Anda di halaman 1dari 3

KONSEP KEBIDANAN

PERILAKU

Disusun Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Konsep Kebidanan


Yang Diampu Oleh Ibu Triwik Srimulati M.Mid

Disusun Oleh :
Kelompok 3 DIV Bidan Pendidik
1. Ullys Indraria Prihadi
2. Mutiara Widya kusuma
3. Tiara Ayu Rakasiwi
4. Lia Nicolas Indriyani S
5. Hena Patrica Ayu Rustanto
6. Deta Elly Saputri
7. Ima Candra Kusuma
8. Eka Oktaviana Muslimah
9. Yustina Wahyu Ningsih
10. Reni Moraeni
KEMENTRIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
POLITEKNIK KESEHATAN SURAKARTA
JURUSAN KEBIDANAN
2013
Perilaku : wanita yang terbiasa minum kopi dapat mengganggu kesehatan,apalagi seorang ibu
hamil yang minum kopi dapat mengganggu kesehatan diri dan janinnya itu sendiri.

Alasan medis :
Dampak negatif meminum kopi secara berlebihan, akan memicu berbagai penyaki. Beberapa
penyakit tersebut adalah diantaranya jantung berdebar, insomnia, hipertensi dan masalah
kesehatan lainnya. Karena kandungan kafein yang sangat banyak pada kopi, tidak dianjurkan
bagi seorang ibu hamil mengkonsumsi kopi, karena dapat menyebabkan keguguran. Itulah
sebabnya ibu hamil tidak diperbolehkan mengkonsumsi kopi .
Berikut adalah beberapa bahaya minum kopi :

Meningkatkan resiko penyakit jantung


Berdasarkan kepada journal of neurology, neurosurgry and psychiatry tahun 2002
disebutkan bahwa minum kopi 5 gelas perhari dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat
(LDL) dan trigliserida yang dapat menyebabkan penyempitan lubang pembuluh darah
akibat dari endapan lemak dan akhirnya berisiko menyebabkan serangan jantung dan
stroke.

Mengurangi kesuburan wanita


Kalau anda minum kopi terlalu banyak itu akan bisa menganggu kesuburan anda para
wanita, terlebih jika dibarengi dengan konsumsi alkohol. Hal itu berdasarkan Readers
Digest edisi Desember 1994 yang mengutip laporan penelitian yang di biayai The USA
National Institute of Child Health and Human Development dan The US Institute on
Drug Abuse, disebutkan bahwa seorang wanita yang mengonsumsi kafein sebesar 300 mg
perharinya memiliki kesempatan hamil lebih rendah sebesar 27% dibanding mereka yang
terbebas dari kafein.

Berbahaya bagi penderita tekanan darah tinggi


Penderita hipertensi bisa dalam bahaya karena senyawa kafein yang terkandung di dalam
kopi dapat menyebabkan tekanan darah meningkat dengan tajam.

Bisa menyebabkan keguguran pada wanita hamil dan gangguan pada bayi saat lahir

Berdasarkan

penelitian

Sven

Cnattingius

dari

Karolinska

Institute,

Swedia,

mengungkapkan bahwa seorang wanita yang mengonsumsi sebanyak 100 mg kafein


setiap harinya akan lebih mudah mengalami keguguran.
Cara seorang bidan untuk mengubah perilaku kebiasaan minum kopi :
1. Mengadakan penyuluhan kepada masyarakat mengenai dampak dari kebiasaan minum
kopi, terutama bagi wanita hamil
2. Memberikan solusi untuk mengubah kebiasaan meminum kopi, yaitu dengan mengganti
minuman kopi dengan permen, atau biasa juga dengan susu

Anda mungkin juga menyukai