Anda di halaman 1dari 2

Memahami dan menjelaskan sistem respirasi

LO 1.1 : Memahami dan menjelaskan definisi sistem respirasi


Respirasi adalah keseluruhan proses yang melaksanakan
pemindahan pasif O2 dari atmosfer ke jaringan untuk menunjang
metabolism sel, serta pemindahan pasif terus-menerus CO2 yang
dihasilkan oleh metabolism dari jaringan atmosfer. Sistem pernapasan
berperan dalam homeostasis dengan mempertukarkan O2 dan CO2
antara atmosfer dan darah. Kemudian darah akan mengangkut O 2 dan
CO2 antara sistem pernapasan dan jaringan.
Fisiologi pernafasan (respirasi) :
1. Respirasi internal
Respirasi intersel (seluler) mengacu kepada proses metabolism
intrasel yang berlangsung didalam mitokondria, yang
mengeluarkan O2 dan menghasilkan CO2 selama penyerapan energi
dari molekul
nutrien. Kuosien pernapasan (Respiatory
Quotient/RQ) yaitu perbandingan (rasio) CO2 yang dihasilkan
terhadap O2 yang dikonsumsibervariasi bergantung pada jenis
makanan yang dikonsumsi.
RQ =

2. Respirasi eksternal
Respirasi eksternal mengacu kepada keseluruhan rangkaian
kejadian yang terlibat dalam pertukaran O2 dan CO2 antara
lingkungan eksternal dan sel tubuh.
4 langkah pernapasan eksternal :

Udara secara bergantian bergerak masuk-keluar paru , sehingga


dapat terjadi pertukaran antara atmosfer (lingkungan kesternal)
dan kantung udara (alveolus) paru. Pertukaran ini dilaksanakan
oleh kerja mekanis pernapasan atau ventilasi. Kecepatan
ventilasi diatur sedemikian rupa, sehingga aliran udara antara
atmosfer dan alveolus disesuaikan dengan kebutuhan metabolic
tubuh untuk menyerap O2 dan mengeluarkan CO2.

O2 dan CO2 dipertukarkan antara udara di alveolus dan darah


didalam kapiler pulmonalis melalui proses difusi.

O2 dan CO2 diangkut oleh darah antara paru dan jaringan.

Pertukaran O2 dan CO2 terjadi antara jaringan dan darah melalui


proses difusi melintasi kapiler sistemik.

Proses respirasi dapat dibagi menjadi tiga proses utama yaitu:


Ventilasi pulmonal adalah proses keluar masuknya udara antara
atmosfer dan alveoli paru-paru
Difusi adalah proses pertukaran O2 dan CO2 antara alveoli dan
darah
Transportasi adalah proses beredarnya gas (O2 dan CO2) dalam
darah dan cairan tubuh dari sel-sel
(Sherwood
L.2001.
Fisiologi
sistem.Jakarta:EGC edisi 2)

manusia

dari

sel

ke

Anda mungkin juga menyukai