Anda di halaman 1dari 10

Kelompok 1

(Mental, Agama, Patriotisme, Sikap


Bermasyarakat)
Upacara, Bakti Masyarakat, Permainan Persaudaraan,
Api Unggun, Pidato Bela Negara, Cerita Kisah
Rasul,Kultum (khusus putra), Hafalan Surah Pendek
(khusus putri)
Ibadah
Tujuan : Menanamkan serta memperkuat keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa
Tempat : Tempat ibadah perkemahan
Peserta : Seluruh anggota regu
Pakaian : Pakaian ibadah
Perlengkapan Peserta : Perlengkapan ibadah
Aspek Penilaian : Partisipasi aktif dalam pelaksanaan ibadah
Proses dan Prosedur :
- seluruh peserta yang beragama islam melaksanakan ibadah sholat 5
waktu di mesjid/mushalla atau tempat yang disediakan oleh panitia
- peserta yang beragama non islam melaksanakan ibadah sesuai
ketentuan agama yang bersangkutan dengan difasilitasi oleh panitia.
Upacara
Tujuan : Membentuk ketertiban, kedisiplinan, tanggung jawab dan rasa cinta tanah air
Tempat : - Upacara pembukaan: lapangan perkemahan induk
- Upabuklat & upatuplat: lapangan kempa/kempi
Peserta : Seluruh anggota regu
Pakaian : Pakaian seragam pramuka
Perlengkapan Peserta : Tongkat pramuka, bendera regu, vandel LT II
Aspek Penilaian : Partisipasi aktif dan ketertiban dalam pelaksanaan upacara pembukaan, tata urutan
pelaksanaan upabuklat/upatuplat sebagai petugas
Proses dan Prosedur : - setiap regu berkumpul di kavling pasukan, kemudian bergerak bersama-sama
menuju tempat upacara
- seluruh peserta mengikuti rangkaian upacara pembukaan dengan disiplin dan
tanggung jawab
- untuk pelaksanaan upabuklat dan upatuplat, setiap regu secara bergiliran
menjadi petugas upacara yang dilaksanakan berdasarkan Petunjuk
Penyelenggaraan Upacara Di Dalam Gerakan Pramuka (Kep. Kwarnas No. 178
Tahun 1979).
Bakti Masyarakat
Tujuan : Menumbuhkan rasa simpati serta kepedulian sosial dalam kehidupan bermasyarakat

Tempat : Permukiman warga di sekitar perkemahan induk

Peserta : Seluruh angggota regu

Pakaian : Pakaian lapangan

Perlengkapan Peserta : Kantong sampah, alat pembersih.

Aspek Penilaian : Partisipasi aktif dalam kegiatan bakti masyarakat

Proses dan Prosedur : - setiap regu berkumpul di kavling pasukan

- binkempa memberikan arahan kepada seluruh peserta

- setiap pasukan bergerak bersama-sama pasukan menuju tempat kegiatan

- seluruh peserta melaksanakan kegiatan bakti masyarakat dengan didampingi

Binpas masing-masing
Permainan Persaudaraan

Tujuan : Mempererat tali persaudaraan dan persahabatan antar peserta

Tempat : Lapangan perkemahan induk

Peserta : Seluruh anggota regu

Pakaian : Pakaian lapangan

Perlengkapan Peserta : -

Aspek Penilaian : Partisipasi aktif dalam pelaksanaan dalam permainan persaudaraan

Proses dan Prosedur : - Setiap regu berkumpul di kavling pasukan

- Setiap pasukan bergerak bersama-sama pasukan menuju tempat kegiatan

- seluruh peserta mengikuti kegiatan permainan persaudaraan sesuai arahan dari

panitia.
Api Unggun
Tujuan : Meningkatkan penghayatan nilai-nilai kebersamaan dan spiritual

Tempat : sub camp

Peserta : Seluruh anggota regu

Pakaian : Pakaian seragam pramuka

Perlengkapan Peserta : -

Aspek Penilaian : Partisipasi aktif dalam pelaksanaan kegiatan api unggun

Proses dan Prosedur : - peserta melapor/registrasi ulang kepada panitia/petugas kegiatan

- seluruh peserta mengikuti kegiatan api unggun sesuai arahan dari panitia.
Pidato Bela Negara
Tujuan : Meningkatkan kemampuan berbicara di depan umum dan menumbuhkan semangat

nasionalisme dan rasa cinta tanah air

Tempat : Posko kempa dan kempi

Peserta : 1 orang per regu

Pakaian : Pakaian seragam pramuka

Perlengkapan Peserta : naskah pidato

Aspek Penilaian : Kesesuaian tema dan isi pidato, sistematika pembawaan,

intonasi dan artikulasi

Proses dan Prosedur : - peserta melapor/registrasi ulang kepada panitia/ petugas kegiatan

- urutan penampilan berdasarkan urutan registrasi ulanglomba

- peserta menyetorkan naskah pidato kepada panitia/timpenilai

- peserta membawakan pidato dengan naskah, sesuai pilihan tema sebagai

berikut:

1. Gerakan Pramuka sebagai komponen perekat bangsa

2. Peran pemuda dalam mempertahankan keutuhan NKRI

3. Membangun karakter bangsa melalui pendidikan kepramukaan

- durasi pidato 5-7 menit.


Cerita Kisah Rasul
Tujuan : Meningkatkan wawasan dan mengambil hikmah keteladanan dari Nabi Muhammad SAW

Tempat : posko kempa dan kempi

Peserta : 1 orang per regu

Pakaian : Pakaian seragam pramuka

Perlengkapan Peserta : perlengkapan/ properti bercerita

Aspek Penilaian : Penguasaan materi dan teknik bercerita (volume suara,

artikulasi, diksi, tempo, dan penguasaan panggung)

Proses dan Prosedur : - peserta melapor/registrasi ulang kepada panitia/petugas kegiatan

- urutan penampilan berdasarkan urutan registrasi ulang lomba

- peserta menyetorkan naskah kerangka cerita

- durasi bercerita minimal 8-10 menit

- peserta diperkenankan menggunakan properti tambahan.


Kultum (khusus putra)
Tujuan : Menanamkan serta memperkuat keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa

Tempat : Posko kempa

Peserta : 1 orang per regu

Pakaian : Pakaian ibadah

Perlengkapan Peserta : -

Aspek Penilaian : Kesesuaian tema dan isi kultum, penguasaan materi, cara

pembawaan, kesesuaian tema dan isi kultum

Proses dan Prosedur : - peserta melapor/registrasi ulang kepada panitia/petugas kegiatan

- urutan penampilan berdasarkan urutan registrasi ulang lomba

- tema kultum “Generasi Muda Berakhlak Mulia”

- durasi kultum selama 7 menit.


Hafalan Surah Pendek (khusus putri)
Tujuan : Menanamkan serta memperkuat keimanan dan ketaqwaan

kepada Tuhan Yang Maha Esa

Tempat : Posko kempi

Peserta : 1 orang per regu

Pakaian : Pakaian ibadah

Perlengkapan Peserta : alat tulis dan meja jalan

Aspek Penilaian : Adab/sikap, kelancaran, dan makhrojul huruf hafalan

Proses dan Prosedur : - peserta melapor/registrasi ulang kepada panitia/petugas kegiatan

- urutan penampilan berdasarkan urutan registrasi ulang lomba

- peserta menghafalkan/ membacakan surat pendek dari judul surat yang


disebutkan oleh tim penilai

- peserta menyambung/ melanjutkan ayat berikutnya dari ayat yang dibacakan


oleh penilai

- peserta menebak nama surat dari ayat yang dibacakan oleh penilai.

- setiap peserta mendapatkan 5 (lima) soal

- soal seragam untuk setiap peserta.

Anda mungkin juga menyukai