Anda di halaman 1dari 4

Jawa Pos

JUMAT 7 NOVEMBER TAHUN 2008


Eceran Rp 3.500

Harga Bensin Jadi Rp 5.500, Solar Tetap


Berlaku Mulai 1 Desember
JAKARTA Desakan sejumlah kalangan agar pemerintah menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) akhirnya membuahkan hasil. Kemarin (6/11) pemerintah mengumumkan bakal menurunkan harga BBM mulai 1 Desember 2008. Namun, yang turun harga hanya premium, dari semula Rp 6.000 menjadi Rp 5.500 per liter. Pengumuman tersebut disampaikan oleh Plt Menko Perekonomian sekaligus Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, didampingi Menteri ESDM Purnomo Yusgiantoro dan Andi Mallarangeng selaku juru bicara presiden. Harga baru itu berlaku 1 Desember dan diterbitkan lewat keputusan menteri ESDM, kata Sri Mulyani setelah rapat kabinet terbatas di kantor presiden. Menurut dia, penurunan harga premium menunjukkan komitmen pemerintah untuk betulbetul mengurangi beban masyarakat dengan berbagai instrumen maupun sumber daya yang dimiliki. Penurunan harga tersebut, tambah dia, bertujuan menyikapi perkembangan harga minyak mentah internasional yang terus melemah dalam beberapa bulan terakhir ini. Kami menangkap aspirasi yang berkembang di masyarakat, baik itu DPR, pelaku usaha, pengamat, masyarakat umum, terutama mereka yang selama ini merasakan beban ekonomi akibat kenaikan harga komoditas, ungkapnya Baca Harga Hal 15

FOTO-FOTO: DOK.JAWA POS

TUNGGU EKSEKUSI: Amrozi, Mukhlas, dan Imam Samudra. Tak lama lagi ketiganya akan dihadapkan pada regu tembak.
AP PHOTO/JAE C. HONG

HARUS GERAK CEPAT: Barack Hussein Obama.

Mesin Perubahan Obama Berisi Muka-Muka Lama


WASHINGTON Pesta sudah selesai. Barack Hussein Obama tak bisa berlama-lama menikmati kemenangannya sebagai presiden terpilih AS. Krisis ekonomi yang makin parah dan seabrek warisan masalah dari Presiden Bush membuat presiden kulit hitam pertama itu harus segera bekerja keras. Yang paling pertama ditunggu-tunggu rakyat AS dan seluruh negara di dunia adalah siapa saja AFP PHOTO/TORU YAMANAKA yang duduk dalam tim Colin Powell kabinet pemerintahan Obama, khususnya untuk posisi menteri keuangan dan menteri luar negeri. Sayang, Obama bukanlah jin lampu Aladin di dongeng yang bisa mewujudkan semua harapan menjadi kenyataan. Di antara nama-nama yang muncul dari tim DOK.KONGRES John Kerry transisi yang dibentuk Obama, kebanyakan adalah muka-muka lama dan para senior pemerintahan sebelumnya. Hal itu sedikit mencederai tema kampanye change (perubahan) yang membuat Obama meraup dukungan luas dari pemilih muda dan pebisnis Baca Mesin Hal 15

IMRON ROSIDI/RADAR BOJONEGORO/JPNN

INGIN TEMUI SUAMI: Dua istri Amrozi, Siti Rahmah (baju hitam) dan Choiriyanah Khususiati, di Tenggulun, Lamongan, kemarin.

Persiapan Eksekusi Amrozi Cs Sudah 100 Persen


CILACAP Jika tak ada aral melintang, pelaksanaan eksekusi mati trio terpidana bom Bali, Amrozi, Ali Ghufron alias Mukhlas, dan Imam Samudra, tinggal hitungan jam. Ketiga orang yang divonis mati sejak 2003 itu akan menghadapi regu tembak malam ini atau Sabtu dini hari setelah sejumlah upaya dan perlawanan hukum yang dimotori Tim Pengacara Muslim (TPM) menemui jalan buntu. Ini dengan catatan, Jakarta tak kembali membatalkan di detik terakhir seperti 3 November lalu, kata sumber koran ini di lingkungan Nusakambangan kemarin (6/11). Salah satu hal yang berpotensi membatalkan eksekusi adalah diberikannya kesempatan bagi mereka bertiga untuk bertemu keluarga serta pengacara. Ini untuk menghindari polemik di kemudian hari soal keinginan terpidana sebelum didor Baca Menghitung Hal 15

GRAFIS: HERI OWEL/JAWA POS

Palin Bidik Pilpres 2012


Baca Halaman Internasional

Hasil Pilgub, Tunggu KPU


Menkominfo Dinginkan Suasana Pasca Coblosan
SURABAYA Memanasnya suhu politik di Jatim gara-gara ketatnya perolehan suara pada pilgub putaran ekdua memaksa pemerintah pusat turun tangan. Menkominfo Mohammad Nuh diminta turun langsung ke Jatim untuk mendinginkan suasana. Bertempat di Hotel Shangri-La, Nuh meminta seluruh insan media menjaga kondusivitas Jatim pasca pilgub. Kami hanya ingin mengimbau agar kita kembali pada aturan main, kata menteri asal Surabaya itu. Nuh kemarin bertemu dengan jajaran redaksi beberapa media di Surabaya. Selain membahas masalah situasi pilgub, dia meminta semua pihak tidak mengopinikan hasil quick count (penghitungan cepat) sebagai acuan menentukan siapa pemenang pilgub kali ini. Baik pasangan Khofifah Indar Parawansa-Mudjiono (Kaji) maupun pasangan Soekarwo-Saifullah Yusuf (Karsa). Menurut Nuh, ketatnya perolehan suara dua pasangan berpotensi menimbulkan konflik di lapisan bawah. Apalagi jika publik hanya sebatas tahu dari hasil quick count. Karena itulah, dia meminta semua pihak kembali pada aturan main Baca Hasil Hal 15

Keluarga Diminta Bersiap


Baca Halaman 3
BERI DUKUNGAN: Surat Siti Rahmah untuk Amrozi yang ditulis tangan kemarin. Dia berharap pemerintah memberi kesempatan untuk menemui suami.

Syeh Puji Harus Puasa Tiga Tahun


JAKARTA Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak Seto Mulyadi sedang dapat tantangan. Inisiatifnya untuk mencari solusi atas perkawinan kontroversial Pujiono Cahyo Widianto atau Syeh Puji dengan Lutviana Ulfah, lewat pengembalian gadis di bawah umur itu kepada orang tuanya, terus maju mundur. Sudah dua kali, 28 dan 31 Oktober lalu, Kak Seto panggilan akrab Seto Mulyadi harus terbang JakartaSemarang untuk menegosiasikan formula terbaik rencana pengembalian itu. Tentangan terberat atas inisiatifnya tidak hanya datang dari Syeh Puji dan tim pengacaranya, tapi juga dari pernyataan Ulfah sendiri. Seperti diungkapkan di harian ini (6/ 11), gadis yang bulan depan genap berusia 13 tahun itu justru menolak dipisahkan dari Syeh Puji.
GRAFIS: HERI OWEL/JAWA POS

Alasannya, dia bahagia tinggal serumah dengan pengusaha berusia 43 tahun itu. Bagaimana sebenarnya konsep penyelesaian yang diajukan Kak Seto? Berikut kutipan wawancara Jawa Pos dengan pemerhati anak itu kemarin (6/11). Bagaimana sebenarnya hasil pertemuan Komnas Anak dengan Ulfah sebelumnya? Pada awal pertemuan, memang seperti itulah pernyataan Ulfah. Dalam hal ini, Ulfah tidak bersedia apabila harus diceraikan dari Syeh Puji. Hal tersebut juga menjadi salah satu pertimbangan kami. Di usianya yang begitu dini, Ulfah memang tidak seharusnya bercerai. Namun, kami juga tegaskan, tidak seharusnya Ulfah menikah pada usia tersebut Baca Syeh Puji Hal 15

DOK.JAWA POS

Saling Rilis Data Kemenangan


Baca Halaman 12

Seto Mulyadi

Kenwood, Tempat Tinggal Barack Hussein Obama di Chicago, AS

Terlalu Cinta, Banyak Pencoblos Lupa Lepas Pin


Barack Hussein Obama yang Januari 2009 akan dinobatkan sebagai presiden ke-44 Amerika Serikat (AS) tinggal di Kenwood, kawasan perumahan di Chicago selatan. Di tempat itu dia benar-benar dieluelukan oleh para tetangganya. Termasuk warga kulit putih.
KENWOOD LapoRan adalah sebuah Doan Widhiandono kawasan yang Dari Chicago, AS penuh rumah besar nan elok. Bangunannya bergaya mansion dengan arsitektur khas akhir abad ke-19. Rumah-rumahnya dibangun dengan batu bata yang dibiarkan telanjang. Sebagian besar rumah tak punya pagar. Hanya halaman rumput yang
BLOKADE JALAN: Polisi berjaga-jaga dekat rumah presiden terpilih Barack Obama di Kenwood, kawasan perumahan yang asri di Chicago. Penulis di pusat Kota Chicago (foto kiri).
FOTO-FOTO: DOAN WIDHIANDONO/JAWA POS

memisahkan bangunan rumah dan trotoar. Suasana cukup asri dan welcoming. Memang, menjelang musim gugur, areal itu tak bisa sangat bersih dan rapi jali. Pepohonan yang daunnya menguning dan memerah, dedaunan yang gugur berserakan, membuat Kenwood tampak berantakan. Tapi,

tetap terasa natural. Suasana seperti itu menjadikan Kenwood sebagai salah satu tujuan city tour di Chicago. Biasanya, turis dilewatkan kawasan itu untuk mengagumi keelokan kawasan dan keaslian arsitektur rumah-rumahnya. Kesan bahwa Kenwood adalah

kandang Barack Obama benar-benar terasa. Beberapa poster dan bendera dukungan terhadap Obama terlihat di beberapa tempat. Jangan bayangkan seperti di Indonesia, dukungan itu tak berupa baliho superbesar bergambar Obama Baca Terlalu Cinta Hal 15

http://www.jawapos.co.id

email: editor@jawapos.co.id

Jawa Pos
SABTU 1 NOVEMBER TAHUN 2008
Eceran Rp 3.500

KUTIPAN
Pejabat jangan minta dilayani. Ubah paradigma, kalau ingin jadi abdi rakyat harus melayani rakyat, jangan sebaliknya.
Presiden SBY dalam acara pemberian Penghargaan Citra Pelayanan Prima 2008 kepada 80 unit instansi pelayanan publik terbaik di Istana Negara kemarin.

Amrozi Cs Masuk Sel Isolasi


Rencana Eksekusi Mati Disampaikan Tadi Malam
CILACAP Tanda-tanda semakin dekatnya pelaksanaan eksekusi trio Bom Bali Amrozi, Ali Ghufron alias Mukhlas, dan Imam Samudra semakin terasa. Sejumlah perubahan terjadi di Lapas Batu, Nusakambangan, tempat mereka mendekam sejak dipindahkan dari LP Krobokan, Denpasar, Oktober tahun 2005. Yang paling mencolok adalah kebijakan untuk mengurung ketiganya di bagian terdalam selnya. Ini berarti mereka sudah mulai masuk tahap isolasi sebagaimana diatur pasal 5 UU nomor 2/PNPS/1964 tentang tata cara pelaksanaan pidana mati. Usai salat Jumat tadi (kemarin, Red), mereka sudah tidak bisa lagi berada di bagian depan selnya. Tapi kini dikunci di sel bagian dalam selnya, kata sumber di lingkungan Nusakambangan kemarin (31/10) Baca Amrozi Cs Hal 15

SHOW & SELEBRITI Tak Suka Tutupi Perasaan


DIAN Sastrowardoyo memiliki resep sendiri untuk memunculkan aura kecantikan saat akting. Biasanya, yang saya gunakan adalah emosiemosi yang jujur. Memang, saat akting, itu bukan Dian. Tapi, emosinya itu yang jujur, tentang karakter yang aku mainkan, ungkapnya. Menurut Dian, jika emosi yang digunakan itu sebuah kejujuran, aura kecantikannya akan keluar dengan sendirinya. Maka, jangan suka menutupi perasaan, candanya. Selengkapnya baca halaman SHOW & SELEBRITI. (*)
FOTO: AFP PHOTO/ADEK BERRY GRAFIS: HERI OWEL/JAWA POS

DIAN SASTRO: Bagi tips cantik saat berakting.

KAMPUNG AMROZI: Suasana Desa Tenggulun, Solokuro, Lamogan, kemarin siang. Tampak warga pulang dari menjalankan salat Jumat.

Jeritan Batin Anggota Keluarga dan Sahabat Trio Bomber (1)

Paridah, Maafkan Abang Harus Menulis


RAKA DENNY/JAWA POS

KURS
Pelaku Pasar Domestik G Profit Taking
10.005

10.800
10.749 10.650

Nasir Abas punya hubungan istimewa dengan Ali Ghufron, Amrozi, dan Imam Samudra. Bahkan, Ali Ghufron masih adik iparnya. Menjelang pelaksanaan eksekusi mati terhadap pelaku bom Bali I itu, mantan anggota Jamaah Islamiyah (JI) yang sudah sadar tersebut melukiskan jeritan batinnya kepada Jawa Pos. INI bukan membicarakan masalah pribadi yang barangkali tidak perlu diketahui banyak orang. Tapi, ini adalah masalah pribadi yang mungkin dapat jadi pelajaran bagi semua orang dan semoga ada hikmah di balik tulisan ini, wallahu alam Baca Paridah Hal 4

Nasir Abas
Kakak Ipar Ali Ghufron

11.743
27/10 28/10 29/10 30/10 31/10

NIKAH BAWAH UMUR

Premium Industri Lebih Murah daripada SPBU


Rakyat Kini Subsidi Negara
JAKARTA Anjloknya harga minyak dunia dalam beberapa pekan terakhir membuat harga BBM untuk industri yang mengikuti harga pasar turun tajam. Bahkan, mulai hari ini untuk kali pertama harga BBM industri jenis premium lebih murah jika dibandingkan dengan BBM bersubsidi. Berdasar rilis Pertamina tadi malam, harga BBM industri jenis premium untuk wilayah I mencapai Rp 5.925 per liter. Artinya, lebih murah Rp 75 daripada harga premium bersubsidi, yakni Rp 6.000 per liter. Harga itu berlaku di seluruh wilayah Indonesia, kecuali Batam, UPms VII Makasar, UPms VIII Jayapura, dan Provinsi NTT. Sementara itu, di luar wilayah I, harga premium masih Rp 6.043Rp 6.184 per liter. Sedangkan harga BBM industri jenis solar dipatok Rp 6.233 dan minyak tanah Rp 6.687 per liter. Anggota Komisi VII DPR Tjatur Sapto Edy mengatakan, harga keekonomian BBM yang sudah berada di bawah harga bersubsidi seharusnya digunakan oleh pemerintah sebagai momentum untuk menurunkan harga BBM. Kalau tidak, yang ada justru terbalik. Saat ini, malah rakyat yang menyubsidi negara, aneh kan, ujarnya kepada Jawa Pos tadi malam. Berdasar kalkulasi, papar dia, dengan harga minyak Indonesia (ICP) periode Oktober yang USD 72,3 per barel, harga keekonomian premium Rp 5.130 per liter. Jika ditambah dengan pajak dan biaya lain-lain, harga keekonomian premium Rp 5.800 per liter. Itu masih lebih murah daripada harga premium bersubsidi. Jadi, per 1 November seharusnya harga BBM turun, ucapnya. Dengan turunnya harga BBM, pemerintah bisa mengontrol sektor transportasi untuk ikut menurunkan tarif. Sehingga, biaya produksi ikut turun. Dampaknya, daya beli masyarakat bisa naik dan perekonomian bergerak, jelasnya. Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) selaku departemen teknis di sektor energi masih menghitung opsi penurunan harga BBM bersubsidi Baca Premium Hal 15

DIDIK DAIM M./JAWA POS

NEGO: Kak Seto (kanan) dan Puji di Semarang kemarin.

Keluarga Ulfah Minta Anak Kembali Utuh


UNGARAN Pemerhati anak Seto Mulyadi bergerak cepat untuk memediatori penyerahan kembali Lutviana Ulfah, 12, kepada orang tuanya. Kemarin ketua Komnas Perlindungan Anak itu kembali mengunjungi gadis korban perkawinan di bawah umur itu di Ponpes Miftahul Jannah, Bedono, Kabupaten Semarang. Setelah pertemuan di rumah suami Ulfah, Pujiono Cahyo Widianto alias Syeh Puji, petang hari kemarin, Seto Mulyadi mengaku sedang mencari formula terbaik untuk penyerahan kembali bocah itu kepada orang tuanya, Suroso. Meski saat ini Ulfah masih menetap di Ponpes Miftahul Jannah milik Syeh Puji, Kak Seto panggilan akrab Seto Mulyadimenjamin penyerahan dan pembatalan pernikahan Syeh PujiUlfahsegera terwujud. Hal itu sudah menjadi kesepakatan kami dengan Syeh Puji-Ulfah dan Pak Gogok (Sedyo Prayugo, penasihat keluarga, Red) di pertemuan tadi, katanya Baca Keluarga Hal 15

FOTO-FOTO: AP /ALEX BRANDONAP /CAROLYN KASTER GRAFIS IWAN IWE/JAWA POS

Kantong McCain Mulai Kering


Jusuf Kalla: Indonesia Beban bagi Obama
Dalam surat itu, veteran Perang Vietnam tersebut menegaskan bahwa rangkaian pilpres belum usai. Karena itu, Republik membutuhkan dukungan penuh dari semua pihak demi WASHINGTON Kurang dari 24 jam pasca memenangi pilpres 4 November mendatang. penayangan iklan politik Barack Obama pada Dalam putaran kampanye di negara bagian jam utama tujuh stasiun TV paling berpengakunci Ohio, McCain menyatakan bahwa polruh di Amerika Serikat (AS), John McCain meling selalu menunjukkan kekalahan Republik ngaku kehabisan dana. Kemarin (31/10), senoleh Demokrat. Kami kalah beberapa poin. 3 HARI LAGI ator 72 tahun itu minta sumbangan finansial Semua sudah tertulis jelas seperti sebelumyang disebut sebagai dana darurat dari para donaturnya. nya, ujar pasangan Sarah Palin tersebut. Saya memohon bantuan finansial dari Anda sekalian hari Dia juga menuding Obama sudah mengukur tirai ini untuk membalas serangan lawan, tulis McCain dalam Gedung Putih guna memenangi pertarungan politik e-mail yang dikirimkan kepada seluruh donatur Republik. kali ini Baca Kantong Hal 15

Memasuki Ruang-Ruang Sakral di Istana Utama Topkapi di Turki (2-Habis)

SEMENTARA ITU...

Favorit Sultan di Harem Hamil, Pindah ke Gedung Khusus


Aurat Istana Topkapi adalah harem. Tempat paling privat sultan itu sangat ramai oleh pengunjung. ROHMAN BUDIJANTO menceritakan situasi di dalamnya.
TAK ada tempat yang paling mengundang penasaran di Istana Topkapi selain harem. Pengelola bekas istana Ottoman itu pasti tahu soal tersebut. Karena itulah, untuk memasuki tempat di dalam Istana Topkapi, dibuat loket karcis khusus. Tarif masuk ke ruang-ruang paling privat para sultan itu 15 YTL atau sekitar Rp 107.250. Tak termasuk tiket 20 YTL untuk memasuki Istana Topkapi. Pengunjung harem tidak pernah sepi. Meski secara harfiah harem berarti terlarang, justru di tempat itulah para pengunjung bebas memotret. Kawasan privat sultan itu merupakan satu kompleks khusus, terdiri atas 13 hall. Jauh lebih luas daripada ruang konsultasi dengan dewan wakil rakyat, hanya
PENGUASA HAREM: Tiga manekin menggambarkan Ibu Suri (tengah), bos di harem, bersama dua perempuan penghuni ruang privat sultan di Istana Topkapi itu.
ROHMAN BUDIJANTO/JAWA POS

AP/BERNAT ARMANGUE

Pelat Nomor Keledai


Keledai dengan pelat mobil Israel ditambatkan di pohon di Dahariya, Tepi Barat, Palestina, Kamis (30/10) dua hari lalu. Tak jelas kenapa dia diberi pelat di depan dan belakang. Dianggap hewan bermotor? (roy)

dua ruang masing-masing berukuran sekitar 6 x 6 meter, tak jauh dari lokasi harem. Pintu gerbang lengkung harem itu kecil, lebarnya sekitar 1,5 meter dan tingginya 2 meter.

Seukuran pintu rumah biasa. Di dalamnya banyak ruang dan lorong. Ruang pertama yang ditemui adalah semacam ruang penerimaan tamu. Ruang ini, seperti ruang-ruang lainnya,

dihiasi dengan pernik rumit, dominan hijau. Temboknya dari keramik kuno. Ada kaligrafi huruf Arab di tembok dan atas pintu dalam. Kaligrafi ini berwarna emas. Ruang berikutnya adalah kamar-kamar para kasim (eunuch). Mereka adalah orang-orang yang diserahi mengurus harem. Pengurus tersebut para laki-laki kulit hitam. Ada dua patung dua orang kulit hitam yang sedang berbincang di salah satu ruang. Meski kebanyakan para kasim itu adalah warga kulit hitam dari Sudan atau Etiopia, pernah juga kesultanan merekrut kasim kulit putih, yakni dari wilayah imperium Ottoman di Balkan (Eropa). Para lelaki itu dijamin tidak mampu lagi macam-macam kepada para perempuan penghuni harem. Mereka dikebiri. Para kasim itu merupakan pegawai tetap istana. Selain harem, mereka juga mengurus kehidupan sehari-hari istana. Karena banyaknya urusan di kediaman sultan seluas 70 hektare itu, pernah para kasim tersebut mencapai jumlah 900 orang Baca Favorit Hal 15

http://www.jawapos.co.id

email: editor@jawapos.co.id

Jawa Pos
SABTU 8 NOVEMBER TAHUN 2008
Eceran Rp 3.500
YUYUNG ABDI/JAWA POS

MENUNGGU KPU: Khofifah dan Soekarwo.

KPU Siapkan Pengamanan Tambahan


Antisipasi Suasana saat Penghitungan Suara
FOTO-FOTO: ROHMAN/RADAR BANYUMAS/JPNN

BELUM WAKTUNYA: Foto kanan, Mukhlas dan Amrozi di penjara Lapas Batu, Nusakambangan, 1 Oktober lalu. Mereka dan Imam Samudra (atas) tak jadi dieksekusi tadi malam.

Eksekusi Trio Teroris Bom Bali Mundur karena Cuaca

TERTUNDA HUJAN
CILACAP Butuh keberanian ekstrabagi pihak berwenang untuk mengeksekusi tiga terpidana mati kasus bom Bali Amrozi, Ali Ghufron (Mukhlas), dan Imam Samudra. Rencana eksekusi yang sudah disusun matang tadi malam akhirnya kembali harus tertunda karena alasan sepele. Ironisnya, penundaan dilakukan hanya beberapa jam dari waktu yang telah direncanakan. Seharian kemarin seluruh pihak yang berkepentingan dengan eksekusi ketiganya sudah siap. Pagi sekitar pukul 07.00 Direktur Upaya Hukum Eksekusi dan Eksaminasi pada JAM Pidum Kejagung B.D. Nainggolan sudah berangkat ke Cilacap. Kejagung juga sudah menyiapkan personel untuk menyampaikan siaran pers setelah eksekusi. Para awak media juga sudah memenuhi gedung Kejagung, lengkap dengan kru televisi yang siap siaran langsung. Namun, sekitar pukul 20.00, ada kabar bahwa eksekusi ditunda hingga malam ini. Di Lapas Nusakambangan, persiapan tak kalah
MIFTAHUDDIN/RADAR BALI/JPNN

SURABAYA Para penyelenggara Pilgub Jatim benar-benar dibuat ketir-ketir karena ketatnya perolehan suara dua kandidat yang bertarung. Meski penghitungan resmi baru dilakukan 11 November, beragam antisipasi sudah dilakukan. Mereka, tampaknya, tidak ingin kecolongan atas kemungkinan terjadinya suasana panas selama penghitungan nanti. Karena itu, KPU Jatim telah berancang-ancang menyiapkan pengamanan ekstra selama proses menentukan tersebut. Sebenarnya, kami tidak berharap suasana penghitungan nanti memanas. Tapi, jika memang seperti itu, tentu kami harus menyiapkan antisipasi, kata anggota KPU Jatim Najib Hamid kemarin (7/11). Sudah ada beberapa skenario yang disiapkan KPU. Soal pengamanan misalnya, mereka sudah berkoordinasi dengan polisi. Tidak hanya itu, mereka juga memutuskan bakal menghadirkan semua pihak terkait agar menyaksikan proses penghitungan suara. Seluruh jajaran muspida juga diminta hadir dalam proses itu. Termasuk seluruh tim sukses kandidat, katanya. Khusus untuk tim sukses dan saksi, KPU berharap agar mereka semua hadir. Termasuk, seluruh anggota KPU kabupaten/kota. Juga semua yang terkait dengan proses penghitungan, katanya. Lalu, seperti apa mekanisme penghitungan suara nanti? Najib menjelaskan, KPU Jatim tidak akan banyak berperan. Sebab, yang dilakukan KPU hanya sebatas mengakumulasi perolehan suara masing-masing KPU kabupaten/kota Baca KPU Hal 15

OBJEK FOTO: Dua turis melintasi spanduk yang menuntut eksekusi Amrozi cs dipercepat di pagar tanah bekas Sari Club, Kuta, Bali, dekat pusat ledakan (ground zero) bom Bali I kemarin.

sibuk. Sejak kemarin dini hari handphone sipir dirazia. Para nelayan juga dilarang melaut sejak sehari sebelumnya. Begitu pula pasukan Brimob yang bertugas mengeksekusi terpidana kemarin siang sudah masuk Nusakambangan, lengkap dengan perlengkapannya. Ikut repot adalah keluarga terpidana. Di Tenggulun, Lamongan, kampung halaman Amrozi dan

Mukhlas, persiapan penyambutan jenazah secara besar-besaran telah dilakukan dengan membentuk panitia khusus. Paginya, petugas dari kejari, polres, dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) setempat mendatangi rumah Tariyem, ibu Amrozi dan Mukhlas, untuk memberitahukan pelaksanaan eksekusi Baca Tertunda Hal 15

Wisatawan di Bali Harap-Harap Cemas


DESAKAN untuk segera mengeksekusi trio bomber Bali Blast tidak hanya datang dari dalam negeri. Warga asing yang tiap hari memadati monumen Ground Zero (GZ), tempat titik ledakan enam tahun lalu, tampaknya juga ikut geram melihat kelambanan pemerintah mengeksekusi Amrozi cs. Perasaan gemas itu ditunjukkan melalui spanduk putih bertulisan Quick Eksekusi Amrozi yang dipajang di pagar yang mengelilingi lokasi bekas Sari Club (SC), tempat hiburan yang dihancurkan bom Amrozi cs. Spanduk yang dibentangkan turis itu seakan ingin menunjukkan bahwa mereka ikut berharap terpidana mati yang telah menewaskan 202 jiwa tersebut segera didor. Saat Radar Bali (Jawa Pos Group) berkunjung ke lokasi tersebut, terlihat beberapa wisatawan saling berfoto. Dengan sedikit gaya, mereka mengabadikan diri sebelum Amrozi cs benar-benar dieksekusi Baca Wisatawan Hal 15

DITE SURENDRA/RADAR SEMARANG/JPNN

PULANG KE ORANG TUA: Ulfah dan Syeh Puji di Mapolwiltabes Semarang, kemarin.

Ulfah-Puji Setuju Pisah Sementara


SEMARANG Solusi yang dirancang Seto Mulyadi, ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak, untuk memisahkan sementara Pujiono Cahyo Widianto atau Syeh Puji dengan istri kedua yang masih di bawah umur semakin konkret. Bahkan, Lutviana Ulfah, sang istri, kemarin sudah menyatakan setuju. Sikap Ulfah itu berbeda dengan pernyataan sebelumnya yang menegaskan tidak mau dipisahkan dengan suaminya. Namun, setelah menjalani pemeriksaan polisi, kemarin, mantan siswa kelas 2 SMPN 1 Bawen, Kabupaten Semarang, itu berubah sikap. Dia akhirnya bersedia dipisahkan dan dikembalikan kepada orang tuanya Baca Ulfah-Puji Hal 15

GRAFIS:IWAN IWE/JAWA POS

BERITA DAN FOTO TERKAIT


Halaman 15 dan 16

GRAFIS: HERI OWEL/JAWA POS

SEMENTARA ITU...

Hari-Hari Terakhir Amrozi Cs Menjelang Eksekusi

Istri Tak Datang, Kiriman Surat dan Sarung Tak Sampai


Hingga menjelang eksekusi, ketiga terpidana mati pelaku bom Bali, yakni Amrozi, Imam Samudra, dan Mukhlas alias Ali Ghufron, berharap bertemu istri mereka untuk kali terakhir. Namun, alasan keamanan menjadi kendala aparat keamanan untuk memenuhi permintaan mereka. FAROUK ARNAZ-KARDONO, Cilacap
SEHARI sebelum ketiganya masuk sel isolasi pada Jumat (31/10), kakak beradik Mukhlas-Amrozi sempat bertanya kepada sejumlah orang dekat yang datang membesuk di Lapas Batu, Nusakambangan. Ada berita apa di luaran? tanya Amrozi. Katanya ada orang mau ditembak, dijawab dengan setengah bercanda oleh temannya. Ooo... lambemu, wong gak onok opo-opo itu meneruskan permintaan keduanya kepada para kerabat. Sebagian permintaan terakhiritu terungkap beberapa hari kemudian. Kedua kakak saya (Mukhlas-Amrozi) meminta saya agar membawa istri-istrinya ke Nusakambangan, kata Ali Fauzi, adik kandung Mukhlas dan Amrozi, yang tinggal di Tenggulun, Lamongan. Sayang, keinginan keduanya tak pernah terpenuhi. Ali Fauzi memang telah mengumpulkan para kakak ipar tersebut, namun izin kunjungan terakhir yang diharapkan keluarga tak kunjung diteken. Kabarnya, izin kunjungan tersebut tak kunjung datang karena masalah keamanan. Menurut seorang sumber di Jakarta, pihak keamanan khawatir pertemuan terakhir tersebut RAKA DENNY/JAWA POS dijadikan momen Amrozi cs untuk membeTEMU TERAKHIR: Mukhlas (kiri) dan Amrozi saat dijenguk ibunya, Tariyem, dan salah seorang rikan perintah perlawanan. anaknya di Lapas Batu, Nusakambangan, Februari 2008. Siapa yang bisa menjamin. Kalau dia kok nang kene (Jangan asal omong, tidak ada sentral Jamaah Islamiyah (JI) tersebut men- menitipkan pesan-pesan perlawanan ke apa-apa di sini), balas Amrozi. dengar lebih detail rencana eksekusi kepada keluarga, kami khawatir terjadi radikalisasi Keduanya kemudian terlibat pembicaraan dirinya. Mukhlas dan Amrozi lantas meminta massa,kata seorang sumber Baca Istri Hal 15 cukup lama. Dari situlah mantan kedua tokoh agar teman yang tak mau disebutkan namanya

NY.TIMES.COM

BERKAH MEDIA: NYT edisi 6 November 2008.

SD Menteng Foto Depan Koran New York Times


NEW YORK Presiden AS terpilih Barack Hussein Obama boleh saja mencueki Indonesia selama kampanye pilpres lalu. Namun, The New York Times justru seperti mengingatkan presiden kulit hitam pertama AS itu agar tak melupakan negara tempat dirinya pernah tinggal empat tahun saat masa kecil tersebut Baca SD Menteng Hal 15

http://www.jawapos.co.id

email: editor@jawapos.co.id

Jawa Pos
SENIN 10 NOVEMBER TAHUN 2008
Eceran Rp 3.500
GRAFIS: HERI OWEL/JAWA POS

Pucat tanpa Perlawanan


Detik-Detik Akhir Eksekusi Mati Trio Bom Bali
CILACAP Jenazah tiga terpidana mati kasus bom Bali I kemarin (9/11) dimakamkan. Ribuan pelayat mengantarkan Amrozi, Imam Samudra, dan Ali Ghufron (Mukhlas) ke peristirahatan terakhir. Dari sumber terpercaya di Nusakambangan, Jawa Pos mendapatkan detail detik demi detik proses eksekusi. Saat itu, azan Isya yang berkumandang dari Masjid At-Taubah di kompleks Lapas Batu baru saja berlalu. Hujan deras menyamarkan suaranya. Amrozi, Mukhlas, serta Imam Samudra lekas berdiri dan mendirikan salat di dalam sel masing-masing. Mereka tidak melewatkan satu detik pun malam yang tidak berbulan itu tanpa ibadah. Karena itu, bunyi pintu terali besi yang dibuka pukul 22.00 Sabtu malam tidak mengejutkan karena mereka memang masih terjaga. Di luar sel, hujan baru saja reda. Suara katak bersahutan memecah kesunyian malam yang bisu di Lapas Batu. Angin malam menerbangkan bau tanah, menggantikan bau laut Baca Pucat Hal 15

AFP PHOTO/ADEK BERRY

BERDESAKAN: Peti mati terpidana bom Bali ketika diangkat menuju lokasi pemakaman di Tenggulun kemarin.

Bergantian Cium Kening Amrozi-Mukhlas


WAJAH Ny Tariyem tampak tenang. Puluhan anggota keluarga dan kerabat yang mendampingi ibu kandung Amrozi dan Mukhlas itu juga terdiam. Suasana sangat hening. Kalaupun terdengar suara ramai, itu tak lain teriakan takbir dari massa yang mengenakan ikat kepala bertulisan keluarga syuhada. Mereka menjejali sepanjang gang menuju rumah Tariyem. Saat itu jenazah Amrozi dan Mukhlas terbujur di keranda. Seluruh anggota keluarga mengerumuni keranda yang ditutup kain warna hijau itu. Satu per satu anggota keluarga mendapatkan kesempatan mengenali jasad Amrozi dan Mukhlas. Giliran pertama diberikan kepada Tariyem. Jawa Pos yang melihat dari sebuah tempat melihat ibu tujuh anak itu tampak tegar. Tak ada tetes air mata mengalir dari perempuan lanjut usia itu. Setelah memandangi jasad dua anak kandungnya itu, giliran istri-istri Amrozi dan Mukhlas melakukan hal yang sama Baca Bergantian Hal 15

Misteri Luka di Leher Imam Jangan Lupa, Masih Ada Hambali Reaksi Korban Bom Bali
AP PHOTO/STR)

JELANG PENGUBURAN: Embay Badriyah menyaksikan jenazah Imam Samudra, anaknya, kemarin.

Baca Halaman 27 & 28

Syeh Puji Titipkan Ulfah ke Orang Tua


Bukan Dikembalikan, Status Tetap Suami
UNGARAN Lutviana Ulfah yang dinikahi pengusaha nyentrik H M. Pujiono Cahyo Widianto alias Syeh Puji tidak jadi dikembalikan kepada orang tuanya. Gadis berusia 12 tahun itu hanya dititipkan. Peristiwa tersebut berlangsung kemarin sore (9/11) di Ponpes Miftahul Jannah, Bedono, Jambu, Kabupaten Semarang. Turut menyaksikanKetua Komnas Perlindungan Anak Seto Mulyadi, tim penasihat hukum Syeh Puji, istri pertama Syeh Puji Hj Umi Hanni, sejumlah ulama, serta perwakilan Depag Baca Syeh Puji Hal 15

Gelar Penghitungan Suara di Hotel


SURABAYA KPU Jatim memastikan tahap rekapitulasi penghitungan suara hasil pilgub Jatim putaran kedua digelar besok (11/11). Saat ini mereka menunggu hasil rekapapitulasi penghitungan suara dari 38 KPUD kabupaten/kota. Hingga kemarin, dari total 38 KPU kabupaten/kota, tercatat tinggal enam KPU yang belum memutuskan secara resmi hasil penghitungan suara di wilayah masing-masing. Dan, hingga tadi malam, tercatat 24 KPUD yang sudah menyetorkan hasil penghitungan suara ke Kantor KPU Jatim. Dijadwalkan, seluruh rekap hasil penghitungan suara kabupaten/kota harus sudah terkumpul hingga pukul 00.00 nanti malam. Sebab, Selasa (besok) rekap harus sudah dimulai. Makanya, kami sudah instruksikan agar semua selesai tepat waktu, kata anggota KPU Jatim Arief Budiman kemarin. Hanya, suhu politik pasca pencoblosan putaran kedua yang mulai menghangat memaksa KPU Jatim memilih berhati-hati. Begitu rekap hasil suara dari KPU kabupaten/kota masuk, mereka mengaku tidak me-

FOTO-FOTO: DOK.JAWA POS

BESOK PENGUMUMAN: Khofifah (kiri) dan Soekarwo.

lakukan rekapitulasi ulang ataupun menjumlah seluruh rekap yang masuk itu. Bahkan, Arief menyatakan belum berani membuka berkas rekap hasil penghitungan suara masingmasing KPU kabupaten/kota yang sudah masuk. Bukan apa. Kami tidak mau ambil risiko. Sebaiknya kita buka bersama seluruh hasil itu

Selasa (besok), kata Arief. Bahkan, KPU terus membuat perubahan-perubahan teknis menjelang proses rekapitulasi penghitungan suara besok Baca Gelar Hal 15

Kaji Karangan Bunga, Karsa Tumpengan


Baca Halaman 12

DITE SURENDRA/RADAR SEMARANG/JPNN

TERUS DIPANTAU: Dari kanan, istri pertama Umi Hanni, Kak Seto, Puji, dan Lutviana Ulfah saat prosesi penitipan di Ponpes Miftahul Jannah, Semarang, kemarin.
GRAFIS: HERI OWEL/JAWA POS

SEMENTARA ITU...

Ali Fauzi, Adik Bungsu Amrozi-Mukhlas, Paling Repot saat Eksekusi

Sekarang Tanggung Empat Janda dan Sepuluh Anak Yatim


Tidak mudah menjadi seorang Ali Fauzi, adik bungsu lain ibu AmroziMukhlas yang tinggal di Tenggulun, Lamongan, Jawa Timur. Selain menjadi juru bicara keluarga, dia menjadi seksi operasional yang menghubungkan para ahli waris dengan pelaksana eksekusi kedua kakaknya. KARDONO S.-FAROUK A, Cilacap
GARIS hitam dan kantong matanya tampak lebih tebal, tanda kurang istirahat. Bukan hanya karena dalam seminggu Ali Fauzi harus dua kali bolak-balik LamonganCilacap. Tapi, juga karena masalah yang dihadapi sangat serius: mengurus dua saudara yang harus menghadapi regu tembak. Waktunya bersamaan lagi. Saya sampai tidak bisa tidur selama empat hari, katanya kepada Jawa Pos saat dua kakaknya yang menjadi terpidana mati kasus Bom Bali I enam tahun lalu. Belum lagi Ali harus menjadi mediator yang menyatukan strategi hukum Tim Pengacara Muslim (TPM) dan keinginan keluarga. Maklum saja, strategi hukum dan keinginan keluarga kadang tidak sinkron. Perlu ada orang yang bisa menyelaraskannya. Peran itulah yang selalu dipegang Ali Fauzi. Yang terakhir, setelah meninggalnya Amrozi dan Mukhlas, pria berusia 37 tahun itu harus menerima beban tambahan merawat empat janda dan sepuluh anak. Maklum, Mukhlas dan Amrozi sama-sama punya dua istri. Mukhlas mempunyai enam anak: tiga cowok dan tiga cewek. Amrozi punya empat anak: dua cowok dan dua cewek. Meski begitu, tetap saja Ali tidak pernah melangkah sendirian. Minimal saya konsultasi dulu dengan Ustad Chosin dan Ustad Jafar (Shodiq), katanya. Chosin dan Jafar Shodiq adalah saudara tua yang juga kakak Amrozi-Mukhlas Baca Sekarang Hal 15

AFP PHOTO/DAVID KATZ/OBAMA FOR AMERICA

SEPERTI HAMIL: Obama dan Michelle.

Kenapa Pakai Itu Michelle?


CHICAGO Ada dua hal yang terus menjadi bahan pembicaraan dalam pesta kemenangan Obama Selasa malam (4/11). Pertama, pidato kemenangan Obama yang dahsyat. Kedua, pakaian yang dikenakan istrinya, Michelle. Saat tampil di depan lautan manusia di Chicago, wanita bernama lengkap Michelle LaVaughn Robinson itu mengejutkan Baca Kenapa Hal 15

IMRON ROSIDY/RADAR BOJONEGORO/JPNN

DEMI KAKAK: Ali Fauzi di Tenggulun, diserbu wartawan saat akan berangkat ke Nusakambangan.

menunggu penyeberangan ke Nusakambangan, Cilacap, tempat eksekusi Amrozi, Sabtu lalu (8/11). Ali yang di desanya menjadi pengusaha war-

net (warung internet) itu memang menjadi ujung tombak dalam keluarganya. Yakni, mengurus masalah hukum menyangkut eksekusi Ali Ghufron alias Mukhlas dan Amrozi,

http://www.jawapos.co.id

email: editor@jawapos.co.id

Anda mungkin juga menyukai