Anda di halaman 1dari 2

BAB IV

KRONOLOGIS KEJADIAN

1. Bulan April 2014


Pasien merasa tidak mendapat haid setelah haid terakhir bulan juni. Pasien
tidak melakukan tes kehamilan maupun datang ke bidan untuk memeriksakan
apakah sedang hamil atau tidak.
2. Bulan Mei-Juni 2014
Pasien tetap tidak mendapat haid dan mulai merasa perut membesar serta
payudara membesar. Pasien datang memeriksakan diri ke Bidan.
3. Bulan Juli2014 hingga Desember 2014
Pasien merasa perut semakin membesar. Selama kehamilan tersebut pasien
tidak merasakan keluhan yang berarti dan memeriksakan diri ke bidan secara
teratur.
4. Bulan Januari 2014
Pasien datang ke Unit Gawat Darurat Rumah Sakit Dustira Cimahi. dengan
keluhan keluar darah dan lendir dari jalan lahir sejak 2 jam sebelum masuk
Rumah Sakit Keluhan disertai mulas yang semakin sering. Keluhan tidak disertai
keluarnya air dari jalan lahir. Riwayat penyakit jantung, asma, tekanan darah
tinggi, kencing manis dan TBC tidak ada. Pasien merasakan bahwa dirinya akan
melahirkan sehingga keluarga pasien membawa pasien ke Unit Gawat Darurat
Rumah sakit dustira. Pada saat pemeriksaan (pukul 15.35 WIB) didapatkan
pembukaan 6-7 cm, ketuban utuh, presentasi kepala. Tekanan darah 120/80
mmHg. DJJ (+) 140 x/mnt. Kemudian, ibu di persiapkan untuk melahirkan,
dengan sebelumnya ibu diistirahatkan dengan berbaring dalam posisi miring kiri.
18

19

Pada pukul 16.15 WIB kemudian dilakukan pemeriksaan dalam dan


didapatkan pembukaan lengkap, ketuban positif menonjol, ibu tampak
kesakitan karena mulas yang semakin kuat. Tekanan darah 120/70 mmHg,

DJJ (+) 144 x/mnt. Pasien dipimpin meneran.


Pada pukul 16.45 WIB bayi lahir spontan,jenis kelamin perempuan
langsung menangis, APGAR score 7/9, berat badan 3000 gram, panjang
badan 50 cm, diberikan vitamin K dan salep mata. Ibu diberikan oksitosin

1 ampul im.
Pada pukul 17.00 WIB plasenta lahir dan dilakukan eksplorasi. Kontraksi

uterus kuat. Perdarahan 250 cc. Perineum utuh.


Pada pukul 18.00 WIB, KU ibu baik, tekanan darah 120/80 mmHg
perdarahan normal, kontraksi uterus kuat, kandung kemih kosong.
Penderita diberikan obat-obatan tablet Fe, vitamin, amoksilin,
mefenamat.

asam

Anda mungkin juga menyukai