Anda di halaman 1dari 32

MASALAH PENELITIAN

La Djabo B,SKM.,M.Kes
Pokok Bahasan : Masalah Penelitian
TIK : Setelah mengikuti kuliah ini
Mhs dapat menjelaskan tentang Masalah
penelitian
Sub Pokok Bahasan:
1. Pengertian Masalah Penelitian
2. Identifikasi masalah penelitian
3. Syarat menjadi masalah penelitian
4. Perumusan masalah penelitian
5. Perumusan tujuan penelitian
Pengertian Masalah

Masalah
Adalah kesenjangan
antara Harapan dengan
Kenyataan atau
Antara teori dengan
realita
Mengatasi Masalah

Problem Solving Penelitian

Masalah yg biasa (bisa Masalah yg fenomenal,


dipecahkan): yaitu apabila segala
 Pengkajian masalah sesuatu telah dilaksanakan
 Penetapan masalah sesuai prosedur ,teori dan
 Perencanaan strategi konsep terkait, tetapi
 Kegiatan intervensi hasilnya tidak seperti apa
 Evaluasi yg diharapkan
Masalah penelitian yg menarik dan layak untuk
diteliti, menurut HULLEY dan CUMMINGS

Masalah Penelitian seharusnya memenuhi 5


kriteria (Kriteria FINER):
1. Fisiable
2. Interest
3. Novel
4. Ethical
5. Relevan
Kriteria Fisiable

Yaitu suatu masalah penelitian yg baik


memungkinkan untuk dilaksanakan penelitian.
Peneliti harus mempertimbangkan :
 Subyek penelitian
 Sumber pendanaan
 Ketersediaan waktu
 Alat dan keahlian utk melakukan penelitian
Kriteria Interes

Interes atau Ketertarikan penelitian pada


suatu bidang atau area penelitian
Ketertarikan pada suatu area penelitian
,misalnya perawatan komunitas,
meningkatkan motivasi utk melakukan
penelitian dengan sebaik mungkin
Kriteria Novel

Pengetahuan hendaknya bertujuan untuk


pengembangkan ilmu pengetahuan.
Masalah penelitian yg baik adalah yang dapat
menghasilkan sesuatu yg bermakna bagi
pengembangan ilmu pengetahuan
Kriteria Ethical

Penelitian memiliki niat luhur untuk


meningkatkan kesejahteraan manusia melalui
perkembangan ilmu pengetahuan
Penelitian diharapkan tidak bertentangan
dengan Etika, apalagi penelitian yang
menggunakan manusia sebagai subyeknya
Kriteria Relevan

Hasil penelitian berguna untuk perkembangan


ilmu pengetahuan, untuk tatalaksana
pasien/kebijakan kesehatan atau dijadikan
sebagai dasar penelitian selanjutnya
Masalah Penelitian
Masalah : Kesenjangan antara harapan dan
kenyataan
Untuk menemukan masalah dalam penelitian
merupakan pekerjaan yang tidak mudah, tetapi
setelah masalah penelitian dapat ditemukan,
maka pekerjaan peneltitian akan segera dapat
dilakukan
Bila dalam penelitian telah dapat menemukan
masalah yang betul2 masalah maka sebenarnya
pekerjaan peneltian 50% telah selesai
Syarat Masalah Penelitian

1. Masalah penelitian harus ada DATA


2. Harus ada TEORI yg menjelaskan adanya
masalah
3. Harus ada lokasi (tempat) permasalahan
4. Harus ada periode waktu permasalahan
Data Permasalahan penelitian

Data permasalahan penelitian adalah suatu data


yang menunjukan adanya permasalahan kesehatan
Contoh :
1. Dari 100 pasien DBD rawat nginap di
Puskesmas Poasia tahun 2014 terdapat 70
pasien (70%) tidak puas terhadap pelayanan
petugas
2. Dari 40 petugas perawat di Puskesmas Poasia
tahun 2014 terdapat 15 petugas (38%) motivasi
kerjanya kurang
Landasan Teori Permasalahan

1.Jurnal hasil penelitian


2.Buku pedoman program
3.Pendapat ahli
Lokasi Penelitian

Unit lokasi penelitian


kesehatan terdiri dari :
1. Desa/Kelurahan
2. Puskesmas/Kecamatan
3. Rumah sakit
4. Dinas kesehatan
5. Dll.
Waktu Penelitian

Waktu penelitian adalah periode


waktu pelaksanaan kegiatan penelitian
1. Tahunan
2. Triwulanan
3. Bulan
4. Minggu
5. Hari
2. Penulisan Rumusan Masalah
Penelitian
2. RUMUSAN MASALAH PENELITIAN

Rumusan Masalah Penelitian


 Adalah bagian dari Bab I Pendahuluan yg
memuat uraian secara lebih tegas dan spesifik
tentang permasalahan yg dipecahkan/dikaji
dalam penelitian
 Perumusan masalah secara tdk langsung juga
merupakan uraian yg membatasi lingkup
penelitian yg dilakukan
2. RUMUSAN MASALAH PENELITIAN

Rumusan Masalah Penelitian


 Adalah bagian dari Bab I Pendahuluan yg
memuat uraian secara lebih tegas dan spesifik
tentang permasalahan yg dipecahkan/dikaji
dalam penelitian
 Perumusan masalah secara tdk langsung juga
merupakan uraian yg membatasi lingkup
penelitian yg dilakukan
 Menurut NASIR (2005) Rumusan masalah
dibuat dalam bentuk pertanyaan (kalimat
tanya) yang berisi implikasi adanya data untuk
memecahkan masalah serta sekaligus
menjadi dasar dalam pembuatan Hipotesis
penelitian.
 Rumusan masalah penelitian jumlahnya
adalah sebanyak jumlah variabel bebas
penelitian yang akan diteliti
CONTOH KATA 1. APAKAH
TANYA 2. BAGAIMANAKAH
3. MENGAPAKAH

Yang sering dipakai adalah Apakah


CONTOH MEMBUAT RUMUSAN MASALAH
PENELITIAN

1. Apakah ada hubungan antara pendidikan


dengan kepuasaan pasien rawat inap di
Puskesmas Poasia Kota kendari tahun 2020
2. Apakah ada Risiko lama kerja terhadap
kepuasan pasien rawat inap di Puskesmas
Poasia Kota Kendari tahun 20120
3. Apakah ada pengaruh Pengetahuan
terhadap kepuasaan pasien rawat inap di
puskesmas Poasia Kota Kendari tahun 2020
3. Perumusan Tujuan Penelitian
3. TUJUAN PENELITIAN

Tujuan Penelitian
 Adalah Suatu pernyataan atau statemen
tentang apa yg ingin dicari atau yang ingin
ditemukan (Nazir )
 sedangkan menurut Notoatmojo ) Tujuan
penelitian adalah suatu indikasi kearah mana
atau data (informasi) apa yg ingin dicari
melalui penelitian
Tujuan Penelitian

Tujuan Penelitian ada 2


1. Tujuan Umum Penelitian dan
2. Tujuan khusus Penelitian
Catatan :
 Jika variabel bebas penelitian hanya 1 (satu),
maka hanya ada “ Tujuan Penelitian “
 Jika variabel bebas 2 atau lebih , maka ada
Tujuan Umum dan Tujuan khusus Penelitian
1. Tujuan Umum penelitian
Adalah arah dan panduan umum yg harus
dicapai dalam proses pelaksanaan penelitian
Contoh :
 “Untuk mengetahui hubungan pendidikan,
lama kerja dan pengetahuan dengan motivasi
pasien rawat inap di puskesmas Unaaha
kabupaten Konawe tahun 2020”
 “ Untuk menganalisis Risiko
Pengetahuan,pendapatan dan PHBS terhadap
Kejadian Penyakit TBC di Desa Kombewaha
kabupaten buton 2020”
 Untuk mengetahui Faktor-Faktor yang
berhubungan dengan Kejadian Penyakit ISPA
di Puskesmas Lasalepa Kabupaten Muna tahun
2015
 Untuk mengetahui Faktor Risiko terhadap
rendahnya kepuasan pasien rawat inap di
puskesmas poasia kota kendari tahun 2020
 Untuk mengetahui Faktor-faktor yang
berpengaruh terhadap rendahnya Kinerja
Petugas di Puskesmas Wakalambe Kota Buton
tahun 2020.
Catatan

Pada tujuan umum penelitian memuat unsur :


1. Kalimat positif
2. Arah penelitian (hubungan,risiko, pengaruh)
3. Semua variabel bebas
4. Varibel terikat
5. Lokasi penelitian dan
6. Periode waktu
Pada judul penelitian memuat semua variabel bebas
atau diganti faktor faktor yang berhubungan/beresiko
atau pengaruh,variabel terikat, lokasi dan waktu
penelitian.
2. Tujuan khusus penelitian
Adalah arah dan panduan yg spesifik untuk dicapai dalam
proses pelaksanaan penelitian,
dimana bersifat operasional,bersifat kongrit dan terperinci
variabel penelitiannya.

Tujuan khusus penelitian memuat/berisi :


1. Kalimat positif
2. Arah penelitian ( hubungan,risiko,pengaruh)
3. Satu variabel bebas
4. Kata penghubung (dengan,terhadap)
5. Variabel terikat
6. Lokasi Penelitian
7. Periode waktu penelitian
Contoh Tujuan khusus

1. Untuk mengetahui hubungan pendidikan dengan


kepuasan pasien rawat inap di puskesmas ppoasia
kota kendari tahun 2020
2. Untuk mengetahui Risiko lama kerja petugas
terhadap kepuasan pasien rawat inap di
puskesmas poasia kota kendari tahun 2020
3. Untuk mengetahui pengaruh pengetahuan
terhadap rendahnya kepuasan pasien rawat inap
di puskesmas poasia kota kendari tahun 2020
Catatan

 Rumusan masalah penelitian dibuat dalam kalimat tanya


 Tujuan khusus dibuat dalam kalimat positif
 Jumlah Rumusan masalah sama banyaknya dengan jumlah
tujuan khusus penelitian
 Jumlah Rumusan masalah dan Tujuan khusus penelitian
adalah sama dengan jumlah variabel bebas penelitian
 Jumlah variabel bebas menentukan banyaknya rumusan
masalah dan jumlah tujuam khusus penelitian
 Pada rumusan masalah dan tujuan khusus memuat unsur
variabel bebas,variabel terikat,lokasi penelitian dan
periode waktu penelitian
TERIMAKASIH

Anda mungkin juga menyukai