Anda di halaman 1dari 3

PROPOSAL PENERIMAAN ANGGOTA BARU

UKM FOTOGRAFI UNIVERSITAS MULTIMEDIA NUSANTARA


ANGKATAN 2008

I. Latar Belakang
UKM Fotografi merupakan suatu wadah bagi mahasiswa UMN yang memiliki
ketertarikan di bidang fotografi. Pada kesempatan ini, UKM Fotografi
membuka peluang bagi para mahasiswa baru angkatan 2008 untuk bergabung
menjadi anggota.
Untuk menarik minat para mahasiswa baru agar bergabung dengan UKM
Fotografi, maka para pengurus UKM Fotografi angkatan 2007 berinisiatif
untuk mengadakan pameran fotografi yang menampilkan karya foto anggota
angkatan 2007. Pameran tersebut akan ditutup dengan acara puncak
penerimaan anggota baru angkatan 2008.

II. Tujuan Kegiatan


1. Tujuan pameran
- Membuktikan keeksistensian UKM Fotografi
- Menarik minat para mahasiswa baru untuk bergabung dengan
UKM Fotografi
2. Tujuan acara penerimaan anggota baru
- Memperkenalkan UKM fotografi kepada para calon anggota
yang berminat bergabung dengan UKM Fotografi
- Merintis kebersamaan antar anggota UKM Fotografi Angkatan
2007 dan Angkatan 2008

III. Metode Pelaksanaan


1. Pameran
Waktu : Senin, 20 Oktober 2008 – Jumat, 24 Oktober 2008
Tempat : Lobby (Lantai I) Plaza Summarecon
Bentuk kegiatan : Pameran foto yang menampilkan karya Angkatan
2007 disertai pendaftaran calon anggota UKM
Fotografi Angkatan 2008

2. Briefing acara penerimaan anggota baru


Waktu : Kamis, 23 Oktober 2008
Pukul 17:00 – 18:00
Tempat : Ruang kelas 304
Bentuk kegiatan : Penjelasan mengenai format acara penerimaan
anggota baru UKM Fotografi dan perlengkapan
yang wajib dibawa

3. Acara penerimaan anggota baru


Waktu : Jumat, 24 Oktober 2008
Pukul 18:00 – 21:00
Tempat : Lapangan parkir belakang Plaza Summarecon

Bentuk kegiatan:
- Sambutan dari Ketua UKM Fotografi
- Perkenalan pengurus UKM Fotografi
- Perkenalan calon anggota Angkatan 2008
- Games
- Pengesahan calon anggota Angkatan 2008 menjadi anggota resmi
UKM Fotografi

IV. Anggaran
1. Pameran
- Tripleks 14 lembar Rp 560.000,00
1,2 m x 2,4 m
@ Rp 40.000,00

- Paku kayu 3 cm Rp 10.000,00


Rp 10.000,00 per kg

- Kayu kaso 25 buah Rp 750.000,00


@ Rp 30.000,00

- Kain hitam 3m Rp 60.000,00


Rp 20.000,00/ meter

-Cetak 60 foto 10R Rp 1.200.000,00


@ Rp 20.000,00
Cetak 45 foto 4R Rp 81.000,00
@ Rp 1.800,00

2. Poster Rp 200.000,00

3. Acara penerimaan anggota baru


- Nametag pengurus 20 buah Rp 100.000,00
@ Rp 5.000,00

- Konsumsi Rp 300.000,00

Rp 3.261.000,00

Biaya tak terduga (10%) Rp 326.100,00

Total Rp 3.587.100,00
V. Penutup
Demikianlah proposal ini kami ajukan. Semua perlengkapan pameran akan
menjadi inventaris UKM Fotografi untuk digunakan pada pameran-pameran
yang akan datang. Semoga proposal ini dapat disetujui dan kegiatan ini dapat
berjalan sesuai rencana. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Dengan hormat,

Shirley Tamara Warouw


Ketua UKM Fotografi

Mengetahui, Menyetujui,

Ir. Budi Susanto, MM Andre Andoko


Wakil Rektor III Purek II

Anda mungkin juga menyukai