Anda di halaman 1dari 2

PIDATO

Tema : Kenakalan Remaja

Assalamualaikum wr.wb.
Yth. Bapak/ibu.selakudan rekan-rekanku yang berbahagia
Pertama-tama marilah kita ucapkan puji syukur kehadiat Allah swt yang
telah melimpahkan rahmat,taufiq,hidayah serta inayah-NYA,sehingga kita
dapat berkumpul disini dalam keadaan sehat wal afiat tanpa ada halangan
suatu apapun
Tak lupa saya ucapkan terima kasih atas waktu yang telah diberikan kepada
saya
Disini , saya ingin menyampaikan tentang kenakalan remaja. Kenakalan
remaja merupakan bentuk perilaku menyimpang yang disebabkan oleh satu
bentuk pengabaian sosial. Masalah kenakalan remaja mulai mendapat
perhatian masyarakat secara khusus sejak terbentuknya peradilan untuk
anak-anak nakal (juvenile court) pada tahun 1899 di Illinois, Amerika Serikat.
Rekan-rekanku yang berbahagia,
Perlu diketahui,ada beberapa jenis kenakalan remaja, diantaranya:merokok,
penyalahgunaan narkoba,freesex dan tawuran antarpelajar. Hal ini semua
bisa terjadi karena adanya faktor-faktor kenakalan remaja. Perilaku 'nakal'
remaja bisa disebabkan oleh faktor dari remaja itu sendiri (internal) maupun
faktor dari luar (eksternal). Faktor internal meliputi:krisis identitas dan
control diri yang lemah.sedangkan factor eksternal meliputi:keluarga,teman
sebaya yang kurang baik dan komunitas/ lingkungan tempat tinggal yang
kurang baik.
Rekan-rekanku yang berbahagia,
Maka dari itu,peran orang tua sangatlah penting bagi para remaja,sebab
remaja memerlukan kasih sayang dan perhatian dari orang tua dalam hal
apapun. Hal-hal yang dapat dilakukan untuk mengatasi kenakalan remaja
diantaranya: Adanya pengawasan dari orang tua yang tidak mengekang.
Membiarkan anak bergaul dengan teman yang sebaya, yang hanya beda
umur 2 atau 3 tahun baik lebih tua darinya. Pengawasan yang perlu dan
intensif terhadap media komunikasi seperti tv, internet, radio, handphone,

dll. Bimbingan kepribadian di sekolah, karena disanalah tempat anak lebih


banyak menghabiskan waktunya selain di rumah. Pembelajaran agama yang
dilakukan sejak dini, seperti beribadah dan mengunjungi tempat ibadah
sesuai dengan iman kepercayaannya. Mendukung hobi yang dia inginkan
selama itu masih positif untuk dia.Orang tua harus menjadi tempat curhat
yang nyaman untuk anak, sehingga orang tua dapat membimbing dia ketika
ia sedang menghadapi masalah.
Rekan-rekanku yang berbahagia,
Sekian yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat dan apabila ada
kurang lebihnya saya mohon maaf
Akhir kata, Wassalamualaikum wr. wb.

Anda mungkin juga menyukai