Anda di halaman 1dari 1

AKSI DAERAH PENCEGAHAN DAN PEMBERANTASAN KORUPSI

Sesuai Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor: 356/7498/SJ
tanggal 16 Desember 2014 tentang Panduan Penyusunan, Pelaksanaan dan Pelaporan Aksi
Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi (Aksi PPK) Pemerintah Daerah Tahun 2015 dan
Instruksi Presiden Nomor 7 Tahun 2015 tentang Aksi Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi,
salah satu hal yang menjadi poin penting adalah Pembentukan dan Penguatan Tugas Pokok dan
Fungsi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Utama dan Pembantu.

Berkenaan dengan hal tersebut, PPID Utama Provinsi Sumatera Barat telah
melaksanakan pembentukan PPID Pembantu di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat
(seluruh SKPD) dan juga telah mengeluarkan Surat Gubernur Sumatera Barat
Nomor: 489/81/2015 tanggal 20 Mei 2015 perihal Peningkatan Pelayanan Informasi dan
Dokumentasi kepada Pemerintah Kabupaten/Kota se-Sumatera Barat untuk membentuk PPID
(bagi kabupaten/kota yang belum membentuk PPID) serta menganggarkan dalam APBD
masing-masing Kabupaten/Kota untuk meningkatkan pelayanan informasi dan dokumentasi di
lingkungan Pmerintah Kabupaten/Kota.

Dengan meningkatkan pelayanan informasi dan dokumentasi kepada masyarakat,


diharapkan agar PPID sebagai pelayan informasi, dapat memberikan pelayanan informasi yang
berkualitas, cepat, tepat dan berbiaya ringan kepada masyarakat. Hal ini dapat berujung pada
meningkatnya transparansi dan akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan sehingga
masyarakat dapat turut serta mengawasi jalannya roda pemerintahan serta dapat mencegah
penyalahgunaan kewenangan maupun sebagai kontrol sosial bagi pemerintah. (ynnor)

Anda mungkin juga menyukai