Anda di halaman 1dari 28

Komunikasi

Keperawatan

DINA DWI BANOWATIS.KEP,NS


Pembahasan hari ini :

1. Jenis Komunikasi
2. Bentuk Komunikasi
3. Sifat Komunikasi
JENIS KOMUNIKASI
1. Komunikasi verbal dengan kata-
kata
2. Komunikasi non verbal dengan
bahasa tubuh
Komunikasi Verbal :
Komunikasi verbal adalah komunikasi yang
menggunakan simbol yang menggunakan satu kata
atau lebih.

Hampir semua rangsangan bicara yang kita sadari


termasuk kedalam kategori pesan verbal disengaja,
yaitu usaha-usaha yang dilakukan secara sadar
untuk berhubungan dengan orang lain secara verbal.
1. Komunikasi Verbal mencakup aspek-
aspek berupa :

a. Vocabulary (perbendaharaan kata-kata)


Komunikasi tidak akan efektif bila pesan
disampaikan dengan kata-kata yang tidak
dimengerti, karena itu olah kata menjadi penting
dalam berkomunikasi.

b. Racing (kecepatan)
Komunikasi akan lebih efektif dan sukses bila
kecepatan bicara dapat diatur dengan baik, tidak
terlalu cepat atau terlalu lambat.
c. Intonasi Suara
Akan mempengaruhi arti pesan secara dramatik
sehingga pesan akan menjadi lain artinya bila
diucapkan dengan intonasi suara yang berbeda.
Intonasi suara yang tidak proposional merupakan
hambatan dalam berkomunikasi.
d. Humor
Dapat meningkatkan kehidupan yang bahagia.
Dugan (1989), memberikan catatan bahwa dengan
tertawa dapat membantu menghilangkan stress dan
nyeri. Tertawa mempunyai hubungan fisik dan psikis
dan harus diingat bahwa humor adalah merupakan
satu-satunya selingan dalam berkomunikasi.
e. Singkat dan Jelas
Komunikasi akan efektif bila disampaikan secara
singkat dan jelas, langsung pada pokok
permasalahannya sehingga lebih mudah dimengerti.

f. Timing (waktu yang tepat)


Adalah hal kritis yang perlu diperhatikan karena
berkomunikasi akan berarti bila seseorang bersedia
untuk berkomunikasi, artinya dapat menyediakan
waktu untuk mendengar atau memperhatikan apa
yang disampaikan.
2. Komunikasi Non Verbal

Komunikasi non verbal adalah proses penyampaian


pesan-pesan oleh seseorang yang dilakukan tidak
dengan kata-kata atau bahasa verbal, melainkan
melalui petunjuk-petunjuk atau tanda-tanda lain
yang terjadi pada tubuh seseorang.
Yang termasuk Komunikasi Non verbal :

a. Ekspresi Wajah
Wajah merupakan sumber yang kaya dengan
komunikasi, karena ekspresi wajah cerminan suasana
emosi seseorang.

b. Kontak Mata
Merupakan sinyal alamiah untuk berkomunikasi.
Dengan mengadakan kontak mata selama berinterakasi
atau tanya jawab berarti orang tersebut terlibat dan
menghargai lawan bicaranya dengan kemauan untuk
memperhatikan bukan sekedar mendengarkan. Melalui
kontak mata juga memberikan kesempatan pada orang
lain untuk mengobservasi yang lainnya.
c. Sentuhan
Adalah bentuk komunikasi personal mengingat sentuhan
lebih bersifat spontan dari pada komunikasi verbal.
Beberapa pesan seperti perhatian yang sungguh-
sungguh, dukungan emosional, kasih sayang atau
simpati dapat dilakukan melalui sentuhan.

d. Postur Tubuh dan Gaya Berjalan


Cara seseorang berjalan, duduk, berdiri dan bergerak
memperlihatkan ekspresi dirinya. Postur tubuh dan gaya
berjalan merefleksikan emosi, konsep diri, dan tingkat
kesehatannya.
e. Sound (Suara)
Rintihan, menarik nafas panjang, tangisan juga
salah satu ungkapan perasaan dan pikiran seseorang
yang dapat dijadikan komunikasi. Bila
dikombinasikan dengan semua bentuk komunikasi
non verbal lainnya sampai desis atau suara dapat
menjadi pesan yang sangat jelas.
f. Gerak Isyarat
Adalah yang dapat mempertegas pembicaraan.
Menggunakan isyarat sebagai bagian total dari
komunikasi seperti mengetuk-ngetukan kaki atau
mengerakkan tangan selama berbicara menunjukkan
seseorang dalam keadaan stress bingung atau
sebagai upaya untuk menghilangkan stress.
BENTUK KOMUNIKASI

1. Komunikasi Langsung
 Komunikasi langsung tanpa menggunakan alat.
Komunikasi berbentuk kata-kata, gerakan-gerakan
yang berarti khusus dan penggunaan isyarat,
misalnya kita berbicara langsung kepada seseorang
dihadapan kita.
2. Komunikasi Tidak Langsung
 Biasanya menggunakan alat dan mekanisme untuk
melipat gandakan jumlah penerima  penerima
pesan (sasaran) ataupun untuk menghadapi
hambatan geografis, waktu misalnya menggunakan
radio, buku, dll.
Bentuk komunikasi berdasarkan  besarnya
sasaran :

1. Komunikasi Massa
Yaitu komunikasi  dengan sasarannya kelompok
orang dalam jumlah yang besar, umumnya tidak
dikenal.
Komunikasi massa yang baik  harus :
 Pesan disusun  dengan jelas, tidak rumit  dan tidak
bertele-tele
 Bahasa yang mudah dimengerti/dipahami

 Bentuk gambar yang baik

 Membentuk kelompok khusus, misalnya kelompok


pendengar (radio)
2. Komunikasi Kelompok
Adalah komunikasi yang sasarannya sekelompok
orang yang umumnya dapat dihitung dan dikenal
dan merupakan komunikasi langsung dan timbal
balik.

3. Komunikasi Perorangan
Komunikasi perorangan adalah  komunikasi
dengan tatap muka dapat juga melalui telepon.
Bentuk komunikasi berdasarkan arah
pesan :

1. Komunikasi Satu Arah


 Pesan  disampaikan oleh sumber kepada sasaran  dan
sasaran tidak dapat  atau tidak mempunyai kesempatan
untuk memberikan umpan balik atau bertanya, misalnya
radio, TV, koran.
2. Komunikasi Dua Arah
 Pesan disampaikan kepada sasaran  dan sasaran
memberikan umpan balik. Biasanya  komunikasi kelompok
atau perorangan merupakan komunikasi timbal balik.
3. Komunikasi Publik
 Pesan yang disampaikan kepada sasaran yang lebih dari 1.
Contohnya pada rapat.
SIFAT KOMUNIKASI
1. Tatap muka (face to face)
 Komunikasi yang dilakukan oleh 2 orang atau lebih
dengan cara komunikasi secara langsung (bertemu
atau tatap muka) tanpa melalui perantara atau
media apapun.
 Komunikasi tatap muka, juga disebut dengan
komunikasi antarpribadi.
Keuntungan menggunakan komunikasi
interpersonal tatap muka adalah kita dapat melihat
respon balik atau umpan balik komunikan saat
melakukan proses interksi. Jika umpan balik yang
diberikan bersifat positif, maka pesan kita diterima
dengan baik oleh komunikan, dan sebaliknya.
Kelemahannya adalah ketidakefektifan waktu.
Komunikasi ini dapat dilakukan dalam tiga bentuk,
yaitu : percakapan, dialog, dan wawancara.
2. Bermedia (mediated)
Adalah komunikasi yang menggunakan media seperti
handphone, surat, komputer, TV dan lainnya.
Menurut jenisnya:
Media Komunikasi Audio
Alat komunikasi yang dapat melalui alat pendengaran.
Contohnya : radio, telephone, tape recorder.
Media komunikasi Visual
Alat komunikasi yang ditangkap melalui alat penglihatan
Contohnya : surat, transparansi, chart, atau grafik.
Media komunikasi Audio Visual 
Alat komunikasi yang dapat dilihat dan dapat didengar 
Contohnya : televisi, VCD, layar lebar, internet,
wawancara (face to face), kunjungan. 
3. Verbal 
Komunikasi verbal adalah komunikasi dengan
menggunakan simbol-simbol verbal.
Komunikasi ini dapat berupa ucapan langsung dari
komunikator (oral) juga berupa pesan yang
dikomunikasikan lewat tulisan oleh komunikator.
4. Non Verbal
Komunikasi non verbal adalah  proses komunikasi
dimana pesan disampaikan tidak menggunakan
kata-kata.
Contoh komunikasi non verbal ialah menggunakan
gerak isyarat, bahasa tubuh, ekspresi wajah dan
kontak mata, penggunaan objek seperti pakaian,
potongan rambut , dan sebagainya, simbol-simbol,
serta berbicara seperti intonasi, penekanan, gaya
emosi dan gaya berbicara.
SOAL

Anda mungkin juga menyukai

  • Soal Produk Kreatif Dan Kewirausahaan (Bank Soal)
    Soal Produk Kreatif Dan Kewirausahaan (Bank Soal)
    Dokumen11 halaman
    Soal Produk Kreatif Dan Kewirausahaan (Bank Soal)
    Dina Dwi Banowati
    Belum ada peringkat
  • Prototype
    Prototype
    Dokumen8 halaman
    Prototype
    Dina Dwi Banowati
    Belum ada peringkat
  • Soal Kls XI
    Soal Kls XI
    Dokumen10 halaman
    Soal Kls XI
    Dina Dwi Banowati
    Belum ada peringkat
  • Soal Kls XI
    Soal Kls XI
    Dokumen10 halaman
    Soal Kls XI
    Dina Dwi Banowati
    Belum ada peringkat
  • Kelompok 3 (Firda)
    Kelompok 3 (Firda)
    Dokumen1 halaman
    Kelompok 3 (Firda)
    Dina Dwi Banowati
    Belum ada peringkat
  • KomKep 8
    KomKep 8
    Dokumen10 halaman
    KomKep 8
    Dina Dwi Banowati
    Belum ada peringkat
  • KomKep 6
    KomKep 6
    Dokumen10 halaman
    KomKep 6
    Dina Dwi Banowati
    Belum ada peringkat
  • KomKep 3
    KomKep 3
    Dokumen11 halaman
    KomKep 3
    Dina Dwi Banowati
    Belum ada peringkat
  • KomKep 7
    KomKep 7
    Dokumen10 halaman
    KomKep 7
    RIZKI Kings
    Belum ada peringkat
  • KomKep 5
    KomKep 5
    Dokumen9 halaman
    KomKep 5
    Dina Dwi Banowati
    Belum ada peringkat
  • KomKep 4
    KomKep 4
    Dokumen3 halaman
    KomKep 4
    Dina Dwi Banowati
    Belum ada peringkat
  • KomKep 1
    KomKep 1
    Dokumen26 halaman
    KomKep 1
    Dina Dwi Banowati
    Belum ada peringkat
  • Grafik TTV
    Grafik TTV
    Dokumen4 halaman
    Grafik TTV
    Dina Dwi Banowati
    Belum ada peringkat