Anda di halaman 1dari 2

IDENTIFIKASI DRUG RELATED PROBLEMS (DRPs)

DIARE PASIEN BALITA DI INSTALASI RAWAT INAP


RUMAH SAKIT BHAYANGKARA KENDARI SULAWESI
TENGGARA TAHUN 2013
ABSTRAK

Drug related problems (DRPs) adalah kejadian yang tidak diinginkan pasien
terkait terapi obat, dan secara nyata maupun potensial berpengaruh pada outcome
yang diinginkan pasien. Dalam lingkup pengobatan spesialis, bagian ilmu
kesehatan anak menempati rangking kedua setelah bagian ilmu penyakit dalam
terkait kejadian DRPs. Penyakit diare masih merupakan masalah kesehatan
masyarakat di negara berkembang seperti Indonesia, karena morbiditas dan
mortalitasnya yang masih tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui angka
kejadian DRPs meliputi obat tanpa indikasi, obat salah, dosis obat kurang, dosis
obat lebih, pada pasien balita penyakit diare di instalasi rawat inap di rawat
inap Rumah Sakit Bhayangkara Kendari Sulawesi Tenggara tahun 2013.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan pengambilan data
secara retrosfektif terhadap data rekam medik. Kriteria subjek penelitian meliputi
pasien balita dengan diagnosis diare yang dirawat di instalasi rawat inap
Rumah Sakit Bhayangkara Kendari Sulawesi Tenggara pada bulan JanuariDesember tahun 2013, balita dengan diagnosis diare dengan/tanpa penyakit
penyerta.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 47 pasien terdapat 31 pasien
(75,6%) mengalami DRPs. Jenis DRPs yang paling banyak terjadi adalah
kejadian tidak tepat indikasi 19 kasus (46,3%). DRPs lain berturut-turut adalah
dosis obat terlalu tinggi sebanyak 8 kasus (19,5%), dosis terlalu rendah sebanyak
4 kasus (9,7%), dan pemberian obat yang salah sebanyak 0 kasus (0%).
Kata kunci: Drug Related Problems (DRPs), diare, anak

IDENTIFICATION OF DRUG RELATED PROBLEMS ( DRP 'S )


DIARRHEA DISEASE CHILDREN PATIENTS AT BHAYANGKARA
HOSPITAL ,SOUTHEAST SULAWESI IN 2013
ABSTRACT

Drug related problems ( DRPs ) are adverse events related to the patient's
drug therapy , and real or potential effect on patient outcomes desired . Within the
scope of specialist medicine , pediatrics section ranks second only part sciencerelated diseases in the incidence of DRPs . Diarrheal disease is still a public health
problem in developing countries such as Indonesia , because of morbidity and
mortality are still high . This study aimed to determine the incidence of DRPs
include no indication of drug , wrong drug , the dose of the drug , the drug dose is
more, cin patients toddler diarrhea inpatient Bhayangkara Hospitals Kendari,
Southeast Sulawesi in 2013 .
This study used a descriptive method and data retrieval retrosfektif against
medical records . Criteria for research subjects include children with a diagnosis
of diarrhea patients treated in Bhayangkara Hospitals Kendari, Southeast Sulawesi
in the month of January to December in 2013 , children with a diagnosis of
diarrhea with / without comorbidities
The results show that out of 47 patients, 31 patients (75,6%) experienced
DRPs. The most commonly type of DRPs was medication without indication, 19
cases (46,3%). The following DRPs were dosage too low 4 cases (9,7%); dosage
too high 8 cases (19,5%); and wrong drug (0%);
Keywords: Drug Related Problems (DRPs), diarrhea, children

Anda mungkin juga menyukai