Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Hufron, Achmad. 2017. hufron_achmad@yahoo.co.id. Melejitkan Karir Guru Dengan


Menulis Karya Ilmiah (Refleksi Kritis Permenpan dan RB No. 16 Tahun 2009).

Kata Kunci: Karir Guru, Karya Ilmiah

Tujuan penulisan makalah ini memaparkan hambatan-hambatan yang mengakibatkan


rendahnya produktifitas guru dalam menulis karya ilmiah dan bagaimana strategi yang dapat
ditempuh untuk meningkatkan gerakan menulis karya ilmiah bagi guru untuk peningkatan
karir guru sesuai dengan tuntutan Permenpan dan RB No.16 Tahun 2009. Latar belakang
penulisan makalah ini yaitu pengembangan karir guru terutama kenaikan pangkat diharuskan
dengan penulisan karya ilmiah. Sebagian besar guru merasa keberatan dengan peraturan
tersebut. Dilapangan banyak guru kenaikan pangkatnya terhambat karena belum membuat
karya tulis ilmiah. Strategi yang dapat ditempuh dalam melaksanakan gerakan menulis karya
ilmiah di kalangan guru, yaitu: (1) tingkatkan pelatihan menulis karya ilmiah di kalangan
guru; (2) berlangganan majalah ilmiah/jurnal; (3) membuat majalah ilmiah/jurnal minimal di
tingkat kabupaten; (4) meningkatkan frekuensi pelaksanaan lomba menulis karya ilmiah
dalam bidang pendidikan; dan (5) meningkatkan motivasi guru untuk menulis karya ilmiah.
Kesimpulannya adalah dengan menulis karya ilmiah maka karir guru yang berkaitan dengan
kenaikan pangkat tidak terhambat.

Anda mungkin juga menyukai