Anda di halaman 1dari 2

Canarium amboinense Hoch.

Klasifikasi Ilmiah :
Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas: Rosidae
Ordo: Sapindales
Famili: Burseraceae
Genus: Canarium
Spesies: Canarium amboinense Hoch.

Morfologi
Tinggi pohon kenari sampai 45 meter, sedangkan tinggi banir sampai 3 meter dan
lebarnya 1,5 meter. Batangnya tegak dengan warna pegagan kelabu, kayu putih, serta
teras coklat tua. Jika kulitnya diiris akan mengeluarkan getah kenari, seperti damar,
mula-mula berwarna putih dan melekat, kemudian seperti lilin berwarna kuning pucat
(elemi). Gum elemi memiliki tekstur lunak, berwarna keputih-putihan berbau aromatik

seperti terpentin, dan merupakan hasil eksudasi patologis dari tumbuhan ini. Pohon ini
memproduksi gum hanya pada saat daun mulai tumbuh. Selama musim kering, pohon
tersebut berada dalam masa dorman, tanpa daun, dan tidak memproduksi getah.
Sistem perakaran pada tanaman ini adalah sistem akar tunggang. Pada sistem akar
tunggang, baik akar primer maupun satu atau lebih akar lateral yang menggantikan
akar primer pada tahap awal perkembangan kecambah tumbuh lebih cepat dan menjadi
lebih besar serta kuat daripada akar-akar lain, sehingga terbentuk satu atau lebih akar
akar utama.
Daunnya majemuk menyirip gasal dengan 4-5 pasang pinak daun yang menjorong
memanjang, dengan permukaan licin dan mengkilap. Daun tidak mempunyai daun
penumpu.
Perbungaannya berbentuk malai. Berkelamin tunggal, zigomorf, kelopak dan mahkota
berbilangan 5, daun kelopak dan daun mahkota berbilangan 5, daun mahkota bebas.
Benang sari 8. Tersusun dalam 2 lingkaran yang tidak lengkap. Cakram kelihatan jelas.

Kandungan
Ester, asam stearine, palminine, oleine, minyak wijen, minyak elemi

Kegunaan
Sebagai bahan baku untuk pembuatan isolat fellandren yang digunakan untuk
pembuatan senyawa minyak atsiri artifisial, digunakan dalam plaster farmasi dan salep,
dapat digunakan sebagai pembersih rambut dan pembuatan dupa

Anda mungkin juga menyukai