Anda di halaman 1dari 4

SEKILAS TENTANG PPN/BAPPENAS

TUGAS POKOK
Kementerian Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan
Pembangunan Nasional mempunyai tugas membantu Presiden dalam
melaksanakan tugas pemerintahan di bidang perencanaan pembangunan
nasional sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

FUNGSI
1. Penyusunan Rencana Pembangunan Nasional;
2. Koordinasi dan perumusan kebijakan di bidang perencanaan
pembangunan nasional;
3. Pengkajian kebijakan pemerintah di bidang perencanaan
pembangunan nasional;
4. Penyusunan program pembangunan sebagai bahan penyusunan
Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara yang dilaksanakan
bersama-sama dengan Departemen Keuangan;
5. Koordinasi, fasilitasi, dan pelaksanaan pencarian sumber-sumber
pembiayaan dalam dan luar negeri, serta pengalokasian dana untuk
pembangunan bersama-sama instansi terkait;
6. Koordinasi kegiatan fungsional dalam pelaksanaan tugas
Kementerian Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan
Perencanaan Pembangunan Nasional;
7. Fasilitas dan pembinaan terhadap kegiatan instansi pemerintah di
bidang perencanaan pembangunan nasional;
8. Pengawasan atas pelaksanaan tugasnya;
9. Penyampaian laporan hasil evaluasi, saran, dan pertimbangan di
bidang tugas dan fungsinya kepada Presiden;
10. Penyelenggaraan pembinaan dan pelayanan administrasi umum di
bidang perencanaan umum, ketatausahaan, organisasi dan tatalaksana,
sumber daya manusia, keuangan, kearsipan, hukum, perlengkapan dan
rumah tangga.

VISI
Mewujudkan lembaga perencana yang handal, kredibel, dan proaktif untuk
mendukung pencapaian tujuan berbangsa dan bernegara

MISI
1. Menyusun rencana pembangunan nasional yang berkualitas dalam
rangka:
1. mengintegrasikan, memadukan (sinkronisasi), dan
mensinergikan baik antardaerah, antarruang, antarwaktu, dan
antarfungsi pemerintah, maupun antara pusat dengan daerah;
2. Mewujudkan keterkaitan dan konsistensi antara perencanaan,
penganggaran, pelaksanaan dan pengawasan;
3. Mengoptimalkan partisipasi masyarakat;
4. menggunakan sumber daya secara efisien, efektif,
berkeadilan dan berkelanjutan.
2. Melakukan pemantauan dan evaluasi kinerja pelaksanaan rencana
pembangunan nasional, kajian dan evaluasi kebijakan yang berkualitas
terhadap permasalahan pembangunan, sebagai masukan bagi proses
perencanaan berikutnya dan atau untuk perumusan kebijakan
pembangunan di berbagai bidang.
3. Melakukan koordinasi yang efektif dalam pelaksanaan tugas-tugas
Kementerian PPN/Bappenas

KETENTUAN LOMBA DESAIN LOGO


PPN/BAPPENAS
PERSYARATAN PESERTA

Warga Negara Indonesia


Perorangan/kelompok/lembaga pendidikan/badan usaha, kecuali anggota
panitia sayembara, Dewan Juri, seluruh pegawai Kementerian Perencanaan
Pembangunan Nasional/Bappenas, dan terafiliasi dengan Dewan Juri

KRITERIA LOGO

1. Desain logo harus mencerminkan Visi, Misi, Tugas, dan Fungsi


Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas;
2. Bersifat menarik, sederhana, mudah diingat, dan mudah dipahami;
3. Desain logo tidak boleh menyinggung SARA dan tidak bertentangan
dengan norma-norma yang berlaku;
4. Logo masih dapat terlihat jelas jika diperkecil sampai dengan ukuran
22 cm;
5. Logo dapat diterapkan pada berbagai media, baik 2 dimensi
maupun 3 dimensi;
6. Logo dituangkan dalam kertas putih A4 (80 gram) dan disertakan
soft copy-nya dalam bentuk CD (format Ai, CDR, EPS, PSD, JPEG, PNG,
BMP atau TIFF);
7. Penjelasan makna lambang/logo (arti bentuk/garis/gambar dan
warna) diketik secara terpisah di kertas putih ukuran A4, spasi 1,5, huruf
times new roman, ukuran 12.

KETENTUAN UMUM

1. Peserta wajib mencantumkan identitas diri (nama lengkap, alamat


surat-menyurat, nomor telp./HP, alamat email), menyertakan salinan kartu
identitas (KTP/SIM/Pasport) untuk perorangan/kelompok, atau akte
pendirian badan usaha, atau surat keputusan pembentukan lembaga, dan
salinan NPWP);
2. Asli karya sendiri dan belum pernah diikutsertakan dalam
lomba/sayembara logo;
3. Peserta wajib menandatangani surat pernyataan keaslian ide/karya
logo di atas materai Rp 6000,-
4. Peserta dapat mengirimkan maksimal 2 (dua) karya logo;
5. Peserta tidak dipungut biaya;
6. Pendaftaran dimulai tanggal 30 Agustus s.d 3 Oktober 2012;
7. Hanya peserta yang telah mendaftar yang diperbolehkan
memasukan proposal sayembara;
8. Desain logo yang dinyatakan sebagai pemenang menjadi milik
Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas sesuai
dengan Undang-Undang Hak Cipta;
9. Semua karya desain yang masuk menjadi milik Kementerian
Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas, dan dapat dilakukan
perubahan atau modifikasi oleh panitia;
10. Keputusan untuk mensahkan dan menggunakan atau tidak
menggunakan logo hasil sayembara sepenuhnya hak Kementerian
Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas.
11. Pemenang sayembara akan diumumkan di website Kementerian
Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas pada akhir bulan
November 2012;
12. Transportasi dan biaya akomodasi pemenang ditanggung panitia;

PENGIRIMAN KARYA
Proposal logo (berisi logo hardcopy dan softcopy, identitas diri dan surat
pernyataan keaslian ide) dimasukkan ke dalam amplop coklat tertutup dengan
tulisan Sayembara Logo Kementerian Perencanaan Pembangunan
Nasional/Bappenas pada pojok kiri atas, dan dikirim melalui PO BOX 333
JAKARTA 10000 paling lambat tanggal 4 Oktober 2012

PENJELASAN SAYEMBARA
Panitia akan mengadakan penjelasan yang dihadiri oleh peserta pada:

Hari/Tanggal : Rabu/5 September 2012


Waktu : 13.00 WIB
Tempat : Ruang Rapat SS-4 Gedung TS2A, Lantai 2 Kementerian
PPN/Bappenas Jl. Taman Suropati No. 2, Jakarta Pusat

HADIAH
Panitia menyediakan hadiah untuk 1 (satu) pemenang sebesar Rp 30.000.000,-
(sudah termasuk pajak hadiah)

KRITERIA PENILAIAN

1. Orisinalitas karya
2. Relevansi logo dengan Visi, Misi, Tugas, dan Fungsi Kementerian
Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas
3. Arti logo
4. Keindahan/estetika
5. Keluwesan penerapan pada berbagai macam media

Anda mungkin juga menyukai