 5 Lapangan Utama
Forum Penggalang 10 Ruangan
Siang Upacara Penutupan 10 Lapangan Utama
Sore Bongkar Tenda 10 Pertendaan
Manajemen Bekal II 10 Pertendaan

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 15


Lampiran I

SUSUNAN PANITIA PELAKSANAAN LT I


GUDEP ANGKARE
TAHUN 2020

Penasehat : Ka. Mabigus

Ketua Umum : Unik Tangguh P


Ketua Pelaksana : Wakhidi
Wakil Ketua : Subagyo
Sekretaris : Kurniawati
:

Bendahara : Retno
:
SEKSI - SEKSI
Koordinator Kegiatan : Said M
:
Koordinator Nilai : Yayan

SEKSI - SEKSI
1. Upacara : Sareh

2. Tata Tempat dan : Wildan


Perlengkapan
3. Konsumsi : Retno

4. PPPK : Wildan

5. Keamanan : Subagyo

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 16


Lampiran I

DEWAN YURI LT II TAHUN 2016

No Nama Pos Gudep Juri

Putra Putri

1 Langkah 1. Wildan 1.
Pramuka

2 Pentas Seni 1.
Budaya

3 Hasta Karya 1. 1.

4 Essay Bela 1. 1.
Negara

5 Pidato Bela 1. 1.
Negara

6 Penjelajahan 1. 1.

7 Halang 1. 1.
Rintang

8 Pioneering 1. 1.

9 PBB 1.
bertongkat

10 Forum 1. 1.
Penggalang

11 Memasak 1. 1.
Menu Siang

12 Peta 1. 1.
Lapangan

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 17


Lampiran III

ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA PANITIA (APBP)


LOMBA TINGKAT I
GUDEP ANGKARE
TAHUN 2020

PENGELUARAN
1 Kesekretariatan Rp 825.000
2
3
4
5
6 Snack Pembukaan dan Penutupan Rp 255.000
15 orang x Rp 8,500,00 x 2
7
8 Kebersihan Rp 50.000
9 Spanduk Rp 50.000
10 PPPK Rp 150.000
11 Dokumentasi Rp 200.000
12 Rapat persiapan 9 orang x Rp 8,500,00 Rp 76.500
13 Piala 6 set x Rp 150,000,00 Rp 900.000
14 Co card 15 x Rp 5.000,00 Rp 75.000
15 Sertifikat 58 x Rp 10.000,00 Rp 580.000
16 Transport panitia Rp 750.000
10 orang x Rp 25,000,00 x 3
17 Transport juri Rp 250.000
10 x Rp 25,000,00
18 Konsumsi kegiatan (Panitia) Rp 1.080.000
10 x Rp 12,000,00 x 9
19 Konsumsi Kegiatan (Juri)
Rp. 150.000
10 x Rp. 15.000 x 1
20 Persiapan rute perjalanan Rp 20.000
21 Tata tempat Rp 110.000
22
Perlengkapan api unggun Rp 200.000
23 Latihan upacara Rp 50.000
24 Perlengkapan lomba Rp 700.000
25 Pembubaran panitia Rp 225.000
Jumlah Pengeluaran Rp 6.696.500
Ctak Terduga Rp 303.500
7.000.000
PENDAPATAN
1 BOS Rp 7.000.000

2 Rp
Jumlah Pendapatan Rp 7.000.000

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 18


Kertanegara, 25 Juli 2020

Ketua Umum Sekretaris

Unik Tangguh P Kurniawati


Mengetahui,
Ka Mabigus

Retno

Pedoman Pelaksanaan LT-I Gudep Angkare 2020 19

Anda mungkin juga menyukai