Anda di halaman 1dari 15

KEPUTUSAN INVESTASI MODAL

NANIK ERMAWATI, SE, M.Si


PENGERTIAN
• Keputusan investasi modal adalah keputusan sebuah
perusahaan untuk menggunakan dana perusahaan
untuk diinvestasikan dalam bentuk perluasan pabrik,
pembelian aktiva tetap, pengembangan produk baru
dsb.
• Keputusan ini di ambil dalam rangka peningkatan usaha
perusahaan
• Sebelum membuat keputusan ini manajer harus
membuat kelayakan sebuah usaha dengan menganalisis
layak atau tidaknya usaha tersebut dijalankan
Jenis keputusan
• Jenis jenis keputusan modal ini terdiri dari :
• 1. model nondiskonto
dalam mengambil keputusan ini manajer
tidak mempertimbangkan nilai waktu uang
(NPV).
• 2. model diskonto
dalam mengambil keputusan ini manajer
mempertimbangkan nilai waktu uang (NPV)
Model nondiskonto
• Model ini tidak mempertimbangkan nilai
waktu uang
• Model ini dapat menggunakan metode :
1. Periode pengembalian (PP=Pay Back Period)
2. Metode tingkat pengembalian akuntansi
(ARR=Accounting rate of return)
Periode pengembalian (PP=Pay Back Period)

• Berapa
  lama investasi yang dikeluarkan oleh
perusahaan akan kembali ke perusahaan.
• Periode pengembalian =
• Rumus di atas dapat digunakan jika arus kas
tahunan tiap tahun sama.
• Contoh : seorang dokter membeli alat bor senilai
Rp 160 jt, sedangkan arus kas tahunan yang
diperkirakan sebesar Rp 80 jt. Hitunglah periode
pengembalian?
• Periode
  pengembalian =
• Jadi periode pengambalian = 2 tahun. Artinya
investasi dokter sebesar Rp 160 jt untuk
membeli alat bor itu akan kembali dalam
waktu 2 tahun.
• Ketika arus tahunan yang dihasilkan
perusahaan tidak sama, maka rumus di atas
tidak berlaku. Berikut ini contoh periode
pengembalian jika arus kas tahunan tidak
sama.
• Perusahaan cuci mobil membutuhkan mesin
cuci baru dengan harga Rp 200 jt. Setiap tahun
arus kas yang dihasilkan perusahaan dengan
ekspektasi sebagai berikut : Rp 60 jt, Rp 80 jt,
Rp 100 jt, Rp 120 jt dan Rp 140 jt. Hitunglah
periode pengembalian!
Tahun Investasi yang belum kembali Arus kas tahunan
1 Rp 200 jt Rp 60 jt
2 Rp 140 jt Rp 80 jt
3 Rp 60 jt Rp 100 jt
4 - Rp 120 jt
5 - Rp 140 jt
• Pada tahun 1 arus kas perusahaan Rp 60 jt, sehingga
ivestasi yang belum kembali (Rp 200jt-Rp60jt=140jt)
• Pada tahun ke 2 arus kas perusahaan Rp 80 jt,
sehingga investasi yang belum kembali (Rp 140jt-
Rp80jt=Rp60jt)
• Pada tahun ke 3 arus kas perusahaan Rp 100 jt, hal
ini tidak sampai 1 tahun karena hanya butuh Rp 60jt
• Untuk menghitung kekurangan Rp 60 jt, dihitung
dengan cara Rp 60jt/Rp100jt = 0,6 tahun
• 0,6 tahun = 0,6 x 12 bulan = 7,2 bulan
• Jadi periode pengembalian perusahaan selama 2
tahun 7,2 bulan.
• Investasi Rp 200 jt ini akan kembali dalam waktu 2
tahun 7,2 bulan
Metode tingkat pengembalian akuntansi (ARR=Accounting rate of return)

• Metode
  ini mengukur kelayakan proyek dengan
menggunakan laba, bukan arus kas.
• ARR =
• LB = AK – D
Keterangan :
AK = Arus Kas
LB = Laba Bersih
D = Depresiasi
• Investasi rata-rata =
Keterangan :
I = investasi
S = nilai sisa
• Investasi yang dibutuhkan perusahaan sebesar
Rp 200 jt. Umur investasi selama 5 tahun. Arus
kas yang dihasilkan perusahaan : Rp 60 jt, Rp
60jt, Rp 80jt, Rp 60 jt, Rp 100 jt.
• Hitunglah ARR perusahaan!
• Total Arus kas = Rp 60 jt + Rp 60 jt + Rp 80 jt +
Rp 60 jt + Rp 100 jt = Rp 360 jt
• Arus kas rata-rata = Rp360jt/5 = Rp 72 jt
• Depresiasi = Rp 200jt/5tahun = Rp 40 jt
•   = AK – D
LB
• LB = Rp 72 jt – Rp 40 jt = Rp 32 jt
• Laba rata-rata = Rp 32 jt
• Investasi rata-rata =
• Investasi rata-rata = = Rp 100 jt
• ARR =
• ARR = = 0,32 atau 32%
Model diskonto
• Model yang mempertimbangkan nilai waktu
uang.
• Model ini terdiri dari :
• 1. Net Present Value (NPV)
• 2. Interest Rate of Return (IRR)
Net Present Value (NPV)

• Bisa dilihat dibuku halaman 411


Interest Rate of Return (IRR)

• Bisa dilihat dibuku halaman 414


latihan
• Silahkan dipelajari software pengambilan
keputusan investasi
• Software ini produk dari penelitian saya
bersama tim saya dari teknik informatika UMK
• Software ini secara otomatis memberikan hasil
keputusan investasi untuk UMKM batik
• http://sikftest.itsolutive.net/page/view/asums
i.php

Anda mungkin juga menyukai