Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL KEGIATAN

WEBINAR KEPENEGAKAN
GERAKAN PRAMUKA KWARTIR RANTING CIANJUR
TAHUN 2021

DEWAN KERJA RANTING CIANJUR


KWARTIR RANTING CIANJUR
Jl. Ir. H. Djuanda – Panembong Komplek GGM Cianjur
Facebook : Dewan Kerja Ranting Cianjur / Instagram : @dkr_cianjur
2021
KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah S.W.T atas rahmat-Nya yang selalu
menyertai kami dalam menyelasaikan penyusunan Proposal Webinar Kepenegakan Kwartir
Ranting Cianjur. Proposal ini disusun untuk mempermudah pelaksanaan kegiatan kami yang
akan kami laksanakan sebagai kerangka prioritas, waktu dan dana tertentu untuk mencapai
peranan organisasi sebagai wadah kegiatan kepramukaan penegak sebagai motivator yang
bersifat preventif.
Kami Dewan Kerja Kwarran Cianjur menyadari bahwa belum semua aspirasi
pramuka tertampung dalam kegiatan ini. Oleh karena itu, proposal ini masih jauh dari
kesempurnaan sehingga sumbangan pemikiran baik kritik maupun saran yang bersifat
membangun sangat kami harapkan demi kesempurnaan di masa mendatang.
Akhirnya, kami sampaikan terima kasih atas bantuan dan dukungan dari semua pihak,
baik fisik maupun moral dalam penyusunan proposal Webinar Kepenegakan Kwartir Ranting
Cianjur ini. Semoga kegiatan ini dapat membawa manfaat dalam pengembangan dan
peningkatan mutu kegiatan Pramuka di Cianjur.

Cianjur, 25 Januari 2021

PENULIS
LEMBAR PERSETUJUAN

WEBINAR KEPENEGAKAN
GERAKAN PRAMUKA KWARTIR RANTING CIANJUR
TAHUN 2021

Cianjur, 25 Januari 2021


Ketua Pelaksana, Sekretaris,

M. RAIHAN NUGRAHA SANTI NUROHMAH


NTA. 0903011630028 NTA. 0903012120002

Ketua DKR,

M. BHAGASKARA. A – R
NTA. 0903011590006

Menyetujui,
Ketua Kwartir Ranting
Gerakan Pramuka Cianjur,

Drs. JAMALUDIN M.M,. Pd


NTA. 0903000010246
PROPOSAL WEBINAR KEPENEGAKAN
GERAKAN PRAMUKA KWARTIR RANTING CIANJUR

I. LATAR BELAKANG
Gerakan Pramuka merupakan wadah pembinaan dan pengembangan kegiatan
Kepramukaan yang mendapatkan mandat untuk bisa mendidik dan membina para
generasi muda Indonesia untuk bisa terus berkarya dalam membangun bangsa dan
negara Indonesia. Gerakan pramuka pada umumnya serta Pramuka Penegak dan
Pandega pada khususnya dalam hal ini merupakan bagian dari pada generasi muda
yang harus mendapat perhatian untuk bisa mengimbangi perkembangan yang dihadapi
sehingga fungsi dan peranannya dapat membuahkan kontribusi yang positif bagi
kelangsungan hidupnya dimasa yang akan datang.

II. DASAR KEGIATAN


1. Undang – undang Nomor 12 tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka
2. Anggaran Dasar Gerakan Pramuka
3. Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka
4. Petunjuk Penyelenggaraan Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pandega
5. Petunjuk Penyelenggaraan Pola dan Mekanisme pembinaan dan pengembangan
Pramuka Penegak dan Pandega
6. Program Kerja Dewan Kerja Ranting Cianjur
7. Rapat Kerja Dewan Kerja Ranting Cianjur

III. NAMA KEGIATAN


Nama kegiatan yang akan dilaksanakan adalah “WEBINAR KEPENEGAKAN
GERAKAN PRAMUKA KWARTIR RANTING CIANJUR”

V. MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN


Kegiatan ini dilaksanakan untuk menambah pengetahuan dan wawasan peserta
dalam bidang kepramukaan. Kegiatan ini bertujuan untuk:
1. Menerapkan sikap kedisiplinan pada peserta
2. Menumbuhkan jiwa kepemimpinan.
3. Menjalin sosialisasi antar peserta.
4. Menambah ilmu dan wawasan Pramuka Penegak.

VI. SASARAN KEGIATAN


Sasaran dari kegiatan dikhususkan untuk Pramuka Penegak Kwartir Ranting
Cianjur. Selain Pramuka Penegak Kwarran Cianjur, baik di luar Kwarran Cianjur
maupun diluar Kwarcab Cianjur bisa ikut serta.

VII. WAKTU PELAKSANAAN


Kegiatan Seminar ini akan dilaksanakan pada :
Hari : Minggu
Tanggal : 21 Februari 2021
Pakaian : Seragam Pramuka Harian

VIII. SISTEM PELAKSANAAN


Kegiatan ini dilaksanakan secara Online / Daring. Media Yang digunakan yaitu :
1. Zoom
2. Telegram
3. Youtube
4. Live Instagram

IX. SUSUNAN KEPANITIAAN


Terlampir
X. SUSUNAN ACARA
Terlampir
XI. RENCANA ANGGARAN
Terlampir
Lampiran 1
SUSUNAN KEPANITIAAN
WEBINAR KEPENEGAKAN KWARTIR RANTING CIANJUR

A. PENYELENGGARA
1. Pelindung : Mabi Kwartir Ranting Cianjur
(Tomtom Dani Gardiat, M.Si)
2. Penanggungjawab Umum : Ketua Kwartir Ranting Cianjur
(Drs. Jamaludin, M.M,. Pd)
3. Penanggungjawab Kegiatan : M. Bhagaskara Alwaly Rangkuti

B. PANITIA PELAKSANA
1. Ketua Pelaksana : M. Raihan Nugraha
2. Sekretaris : Santi Nurohmah
3. Bendahara : Alya Alfita Ramadhani
4. Kesekretariatan : Aditya Syifa Mahavayadha
Adrian Yulistiana Witular
Salma Utari Pangestu
5. Seksi Acara : Syifa Febriani
Nadya Febi Agusnina
6. Humas : Rendi Ramdani
Nazwa Arisani fauziah
7. Publikasi dan Dokumentasi : R.M Imran Muliawan
Ridwan Faturrohman
Lampiran 2

SUSUNAN ACARA
SEMINAR KEPENEGAKAN KWARTIR RANTING CIANJUR

Hari : Minggu

Tanggal : 21 Februari 2021

Penanggung
Waktu Nama Kegiatan Media
Jawab
     
07.00 – 07.30 Cek – In / Absen Telegram Acara
07.30 – 08.00 Acara Pembukaan Zoom, Youtube, Ig Acara
Sambutan – sambutan Zoom, Youtube, Ig
08.00 – 09.30 Materi I (Polmekbin T dan D) Zoom, Youtube, Ig Acara
Kak H. Sidiq
09.30 – 11.00 Materi II (Strategi Pencapaian SKU Zoom, Youtube, Ig Acara
Dan Pramuka Garuda)
Kak Haris
11.00 – 12.30 Absensi dan Istirahat Telegram Acara
12.30 – 14.00 Materi III (Pengelolaan Ambalan) Zoom, Youtube, Ig Acara
Kak Yandi Sopiandi
14.00 – 14.30 Acara Penutupan Zoom, Youtube, Ig Acara

Lampiran 3
ANGGARAN DANA
WEBINAR KEPENEGAKAN KWARTIR RANTING CIANJUR

No Uraian Unit Satuan (Rp) Jumlah (Rp)


I. OPRASIONAL
1 Print Proposal 2 15.000,00 30.000,00
2 Amplop 4 5.000,00 20.000,00
3 Banner 1 50.000,00 50.000,00
Total 100.000,00
II. INSENTIF
1 Pemateri 3 50.000,00 150.000,00
Total 150.000,00
Jumlah Total 250.000,00

Anda mungkin juga menyukai