Anda di halaman 1dari 4

4 Cara untuk Mencari Keliling - wikiHow http://id.wikihow.

com/Mencari-Keliling

Cara Mencari Keliling


4 Metode: Mencari Keliling Persegi Panjang Mencari Keliling Lingkaran Mencari Keliling Segitiga Mencari Keliling Segi Banyak Beraturan

Cara yang umum untuk menghitung keliling dari bentuk apa pun adalah menjumlahkan panjang semua sisinya. Untuk bentuk-
bentuk tertentu, seperti persegi panjang dan lingkaran, terdapat rumus khusus yang dapat Anda gunakan untuk memudahkan
perhitungan. Dalam contoh lain, mungkin Anda tidak mengetahui satu atau lebih panjang sisi suatu bentuk, tetapi diberikan
informasi lain. Dalam kasus demikian, Anda harus menyelesaikan langkah tambahan untuk mencari panjang sisi yang tidak
diketahui tersebut sebelum menghitung kelilingnya.

Metode
Mencari Keliling Persegi Panjang
1

1 Tulislah rumus keliling persegi panjang. Rumus tersebut adalah = 2( + ), di mana


persegi panjang, sama dengan lebar persegi panjang, dan sama dengan tinggi persegi panjang. [1] Jika Anda
sama dengan keliling

tidak mengetahui ukuran lebar dan tinggi persegi panjang, Anda tidak dapat menggunakan rumus ini.
Anda juga dapat menggunakan rumus = + + + , di mana setiap variabel mewakili panjang satu sisi
pada persegi panjang tersebut.

2 Masukkan ukuran lebar dan tinggi ke dalam rumus. Terkait dengan sifat komutatif, tidak masalah ukuran mana
yang Anda gunakan untuk lebar, dan mana yang Anda gunakan untuk tinggi. Lebar dan tinggi adalah dua sisi
yang berdampingan. Jika persegi panjang tersebut bukan persegi (bujur sangkar), panjang kedua sisi harus berbeda.
Sebagai contoh, jika sebuah persegi panjang memiliki lebar 5 cm dan tingginya 10 cm, rumus Anda akan
terlihat sebagai berikut: = 2(5 + 10).

3 Jumlahkan panjang dan lebar, lalu kalikan dengan 2. Pastikan Anda mengikuti urutan operasi hitung dan
selesaikan perhitungan di dalam tanda kurung sebelum Anda mengalikan. Nilai yang dihasilkan tersebut adalah
keliling dari persegi panjang.
Sebagai contoh:
= 2(5 + 10)
= 2(15)
= 30
Jadi, keliling persegi panjang tersebut adalah 30 cm.

4 Gunakan rumus = 4 untuk mencari keliling persegi (bujur sangkar). Dalam rumus ini sama dengan
panjang dari satu sisi persegi. Sebuah persegi memiliki 4 sisi yang sama panjang, sehingga untuk mencari
kelilingnya, Anda hanya perlu mengalikan panjang dari satu sisi dengan 4.[2]
Sebagai contoh, jika sebuah persegi memiliki sisi dengan panjang 3 cm, untuk menghitung kelilingnya, Anda
akan menghitung = 4(3) = 12. Jadi, keliling persegi tersebut adalah 12 cm.

5 Carilah keliling dengan informasi lain yang diberikan. Kadang-kadang Anda tidak diberi informasi panjang
semua sisi, atau bahkan panjang satu sisi mana pun. Meskipun demikian, masih mungkin untuk mencari keliling
persegi panjang.
Jika mengetahui luas persegi panjang, dan panjang salah satu sisinya, Anda dapat mencari kelilingnya dengan
menghitung lebar atau tinggi yang belum diketahui menggunakan rumus luas. Tulislah rumus luas sebagai
berikut = . [3] Masukkan nilai-nilai yang sudah diketahui, lalu selesaikan untuk mendapatkan variabel yang
belum diketahui. Setelah mengetahui panjang dan lebar, selanjutnya Anda dapat menggunakan rumus luas.
Jika mengetahui salah satu panjang sisi dan panjang diagonal, Anda dapat menggunakan Teorema Pythagoras
untuk menemukan panjang sisi yang belum diketahui. Tulislah rumus + = . Masukkan panjang diagonal
untuk menggantikan , dan panjang sisi untuk . Selesaikan untuk mendapatkan nilai . Setelah mengetahui
panjang dan lebar, selanjutnya Anda dapat menggunakan rumus keliling. [4]

1 of 4 29/04/17 11.07
4 Cara untuk Mencari Keliling - wikiHow http://id.wikihow.com/Mencari-Keliling

Metode
Mencari Keliling Lingkaran
2

1 Tulislah rumus untuk mencari keliling lingkaran. Keliling adalah jarak mengitari sebuah lingkaran, yaitu sama
dengan batas pinggir dari (perimeter) lingkaran. Rumusnya adalah = 2 , di mana sama dengan keliling dan
sama dengan jari-jari lingkaran. Karena panjang jari-jari lingkaran adalah setengah dari diameter, Anda dapat
menggunakan rumus = ( ) jika Anda memiliki diameter sebagai pengganti jari-jari.[5]

2 Masukkan panjang jari-jari ke dalam rumus tersebut. Pastikan Anda menggunakan panjang tersebut untuk
mengganti variabel . Jika Anda menggunakan rumus diameter, gunakan untuk menggantikan (Ingatlah bahwa
panjang jari-jari adalah setengah diameternya). Panjang jari-jari ataupun diameter harus diketahui, atau Anda harus
dapat mengukurnya. Jika keduanya tidak diketahui, Anda tidak dapat menggunakan rumus tersebut.
Sebagai contoh, jika jari-jari lingkaran adalah 6 cm, rumus Anda akan terlihat sebagai berikut: = 2 6.

3 Kalikan jari-jari tersebut dengan 2 . Anda dapat menggunakan 3,14 untuk , tetapi jika hendak menggunakan
kalkulator, Anda dapat menekan tombol untuk mendapatkan jawaban yang lebih tepat. Hasil dari ketiga nilai
tersebut sama untuk keliling, atau perimeter (batas pinggir), dari lingkaran tersebut.
Sebagai contoh: = 2 6 = 37, 7. Jadi, keliling lingkaran tersebut adalah 37,7 cm.

4 Carilah keliling dengan luas yang diketahui. Luas lingkaran diketahui dengan rumus = . Jadi, jika Anda
memasukkan luas ke dalam rumus tersebut, Anda dapat memecahkan . Setelah mengetahui nilai , Anda dapat
menggunakan rumus keliling untuk mencari keliling lingkaran.[6]
Sebagai contoh, jika diketahui luas lingkaran tersebut adalah 64 sentimeter persegi, Anda harus menuliskan
rumus 64 = . Selanjutnya, gunakan aturan aljabar untuk memecahkan :
64 =
64
=

20, 37 =
20, 37 =
4, 51 =
Jadi, jari-jari lingkaran tersebut kira-kira 4,51 cm. Sekarang Anda dapat memasukkan nilai ini ke dalam rumus
keliling dan menyelesaikannya.

Metode
Mencari Keliling Segitiga
3

1 Tulislah rumus untuk menghitung keliling segitiga. Rumus tersebut adalah = + + , di mana variabel-
variabel tersebut mewakili ketiga sisi segitiga. Rumus keliling ini berlaku untuk segitiga siku-siku maupun tidak.
Untuk menggunakan rumus ini Anda harus mengetahui semua panjang sisinya. Jika Anda memiliki sebuah segitiga
sama sisi, Anda hanya memerlukan panjang satu sisi karena segitiga sama sisi memiliki tiga buah sisi yang sama
panjang. [7]
Sebagai contoh, jika segitiga tersebut memiliki sisi-sisi yang panjangnya 5, 7, dan 12 cm, Anda cukup
menjumlahkan panjang semua sisi untuk mencari kelilingnya: = 5 + 7 + 12 = 24. Jadi, keliling segitiga
tersebut adalah 24 cm.

2 Hitunglah keliling segitiga siku-siku yang satu sisinya tidak diketahui. Kadang-kadang mungkin Anda
dihadapkan pada sebuah segitiga siku-siku yang hanya diketahui panjang dua sisinya. Dalam kasus ini, tulislah
rumus Phytagoras untuk mencari panjang sisi yang belum diketahui. Rumusnya adalah + = , di mana adalah
panjang hipotenusa (sisi miring, yaitu sisi yang berseberangan dengan sudut siku-siku), sedangkan dan adalah
panjang dua sisi yang lain. Selesaikan perhitungan untuk mencari variabel yang belum diketahui, dan juga
mendapatkan panjang sisinya. [8]
Sebagai contoh, jika Anda memiliki segitiga siku-siku dengan hipotenusa 10 cm, dan panjang salah satu sisi
lain adalah 6 cm, tulislah rumus Pythagoras sebagai berikut: 6 + = 10
Penyelesaian untuk :
36 + = 100
36 + 36 = 100 36
= 64
= 64
=8

2 of 4 29/04/17 11.07
4 Cara untuk Mencari Keliling - wikiHow http://id.wikihow.com/Mencari-Keliling

Setelah memiliki panjang dari ketiga sisi, Anda dapat menjumlahkan semuanya untuk menghitung keliling:
10 + 6 + 8 = 24. Jadi, keliling segitiga tersebut adalah 24 cm.

3 Hitunglah keliling sebuah segitiga sama kaki yang panjang satu sisinya tidak diketahui. Karena
tinggi/ketinggian dari segitiga sama kaki membagi dua alasnya, jika Anda mengetahui tinggi dan alas segitiga,
Anda dapat menggunakan teorema Pythagoras untuk mencari panjang sisi yang tidak diketahui.[9]
Sebagai contoh, jika sebuah segitiga sama kaki memiliki tinggi 10 cm dan panjang alasnya 6 cm, Anda dapat
berpikir bahwa tinggi tersebut membagi segitiga menjadi dua buah segitiga siku-siku. Karena tinggi segitiga
sama kaki membagi dua alasnya, sehingga satu sisi dari segitiga siku-siku akan memiliki panjang 3 cm.
Panjang sisi lain dari segitiga siku-siku tersebut sama dengan tinggi segitiga sama kaki, yaitu 10 cm. Panjang
sisi yang belum diketahui adalah hipotenusa.
Tulislah rumus Phytagoras, dan masukkan panjang sisi-sisinya: 10 + 3 = .
Buatlah perhitungan yang perlu untuk mencari panjang sisi yang tidak diketahui tersebut:
100 + 9 =
109 =
109 =
10, 44 = .
Ingatlah bahwa segitiga sama kaki memiliki dua sisi yang sama. Jadi, keliling segitiga sama kaki sama dengan
2 + , di mana sama dengan panjang dari salah satu sisi (kaki segitiga), dan adalah panjang alasnya.
Dengan demikian, jika Anda mengetahui panjang alas segitiga dan salah satu sisi lain, Anda dapat menghitung
keliling segitiga sama kaki: = 2(10, 44) + 6 = 26, 88. Jadi, keliling segitiga sama kaki tersebut adalah 26,88
cm.

Metode
Mencari Keliling Segi Banyak Beraturan
4

1 Carilah panjang satu sisinya. Informasi ini mungkin diberikan pada Anda. Jika tidak, Anda dapat mencari
panjang satu sisi bila Anda mengetahui panjang apotema ataupun jari-jari segi banyak tersebut. Apotema adalah
jarak antara pusat segi banyak ke titik tengah dari sisi mana pun, sedangkan jari-jari adalah jarak antara pusat segi
banyak ke puncak mana pun.
180
Untuk mencari panjang sisi segi banyak, jika apotema diketahui, gunakan rumus = 2 tan( ), di mana

sama dengan panjang sisi dan sama dengan apotema. [10]


180
Untuk mencari panjang sisi segi banyak, jika jari-jarinya diketahui, gunakan rumus = 2 sin( ), di mana

sama dengan panjang sisi dan sama dengan jari-jari. [11]


Sebagai contoh, jika panjang jari-jari segi banyak adalah 5 cm, untuk mencari panjang sisinya, Anda harus
menghitung:
180
= 2(5)sin( )
6
= 2(5)sin(30)
= 2(5)(0, 5)
=5

2 Tulislah rumus keliling untuk segi banyak beraturan. Rumusnya adalah


yang dimiliki segi banyak tersebut, dan adalah panjang sisi. [12]
= , di mana adalah jumlah sisi

3 Masukkan nilai-nilai dari


keliling segi banyak.
dan ke dalam rumus tersebut. Kalikan kedua nilai tersebut untuk menghitung

Sebagai contoh, jika sebuah segi enam beraturan memiliki panjang sisi 5 cm, Anda dapat menghitung
= (6)(5) = 30. Jadi, keliling segi enam beraturan tersebut adalah 30 cm.

Tips

1. Untuk mencari keliling trapesium saat Anda tidak mengetahui panjang sisinya, secara garis besar Anda dapat membagi
trapezium menjadi dua buah segitiga siku-siku dan sebuah persegi panjang. Dari sana Anda dapat menggunakan
unsur-unsur dalam segitiga siku-siku dan persegi panjang untuk menemukan panjang sisi-sisi yang belum diketahui.
2. Untuk mencari keliling belah ketupat tanpa mengetahui panjang sisi-sisinya, pada prinsipnya Anda perlu menggunakan
diagonal-diagonalnya untuk membagi bentuk belah ketupat tersebut ke dalam beberapa segitiga siku-siku. Selanjutnya,

3 of 4 29/04/17 11.07
4 Cara untuk Mencari Keliling - wikiHow http://id.wikihow.com/Mencari-Keliling

gunakan teorema Phytagoras atau trigonometri untuk mencari panjang sisi-sisinya.

Sumber

1. http://www.mathopenref.com/rectangleperimeter.html
2. https://www.mathsisfun.com/geometry/square.html
3. http://www.virtualnerd.com/pre-algebra/perimeter-area-volume/perimeter-and-area/area-formulas-examples/rectangle-area-example

Tampilkan lainnya... (9)

4 of 4 29/04/17 11.07

Anda mungkin juga menyukai