Anda di halaman 1dari 2

4

BAB 2
GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA

Banyak orang menyukai steak, steak itu sendiri merupakan makanan yang
terbuat dari daging hewan dan steak terkenal dengan makanan yang memiliki
harga yang mahal sehingga tidak semua kalangan dapat menikmatinya. Steak
yang terbuat dari bahan dasar daging selain harganya yang mahal, steak juga tidak
dapat dinikmati oleh para vegetarian dimana mereka pantang memakan daging.
Untuk mengatasi masalah tersebut, kami ingin menginovasi dengan
mengganti bahan baku steak yaitu daging hewan dengan tempe gembus yang
merupakan tempe yang terbuat dari ampas tahu. Meskipun terbuat dari ampas
tahu, tetapi tempe gembus memiliki kandungan gizi yang cukup baik meskipun
kandungan gizi daging hewan lebih baik daripada tempe gembus. Selain itu tempe
gembus juga mudah untuk dicari serta harganya yang sangat murah. Sehingga
tempe gembus ini dapat menjadi alternatif bahan baku steak yang lebih murah dan
nantinya dapat membuat produk steak dengan harga yang lebih terjangkau tetapi
tetap memiliki rasa yang enak dan meyehatkan dan tetap dapat bersaing dengan
produk steak yang terbuat dari daging hewan.
Produk steak yang akan kami buat yaitu crispy steak gembus dengan saus
apel dengan campuran jamur kancing dengan nama Segempal Murka. Tempe
gembus yang akan menjadi bahan baku pembuatan steak diolah menjadi steak
yang digoreng dengan menggunakan tepung lalu didalam pembuatan steak ini
akan kami tambahkan sayur-sayuran sehingga dapat menjadi salah satu makanan
alternatif juga bagi vegetarian dan tentunya sayuran ini dapat menyehatkan.
Kemudian saus steak yang akan kami buat pun berbeda dari saus steak yang lain
dimana kami menggunakan buah apel dengan campuran jamur kancing sebagai
sausnya. Tentu juga dalam menyajikan steak kita menambahkan kentang, buncis
serta wortel sebagai sayuran pendamping.
Dengan menggunakan bahan baku tempe gembus yang harganya murah
serta adanya tambahan sayuran dan juga saus yang terbuat dari buah apel dan
jamur kancing, steak ini tentunya salah satu alternatif inovasi makanan yang
murah karena menggunakan bahan baku yang harganya murah sehingga harganya
dapat terjangkau oleh semua kalangan masyarakat. Selain itu tentunya steak ini
akan menjadi makanan yang menyehatkan dan dapat dinikmati pula para
vegetarian.
Sasaran penjualan kami yaitu para pelajar dan mahasiswa yang menyukai
steak serta para vegetarian. Untuk mengawali usaha ini, kami akan menawarkan
produk kami kepada mahasiswa serta dosen di lingkunganAKIN Santo Paulus.

Selanjutkan kami akan memperkenalkan dan menawarkan produk kami secara


online, mengikuti event-event basar atau open house, para vegetarian, pelajar dan
mahasiswa Universitas lain yang berada di kota Semarang, serta kelompokkelompok organisasi disekitar kampus seperti kelompok Karang Taruna.

Anda mungkin juga menyukai