Anda di halaman 1dari 7

No.

Exp Nama : Erwin Heldy G


Admin Server Laporan Tes Praktek Proxy Kelas : 3 TKJ A
Computer and Networking Server Pemateri : Dodi P
Nusirwan H

TUJUAN
 Mengetahui lebih jauh mengenai fungsi proxy server
 Mengimplementasikan beberapa fungsi dari proxy server
 Memenuhi tugas dari tes praktek proxy server

PENDAHULUAN
Proxy adalah aplikasi berbasis web yang bertujuan untuk bandwidth accelerator atau
penghematan bandwidth, meningkatkan keamanan dan menambah kecepatan web service. Proxy
server adalah sebuah komputer atau program komputer yang dapat bertindak sebagai komputer
lainnya untuk melakukan request terhadap content dari luar. Untuk pengamanan, biasanya
kebanyakan orang akan menggunakan proxy.

Authenticated Proxy
adalah proxy yang membutuhkan autentikasi berupa username dan password apabila client akan
menggunakan proxy tersebut. Authenticated Proxy juga dapat mengatur penggunaan akses
masing-masing user, contohnya user1 tidak dapat mengakses web-web tertentu sedangkan user2
dapat bebas mengakses web manapapun.

Skema otentikasi proxy yang tersedia untuk squid:


=> NCSA: Uses an NCSA-style username and password file.
=> LDAP: Uses the Lightweight Directory Access Protocol
=> MSNT: Uses a Windows NT authentication domain.
=> PAM: Uses the Linux Pluggable Authentication Modules scheme.
=> SMB: Uses a SMB server like Windows NT or Samba.
=> getpwam: Uses the old-fashioned Unix password file.
=> SASL: Uses SALS libraries.
=> NTLM, Negotiate and Digest authentication

Terdapat berbagai jenis autentikasi yang dapat digunakan pada sistem squid server, tetapi
yang paling sederhana dari kesemua sistem autentikasi tersebut adalah NCSA authentication.
NCSA authentication merupakan autentikasi berbasis httpd (web server) password yang
memungkinkan seorang client melakukan koneksi setelah melakukan autentikasi berupa
username dan password. Username dan password ini telah tersimpan di server dengan format
yang telah ditentukan sebelumnya.
Cara kerja NCSA authentication:
1. Client mengirimkan username dan password kepada sistem, yang telah terenrkripsi.
2. Sistem akan melakukan decoding ulang dari password dan membandingkan dengan berkas
passwd yang ada pada server.
3. Jika password dan username cocok, maka client akan diizinkan untuk melakukan koneksi
Internet melalui proxy.

ALAT DAN BAHAN


 PC yang terhubung ke Internet
 System Operasi Ubuntu (Linux)
 Aplikasi squid

LANGKAH KERJA
Soal untuk tes praktek proxy server:
1. Buat sebuah proxy server dengan autentikasi, dan buat sebuah user tkjatujuh untuk user
proxy dengan ketentuan user tkjatujuh tidak dapat mengakses domain facebook.com
touch.facebook.com dan m.facebook.com
2. Buat konfigurasi agar user tidak dapat mendownload file dengan ekstensi .exe dan .rar

Konfigurasi Proxy Server


1. Install aplikasi squid dengan perintah:
sudo apt-get install squid
2. Setelah terinstall, masuk sebagai super user lalu backup file konfigurasi agar saat terjadi
error, konfigurasi awal bisa dikembalikan
3. Buat user tkjatujuh untuk user proxy server, kemudian cari lokasi file ncsa_auth yang
nantinya akan dimasukkan dalam konfigurasi
4. Buat sebuah file yang isinya nama domain yang akan di blok, contoh di “/etc/squid/blok”

5. Masuk ke konfigurasi utama di file “/etc/squid/squid.conf”


Masukkan konfigurasi di baris paling bawah, untuk editor nano dapat menggunakan
shortcut ctrl+wv untuk ke baris paling bawah

6. Pastikan baris “http_port 3128” dan “http_access deny all” pada baris lain sudah diberi
tanda “#” pada awal baris.
7. Simpan konfigurasi, lalu restart service squid
8. Gunakan proxy server lalu lakukan pengujian di browser

HASIL KERJA
 Autentikasi Proxy

 Akses ke facebook.com di blok


 Akses ke touch.facebook.com di blok

 Akses ke m.facebook.com di blok


 Akses ke domain selain facebook di bolehkan

 Download file dengan ekstensi .exe di blok


 Download file dengan ekstensi .rar di blok

 Download file dengan ekstensi selain .exe dan .rar (contoh: openoffice.iso) di bolehkan

KESIMPULAN
Dari praktikum ini kita lebih mengetahui fungsi dari proxy server sebagai pengamanan. Dengan
proxy server kita dapat memblok suatu web atau bahkan memblok koneksi jika client melakukan
hal-hal yang tidak diinginkan. Selain itu kita juga dapat mengatur file apa saja yang boleh di
download atau tidak sesuai dengan ekstensi tertentu.

Anda mungkin juga menyukai