Anda di halaman 1dari 2

Refleksi Pra Pekan Kuliah

Setelah saya mengikuti dan menjalankan tugas selama empat hari pra pekan kuliah
saya mendapatkan banyak sekali pelajaran. Saya tidak hanya merasa lelah tapi saya juga
senang bisa mengikuti semua rangkaian pra pekan kuliah hingga selesai.
Banyak hal yang bisa saya pelajari saat pra pekan kuliah tersebut. Misalnya saya
belajar untuk bangun lebih awal, karena masa pra pekan kuliah mewajibkan saya untuk
datang sebelum pukul 06.25. Banyak hal yang saya ikuti bersama teman-teman seangkatan.
Saya banyak mendengarkan tentang dunia perawat dari para pembimbing dan dosen di
kampus Akper Panti Rapih. Saya akhirnya semakin mengerti dan semakin tertarik untuk
menekuni perkuliahan disini. Saya disana juga dijelaskan tentang lingkungan kampus.
Ternyata ruangan-ruangan disana memiliki nama-nama yang bagus dan menarik. Saya berada
dikampus seharian, acara pra pekan kuliah selalu berakhir saat sore menjelang petang. Tidak
hanya itu, saya masih harus mencari bahan-bahan dan menyelesaikan tugas-tugas untuk hari
berikutnya yang banyak. Dari sini saya belajar untuk bisa membagi waktu antara tugas yang
wajib dan hanya untuk bermain-main atau santai-santai. Saya menjadi selalu mengutamakan
waktu untuk mencari bahan dan mengerjakan tugas untuk besok terlebih dahulu daripada
untuk bermain handphone. Saya juga belajar untuk disiplin untuk membawa bahan untuk hari
selanjutnya karena saya takut jika dimarahi oleh kakak-kakak senat. Saya juga belajar untuk
selalu ramah dan selalu tersenyum dan menyapa orang-orang yang saya temui, walaupun
tidak saya kenal. Saya mendapatkan banyak teman-teman baru disini karena selalu saja
dibagi menjadi kelompok yang berbeda-beda entah itu saat outbond atau saat tugas kelompok
biasa. Saya belajar tentang kekompakan, kerja sama, koordinasi yang baik, fokus dan
bertanggung jawab dengan tugas dan peran masing-masing individu saat saya mengikuti
outbond.

Jadi dari sekian rangkaian acara pra pekan kuliah yang saya ikuti dapat saya
simpulkan bahwa untuk lebih meniati apa yang telah saya pilih dijalur keperawatan ini. Saya
semakin mengerti banyak hal-hal yang baik dalam diri perawat. Mereka menolong siapa pun
dan merawat sesama walaupun tidak kenal tapi mereka dapat merawat dengan iklhas dan
sepenuh hati. Mereka rela mengorbankan waktunya untuk merawat orang lain. Saya semakin
bangga dengan apa yang telah saya pilih disini. Saya berharap dapat menjadi orang yang
tekun disini, menjadi orang yang lebih baik lagi.

Anda mungkin juga menyukai