Anda di halaman 1dari 20

rasa sakit hati itu ada | karena engkau izinkan ia ada

bahagia hati tiada datang sendiri | ia hasil daripada memaknai | dan memahami
Allah tiada lalai | dalam memberi dan menilai
mengapa membiarkan orang lain mengambil kendali? | toh hidup milik Allah dan
jalan kita yang pilih sendiri?
hati tidak bisa memilih | kita yang memilih | merasa sakit hati itu pilihan | jadikan
pelajaran juga pilihan
menertawai kurang bijaknya diri dalam menilai lebih bagus | ketimbang depresi
pikirkan "mengapa dia begitu"
maka taubat bagi jiwa dan istighfar segera diucap | mungkin ada bagian maksiat
kita hingga kenyataan tak sesuai harap
dan jangan bilang engkau tak bisa melupakan | jangan-jangan justru sakit hati
bagimu kenikmatan?
disakiti karena salah memilih itu memang bagian dari bodoh | tapi bertahan sakit
agar dia memperhatikanmu itu jauh lebih bodoh
hidup bukan drama korea | stand up, get a life!

fitnah tak pernah mengurangi kemuliaanmu di mata Allah | namun dimata manusia
tukang fitnah selalu rendah dan hina
kebencian itu menggerogoti akal sehat | membutakan hati dan sumber penyakit |
tiada membunuh kecuali empunya
hasud itu sumber resah dan gelisah | menipiskan rasa syukur dan meniadakan
sabar | celaka bagi yang memeliharanya
ujub itu merasa puas dan kagum pada diri sendiri | menjauhkanmu dari Allah dan
menjauhkanmu dari prestasi yang seharusnya
orang yang membenci | pasti juga dibenci

benarlah sabda Rasulullah, yang berlaku dalam setiap keadaan | "sesiapa yang tak
mampu menyayangi, maka dia tidak pantas disayangi"

Felix Siauw
Kemarin 21.14 - Publik
1. sampai detik ini masih teringat nasihat @hari_moekti| "kaum yang tak senang pada Islam
merusak ummat dengan 3F: Food, Fun, Fashion"
2. kaum munafik pahami bahwa perang fisik takkan mereka menangkan | maka mereka mulai
perang pemikiran (ghazwul fikri) sebagai ganti
3. dan target empuk ghazwul fikri ini adalah pemuda Muslim | yang cenderung masih mudah
diarahkan dan diwarnai; remaja
4. berbicara remaja maka tentu paling mudah dengan 3F tadi | Food-Fun-Fashion | MakananHiburan-Pakaian
5. lewat Food ghazwul fikri membuat Muslim tidak aware dengan konsep halal | sekaligus
membanjiri produk haram bagi Muslim
6. lewat Fun ghazwul fikri melalaikan Muslim untuk peduli pada "masalah penting ummat" |
lewat music, movie, love, pacaran, bola dll
7. lewat Fashion ghazwul fikri menuntun pikir remaja | bahwa pakaian itu aktualisasi diri dan
gaya hidup | bukan penutup aurat
8. semua serangan pemikiran ini tujuannya satu | agar Muslim menjauh dari Al-Qur'an dan AsSunnah sumber kekuatan | hingga mereka lemah
9. ketika Muslim jauh dari Al-Qur'an dan As-Sunnah | maka Allah bukan lagi sumber
kebahagiaan bagi mereka
10. bila Allah bukan lagi sumber kebahagiaan lalu apa gantinya? | materi, itulah sumber
kebahagiaan baru yang ditawarkan kaum munafik
11. saat kenikmatan makanan lebih diutamakan dari halal dan haram | saat itulah materi menjadi
sumber kebahagiaan
12. saat alis disulam, operasi wajah, dan segala ketentuan Allah diubah demi jempol dari
manusia | saat itu materi menggantikan Allah
13. saat hijab syar'i dikira kuno karena tak menarik | dan Muslimah berlomba berpakaian untuk
menarik perhatian | ghazwul fikri sukses
14. segala sesuatu mulai dinilai dari penampakan | sukses itu uang, mobil, rumah, wajah, ijazah |
ghazwul fikri berhasil
15. idola bukan lagi Rasulullah namun artis penyanyi panggung | peraduan bukan lagi masjid
namun arena konser atau stadion
16. hasilnya lebih dari yang diharapkan kaum munafik | bukan hanya mengambil paham liberal
barat | ada pula Muslim yang jadi pembelanya
17. paham materialisme yang mendewakan lahiriah, fisik dan dunia | lahirkan sekularisme,
liberalisme, demokrasi, nasionalisme dll
18. khusus bagi Muslimah mereka bermain dalam ranah pemikiran turunan langsung liberalisme
| yaitu feminisme (genderisme)
19. by the way, kenapa Muslimah jadi pangsa pasar utama liberalis? | karena rusaknya Muslimah

bakal mengajak 2 yang lain, anak dan suaminya


20. lewat media para liberalis mendikte Muslimah | bagaimana seharusnya mereka berperilaku,
berpakaian, menampilkan diri
21. liberalis meredefinisi cantik bagi Muslimah | yaitu badan seksi, pakaian minim, otak kosong
tak mengapa, agama minus bukan masalah
22. bagaimana cantik versi Rasul dan shahabiyah? | jangan tanya lagi, Muslimah korban ghazwul
fikri sudah antipati mendengarnya
23. bagaimana dengan fungsi "ibu dan pengelola rumah tangga"? | jangan tanya, ghazwul fikri
sukses membentuk wanita sukses itu karir
24. bila dulu katanya lelaki menjajah wanita | sekarang juga sama, hanya lelaki gunakan food,
fun, fashion jadi alat menjajah
25. lihat berapa besar usaha wanita agar terlihat "seksi" | beli pelangsing, sedot lemak, operasi,
steroid?
26. apakah semua itu dilakukan untuk dirinya? tidak | wanita melakukan itu agar mendapat
perhatian dari lelaki, akui atau tidak
27. bila lelaki yang dicari perhatiannya adalah suami, duhai manisnya! | namun perhatian yang
dicari justru lelaki-lelaki siapapun!
28. karena itulah ada ajang #MissWorld #MissUniverse | apapun ajangnya, dominasi
penontonnya adalah lelaki, diadakan lelaki
29. misalnya #MissUniverse yang awalnya diadakan perusahaan pakaian Pacific Mills | bagian
dari kampanye jual pakaian "konsumerisme"
30. #MissUniverse ini lalu dibeli Kayser-Roth perusahaan pakaian dalam wanita | sama untuk
kampanye jual pakaian
31. terakhir #MissUniverse dibeli Donald Trump | nyata bahwa kontes kecantikan ini dibuat
lelaki dan untuk lelaki
32. #MissWorld juga sama | sebelum dikenal sebagai #MissWorld awalnya ia Festival Bikini
Contest yang dibesut Eric Morley pada 1951
33. dari Festival Bikini lalu jadilah #MissWorld | dari lelaki untuk lelaki | wanita? hanya jadi
komoditas jual saja
34. jadi apa kesamaan kontes-kontes kecantikan dunia? | apapun alasannya, intinya satu | menjual
keindahan tubuh wanita | that's all
35. "jangan suudzann, kan dinilai dari 3B; "Beauty, Brain, Behaviour" | dari Hongkong? mana
ada Miss World overweight?
36. yang ada yang kepilih berdasar 3S; Sexy, Sexy and Sexy | kasihan wanita hanya jadi
tontonan, dimana keindahan tubuh jadi jualan
37. melalui kontes kecantikan dunia semisal #MissWorld ini | wanita didoktrin gila belanja, gila
penampilan, gila perhatian
38. sementara kontes kecantikan dunia ini ajang kemesuman publik bagi lelaki | bikini contest,
one piece | kapan lagi tontonan gratis?
39. jadi mesti disadari bahaya #MissWorld | apalagi hendak dihelat di Indonesia Sept 2013 |
Muslim harus paham ini agenda ghazwul fikri
40. ini negeri Muslim dan liberalis harus tau bahwa masih ada Muslim yang sadar | kita
menyerukan untuk #TolakMissWorld
41. bila untuk pariwisata dan budaya | masih banyak cara tingkatkan pariwisata dan budaya |
bukan dengan cara jual kehormatan dan agama
42. minimal opini harus digelar dan dipahamkan pada ummat | kedepan kita bisa buat aksi-aksi

konkrit sebagai bentuk kepedulian


43. dan memahami beginilah bila bukan syariat Islam yang jadi standar pemutus | #MissWorld
dibolehkan berdasar timbangan manfaat manusia
44. maka agenda besar yang mesti dipatri di benak | bahwa syariat adalah solusi semua masalah
45. sekaligus memahami bahwa ghazwul fikri bertujuan | agar Muslim jauhi 2 hal yang
Rasulullah minta kita untuk berpegang teguh padanya
46. maka pelajari Al-Qur'an dan As-Sunnah | hingga pahami dan dapat amalkan keduanya |
insyaAllah mentah tak berguna tipuan mereka
47. #MissWorld bukan hanya kontes kecantikan | ia bagian dari perang pemikiran | maka Muslim
wajib #TolakMissWorld
48. khususnya bagi Muslimah | cantikmu karena syahadat dan indahmu karena taat | bukan
penilaian manusia dari lahir dan fisikmu
49. bertakwa pada Allah mohon pertolongan Allah | semoga kita bisa melalui setiap perang
pemikiran yang ditujukan pada kita
50. dan semoga #TolakMissWorld jadi jalan bagi kita | agar berkeinginan mengetahui Islam lebih
dalam | mempelajari dan mengamalkannya :D

Felix Siauw
Kemarin 05.35 - Publik
ukhuwah itu bukan dalam persamaan | tapi memahami dalam perbedaan
ukhuwah itu tidak hanya senang saat berjumpa | tapi juga mendoakan tanpa diketahuinya
ukhuwah itu berlaku baik sesuai Islam pada sesama | tanpa mempertimbangkan balasan
perbuatan sesama
ukhuwah itu memuji kebaikan saudara | dan menahan lisan dari kejelekannya di belakang
ukhuwah itu merasa malu saat mendengar aibnya | bukan merasa senang karena kesalahannya
ukhuwah itu menuntut kita mengerti | bukan menuntut yang lain mengerti
ukhuwah itu memaafkan | bukan semangat membalas

Felix Siauw
20 Apr 2013 - Publik
bukannya hujan itu seharusnya berkah? | tapi di Jakarta ia dikhawatirkan | padahal yang
harusnya dikhawatirkan itu yang menata kota =_=

dari dulu sampai kiamat air ya mengalir ke tempat yang rendah | karenanya manusia dikasi akal
buat mikir cara alirkan air =_=
tempatnya air dibuat tempat belanja, wajar aja | tempatnya air dibuat tempat tinggal, wajar aja |
air nggak pernah salah
nggak usah dulu deh bicara Islam | bicara teknis aja dulu | kalo teknisnya bener tentu tata kota
akan ikutan bener
Tokyo misalnya, atau Seoul yang tata kotanya bagus | nggak pake Islam aja bagus, apalagi kalo
Islam dipakai | keren dah =_=
inilah namanya #KesalahanSistem dan #KesalahanYangTersistemkan
Tokyo, Seoul, Sydney dan lain-lain sistemnya salah karena bukan Islam | tapi
#KesalahanYangTersistemkan-nya minimal
maka walau Tokyo, Seoul, Sydney dan lain-lain rapi | tapi sistem kehidupan mereka kacau beliau
| sex bebaslah, bunuh dirilah, depresilah
Indonesia? | sistemnya salah karena nggak pake Islam | dan #KesalahanYangTersistemkan-nya
parah | makanya seperti yang kita lihat ini
dalam setiap negeri yang sistemnya salah | setiap kemajuan dalam bidang kehidupan mestilah
menuntut tumbal di bidang kehidupan lainnya
AS jadi negara adidaya mengorbankan Indian, Iraq, Afghanistan | dan nilai-nilai kekeluargaan
serta kesucian wanita, kriminalitas no. 1
Tokyo, Seoul, mendapatkan sex bebas, depresi dan bunuh diri terbesar di dunia | sebagai ganti
kehebatan teknologi yang mereka dapatkan
maka kita meyakini bahwa #KesalahanYangTersistemkan minimal | tidaklah memuaskan kita
secara akidah
tidak cukup hanya jadi baik, harus pula menjadi benar | tidak cukup teknis yang tepat, sistemnya
pun harus tepat
jadi apa yang bisa kita lakukan sekarang? | ya meminimalisir #KesalahanYangTersistemkan
sambil berusaha untuk mengganti #SistemYangSalah
jadilah contoh dalam kebaikan dan jangan remehkan hal kecil | jangan nyampah, tanam banyak
pohon, nyetir yang rapi, patuhi aturan
jangan nyerobot antrian, jangan naik trotoar, di jalan jangan nyusahin orang, awareness Muslim

harus tinggi dalam hal-hal kecil


mulai minimalisir #KesalahanYangTersistemkan dari diri kita | dan buat komunitas-komunitas
kepedulian agar makin kuat
bagaimana dengan #SistemYangSalah? | ya nggak ada pilihan lain kecuali diganti dengan sistem
yang baik | sistem Islam :D
ada yang mengubah #SistemYangSalah dari dalam sistem itu | ada yang berjuang mengubahnya
dari luar | begitu kenyataannya
saya nyaman untuk nggak ikut-ikutan di dalam #SistemYangSalah | walau itu nggak
membenarkan saya untuk mencela yang selain saya :)
yang nyaman mengubah #SistemYangSalah dari dalam ya silakan | dan nggak melegitimasi anda
untuk berasa paling hebat :D
#SistemYangSalah solusinya hanya ISLAM | sedang #KesalahanYangTersistemkan solusinya
adalah KAMU, AKU, KITA

Felix Siauw
20 Apr 2013 - Publik
jangan katakan "percuma hijab kelakuan jahat" | tapi berhijablah dan berlakulah baik agar
engkau jadi contoh
jangan bilang "percuma shalat masih maksiat" | tapi shalatlah dan taatlah agar engkau jadi
teladan
daripada menunjuk-nunjuk dengan tanganmu | lebih baik tunjukkan kebaikan lewat dirimu
pintar mencari kesalahan orang | tak membuatmu otomatis benar
banyak yang berbuat salah | tidak berarti engkau harus ikut-ikutan
"mendingan pacaran tapi hijab, atau hijab tapi pacaran" | syaitan memang pintar berlindung dari
kata "mendingan"
tidak ada kata "mendingan" dalam dua kemaksiatan | yang boleh kata "mendingan" dalam dua
ketaatan
yang baik dari sesama tentu jadikan contoh | yang jelek dari saudara jangan jadikan penghalang

ketaatan nggak perlu alasan | maksiat nggak perlu legitimasi | toh Allah menghitung amal kita
sendiri-sendiri

tersedia kemudahan bagi yang ingin menaati Allah | hanya saja mengambil langkah
awalnya perlu keberanian
Allah menaruh ujian kecil di jalan awal menuju-Nya | agar kita mengetahui serius
atau tidaknya diri kita mendekati-Nya
ada pengorbanan ada pelajaran dalam setiap ujian | namun setelahnya ada hadiah
dan kebaikan
setelah kesulitan ada kelapangan di jalan Allah | namun di jalan lain buah
kelapangan adalah kesempitan
bila Allah memberikan hadiah kado pada hamba-Nya | maka Dia membungkusnya
dengan ujian | siapa menolak bungkus maka dia menolak isi
bila kesusahanmu karena taat pada Allah | maka berbahagialah karena kelapangan
menanti
jika kesulitanmu karena maksiat pada Allah | maka menangislah karena itu akan
segera berakhir hina
"kesusahan tersebab taat akan hilang, pahalanya tetap | kesenangan tersebab
maksiat akan hilang, dosanya tetap" (Umar bin Khattab)
Allah akan selalu mendekati hamba-Nya | lebih dari cara hamba mendekati-Nya
"jika hamba mendekati-Ku sejengkal, maka aku sehasta | jika dia mendekati-Ku
sehasta maka aku sedepa" (HR Bukhari)
"dan jika hamba-Ku datang kepada-Ku dengan berjalan | maka Aku datang
kepadanya dengan berlari" (HR Bukhari) | masyaAllah
wahai hati yang meragukan Allah MahaPenyayang | apakah satu langkah saja
begitu beratnya? | padahal Allah akan mendekatimu dua langkah?
duhai hati yang sudah keras karena maksiat | Allah tidak pernah menganggapmu
tersesat | Allah selalu bangga dan senang menerima taubat

adalah keadilan Allah menegur hamba-Nya yang berpaling | namun juga bagian dai
sifat Allah yaitu pada hamba-Nya Dia MahaPenyayang
hanya kepada Allah kita menitip segala doa dan harap | memohon agar
kesemuanya dikabul | atau diganti dengan ridha-Nya dan dengan surga-Nya

Felix Siauw
18 Apr 2013 - Publik
01. Allah berfirman dalam QS 57:25 | "Sesungguhnya Kami telah mengutus rasul-rasul Kami
dengan membawa bukti-bukti yang nyata"
02. >> "dan telah Kami turunkan bersama mereka Al Kitab dan neraca (keadilan) supaya
manusia dapat melaksanakan keadilan" (QS 57:25)
03. >> "Dan Kami ciptakan besi yang padanya terdapat kekuatan yang hebat dan berbagai
manfaat bagi manusia" (QS 57:25)
04. >> "dan supaya Allah mengetahui siapa yang menolong (agama)-Nya dan para rasul-Nya
padahal Allah tidak dilihatnya" (QS 57:25)
05. >> "Sesungguhnya Allah Maha Kuat lagi Maha Perkasa" | demikian terjemah Al-Qur'an
surah 57 Al-Hadiid (Besi) ayat 25
06. Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah dalam Majmu' Al-Fatawa menyampaikan | bahwa ayat ini
berkaitan dengan penerapan syariat Islam
07. "Allah SWT menjelaskan, bahwa Dia menurunkan Al Kitab dan neraca keadilan | dan apaapa yang dengannya keadilan itu bisa diketahui"
08. >> "agar manusia dapat menegakkan keadilan itu (dengan Al-Qur'an yang telah Allah
turunkan) | dan Allah juga menurunkan besi"
09. >> "Barangsiapa yang telah keluar dari Al Quran dan neraca (keadilan), maka dia diluruskan
oleh besi (pedang/kekuataan)" - Ibnu Taimiyah
10. jadi menurut Ibnu Taimiyah | dirangkainya ayat kewajiban penerapan syariat itu dirangkai
dengan ayat tentang besi | itu sebagai ancaman
11. sekaligus menandakan sebuah sistem penegakan hukum (law enforcement) | yang dilakukan
oleh pemerintah berkaitan dengan Al-Qur'an
12. Syaikh Ibnu Taimiyah menambahkan dalam kitabnya Siyasah Syar'iyyah | bahwa
kepemimpinan yang menerapkan syariat ini sangat wajib
13. "kepemimpinan yang mengurus manusia itu kewajiban agama yang paling besar, bahkan
agama dan dunia tidak tegak kecuali dengannya"
14. begitulah sepanjang sejarah | ulama yang ikhlas selalu menyerukan pentingnya pemimpin
yang berani menerapkan Al-Qur'an dan As-Sunnah
15. karena tanpa ada pemimpin dan kepemimpinan amanah | maka hukum Islam tidak akan bisa
diterapkan secara kaaffah (utuh)
16. karena itu untuk menjamin penerapan Islam secara utuh | Rasul wariskan sistem
kepemimpinan sekaligus syarat pemimpin yang baik
17. adapun syarat pemimpin yang baik Rasul wajibkan ia | Muslim, lelaki, baligh, berakal, sadar,
adil dan mampu

18. apa yang dimaksud dengan adil? | adil dalam Islam hanya berarti menegakkan Al-Qur'an dan
As-Sunnah | selainnya itu dzalim
19. jadi dikatakan pemimpin yang amanah dan adil | yaitu bila ia mau menerapkan Al-Qur'an dan
As-Sunnah dan menafikkan selainnya
20. sebagaimana kalimat syahadat | yang mengharuskan kita menafikkan syirik - barulah
mengakui Allah Ta'ala | begitu juga pemimpin
21. jadi dalam Islam seorang pemimpin dikatakan AMANAH | apabila ia menerapkan sistem
kepemimpinan yang juga AMANAH
22. dalam Islam sistem kepemimpinan ini disebut Rasulullah dengan nama #Khilafah | dan
pemimpinnya disebut dengan #Khalifah
23. sekarang dimana #Khilafah dan siapa #Khalifah? | sayang seribu sayang sistem
kepemimpinan AMANAH ini sudah tak mewujud lagi
24. bertepatan dengan yang Rasulullah sebutkan dalam hadits riwayat Ahmad | bahwa ada
beberapa episode menjelang kiamat
25. yaitu periode Kenabian - Khilafah atas manhaj Nabi - lalu kerajaan dzalim - kerajaan diktator
- dan Khilafah atas manhaj Nabi kembali
26. jadi sekarang kita sudah kehilangan Nabi | kehilangan #Khilafah juga | dan sedang menuju
usaha penegakan #Khilafah untuk kali kedua
27. karenanya kembalinya #Khilafah untuk kali kedua adalah kepastian | karena termasuk dari
bagian tanda-tanda kiamat
28. #Khilafah tak mewujud dan hasilnya syariat dicampakkan | saat syariat merunduk maka
kejahatan merajalela di muka bumi
29. saat penguasa berpaling dari syariat | mereka berubah dari pelayan menjadi dilayani | dari
pengorbanan menjadi menuntut korban
30. dulu Nabi Muhammad pernah mendapat kemuliaan dari Allah | untuk memperjuangkan
cahaya Islam di tengah kedzaliman
31. sampai Allah memenangkan cahayanya melalui penduduk kota yang bercahaya Madinah AlMunawarrah | lalu menerapkan syariat disana
32. kini kemuliaan itu ada pada generasi kita :D | memperjuangkan cahaya Islam ditengah
kegelapan Muslim
33. sampai Allah menangkan cahaya-Nya dengan kembalinya #Khilafah untuk kali kedua |
menggenapi janji Rasulullah dari lisan mulia beliau
34. tugas kitalah meyakinkan pada setiap Muslim | bahwa tiada sistem terbaik selain yang
diwajibkan Allah | baik pemimpin atau kepemimpinan
35. takkan berhenti jiwa ini meyakini, lisan ini membenarkan, dan amal ini membela | setiap
yang dilisankan Rasul dan diamanahkan Rasul
36. ide kepemimpinan amanah #Khilafah ini harus disebarluaskan | karena ia pasti akan
didukung oleh ummat
37. karenanya 2 Juni 2013 akan diadakan #MuktamarKhilafah2013 di Gelora Bung Karno, JKT |
yang mengumpulkan dukungan bagi ide #Khilafah
38. ulama, tokoh ummat, pebisnis, cendekiawan, mahasiswa, pelajar, media dan semua lini
ummat Muslim akan bersatu dan sama visi
39. bahwa #Khilafah inilah satu-satunya solusi ummat | dan kewajiban dari Allah dan Rasul-Nya
| yang manfaat di dunia dan diridhai Allah
40. Stadion Utama GBK, JKT | 2 Juni 2013 #MuktamarKhilafah2013 | informasi lebih lanjut
menyusul di hari-hari berikutnya :D

Felix Siauw
17 Apr 2013 - Publik
menghindari masalah itu bukan solusi | dan lari dari masalah itu satu masalah lain
bila kita bukan jadi bagian jadi solusi | disaat yang sama kita pasti bagian masalah

Felix Siauw
17 Apr 2013 - Publik
keadaan yang paling lemah saat Muslim melihat kemunkaran | adalah tidak turut membersamai
pelaku maksiat dalam persetujuan
berbuatah baik atau berkatalah baik | bila tidak bisa maka diamlah dengan baik | dan sebaik-baik
diam adalah menjauh dari maksiat
ikut tak harus larut | nasihat itu bukan laknat | diam tidak artinya padam
bagi kemunkaran ada usaha kita untuk mengubah, menasihati atau mengingkari | tapi tidak ada
pilihan bersabar saat melihat kemaksiatan

Felix Siauw
17 Apr 2013 - Publik
hal yang berpasang-pasangan | senang ketika dipuji dan benci jika dinasihati | terburu saat
mendengar dan lekas bila berbicara
tajam akal pandai lidah | tajam lidah tumpul akal | dahulukan akal dari lidah | banyak yang akan
selamat

Felix Siauw
17 Apr 2013 - Publik
3 hal yang merusak amal baik | karena ingin dilihat selain Allah, karena ingin didengar manusia,
dan merasa takjub akan amalnya sendiri

umpama amal yang baik laksana benih | tumbuh dalam gelap lebih baik baginya | karena ia
bertumbuh baik bila tidak diketahui

Felix Siauw
15 Apr 2013 - Publik
bila anak-anak yang belum siap, dibilang KEMALASAN | bila pemerintah yang belum siap,
adanya ALASAN
nggak akan ada TERLAMBAT kalo ada PERENCANAAN | terlambat merencanakan berarti
merencanakan terlambat
departemen pendidikan yang nggak mendidik | pantas saja dinobakan BPK sebagai lembaga
negara terkorup no. 3 masa 2008-2010
dalam Islam transfer pengetahuan itu penting | tapi transfer karakter itu jauh lebih penting |
begitu contoh Rasulullah
karena pengetahuan dan kekuasaan pada insan yang karakternya buruk itu musibah | maka
pembentukan karakter menjadi sangat penting
maka pemerintahan ini memang tidak siap mencetak generasi emas | karena penguasanya juga
tidak menunjukkan karakter baik
dengan pelajaran agama hanya 2 jam seminggu | dan kita bertanya kenapa banyak Muslim tapi
sedikit kebaikan?
Islam mengajarkan karakter "tanggung jawab" | merencanakan yang didepan | mengawasi yang
terjadi | dan mengevaluasi yang dibelakang
bila UN yang tahunan dilakukan saja bisa terlambat | lantas hal apa yang kita bisa tepat waktu? |
sekali lagi karakter
kita yakin orang di departemen pendidikan termasuk menterinya sangat kompeten | sayang
mereka berada dalam sistem yang buruk
sistem yang buruk itu memfasilitasi keburukan dan menutup jalan kebaikan | UN yang terlambat
ini hasil dari akumulasi keburukan
bagi yang UN semoga tetap semangat | bahwa sistem sekuler kapitalis ini harus diubah | itu
amanah dan tugas kita kedepan

agar kita jadi insan yang bukan hanya digerakkan duit semata | tapi menjadi manusia yang
digerakkan oleh Allah Ta'ala

Felix Siauw
15 Apr 2013 - Publik
karena iman melahirkan kasih sayang | maka iman adalah nyawa bagi keluarga | tanpanya
keluarga akan jadi hampa
bila tujuan berkeluarga adalah menggenapkan ibadah | bagaimana terjadinya bila justru rumah
tangga berbeda ibadah?
mungkin terselip niat mendakwahkan agama pada pasangan | tujuan belum tentu sementara
maksiat sudah pasti berjalan
heran kita pada yang bicarakan masa depan bahagia | mungkin bahagia yang dimaksud bukan
beribadah pada Allah?
sesama Muslim mesra saja haram sebelum datangnya akad nikah | berhubungan mesra dengan
selainnya tentu lebih parah
jangan egois memilih pasangan | ada hak anak-anakmu kelak | mereka berhak di-imami ayahnya
- atau diajari Al-Qur'an oleh ibunya

Felix Siauw
14 Apr 2013 - Publik
ambillah jalan yang tak pernah dilalui yang lain | engkau temukan tempat yang belum pernah
didatangi yang lain
bila engkau mengambil jalan yang sama | cepat atau lambat pasti kita berjumpa
menjalani jalan pilihan diperlukan kesabaran | mencapai tujuannya berbekal kekonsistenan
mungkin saja jalan itu belum semua tahu | namun diujung jalan itu sudah tentu
berjalan didepan berarti siap menampakkan punggung | menjadi pemimpin berarti siap untuk
menaiki panggung
begitulah hidup selalu ada pilihan | manakah yang engkau pilih sebagai jalan?

Felix Siauw
13 Apr 2013 - Publik
benar-benar bahagia itu ada bila dibagi | karena tiada guna bahagia bila hanya sendiri
karenanya makanan banyak belum tentu baik | adanya istri disamping barulah jadi menarik
bersedih dalam sepi hanya menambah derita | berbahagia dalam sunyi pun tak ada bedanya
namun terkadang diam dalam sedih itu nikmat | ketimbang disiarkan lalu jadi maksiat
biarlah risau resah jadi melodi yang mendendang | agar jadi lagu yang indah saat bahagia
menjelang
biarkan dulu derasnya tempaan hidup mengajari | diujungnya tentu ada ilmu yang tiada ternilai
terletak diujung sedih ada bahagia | bahagia berterusan pun diakhiri sedih | dunia dihela sedih
bahagia silih berganti
didalam pilu ada kenikmatan bila diadukan pada yang tepat | dalam bahagia ada kesengsaraan
bila dibagi bersama yang tidak tepat
karena aku bahagia denganmu maka aku terus berbagi | denganmu hidupku kubagi dan disitulah
kutemukan bahagia tak bertepi

Felix Siauw
12 Apr 2013 - Publik
bila tanpa dosa baru berhijab malaikat saja yg pantas | justru hijab dikenakan karena banyak dosa
agar Allah berkenan ampuni
bila hijab nanti renta usia, lantas apa guna hijab? | justru nafsu kuat saat muda, hijab tuntun
tanggung jawab
bila tiap kesulitan menetapi syariat itu pahala | bukankah lebih afdhal berhijab bila dirasa itu
sulit?
bila berhijab itu perintah Allah, perlukah pembenaran lain? | bila membuka aurat itu dilarang
Rasulullah, perlukah alasan lain?
bilapun ada alasan untuk berhijab | biarkan ia tercakupkan dalam 2 kata | "karena Allah" :D

bila sudah "karena Allah" berhijab | tua-muda, baik-buruk, siap-belum | tiada akan jadi soal

Felix Siauw
11 Apr 2013 - Publik
memang beda orang bicara dengan kata-kata | dengan orang yang bicara dengan data-data
data-data itu kaitannya dengan statistik dan autentik | sedang kata-kata saja biasanya mistik dan
klenik
#katanya pacaran penjajakan pra-nikah | #faktanya 62.7% remaja SMP pernah berzina | dan jelas
awalnya pacaran
#katanya pacaran perlu agar tak cerai | #faktanya 3 negara %-tase terbesar perceraian itu Rusia,
Belarusia dan Ukraina | mereka pacaran
#katanya tanpa pacaran beli kucing dalam karung | #faktanya USA tingkat cerai lebih dari 50% |
kurang apa mereka sama pacaran?
#katanya pacaran bukan hanya sekedar zina | #faktanya semua zina diawali pacaran | laki-laki
yang cukup pegangan tangan itu nggak normal
bayangkan baik-baik semua data yang kami pampang | siapa yang paling dirugikan aktivitas
pacaran ini? | jelas WANITA yang rugi
se-rugi-ruginya lelaki, paling habis duit dan waktu | tapi pacaran mengambil masa depan wanita,
dan kesempatannya untuk bahagia
wajar saja pendukung pacaran kebanyakan lelaki | yang selalu guna #katanya demi nafsu diri
dan wajar saja tidak memahami #faktanya | karena terlalu sibuk dengan #katanya
biasakan berbicara dengan data | bukan hanya klaim kata
kehidupanmu - pilihanmu | dan aku memilih Islam - aku memilih Allah & Rasul | sungguh Allah
paling tahu yang terbaik bagiku dan bagimu

Felix Siauw
11 Apr 2013 - Publik
pernikahan atau pacaran? | nggak usah ditanya siapa yang serius dan siapa yang main-main |
semua udah tau :D
pacaran cuma main-main | pernikahan perlu keseriusan | mau dimainin atau mau diseriusin?
lelaki yang cuma maunya FUN aja ya pacaran jalannya | nggak perlu komitmen, nggak usah
tanggungjawab dan paham agama | FUN aja kok

belum nikah aja udah berani pegang-pegang, ngajarin maksiat |


apalagi kalo dia sudah nikah, udah merasa yang punya kamu | tekor dah!
lelaki yang hanya anggap wanita sebagai objek | selama-lamanya nggak akan pernah bisa
membedakan mana cinta mana nafsu
hanya lelaki yang menghormatimu | dialah yang akan memuliakanmu

Felix Siauw
10 Apr 2013 - Publik
hujan sewajarnya sebabkan basah, namun setelahnya ia menumbuhkan | kritik terkadang terasa
perih, namun ia bisa mendewasakan
bila menantang matahari mata tentunya silau | bila manfaatkan cahayanya kita dapatkan kilau
bila berpikir kebelakang hari, bukan bahagia yang membentuk diri | namun kesusahan hidup
yang dialami, dan semua kesulitan yang dilewati
sebagaimana jalan para Nabi, perih dan duri senantiasa menanti | dan jangan pula terlupa, ada
pahala disetiap derita
pujian bagai batu yang diinjak, dan celaan layaknya pecut penyemangat | jadilah insan yang
bijak, yang hadapi ujian dengan taat
bukan apa kata orang yang harusnya dirisaukan | melainkan kata Allah yang harus kau perhatikan
biar yang lain bicara kita cukup berkarya | orang boleh mencela kita bisa berdoa

Felix Siauw
8 Apr 2013 - Publik
01. Allah berfirman | QS 4:59
02. terjemahannya | "Hai orang-orang yang beriman, taatilah Allah dan taatilah Rasul (Nya), dan
ulil amri di antara kamu"
03. perhatikan frasa "taatilah Allah, taatilah Rasul, dan ulil amri" | bukan berbunyi "taatilah
Allah, taatilah Rasul, taatilah ulil amri"
04. banyak ahli tafsir berpendapat maksud frasa itu ialah | bahwa ketaatan pada Allah dan Rasul

itu mutlak | sedang pada ulil amri bersyarat


05. bersesuaian dengan asbabun nuzul QS 4:59 ini | yaitu tentang Abdullah bin Hudzafah yang
diangkat Rasul jadi pimpinan pasukan
06. ada amal pasukan yang membuat Abdullah marah | ia meminta mereka mengumpulkan kayu
untuk dibakar | lalu minta pasukannya terjun ke api
07. pasukannya Abdullah lalu lari menuju Rasulullah lalu mengadukan perihal ini | mendengar
hal ini Rasulullah bersabda,
08. "bila saja kalian terjun ke api itu, kalian takkan keluar selamanya!" | beliau lanjutkan "taat itu
hanya dalam hal ma'ruf" (HR Bukhari)
09. maka menjadi kesimpulan bagi kita bahwa ketaatan itu | hanya dalam hal-hal yang ma'ruf
(sesuai Al-Qur'an dan As-Sunnah)
10. dari ayat ini kita ketahui | PEMIMPIN yang AMANAH adalah yang menaati Allah dan
Rasul-Nya | PEMIMPIN inilah yang wajib ditaati
11. sedangkan ayat selanjutnya menjelaskan KEPEMIMPINAN |

12. artinya | jika kamu berlainan pendapat tentang sesuatu, maka kembalikanlah ia kepada Allah
(Al-Qur'an) dan Rasul (As-Sunnah) (QS 4:59)
13. maka PEMIMPIN yang AMANAH ialah yang menaati Allah dan Rasulullah | sedang
KEPEMIMPINAN yang AMANAH berdasar Al-Qur'an dan As-Sunnah
14. ayat selanjutnya berbunyi | | ini adalah ancaman dari Allah
15. artinya | "jika kamu benar-benar beriman kepada Allah dan hari kemudian" (QS 4:59)
16. Ibnu Katsir menafsirkan | orang (pemimpin) yang tidak berhukum pada Al-Qur'an AsSunnah, dia tidak beriman pada Allah dan hari akhir
17. maka penting kita punya PEMIMPIN yang AMANAH | yang beriman pada Allah dan hari
akhir | yaitu yang mau terap Al-Qur'an dan As-Sunnah
18. dan sistem KEPEMIMPINAN yang memang menjadikan Al-Qur'an dan As-Sunnah sebagai
satu-satunya pemutus perkara | sistem inilah #Khilafah
19. dari tafsir Jalalain atas ayat ini QS 4:59 | kita dapatkan sebuah kesimpulan kita pada bahasan
KEPEMIMPINAN dan PEMIMPIN
20. "ayat ini menunjukkan kewajiban yang sangat besar bagi kaum Muslim untuk memiliki
PEMIMPIN dan KEPEMIMPINAN.."
21. "..yang dengannya bisa diterapkan amanah hukum Allah dengan adil, dan menjadi penjamin
atas dipakainya Al-Quran dan As-Sunnah"
22. maka ingat pada diri kita terdapat 2 kewajiban | bukan hanya PEMIMPIN amanah | tapi juga
KEPEMIMPINAN amanah | #Khilafah

Felix Siauw
8 Apr 2013 - Publik
01. melabuhkan kain kerudung sampai dada | mengulur jubah lebar pada badan | itu bagian
perbaikan dan menyiapkan hati
02. bila hati belum siap mari badan dihijab | agar hati bisa berlatih taat dengan taatnya badan
03. begitupun hidayah harusnya menjadi penyebab hijab | bukan menjadi penghalang dan alasan
menunda hijab
04. dan begitulah perkataan "saya belum mendapat hidayah berhijab" | itu adalah bagian daripada

menolak hidayah
05. Allah sudah menurunkan hidayah Al-Qur'an dan As-Sunnah | didalamnya terdapat perintah
menutup aurat | hidayah sudah padamu dear :D
06. berhijab bukan soalan bisa atau tidak bisa | tapi soalan mau atau tidak mau | dan biasa atau
tidak biasa
07. mungkin ada yang berhijab mencontohkan buruk | namun ingat berhijab itu karena Allah |
bukan karena manusia
08. berhijab tidak lantas menjadikan Muslimah malaikat | namun setidaknya satu langkah lagi
menuju taat
09. berhijab tidak lalu mengharuskan Muslimah bagai bidadari | namun dengannya terlindung
kehormatan kemuliaan diri
10. bila ada Muslimah berhijab lalu kata-katanya tak terjaga | jadilah dirimu membuktikan bahwa
ada yang berhijab dan santun tuturnya
11. bila ada Muslimah berhijab lalu ia berbohong | jadilah dirimu Muslimah berhijab dan katakatanya dipegang
12. jangan jadi yang menyalahkan dan mengkritik | namun dibanding dirinya engkau pun tak
lebih baik
13. benahi niat dan ikhlaskan hijab karena Allah | dengannya komentar sinis hanya membuat
semangat bertambah
14. panjangkan kerudung sebagaimana engkau panjangkan istiqamahmu | dan lebarkan jubah
sebagaimana engkau lebarkan sabarmu

Felix Siauw
6 Apr 2013 - Publik
01. "sesungguhnya Allah memberikan wewenang kepada penguasa untuk menghilangkan
maksiat yang tidak bisa dihilangkan oleh Al Quran"
02. begitu ucap Khalifah yang paling pemalu lagi lembut hatinya Utsman bin Affan | dikutip
Ibnu Katsir dalam Al-Bidayah wa An-Nihayah
03. ucapan Khalifah Utsman inilah yang kita lihat dalam kehidupan sehari-hari | yang banyak
maksiat namun Al-Qur'an saja tiada cukup
04. dalam QS 9:125 Allah sendiri menyampaikan bahwa ada insan yang sadar dengan turunnya
Al-Qur'an | namun ada pula yang bertambah kafir
05. misalnya penjualan VCD porno yang ada di Glodok | yang katanya 1 juta keping/hari |
diketahui penegak hukum namun tak diantisipasi
06. begitulah urusan PEMIMPIN dan KEPEMIMPINAN menjadi vital dalam Islam | tanpanya
mustahil syariat Islam tegak secara penuh
07. sayangnya kaum Muslim sekarang rata-rata awam dengan bahasan ini | seolah PEMIMPIN
dan KEPEMIMPINAN tabu dibahas dalam Islam
08. politik seolah haram dibahas agama | agama diharamkan membahas lika-liku PEMIMPIN

dan KEPEMIMPINAN | begitu adanya sekarang


09. padahal dahulu kala pemisahan antara agama dan negara tak pernah dikenal dalam khazanah
pemikiran Islam | karena Islam sempurna0
10. bahkan Michael H. Hart menjadikan Muhammad saw menjadi no. 1 paling berpengaruh
dalam bukunya "100 orang paling berpengaruh di dunia"
11. alasan Hart sederhana | karena Muhammad saw adalah satu-satunya tokoh yang
menggabungkan kekuasaan agama dan kekuasaan negara
12. karena Rasulullah adalah Nabi sekaligus Kepala Negara | sebagai perwujudan kesempurnaan
Islam mengatur manusia
13. Rasulullah dinobatkan menjadi manusia paling berpengaruh | bukan karena beliau
mewariskan figur, tapi karena beliau mewariskan sistem
14. dalam hadits shahih Muslim | sistem warisan Rasulullah ini yang kita kenal dengan sebutan
#Khilafah
15. #Khilafah inilah yang diemban oleh 4 penerus terbaik Rasulullah | yang keempatnya digelari
Khalifah (pemimpin Khilafah)
16. Khalifah Abu Bakar, Khalifah Umar, Khalifah Utsman, dan Khalifah Ali | Khulafaur
Rasyidin | Khilafah Rasyidah atas Manhaj Nabi
17. pandangan Hart tidak sendiri | peneliti barat juga banyak yang mengakui #Khilafah | misal
Phillip K. Hitti dalam "History of The Arabs"
18. "muncul sejumlah pandangan keliru yang menyatakan bahwa #Khilafah semata-mata
merupakan institusi keagamaan" | tutur Phillip K. Hitti
19. "Pandangan semacam itu (#Khilafah institusi agama saja) kemungkinan hasil analogi salah
kaprah terhadap kekuasaan Imperium Suci Romawi"
20. "(sangkaan bahwa #Khilafah institusi keagamaan itu akibat) pembedaan Kristen modern
antara kekuasaan duniawi dan kekuasaan keagamaan"
21. "padahal, dalam pemerintahan Islam, istilah amir al-mukminin, meniscayakan bahwa
penguasa memiliki kekuasaan militer yang penuh"
22. Hitti menyimpulkan | "Pewarisan misi Muhammad (#Khilafah) berarti pewarisan kedaulatan
negara."
23. perhatikan gambar | ini peta distribusi kaum Muslim | bisa juga dianggap peta #Khilafah
pada masa lalu
24. wilayah #Khilafah yang tiada kurang dari 20.000.000 km2 | mungkinkah terjadi persatuan
tanpa sistem KEPEMIMPINAN yang kuat?
25. bisa kita simpulkan | bahwa Rasulullah bukan hanya mewajibkan adanya PEMIMPIN yang
amanah | namun juga KEPEMIMPINAN yang amanah
menyambut #MuktamarKhilafah yang akan diadakan 2 Juni 2013 kedepan | insyaAllah besok
kita lanjut bahasan #Khilafah | semoga manfaat :D

Felix Siauw
5 Apr 2013 - Publik
dua rasa yang selalu berpadu | ialah rasa cemburu juga rindu
hati-hati dengan kasihan | lama-lama bisa jadi kekasih

aku ingin bersama denganmu karenanya menikahimu | bila hanya ingin menikmatimu cukup
dengan memacarimu
aku ingin menjagamu karenanya aku menjauhimu | kupahami bahwa ketidaksiapan hanya akan
merusakmu
akulah suami | dibawah menopangmu - diatas menolongmu | dibelakang mengawalmu - didepan
memimpinmu | disisi menemanimu
akulah istri | kemarin suci - kini mendampingi - esok menguati | hartamu kujagai kehormatanmu apalagi | demi kemuliaanku
sendiri kita jaga diri tetap murni, berdua jalan mulia kita tapaki | hari ini kita bersama hadapi,
esok kita nanti apa yang jadi misteri

Felix Siauw
4 Apr 2013 - Publik
bila taubatnya betulan, ya disesali, dihentikan dan jangan diulangi lagi | kalo dilanjut terus itu
mah demen namanya =_=
sudah tau maksiat itu memikat, harusnya dikondisikan | ini malah dideketi, ditantang, namanya
cari penyakit =_=
walaupun kebenaran ada apdamu dan engkau merasa dirimu benar | tidak membenarkanmu
melaknat atau menyakiti yang lain
kita khawatir atas nikmat yang Allah segerakan di dunia | jangan-jangan di akhirat nanti
bagiannya sudah tiada
jangan dulu berbangga bila semua pintu dunia telah terbuka | jangan-jangan itu bagian dari ujian
Allah agar kita menumpuk lalai dan nista
semoga nikmat yang Allah berikan mampu kita tambahkan menjadi amal | jangan sampai nikmat
berbuah laknat dan berujung sesal

Felix Siauw

2 Apr 2013 - Publik


definisi pacaran itu | belum siap tapi mau | mau nikmat nggak mau tanggungjawab
definisi pacaran | putus yang tertunda | karena setiap putus awalnya pacaran
definisi pacaran | kita bisa jadian tanpa komitmen | dan kita bisa bubaran tanpa komitmen
definisi pacaran | kegiatan belajar mengajar maksiat
definisi pacaran | aku boleh pegang kamu | kamu boleh pegang aku | urusan jadi atau nggak
nikahnya nanti ajalah
yang diperlukan jadi suami: komitmen, tanggungjawab, iman, mampu | yang diperlukan jadi
pacar: PHP, sepik, nekad, maksiat
dulu wanita dijajah pria | sekarang wanita dipacari pria | efeknya sama aja | wanitanya mau aja
=_=
lelaki yang membahayakan kehormatan wanita | selamanya takkan pernah menyuguhkan
bahagianya cinta

Anda mungkin juga menyukai