Anda di halaman 1dari 11

-Derita : sakit yang dirasa,keluhan,rasa tertekan karena

suatu penyakit -Mulus : tidak halus,kasar,tidak sesuai harapan,suatu keadaan tidak lancar -Aparat : anggota pihak berwajib (polisi,TNI,dsb) -Menyamping : bengkok ke salah satu arah,tumbuh abnormal dari arah yg normal -Mengenyah : menyembuhkan,menghilangkan rasa sakit yang dirasa -Nyelempit : terdempet,terhimpit. -Protrusive : keadaan gigi yang maju ke depan

1.Apakah pada kasus ini dokter yang bersangkutan telah melakukan pelanggaran etik ? 2.Termasuk di kategori manakah yang dilakukan dokter gigi ini.kelalaian/malpraktek ? 3. Mengapa pasien merasakan sakit yang luar biasa pada saat pemasangan kawat gigi bukan pada saat pencabutan gigi ? 4. Sanksi apa yang didapatkan oleh dokter tersebut jika dokter ini benar-benar melakukan malpraktek ?

1. Ya, karena dokter tersebut tidak berkeja secara SOP (Standart Operating Procedure) dan sesuai kode etik pasal 11 yaitu setiap dokter wajib bersikap tulus ikhlas mempergunakan segala ilmu dan keterampilannya untuk kepentingan penderita. Dalam ia tidak mampu melakukan suatu pemeriksaan atau pengobatan maka ia wajib merujuk penderita kepada dokter lain yang mempunyai keahlian dalam bidang penyakit tersebut. 2. Malpraktek . Karena tindakan yang dilakukan oleh dokter tidak sesuai dengan keluhan yang di berikan pasien , dan akhirnya pasien mengalami sakit yang lebih parah .

3.Mungkin karena infeksi pada saat pencabutan gigi dan dokter tidak melakukan pemeriksaan lagi sewaktu pemasangan kawat. Dan pada pemasangan kawat, dia mengalami sakit yang sangat luar biasa karena terjadi penekanan pada bracket, kawat dan karetnya. 4.Sanksi jika melakukan malpraktek adalah : Perdata : dengan adanya denda Pidana : pasal 350 KUHP yang berbunyi : barang siapa karena kesalahannya menyebabkan orang lain mendapat luka berat atau luka sedemikian sehingga berakibat penyakit atau halangan sementara untuk menjalankan jabatannya atau pekerjaannya dihukum dengan hukuman penjara selama-lamanya 5 tahun.

Dalam hal melakukan tindakan apapun seorang

dokter harus melakukan tindakan sesuai SOP yang berlaku.hal ini dimaksudkan agar baik pasien maupun dokter terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.seperti dari pihak pasien terhindar dari akibat yang dapat merugikan pasien, kalau di pihak dokter dapat terhindar dari kelalaian serta terhindar dari jeratan hukum akibat kelalaian atau malpraktek yang bisa terjadi.

1. Hak-hak apa yang harus di dapatkan oleh pasien ? 2. Apakah sudah ada komunikasi yang baik antara dokter dan pasien ? 3. Apa saja kewajiban dokter terhadap pasien?

1. Hak pasien : Declaration of Lisbon (1981) dan Patientss Bill of Right (American Hospital Association, 1972) pada intinya bahwa pasien mempunyai hak menerima dan menolak pengobatan, dan hak untuk menerima informasi dari dokternya sebelum memberikan persetujuan atas tindakan medik. 2. Tidak. Karena sesuai yang ada pada jawaban nomor satu pasien berhak untuk menerima informasi dari dokternya sebelum melakukan tindakan medik. Tetapi dokter tidak melakukan persetujuan tindakan medic dengan pasien , sesuai dengan kasus tersebut .

3. Pasal 10 : dokter gigi di Indonesia wajib menghormati hak pasien untuk menentukan pilihan perwatan dan rahasianya . ayat 1: dokter gigi di Indonesia wajib menyampaikan informasi mengenai rencana perawatan dan pengobatan beserta alternarif yang sesaui dan memproleh persetujuan pasien dalam mengalami keputusan. Ayat 2: dokter gigi di Indonesia wajib menghormati hak pasien bila menolak perawatan dan pengobatan yang di usulkan dan dapat di mempersilahkan pasien untuk mencari pendapat dari professional lain (second opinion). Pasal 11 : Dokter gigi di Indonesia wajib melindungi pasien dari kerugian Ayat 1 : dalam memberikan pelayanan dokter gigi di Indonesia wajib bertindak efisien, efektif, dan berkualitas sesuai dengan kebutuhan dan persetujuan pasien. Ayat 2 : dalam hal ketidakmampuan melakukan pemeriksaan atau pengobatan, dokter gigi wajib merujuk pasien kepada dokter gigi atau professional lainnya dengan kompetensi yang sesuai.

Anda mungkin juga menyukai