Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Bangunan adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari hal-hal yang berhubungan dengan
perencanaan dan pelaksanaan pembuatan maupun perbaikan bangunan. Dalam penyelenggaraan
bangunan diusahakan ekonomis dan memenuhi persyaratan tentang bahan, konstruksi maupun
pelaksanaannya. Bangunan merupakan hasil karya orang yang mempunyai tujuan tertentu untuk
kepentingan perorangan maupun untuk umum. Bangunan yang bersifat penambahan atau
perubahan dan telah ada menjadi sesuatu yang lain/berbeda, tetapi juga dengan tujuan tertentu
dan untuk kepentingan perorangan maupun untuk umum. Bangunan rumah tinggal dibuat orang
untuk kepentingan tempat tinggal dalam arti yang luas. Untuk masa sekarang tidak hanya
sekedar tempat berlindung atau berteduh tetapi sebagai tempat pembinaan keluarga. Dalam
pembuatannya bagunan tidak cukup hanya satu orang pekerja saja, tetapi kadang-kadang
memerlukan ratusan sampai ribuan pekerja tergantung besar kecilnya bangunan yang dibuat.
Hadirnya tukang bangunan dalam proses membangun atau merenovasi rumah merupakan
pendukung penting dalam membangun rumah atau merenovasi rumah karena tanpa adanya
tukang siapa yang akan mengerjakan apa yang telah di desain oleh arsitek. Dalam pembuatan
rumah ada beberapa faktor yang harus diperhatikan agar dalam pembangunan tersebut sesuai
dengan yang diharapkan.
Adapun beberapa hal tersebut yaitu :
Seorang tukang bangunan dapat memberi solusi berupa desain, rencana anggaran biaya,
pemilihan material, serta jaminan atas pekerjaan dalam masa tertentu.
Dengan bekerjasama dengan kontraktor yang dipilih, tukang bangunan juga ikut
mengawasi pembangunan,sehingga sesai dengan desain. Karena tukang bangunan sudah
meliputi seluruh pekerjaan, pemilik rumah dapat lebih tenang saat renovasi rumah.
Sebelum mendirikan bangunan, terlebih dahulu membuat perencanaan yang matang. Dalam
kaitannya dengan perencanaan, ada pepatah mengatakan gagal dalam perencanaan sama dengan
merencanakan kegagalan, Maka poin ini menjadi yang utama. Memilih tukang bangunan yang
tepat merupakan langkah utama yang harus di tempuh, yang berarti pemilihan tukang bangunan
pun harus diseleksi terutama keterampilannya dalam mengerjakan sebuah bangunan. Sehingga
peran tukang bangunan dalam proses pengerjaan cukup dominan, mengingat peran tukang
bangunan yang penting dalam penyelesaian suatu bangunan maka tidak boleh diabaikan yaitu
keselamatan para pekerjanya, yang dimana pihak pemborong atau pemilik proyek hendaknya
mempersiapkan kebutuhan para pekerja sehingga mereka dapat bekerja dengan nyaman dan
aman.

1.2 Tujuan Observasi


1. Tujuan Umum
Untuk mengetahui bagaimana Hygiene Lingkungan Kerja dalam kegiatan
pembangunan rumah tempat tinggal di Jalan Rapak Indah Perum. Putri Kencana
Blog. G
2. Tujuan Khusus
Untuk melakukan identifikasi atau pengenalan lingkungan kerja pada kegiatan
pembangunan tempat tinggal.
Untuk melakukan penilaian lingkungan kerja pada kegiatan pembangunan tempat
tinggal.
Untuk mengendalikan potensi- potensi bahaya dilingkungan kerja pada kegiatan
pembangunan tempat tinggal.

Anda mungkin juga menyukai