Anda di halaman 1dari 76

i

HALAMAN JUDUL

LAPORAN

PRAKTEK KERJA LAPANGAN

PUSKESMAS NGAWEN

Tanggal 03 Agustus – 29 Agustus 2015

OLEH :

1. RINAWATI (1404071)
2. RISALATUL MUSNGIDAH (1404072)

PROGRAM STUDI D III FARMASI


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN MUHAMMADIYAH
KLATEN

2014/2015

i
HALAMAN PENGESAHAN ii

HALAMAN PENGESAHAN

LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

PUSKESMAS NGAWEN

Agustus 2015

Laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL) Program Studi DIII Farmasi STIKES
Muhammadiyah Klaten ini telah disetujui dan disyahkan pada :

Hari :

Tanggal :

Pembimbing Akademik Pembimbing Instansi

Nurul Hidayati, S. Farm, Apt Endang Irianti, Amd. Farm


NPP: 129192 NIP.19620402 198802 2 005

Mengetahui

Kepala Puskesmas Ngawen Ka. Prodi D III Farmasi

Topo Raharjo, SKM Anita Agustina S, M.Sc,Apt


NIP. 1966 0805 1989 02 10001 NPP: 129169

ii
KATA PENGANTAR
iii

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas rahmat dan
hidayahNya yang telah diberikan kepada kami, sehingga kami dapat
menyelesaikan laporan Praktek Kerja Lapangan yang telah dilaksanakan pada
tanggal 03 Agusus 2015 sampai dengan 29 Agustus 2015 di Puskesmas Ngawen.
Kami sebagai penulis menyadari bahwa pembuatan laporan ini tidak akan
terlaksana tanpa dukungan dari berbagai pihak yang telah membantu, oleh karena
itu pada kesempatan ini kami bermaksud untuk menyampaikan ucapan
terimakasih kepada :
1. Sri Sat Titi Hamranani, S.Kep, Ns, M.Kep selaku Ketua STIKES
Muhammadiyah Klaten.
2. Anita Agustina Styawan, M.Sc, Apt selaku Ka. Prodi D III Farmasi di
STIKES Muhammadiyah Klaten.
3. Nurul Hidayati, S.Farm, Apt selaku Dosen Pembimbing PKL Puskesmas
STIKES Muhammadiyah Klaten yang telah memberi bimbingan di dalam
pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan serta dalam penulisan laporan.
4. Topo Raharjo, SKM selaku Kepala Puskesmas Ngawen Kabupaten Klaten.
5. Yuni Purwanto, SH selaku Kepala Tata Usaha Puskesmas Ngawen.
6. Endang Irianti, Amd. Farm selaku Pembimbing Praktek Kerja Lapangan
Puskesmas Ngawen yang telah membimbing kami selama di Puskesmas.
7. Staf dan Karyawan Puskesmas Ngawen yang telah membimbing,
mengarahkan dan membantu dalam pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan.
8. Orang tua kami yang telah memberi dukungan secara moril dan materiil.
9. Teman-teman yang telah banyak memberi dukungan kepada kami.
10. Semua pihak yang telah membantu dalam pelaksanaan Praktek Kerja
Lapangan dan pembuatan laporan ini.

iii
iv

Kami menyadari sepenuhnya bahwa dalam penyusunan laporan ini masih


jauh dari kata sempurna dikarenakan keterbatasan ilmu pengetahuan dan
pengalaman yang kami miliki. Untuk itu kami menerima kritik dan saran yang
bersifat membangun demi kesempurnaan laporan ini. Kami juga berharap semoga
laporan ini dapat berguna bagi kami, khususnya dan bagi pembaca pada
umumnya.

Klaten, Agustus 2015

Penulis

iv
DAFTAR ISI
v

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL................................................................................................ i

HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................. ii

KATA PENGANTAR ........................................................................................... iii

DAFTAR ISI ...........................................................................................................v

DAFTAR GAMBAR ........................................................................................... viii

DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................... ix

BAB I PENDAHULUAN ........................................................................................1

A. Latar Belakang ...........................................................................................1

B. Tujuan PKL................................................................................................2

C. Manfaat PKL ..............................................................................................3

BAB II GAMBARAN UMUM PUSKESMAS .......................................................4

A. Pengertian Puskesmas ................................................................................4

B. Fungsi Puskesmas ......................................................................................4

C. Kedudukan Puskesmas...............................................................................5

D. Fasilitas dan Ketenagaan............................................................................6

E. Jenis Puskesmas .........................................................................................6

F. Kegiatan pokok puskesmas ........................................................................7

G. Pengelolaan Perbekalan Farmasi ...............................................................9

1. Perencanaan Obat ...............................................................................9

2. Permintaan Obat ...............................................................................10

3. Penerimaan Obat ...............................................................................10

4. Penyimpanan Obat ............................................................................11

5. Distribusi Obat ..................................................................................12

v
vi

6. Pengendalian Obat ............................................................................13

7. Pelayanan obat yang baik di Puskesmas ...........................................15

8. Administrasi ......................................................................................15

H. Fasilitas Penunjang ..................................................................................16

I. Perundang-Undangan ...............................................................................18

BAB III KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN .....................................20

A. Puskesmas Ngawen ..................................................................................20

1. Sejarah Berdirinya ............................................................................20

2. Batas Wilayah Puskesmas Ngawen ..................................................21

3. Pelayanan Kesehatan ........................................................................21

4. Visi, Misi, Slogan dan Motto Puskesmas Ngawen ...........................23

5. Ketenagaan Puskesmas Ngawen ......................................................23

B. Kegiatan Praktek Kerja Lapangan dan Pengelolaan Obat di Puskesmas


Ngawen ....................................................................................................25

1. Perencanaan dan Pengadaan Obat di Puskesmas Ngawen ...............25

2. Permintaan Obat ...............................................................................25

3. Penerimaan Obat ...............................................................................26

4. Penyimpanan Obat ............................................................................26

5. Distribusi Obat di Puskesmas Ngawen .............................................28

6. Pelayanan Informasi Obat .................................................................30

7. Pemusnahan ......................................................................................30

8. Penanganan Limbah ..........................................................................31

9. Administrasi ......................................................................................31

C. Sistem Rujukan di Puskesmas Ngawen ...................................................34

BAB IV PEMBAHASAN ......................................................................................35

vi
vii

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN .................................................................40

A. KESIMPULAN ........................................................................................40

B. SARAN ....................................................................................................41

LAMPIRAN ...........................................................................................................43

vii
viii
DAFTAR GAMBAR

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Skema distribusi obat dari GFK ke puskesmas ....................................12

Gambar 2. Skema distribusi obat dalam puskesmas ..............................................13

Gambar 3. Skema arus obat-obatan dan pengelolaannya.......................................33

viii
DAFTAR LAMPIRAN
ix

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : Berita Acara Pemusnahan Obat Kadaluwarsa ..................................44

Lampiran 2 : Kartu stok .........................................................................................46

Lampiran 3 : Form Daftar Obat Kadaluwarsa........................................................47

Lampiran 4 : Item Obat Dalam Resep....................................................................48

Lampiran 5 : Laporan Penggunaan Sediaan Jadi Narkotika ..................................49

Lampiran 6 : Laporan Penggunaan Sediaan Psikotropika .....................................50

Lampiran 7 : Form LPLPO ....................................................................................51

Lampiran 8 : Form C2/Catatan Harian Pengeluaran Obat .....................................52

Lampiran 9 : Peta Kerja Puskesmas Ngawen ........................................................53

Lampiran 10 : Denah Puskesmas Ngawen .............................................................54

Lampiran 11 : Struktur Organisasi dan Tata Kerja Puskesmas Ngawen ...............55

Lampiran 12 : Struktur Organisasi Puskesmas Ngawen ........................................56

Lampiran 13 : Gudang Penyimpanan Obat ............................................................57

Lampiran 14 : Lemari Psikotropika .......................................................................59

Lampiran 15 : Tempat Pelayanan Obat ..................................................................60

Lampiran 16 : Etiket...............................................................................................61

Lampiran 17 : Resep ..............................................................................................62

Lampiran 18 : Rujukan...........................................................................................63

Lampiran 19 : Alur Tes Kesehatan dan Alur Pelayanan Pasien ............................64

Lampiran 20 : Alur Rujukan Pasien dan Jadwal Imunisasi di Puskesmas Ngawen65

Lampiran 21 : Syarat Pendaftaran Pasien di Puskesmas Ngawen ........................66

Lampiran 22 : Alur Pelayanan Pasien di Puskesmas Ngawen ...............................67

ix
1
BAB I PENDAHULUAN

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Kesehatan merupakan anugerah yang tak ternilai harganya.
Sebanyak harta yang dimiliki oleh seseorang, namun tidak ada artinya bila
orang tersebut tidak mempunyai tubuh yang sehat, yaitu sehat jasmaniah
maupun rohaniah baik sosial ekonomi maupun kesejahteraan (Anonim,
1989).
Puskesmas atau Pusat Kesehatan Masyarakat adalah suatu
organisasi fungsional yang menyelenggarakan upaya kesehatan yang
bersifat menyeluruh, terpadu, merata, dapat diterima serta terjangkau oleh
semua lapisan masyarakat dan menggunakan hasil pengembangan ilmu
pengetahuan dan teknologi tepat guna dengan biaya yang dapat ditanggung
oleh pemerintah dan masyarakat (Anonim, 1989).
Wilayah kerja puskesmas meliputi satu Kecamatan atau sebagian
dari Kecamatan. Faktor kepadatan penduduk, luas daerah geografi dan
keadaan struktur serta lainnya merupakan bahan pertimbangan dalam
menentukan wilayah kerja Puskesmas. Puskesmas merupakan perangkat
Pemerintah kota Tingkat II sehingga wilayah kerja Puskesmas ditentukan
oleh Bupati/Walikota kepada Daerah Tingkat II dengan saran teknis dari
Kepala Kantor Depatermen Kesehatan Provinsi. Pelayanan kesehatan yang
diberikan di Puskesmas ialah meliputi : preventif (pencegahan penyakit),
promotif (peningkatan kesehatan), kuratif (pengobatan) dan rehabilitatif
(pemulihan kesehatan) (Anonim, 1989).
Untuk meningkatkan jangkauan pelayanan kesehatan dan
peningkatan mutu pelayanan di Puskesmas diperlukan peran serta aktif dari
masyarakat, sedangkan untuk meningkatkan mutu pelayanan dibutuhkan
pelayanan yang bermutu dan berkualitas, guna mendapatkan calon tenaga

1
2

kesehatan yang nantinya sebagai pelaksana kesehatan yang berkualitas


maka pada berbagai Lembaga Pendidikan Kesehatan berupaya untuk
meningkatkan mutu pendidikan tidak hanya pencapaian kualitas materi
tetapi juga pencapaian keterampilan.
Dalam hal ini STIKES Muhammadiyah Klaten merupakan satu
Lembaga Pendidikan Kesehatan yang mampu menghasilkan tenaga
kesehatan yang berkualitas. Untuk mencapai hasil tersebut, maka dalam
proses belajar mengajar tidak hanya ditekankan pada teori tetapi juga faktor
penentu bagi keberhasilan pembangunan pencapaian keterampilan.
Program yang dilaksanakan dalam rangka mewujudkan hal
tersebut di atas salah satunya adalah pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan di
Puskesmas, karena nantinya sebagian besar tenaga teknis kefarmasian yang
dihasilkan akan langsung terjun di beberapa sarana kesehatan, salah satunya
di Puskesmas.

B. Tujuan PKL
1. Tujuan Umum
a. Membekali mahasiswa dengan keterampilan dan pemahaman yang
menyeluruh terkait dengan ilmu-ilmu yang dibutuhkan dalam
lingkup kerja di lingkungan puskesmas
b. Mahasiswa lebih mengenal obat-obatan yang beredar di masyarakat
2. Tujuan Khusus
Mahasiswa diharapkan mengerti dan memahami :
a. Aplikasi Ilmu resep
b. Aplikasi Ilmu farmakologi obat
c. Pelayanan obat
d. Administrasi
e. Perundang-Undangan Farmasi dan kesehatan

2
3

C. Manfaat PKL
Manfaat yang diperoleh selama melakukan PKL adalah :
a. Mendapatkan ilmu yang belum pernah didapatkan
b. Dapat bersosialisasi dengan lingkungan baru
c. Lebih dapat mengaplikasikan keterampilan yang kita miliki
d. Mengetahui beberapa jenis penyakit dan obatnya

3
BAB II GAMBARAN UMUM PUSKESMAS
4

BAB II

GAMBARAN UMUM PUSKESMAS

A. Pengertian Puskesmas
Puskesmas adalah kesatuan yang langsung memberikan pelayanan
secara menyeluruh kepada masyarakat dalam suatu wilayah kerja tertentu
dalam bentuk usaha kesehatan pokok dan bertanggung jawab terhadap
status kesehatan masyarakat. Wilayah kerja puskesmas bisa meliputi satu
kecamatan atau sebagian wilayah kecamatan. Luas wilayah kerja
ditetapkan berdasarkan faktor-faktor :
1. Jumlah penduduk
2. Luas wilayah
3. Keadaan geografis
4. Keadaan infrastruktural masyarakat lainnya
Puskesmas memberikan pelayanan kesehatan secara menyeluruh,
tidak hanya memberikan pengobatan saja, tetapi meliputi beberapa usaha-
usaha yaitu (Anonim, 2009) :
1. Usaha promotif (peningkatan kesehatan)
2. Usaha preventif (pencegahan penyakit)
3. Usaha kuratif (pengobatan kesehatan)
4. Usaha rehabilitatif (pemeliharaan kesehatan)

B. Fungsi Puskesmas
Fungsi Puskesmas menurut Kepmenkes
No.128/Menkes/SK/II/2004 tentang Kebijakan Dasar Puskesmas :
1. Pusat Penggerak Pembangunan Berwawasan Kesehatan
Berupaya menggerakan dan memantau penyelenggaraan
pembangunan lintas sektor termasuk oleh masyarakat dan dunia usaha

4
5

di wilayah kerjanya, sehingga berwawasan serta mendukung


pembangunan kesehatan.
Aktif memantau dan melaporkan dampak kesehatan dari setiap
penyelenggaraan pembangunan di wilayah kerjanya.
2. Pusat Pemberdayaan Masyarakat
Selalu berupaya agar perorangan terutama pemuka masyarakat,
keluarga dan masyarakat termasuk dunia usaha memilki kesadaran,
kemauan dan kemampuan melayani diri sendiri dan masyarakat untuk
hidup sehat, berperan aktif dalam memperjuangkan kepentingan
kesehatan termasuk sumber pembiayaannya, serta ikut menetapkan,
menyelenggarakan dan memantau pelaksanaan program kesehatan.
Pemberdayaan perorangan, keluarga dan masyarakat ini
diselenggarakan dengan memperhatikan kondisi dan situasi, khususnya
sosial budaya masyarakat setempat.
3. Pusat Pelayanan Kesehatan Strata Pertama
Puskesmas bertanggungjawab menyelenggarakan pelayanan
kesehatan tingkat pertama secara menyeluruh, terpadu dan
berkesinambungan, meliputi : Pelayanan Kesehatan Perorangan dan
Pelayanan Kesehatan Masyarakat.

C. Kedudukan Puskesmas
Menurut buku Pedoman Kerja Puskesmas kedudukan Puskesmas
ada 2, yaitu :
1. Kedudukan administrasi
Merupakan perangkat pemerintah kabupaten dan bertanggung jawab
langsung kepada dinas kesehatan kabupaten.
2. Kedudukan dalam hirarki pelayanan kesehatan Puskesmas
berkedudukan pada tingkat fasilitas kesehatan

5
6

D. Fasilitas dan Ketenagaan


Menurut Undang-Undang Nomor 23 tahun 1992 tentang kesehatan,
setidaknya Puskesmas harus mempunyai fasilitas dan ketenagaan sebagai
berikut :
1. Fasilitas puskesmas meliputi :
a. Bangunan
b. Alat kedokteran dan perawatan
c. Fasilitas pencatatan dan pelaporan
2. Ketenagaan di Puskesmas yang dianjurkan Pemerintah adalah :
a. 1 Dokter
b. 1 Perawat
c. 1 Bidan
d. 1 Petugas Sanitarian
e. 1 Petugas Laboratorium
f. 2 Petugas Pemberantasan Penyakit Menular ( P2M )
g. 2 Petugas Tata Usaha ( TU )

E. Jenis Puskesmas
Jenis Puskesmas ada 3 antara lain :
1. Puskesmas Induk
Puskesmas yang berada di tingkat kecamatan.
2. Puskesmas Pembantu
Berada satu wilayah dengan Puskesmas induk, dengan ciri-ciri:
a. Bersifat serbaguna dan sederhana
b. Pengelolaan oleh perawat dan bidan
c. Bertanggung jawab kepada Puskesmas Induk
d. Berfungsi sebagai pos terdepan
e. Lokasi minimal 3 km dari perumahan atau unit kesehatan
f. Jumlah penduduk minimal 2500 jiwa

6
7

3. Puskesmas Keliling
Untuk memperluas jangkauan pelayanan kesehatan. Merupakan
perangkat pemerintah Kabupaten dan bertanggung jawab langsung
kepada Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten.

F. Kegiatan pokok puskesmas


Kegiatan pokok Puskesmas menurut Kepmenkes
No.128/Menkes/SK/II/2004 tentang Kebijakan Dasar Puskesmas :
1. Promosi Kesehatan (Promkes)
Kegiatan pokok promosi kesehatan meliputi :
a. Penyuluhan perilaku sehat
b. Penyuluhan Pencegahan & Penanggulangan Penyalahgunaan
NARKOBA, Psikotropika dan Zat Aditif (NAPZA) : upaya
Penyuluhan Pencegahan & Penanggulangan Penyalahgunaan
NARKOBA, Psikotropika dan Zat Aditif (NAPZA) oleh petugas
kesehatan
c. Pengembangan Desa Siaga : cakupan desa siaga aktif
2. Kesehatan Lingkungan (Kesling)
Kegiatan pokok Kesehatan Lingkungan meliputi :
a. Pengawasan kualitas air dan lingkungan pemukiman
b. Pengawasan tempat umum pengolahan makanan/minuman
c. Klinik Sanitasi
d. Survei rumah sehat
3. Usaha peningkatan gizi
Kegiatan Pokok usaha peningkatan gizi antara lain :
a. Penimbangan bayi dan balita di posyandu
b. Pemantauan status gizi, dan KIE (Komunikasi Informasi Edukasi)
c. Distribusi vitamin A dosis tinggi untuk bayi 6-12 bulan, balita
dan bufas
d. Perencanaan dan distribusi tablet Fe kepada bumil

7
8

e. Penatalaksanaan bumil KEK (Kurang Energi Kronis) dan Balita


gizi kurang/buruk
f. Pemberian Makanan Tambahan (PMT) pada bayi dan balita
g. Monitoring GAKI (Gangguan Akibat Kekurangan Iodium)
4. Pencegahan Penyakit Menular (P2M)
Kegiatan pokok Pencegahan Penyakit Menular antara lain :
a. Pemastian KLB, investigasi, penanggulangan, pemutusan mata
rantai, dan pengamatan pasca KLB
b. Sosialisasi AFP (Acute Flaccid Paralysis) atau polio lumpuh
layuh, pencarian kasus, dan kunjungan ulang
c. Penemuan kasus, diagnosa, pengobatan TB paru, dan kontak
survei (kunjungan rumah)
d. Penemuan dan pengobatan ISPA pneumonia dan diare
e. Diagnosis dan tatalaksana penyakit menular dan potensial wabah
f. Penyelidikan Epidemiologi Penyakit Menular
g. Diagnosis dan tatalaksana kusta, serta kontak serumah
h. Diagnosis dan tatalaksana IMS (Infeksi Menular Seksual) serta
AIDS
i. Pencegahan dan pemberantasan faktor penyebab penyakit
j. Sosialisasi rabies
5. Pengobatan
Kegiatan pokok pengobatan antara lain :
a. Melaksanakan pelayanan pengobatan rawat jalan tingkat pertama
sesuai standar
b. Melaksanakan pelayanan kedaruratan medik
c. Melaksanakan upaya rujukan sesuai standar
6. Kesehatan Ibu dan Anak (KIA)
Kegiatan pokok Kesehatan Ibu dan Anak antara lain :
a. Pendataan Bumil, bayi, balita, WUS, dan PUS
b. ANC dan pemberian buku KIA
c. Pencatatan kohort ibu ,bayi, balita, dan Register KB

8
9

d. Deteksi bumil
e. Pertolongan persalinan
f. Pemantauan pasca`persalinan, pelayanan kunjungan neonatus di
dalam dan di luar gedung, pelayanan rujukan neonatus, audit
kesakitan dan kematian neonatus
g. Peningkatan kompetensi petugas, kunjungan bayi di dalam dan
diluar gedung
h. Pelayanan kunjungan anak balita, prasekolah, sekolah (SD, SMP,
SMA)
i. Pelayanan KB yang berkualitas

G. Pengelolaan Perbekalan Farmasi


1. Perencanaan Obat
Perencanaan obat adalah suatu proses kegiatan seleksi obat dan
perbekalan kesehatan untuk menentukan jumlah obat dalam rangka
pemenuhan kebutuhan puskesmas. Tujuan perencanaan obat adalah
untuk mendapatkan :
a. Perkiraan jenis dan jumlah dan perbekalan kesehatan yang
mendekati kebutuhan
b. Meningkatkan penggunaan obat secara rasional
c. Meningkatkan efisiensi penggunaan obat
Pada dasarnya perencanaan obat dibuat untuk tahun anggaran
berikutnya. Namun untuk menunjang kegiatan pelayanan yang
dilaksanakan setiap hari, maka setiap awal bulan disusun rencana
kebutuhan obat, alat kesehatan, bahan gigi, reagensia yang didasarkan
atas penerimaan dan penggunaan obat bulan lalu meliputi (Anonim,
2006) :
a. Jumlah obat yang diterima
b. Jumlah obat yang digunakan
c. Sisa obat akhir bulan
d. Jumlah kunjungan

9
10

e. Pola penyakit, termasuk Kejadian Luar Biasa


2. Permintaan Obat
Permintaan obat adalah proses kegiatan dalam rangka untuk
meminta obat-obatan yang diberikan dari unit pengelola yang lebih
tinggi kepada pengelola di bawahnya. Tujuan permintaan obat adalah
untuk memenuhi obat-obat di masing-masing unit pelayanan
kesehatan sesuai dengan pola penyakit yang ada di wilayah kerjanya.
Sumber penyediaan obat di Puskesmas berasal dari Dinas Kesehatan
Kabupaten atau Kota.
Permintaan obat untuk mendukung pelayanan obat di masing-
masing puskesmas diajukan oleh Kepala Puskesmas kepada Kepala
Dinas Kesehatan Kabupaten dengan menggunakan format Laporan
Pemakaian dan Lembar Permintaan Obat (LPLPO), sedangkan
permintaan dari sub unit Kepala Puskesmas dilakukan secara periodik
menggunakan LPLPO Sub unit (Anonim, 2006).
3. Penerimaan Obat
Penerimaan Obat adalah suatu kegiatan dalam rangka menerima
obat-obatan yang diserahkan dari unit pengelola yang lebih tinggi
kepada unit pengelola di bawahnya. Tujuan dari penerimaan obat
adalah agar obat yang diterima sesuai dengan kebutuhan berdasarkan
permintaan yang diajukan oleh Puskesmas.
Setiap penyerahan obat oleh unit Pengelola Obat Publik dan
Pembekalan Kesehatan di Kabupaten yaitu seperti Gudang Farmasi
Kabupaten dilaksanakan setelah mendapat persetujuan dari Kepala
Dinas Kesehatan Kabupaten.
Petugas penerimaan obat wajib melakukan pengecekan terdapat
obat-obat yang diserahkan, mencakup jumlah kemasan, jenis dan
jumlah obat, bentuk obat sesuai dengan dokumen Lembar Pemakaian
dan Lembar Permintaan Obat (LPLPO) dan ditandatangani oleh
petugas penerima atau diketahui Kepala Puskesmas. Bila ada yang
tidak memenuhi syarat maka petugas dapat mengajukan keberatan.

10
11

Jika terdapat kekurangan penerima obat wajib menuliskan jenis obat


yang kurang. Setiap penambahan obat-obatan, dicatat dan dibukukan
pada penerima obat atau kartu stok (Anonim, 2006).
4. Penyimpanan Obat
Penyimpanan obat adalah suatu kegiatan pengamanan terhadap
obat-obatan yang diterima agar aman (tidak hilang), terhindar dari
kerusakan fisik maupun kimia dan mutu tetap terjamin. Tujuan dari
penyimpanan obat adalah agar obat yang tersedia di unit pelayanan
kesehatan mutunya dapat dipertahankan.
Persyaratan gudang dan pengaturan penyimpanan obat menurut
Buku Pengelolaan Obat Publik yaitu :
a. Persyaratan gudang
1) Luas minimal 3 x 4 m
2) Ruang kering dan tidak lembab
3) Ada ventilasi agar ada aliran udara dan tidak lembab dan
panas
4) Cahaya cukup
5) Lantai dibuat dari tegel dan pallet
6) Gudang digunakan khusus menyimpan obat, mempunyai
pintu yang dilengkapi kunci ganda
7) Tersedia lemari khusus untuk narkotika dan psikotropika
yang selalu dikunci
b. Pengaturan Penyimpanan Obat (Anonim, 2006)
1) Obat disusun secara alfabetis
2) Obat dirotasi dengan sistem FIFO dan FEFO
3) Obat disimpan pada rak
4) Obat yang disimpan pada lantai harus diletakkan diatas
papan
5) Tumpukan dus sebaiknya harus sesuai dengan petunjuk
6) Cairan dipisahkan dari padatan
7) Vaksin, Suppositoria disimpan dalam lemari pendingin

11
12

5. Distribusi Obat
Distribusi obat adalah kegiatan pengeluaran dan penyerahan
obat secara merata dan teratur untuk memenuhi kebutuhan sub-sub
unit pelayanan kesehatan.
Sistem distribusi obat di kabupaten adalah :
a. Gudang farmasi melaksanakan distribusi obat ke puskesmas
sesuai dengan wilayah kerja dengan alokasi masing-masing unit
pelayanan kesehatan
b. Puskesmas mendistribusikan kebutuhan obat-obatan untuk
puskesmas pembantu, puskesmas keliling, dan unit-unit
pelayanan kesehatan lainnya
Di dalam menentukan jumlah obat maka perlu dipertimbangkan
(Anonim, 2006) :
a. Pemakaian rata-rata per jenis obat
b. Sisa stok
c. Pola penyakit
d. Jumlah kunjungan di masing-masing sub unit pelayanan
kesehatan
Gudang Farmasi
Kabupaten (GFK)

Puskesmas
Induk

Puskesmas Puskesmas
Pasien
Pembantu Keliling

Posyandu Pasien Pasien

Pasien

Gambar 1. Skema distribusi obat dari GFK ke puskesmas


(Anonim, 1994)

12
13

Pada sistem distribusi obat dalam Puskesmas dilakukan oleh


dokter atau paramedis, setelah memeriksa pasien kemudian dokter
atau paramedis memberikan resep yang diserahkan kepada tenaga
kerja/Tenaga Teknis Kefarmasian yang ada dikamar obat, tenaga
kerja/Tenaga Teknis Kefarmasian memberikan obat sesuai dengan
resep yang diterima dari dokter atau paramedis.
Petugas dikamar obat/Tenaga Teknis Kefarmasian harus
memberikan penjelasan dan informasi yang sejelas-jelasnya sampai
pasien mengerti betul. Petugas di kamar obat harus mengemas obat
sesuai dengan apa yang tertera/apa yang dikehendaki oleh dokter,
dokter gigi dan paramedis, sesuai ilmu kefarmasian.

kontrol
Kamar Obat
laporan

Resep Obat

Periksa

Pasien Dokter/ Dokter Gigi/ Paramedis

Gambar 2. Skema distribusi obat dalam puskesmas


(Anonim, 1994)
6. Pengendalian Obat
Pengendalian obat adalah suatu kegiatan dalam mengendalikan
obat-obatan yang ada di unit pelayanan dasar. Tujuan dari
pengendalian obat adalah agar tidak terjadi kelebihan dan kekosongan
obat di unit pelayanan kesehatan. Ada 3 macam pengendalian obat
yaitu :
a. Pengendalian persediaan adalah suatu kegiatan untuk
memastikan tercapainya sasaran yang diinginkan sesuai dengan

13
14

strategi dan program yang telah ditetapkan sehingga terjadi


kelebihan atau kekosongan obat di unit pelayanan dasar.
Kegiatan pengendalian adalah :
1) Memperkirakan atau menghitung rata-rata periode tertentu
di puskesmas dan di seluruh unit pelayanan jumlah ini
disebut stok kerja
2) Menentukan stok optimum adalah stok obat yang
diserahkan kepada unit pelayanan agar tidak mengalami
kekosongan atau kekurangan
3) Stok pengaman adalah jumlah stok yang disediakan untuk
mencegah terjadinya suatu hal yang tak terduga, misal
pengiriman terlambat dari gudang farmasi
4) Menentukan waktu tunggu (Leadtime) yaitu waktu yang
diperlukan dari mulai pemesanan sampai pemesanan obat
diterima di puskesmas
b. Pengendalian penggunaan adalah untuk menjaga kualitas
penggunaan obat dan meningkatkan efisiensi pemanfaatan dana
obat, meliputi :
1) Persentase penggunaan antibiotik
2) Persentase rata-rata resep
3) Pemakaian obat yang rasional
4) Pemakaian obat yang tidak poli farmasi
5) Pemakaian obat dengan jumlah yang tidak berlebihan
c. Penanganan obat hilang
Tujuan penanganan obat hilang adalah sebagai bukti
pertanggungjawaban Kepala Puskesmas sehingga diketahui
persediaan saat itu. Obat yang dinyatakan hilang dapat terjadi
karena pencurian obat dari tempat penyimpanannya oleh pihak-
pihak yang tidak bertanggung jawab. Obat dapat dinyatakan
hilang apabila jumlah obat yang ada dalam tempat

14
15

penyimpanannya kurang dari catatan sisa stok pada kartu stok


yang bersangkutan (Anonim, 1994).
7. Pelayanan obat yang baik di Puskesmas
Pelayanan obat merupakan salah satu rangkaian dalam
pengelolaan obat. Pelayanan obat akan ikut menentukan efektivitas
upaya obat yang dilakukan oleh tenaga medis kepada pasien.
Pelayanan obat merupakan tahapan akhir dari suatu pelayanan
kesehatan di Puskesmas. Selain itu pelayanan obat mempunyai peran
vital menjaga citra Puskesmas. Oleh karena itu pelayanan obat di
Puskesmas sudah selayaknya mendapat porsi perhatian yang lebih
baik oleh Kepala Puskesmas maupun Penanggung Jawab pengelolaan
obat Kabupaten/Kota.
Prosedur pelayanan obat yang baik di Puskesmas adalah
(Anonim, 2006) :
a. Pemahaman isi resep
b. Menyiapkan obat
c. Formula
d. Pengemasan dan pemberian etiket
e. Penyerahan obat
f. Penyerahan obat
g. Pemberian informasi

8. Administrasi
Administrasi puskesmas meliputi pencatatan dan pelaporan obat
yang merupakan suatu rangkaian kegiatan dalam rangka
penatalaksanaan obat-obatan secara tertib, baik obat-obatan yang
diterima, disimpan, didistribusikan dan digunakan di puskesmas dan
atau unit-unit pelayanan lainnya.

15
16

Tujuan dari pencatatan dan pelaporan obat adalah :


a. Selalu dapat dijaga keadaan obat-obatan di Puskesmas, sehingga
para penderita senantiasa dapat dilayani dalam kepentingan
berobat
b. Keadaan obat-obatan di semua sub unit di lingkungan
puskesmas dapat di monitor
c. Dapat memperoleh semua informasi mengenai penyelenggaraan
obat-obatan di puskesmas
Sarana yang digunakan untuk pencatatan dan pelaporan obat di
Puskesmas meliputi Lembar Pemakaian dan Lembar Permintaan Obat
(LPLPO) dan kartu stok. Lembar Pemakaian dan Permintaan Obat
(LPLPO) dibuat pengelola obat harus tepat data, tepat isi, dan dikirim
tepat waktu serta disimpan dan diarsipkan dengan baik. Lembar
Pemakaian dan Permintaan Obat (LPLPO) juga dapat digunakan
untuk analisa penggunaan, perencanaan, kebutuhan obat,
pengendalian, persediaan, dan pembuatan laporan pengelolaan obat.
Penyelenggaraan pelaporan obat meliputi (Anonim, 2006) :
a. Obat-obat yang diterima dan digunakan di Puskesmas secara
keseluruhan
b. Obat-obatan yang diterima digunakan di puskesmas pembantu
dan lain-lain sub unit pelayanan

H. Fasilitas Penunjang
Fasilitas penunjang di Puskesmas antara lain :
1. Puskesmas Pembantu
Puskesmas pembantu adalah pelayanan kesehatan yang
sederhana dan berfungsi menunjang dan membantu melaksanakan
kegiatan-kegiatan yang dilakukan Puskesmas dalam ruang lingkup
wilayah yang lebih kecil.

16
17

2. Puskesmas Keliling
Puskesmas keliling merupakan unit pelayanan kesehatan
keliling yang dilengkapi kendaraan bermotor roda 4 atau perahu
bermotor dan peralatan kesehatan, peralatan komunikasi serta
sejumlah tenaga yang berasal dari Puskesmas.
Puskesmas keliling berfungsi menunjang dan membantu
melaksanakan kegiatan-kegiatan Puskesmas dalam wilayah kerjanya
yang belum terjangkau oleh pelayanan kesehatan.
Kegiatan Puskesmas Keliling antara lain :
a. Memberikan pelayanan masyarakat di daerah terpencil yang
tidak terjangkau oleh pelayanan Puskesmas atau Puskesmas
Pembantu, 4 hari dalam 1 minggu
b. Melakukan penyelidian tentang Kejadian Luar Biasa
c. Dapat dipergunakan sebagai alat transportasi penderita dalam
rangka rujukan bagi kasus gawat darurat
d. Melakukan penyuluhan kesehatan dengan menggunakan audio
visual
3. Bidan yang bertugas di desa
Tugas utama bidan tersebut adalah membina peran serta
masyarakat melalui pembinaan Posyandu dan pembinaan kelompok
persepuhan, disamping memberikan pelayanan langsung di
Posyandu dan pertolongan persalinan di rumah-rumah. Selain itu
juga menerima rujukan masalah kesehatan anggota keluarga
persepuhan untuk diberikan pelayanan sepenuhnya atau dirujuk lebih
lanjut ke Puskesmas atau ke fasilitas pelayanan kesehatan yang lebih
mampu dan terjangkau secara rasional.

17
18

I. Perundang-Undangan
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun 2009 tentang
Kesehatan :
1. Pasal 1 ayat (1)
Kesehatan adalah keadaan sehat, baik secara fisik, mental, spiritual
maupun sosial yang memungkinkan setiap orang untuk hidup
produktif secara sosial dan ekonomis.
2. Pasal 1 ayat (3)
Perbekalan kesehatan adalah semua bahan dan peralatan yang
diperlukan untuk menyelenggarakan upaya kesehatan.
3. Pasal 1 ayat (4)
Sediaan farmasi adalah obat, bahan obat, obat tradisional, dan
kosmetika.
4. Pasal 47
Upaya kesehatan diselenggarakan dalam bentuk kegiatan dengan
pendekatan promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif yang
dilaksanakan secara terpadu, menyeluruh, dan berkesinambungan.
5. Pasal 98 ayat (2)
Setiap orang yang tidak memiliki keahlian dan kewenangan dilarang
mengadakan, menyimpan, mengolah, mempromosikan, dan
mengedarkan obat dan bahan yang berkhasiat obat.
6. Pasal 98 ayat (3)
Ketentuan mengenai pengadaan, penyimpanan, pengolahan, promosi
pengedaran sediaan farmasi dan alat kesehatan harus memenuhi
standar mutu pelayanan farmasi yang ditetapkan dengan Peraturan
Pemerintah.
7. Pasal 102 ayat (1)
Penggunaan sediaan farmasi yang berupa narkotika dan psikotropika
hanya dapat dilakukan berdasarkan resep dokter atau dokter gigi dan
dilarang untuk disalahgunakan.

18
19

8. Pasal 108 ayat (1)


Praktek kefarmasian yang meliputi pembuatan termasuk pengendalian
mutu sediaan farmasi, pengamanan, pengadaan, penyimpanan dan
pendistribusian obat atas resep dokter, pelayanan informasi obat serta
pengembangan obat, bahan obat dan obat tradisional harus dilakukan
oleh tenaga kesehatan yang mempunyai keahlian dan kewenangan
sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

19
BAB III KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN
20

BAB III

KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

A. Puskesmas Ngawen
1. Sejarah Berdirinya
Puskesmas Ngawen berdiri sejak tahun 1975. Pada waktu itu masih
sebagai puskesmas pembantu yang mempunyai puskesmas induk di
Puskesmas Klaten Utara. Berdasarkan perkembangan zaman dan
perkembangan penduduk, statusnya ditingkatkan menjadi puskesmas
induk yaitu Puskesmas Ngawen pada tahun 1982 yang sudah tidak lagi
menginduk di Puskesmas Klaten Utara. Karena letaknya di desa Ngawen,
Kecamatan Ngawen, maka dinamakan Puskesmas Ngawen.
Wilayah kerja Puskesmas Ngawen meliputi 13 desa yaitu :
a. Ngawen
b. Duwet
c. Manjungan
d. Kahuman
e. Manjung
f. Gatak
g. Senden
h. Kwaren
i. Pepe
j. Mayungan
k. Drono
l. Candirejo
m. Tempursari

20
21

2. Batas Wilayah Puskesmas Ngawen


Batas wilayah Puskesmas Ngawen di Kecamatan Ngawen adalah
sebagai berikut :
Sebelah Timur : Kecamatan Karanganom
Sebelah Barat : Kecamatan Karangnongko
Sebelah Utara : Kecamatan Jatinom
Sebelah Selatan : Kecamatan Klaten Utara
Luas Wilayah : 1.698.17 Ha
Jumlah Penduduk : 45.850 jiwa
3. Pelayanan Kesehatan
Pelayanan kesehatan di puskesmas bertujuan untuk mendukung
tercapainya tujuan pembangunan kesehatan nasional yaitu meningkatkan
kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi masyarakat di
wilayah kerja puskesmas dan sekitarnya agar terwujud derajat kesehatan
yang setinggi-tingginya.
Puskesmas Ngawen memberikan jasa pelayanan rawat jalan
kesehatan dasar bagi masyarakat melalui pendekatan promotif, preventif,
kuratif, dan rehabilitatif.
Operasional kegiatannya dibantu oleh :
a. Puskesmas Pembantu : 3 unit
Puskesmas pembantu terdiri dari 3 desa yaitu :
1) Senden
2) Duwet
3) Tempursari
b. Poliklinik Kesehatan Desa : 11 unit
Poliklinik Kesehatan Desa terdiri dari 11 desa yaitu :
1) Senden
2) Ngawen
3) Candirejo
4) Manjungan
5) Mayungan

21
22

6) Manjung
7) Drono
8) Pepe
9) Kahuman
10) Kwaren
11) Gatak
Kegiatan yang dilaksanakan adalah kegiatan yang mempunyai
daya ungkit tinggi untuk peningkatan derajat kesehatan masyarakat
meliputi upaya kesehatan wajib dan upaya kesehatan pengembangan
yang dilaksanakan di dalam maupun di luar gedung.
Sarana yang tersedia untuk memberikan pelayanan meliputi :
a. Fasilitas atau sarana pelayanan langsung (medis dan keperawatan)
baik yang berupa aset maupun bahan medis habis pakai
b. Fasilitas atau sarana penunjang untuk administrasi

Upaya kesehatan wajib meliputi :


a. Upaya Promosi Kesehatan
b. Upaya Kesehatan Lingkungan
c. Upaya Kesehatan Ibu dan Anak serta KB
d. Upaya perbaikan gizi masyarakat
e. Upaya pencegahan dan pemberantasan penyakit menular
f. Upaya pengobatan

Upaya Kesehatan Pengembangan yaitu :


a. Kesehatan indera
b. Kesehatan usia lanjut
c. Kesehatan kerja
d. Kesehatan olahraga
e. Pembinaan pengobatan tradisional
f. Kesehatan sekolah

22
23

4. Visi, Misi, Slogan dan Motto Puskesmas Ngawen


Visi : Meningkatkan Pelayanan Prima Menuju Kecamatan Sehat
Tahun 2015.
Misi :
a. Memberikan Pelayanan Kesehatan yang bermutu, aman dan
nyaman
b. Menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan secara Paripurna oleh
Petugas Profesional untuk mewujudkan Kepuasan Pelanggan
c. Meningkatkan Pengetahuan dan Ketrampilan Petugas
d. Meningkatkan Kerjasama dan Komitmen Petugas dalam upaya
peningkatan pelayanan
Slogan : Higienis, Akurat, Tepat dan Ikhlas
Motto : Kesembuhan dan kepuasan pasien kami utamakan
5. Ketenagaan Puskesmas Ngawen
Selama kurang lebih 4 windu memberikan pelayanan kesehatan
bagi masyarakat, Puskesmas Ngawen telah beberapa kali mengalami
pergantian pimpinan yaitu :
a. dr. Jarwadi : Tahun 1983-1984
b. dr. Yushartiani : Tahun 1984-1989
c. dr. Budiman Hamzah : Tahun 1989-1990
d. dr. Purwono : Tahun 1990-2001
e. drg. Susilo : Tahun 2001-2009
f. drg. P. A. Sayekti : Tahun 2009-2015
g. Topo Raharjo, SKM : Tahun 2015-sekarang

Puskesmas Ngawen memiliki tenaga kerja sebagai berikut :


a. Kepala Puskesmas : seorang Sarjana Kesehatan
Masyarakat
b. Ka Sub Bag Tata Usaha : seorang Sarjana Hukum
c. Dokter Umum : sebagai Usaha Kesehatan
Perseorangan

23
24

d. Dokter gigi : Sebagai Usaha Kesehatan Gigi


e. Perawat : ada 3 orang
f. Perawat gigi : ada 1 orang
g. Bidan : ada 13 orang
h. Tenaga Teknis Kefarmasian : ada 1 orang
i. Administrasi : ada 9 orang
j. Tenaga kesehatan lainnya : ada 6 orang
Dari ketenagaan tersebut, di Puskesmas Ngawen dibagi dalam
beberapa seksi, setiap seksi sudah memiliki Standar Operasional
Prosedur (SOP) dan setiap pegawai sudah memiliki Tugas Pokok dan
Fungsi (TUPOKSI), sehingga setiap pegawai memiliki tugas dan
kewajiban masing-masing.
Karena dalam penelitian ini berkaitan dengan pengeloaan obat,
maka TUPOKSI pengelola obat adalah :
a. Merencanakan kebutuhan obat
b. Mengajukan permohonan obat ke Gudang Farmasi Kabupaten
c. Mendistribusikan obat ke Pustu dan PKD (Pos Kesehatan Desa)
d. Menyimpan obat di gudang obat sesuai standar mutu yang telah
ditetapkan
e. Melaksanakan pelayanan dikamar obat sesuai standar mutu yang
ditetapkan
f. Bertanggung jawab terhadap sumber daya tenaga dan sarana
prasarana yang ada dikamar obat
g. Melakukan evaluasi dan peningkatan pelayanan yang ada unit
kamar obat
h. Melaksanakan Slogan H A T I (Higienis, Akurat, Tepat dan Ikhlas)
unit kamar obat
i. Pencatatan dan pelaporan

24
25

B. Kegiatan Praktek Kerja Lapangan dan Pengelolaan Obat di Puskesmas


Ngawen
Instalasi Farmasi di Puskesmas Ngawen mencakup :
1. Perencanaan dan Pengadaan Obat di Puskesmas Ngawen
Untuk memenuhi kebutuhan obat-obatan di Puskesmas Ngawen,
petugas Farmasi melakukan pengelolaan obat mulai dari perencanaan,
pengadaan, permintaan, penyimpanan, distribusi, pelayanan obat,
pencatatan dan pelaporan. Dengan begitu tercapai ketersediaan obat yang
bermutu baik, secara tepat jenis, tepat jumlah dan tepat waktu serta
digunakan secara rasional.
Prosedur dalam melakukan proses perencanaan dan pengadaan
obat di Puskesmas Ngawen adalah sebagai berikut :
a. Menerima laporan dan merekap laporan penggunaan obat-obatan
dari Induk, Pustu dan Polindes, Perawatan dimasukkan dalam Buku
R7/Register Obat
b. Menghitung obat yang keluar dalam kartu stok obat
c. Pengelola obat menghitung stok yang ada
d. Menerima masukan kebutuhan obat dari pengguna (BP, KIA/KB,
GIGI)
e. Obat yang digunakan lalu dijumlah perencanaan menurut obat
dalam kemasan
f. Usulan obat baru diadakan berdasarkan pemakaian dari resep
dokter
g. Jumlah pemakaian obat dan usulan obat baru dimasukkan pada
LPLPO (Laporan Pemakaian dan Lembar Permintaan Obat)
h. LPLPO dilaporkan kepada Kepala Puskesmas
i. Setelah disetujui dilaporkan ke Gudang Farmasi Klaten
j. Menunggu droping obat dari GFK ke Puskesmas
2. Permintaan Obat
Proses permintaan obat di Puskesmas Ngawen dilakukan dari
Puskesmas ke Gudang Farmasi. Permintaan obat adalah kegiatan

25
26

melaporkan pemakaian obat selama satu bulan terakhir dan mengajukan


permintaan obat untuk satu bulan berikutnya ke Gudang Farmasi.
Adapun proses permintaan obat dengan ketentuan sebagai berikut :
a. Petugas mencatat pemakaian masing-masing item obat yang
dikeluarkan tiap hari dalam lembar pengeluaran obat
b. Petugas memindahkan data dari lembar pengeluaran harian
kedalam buku register obat
c. Petugas menjumlahkan pemakaian obat dalam satu bulan dan
dimasukkan ke form LPLPO dalam kolom pemakaian
d. Petugas mencocokan sisa obat di gudang obat dengan kartu stok
gudang kemudian dipindahkan ke form LPLPO dalam sisa stok
e. Petugas mengajukan permintaan sejumlah obat yang dibutuhkan
dalam tiap item obat sesuai dalam kolom permintaan
f. Petugas membawa LPLPO ke Gudang Farmasi
3. Penerimaan Obat
Proses penerimaan obat di Puskesmas Ngawen dilakukan dari
Gudang Farmasi Kabupaten Klaten ke Puskesmas. Penerimaan obat
adalah kegiatan penerimaan obat dari GFK ke Puskesmas sesuai dengan
permintaan yang diajukan.
Adapun langkah-langkah penerimaan obat sebagai berikut :
a. Petugas mengajukan permintaan obat ke GFK
b. Petugas menerima droping obat dari GFK
c. Petugas memeriksa obat yang datang sesuai surat kirim barang
d. Petugas memeriksa ED obat dan mutu obat yang diterima
4. Penyimpanan Obat
Gudang digunakan untuk menyimpan persediaan obat sebelum
digunakan dalam pelayanan kepada pasien dan sebelum didistribusikan
ke Sub Unit.
Tujuan penyimpanan obat agar obat yang ada pada gudang obat
Puskesmas Ngawen kualitasnya bisa dipertanggungkan dan
dipertahankan serta aman. Kriteria pencapaiannya adalah obat terjaga

26
27

kualitasnya, mudah mendapatkan bila diperlukan dan tidak salah guna.


Obat/perbekalan Farmasi di Puskesmas Ngawen disimpan sesuai dengan
prosedur yang berlaku.
Prosedur penyimpanan adalah :
a. Pengelompokkan obat dilakukan secara menurut bentuk sediaannya
b. Dalam rak penyimpanan tidak boleh ada obat kadaluwarsa dan
rusak
c. Obat dengan masa kadaluwarsa lebih pendek disimpan lebih depan
dibandingkan dengan obat yang mempunyai masa kadaluwarsa
lebih panjang (FEFO/First Expire date First Out)
d. Obat yang mempunyai masa kadaluwarsa sama, utamakan gunakan
yang lebih dulu tiba
e. Untuk obat yang tidak mempunyai kadaluwarsa, penyimpanan obat
berdasarkan kedatangannya. Yang lebih dulu datang disimpan lebih
depan dibandingkan dengan yang datang belakangan (FIFO)
f. Tersedia ruangan khusus yang memadai untuk penyimpanan obat
g. Tersedia cukup ventilasi, sirkulasi udara dan penerangan
h. Pintu gudang obat mempunyai pintu pengaman 2 (dua) buah yang
terpisah satu sama lainnya
i. Gudang obat terpisah dengan ruang pelayanan
j. Jumlah obat yang diterima disesuaikan dengan keadaan sarana
penyimpanan dan kapasitas gudang
k. Atap gudang obat dalam keadaan baik dan tidak bocor
l. Jendela mempunyai teralis dan dipasangi tirai
m. Tersedia ketentuan dilarang masuk ke tempat penyimpanan selain
petugas
n. Pemeliharaan ruang dilakukan secara periodik
o. Gudang obat selalu dalam keadaan terkunci apabila ada aktivitas
didalamnya
p. Gudang obat bebas dari serangga dan tikus

27
28

q. Gudang obat dalam keadaan kering dan bersih, rak tidak berdebu,
lantai disapu dan tembok dalam keadaan bersih
r. Ada catatan obat kadaluwarsa, rusak dan hilang
s. Tersedia kartu stok dan buku permintaan dam pengeluaran obat
Proses penyimpanan obat dilakukan di Gudang Obat Puskesmas,
penyimpanannya dengan cara menempatkan obat-obatan yang diterima
pada tempat yang dinilai aman dari pencurian serta gangguan fisik yang
dapat merusak mutu obat.
Adapun langkah-langkah penyimpanan obat sebagai berikut :
a. Petugas menerima droping dari GFK
b. Petugas menerima obat yang datang sesuai surat kirim barang
c. Petugas menyusun obat dirak, dipisahkan menurut bentuk sediaan
d. Petugas menata obat yang kadaluwarsanya lebih awal atau yang
diterima lebih awal digunakan dahulu, dan dicatat dalam kartu stok
e. Petugas menyusun obat dalam kemasan besar di dalam lemari obat
secara rapi
f. Petugas menyimpan obat narkotika dan psikotropika dilemari yang
memiliki kunci dua
g. Petugas memisahkan obat pemakaian dalam dengan obat-obatan
untuk pemakaian luar
h. Petugas menyimpan vaksin dalam lemari es
i. Petugas mencatat obat yang masuk pada kartu stok untuk setiap
jenis obat
5. Distribusi Obat di Puskesmas Ngawen
Proses distribusi obat di Puskesmas Ngawen meliputi distribusi
obat kepada pasien dengan memberikan obat berdasarkan resep dokter
dan distribusi obat ke Sub Unit (Pustu, Polindes, Puskesling)
Adapun proses penyerahan obat ke pasien dengan ketentuan
sebagai berikut :
a. Petugas menerima resep dari pasien BP Umum, KIA/KB, Gigi
b. Petugas membaca resep dan memahami isi resep

28
29

c. Petugas meneliti kelengkapan resep antara lain : usia pasien, jenis


kelamin, jenis obat yang diberikan, jumlah obat yang diberikan
serta aturan pemakaian obat
d. Jika resep yang kurang jelas atau tidak tersedia maka
dikonsultasikan kembali oleh petugas kepada petugas yang menulis
resep
e. Jika resep telah jelas, petugas meracik obat dan memberi etiket
sesuai yang tertera dalam resep
f. Jika resep memerlukan formulasi, contohnya puyer, maka petugas
menyiapkan mortir dan stamfer yang bersih, obat yang disiapkan
digerus hingga homogen dan halus, dibagikan dalam kertas puyer
secara merata, lalu dibungkus dengan rapi
g. Petugas memasukkan obat dalam kemasan kemudian teliti kembali
h. Petugas memanggil pasien dan memastikan kembali bahwa pasien
yang dipanggil memang benar dengan menanyakan nama, usia dan
alamat
i. Petugas menyerahkan obat dengan memberikan petunjuk tentang
aturan minum dan cara pemakaian sesuai dengan anjuran yang
tertulis diresep
j. Petugas mencatat jumlah obat yang dikeluarkan setiap harinya
Selain itu distribusi obat di Puskesmas Ngawen juga
didistribusikan ke Sub Unit (Pustu, PKD).
Proses pemberian obat ke Sub Unit yaitu :
a. Sub Unit melaporkan jumlah persediaan obat, pemakaian obat dan
sisa obat pada akhir bulan berikut permintaan obatnya dengan
menggunakan LPLPO Sub Unit
b. Unit Farmasi/Instalasi Farmasi merekap LPLPO Sub Unit
kemudian melaporkan data pemakaian, persediaan obat dan
permintaan obat kepada Gudang Farmasi
c. Unit Farmasi menerima obat dari GFK kemudian menyimpan di
gudang obat Puskesmas dan masuk dalam kartu stok

29
30

d. Selanjutnya obat yang telah selesai distok didistribusikan ke Sub


Unit sesuai dengan permintaan obat Sub Unit berdasarkan jadwal
yang telah ditentukan
e. Sub Unit mengambil obat di Instalasi Farmasi Puskesmas dengan
melakukan pengecekan obat yang telah disiapkan, dicocokkan
dengan BBK/Bukti Barang Keluar
6. Pelayanan Informasi Obat
Pelayanan informasi obat sangat penting untuk menghindari
terjadinya kesalahan pada waktu pelayanan karena pasien kurang
mendapatkan penjelasan pada waktu pemberian obatnya akan
menyebabkan pasien tidak menggunakan obat dengan benar. Maka
petugas harus memberikan pelayanan informasi obat dengan benar, jelas,
mudah dimengerti, akurat, etis dan bijaksana kepada pasien.
Informasi obat yang diperlukan pasien antara lain: waktu
pengguaan obat, lama penggunaan obat, cara penggunaan obat yang
benar, efek samping obat dan cara penggunaannya, hal ini menentukan
keberhasilan pengobatan.
7. Pemusnahan
Pemusnahan yang dilakukan oleh Puskesmas Ngawen meliputi
pemusnahan resep, pemusnahan dokumen dan pemusnahan obat
kadaluwarsa/rusak :
a. Pemusnahan resep
Resep yang telah disimpan dalam waktu 3 tahun ditimbang
dan dimusnahkan di Puskesmas Ngawen, dengan disaksikan oleh 3
orang karyawan dan dibuat Berita Acara Pemusnahan (BAP).
b. Pemusnahan dokumen
Dokumen yang telah disimpan dalam jangka waktu 5 tahun
selanjutnya akan ditimbang dan dimusnahkan di Puskesmas
Ngawen dengan dibuat Berita Acara Pemusnahan dengan
disaksikan oleh 3 orang karyawan.

30
31

c. Pemusnahan obat kadaluwarsa/rusak


Obat yang telah rusak atau kadaluwarsa dimasukkan dalam
form daftar obat kadaluwarsa, kemudian obat yang kadaluwarsa
dibawa ke Puskesmas Delanggu/Jatinom yang mempunyai alat
untuk memusnahkan obat kadaluwarsa. Dengan dibuat Berita
Acara Pemusnahan dan disaksikan oleh 3 karyawan.
8. Penanganan Limbah
Limbah infeksius dan non infeksius dikelola sesuai dengan standar
mutu yang telah ditetapkan, agar tidak mencemari lingkungan.
Untuk pengelolaan limbah non infeksius Puskesmas Ngawen
bekerja sama dengan Unit Pengelola Sampah dan Limbah Pemerintah
Kabupaten Klaten berdasarkan Surat Perjanjian Kontrak Kerja
No.602.1/084/2014.
Yang termasuk limbah non infeksius di Puskesmas Ngawen antara
lain botol, plastik, kaleng, kardus, dan kertas.
Sedangkan untuk pengelolaan limbah infeksius bekerjasama
dengan PT. Raja Ampat Nusantara, berdasarkan surat perjanjian
kerjasama Nomor 001/LB3/PuskesmasNgawen-RAN/XII/2014.
Yang termasuk limbah infeksius di Puskesmas Ngawen antara lain
handscoon, masker, abses, jarum suntik, dan perban/kassa.
Secara internal pengelolaan limbah puskesmas diatur dalam Surat
Ketetapan Kepala Puskesmas yaitu :
a. Nomor 440/155.34/VI/2009 Tentang Pengelolaan Limbah
Berbahaya
b. No.440/191.3/V/2010 Tentang Pembuangan dahak bagi penderita
TB Paru
9. Administrasi
Administrasi di bagian Instalasi Farmasi Puskesmas Ngawen
meliputi laporan harian, laporan bulanan dan laporan tahunan.

31
32

a. Laporan Harian
1) Setelah resep dipisahkan antara kelompok pasien umum dan
BPJS, kemudian dicatat dalam C2/Catatan Harian
Pengeluaran Obat dan dimasukkan dalam R7/Register Obat
2) Setiap pengeluaran obat Psikotropika dicatat dalam buku
khusus untuk psikotropika yang meliputi nomor, tanggal,
nama pasien, umur dan alamat pasien serta jumlah obatnya
3) Setiap pengeluaran dan pemasukkan obat/barang dicatat
dalam kartu stok
4) Penggunaan obat generik, obat paten, antibiotik dan jumlah
resep di rekap tersendiri menggunakan blangko khusus
b. Laporan Bulanan
1) Mencatat atau merekap laporan dari Sub Unit (Pustu dan
PKD) dan mencatat kebutuhan obat dari BP, KIA, Gigi ke
dalam R7/Register Obat dan mengajukan ke Kepala
Puskesmas kemudian melaporkan ke Gudang Farmasi Klaten
dengan menggunakan form LPLPO
2) Melaporkan pemakaian obat psikotropika dengan
menggunakan form khusus psikotropika
3) Melaporkan penggunaan obat generik, obat paten, injeksi,
antibiotik, dan jumlah resep
c. Laporan Tahunan
Dalam laporan tahunan di Puskesmas Ngawen dilakukan
dengan merekap pemakaian obat di Puskesmas dalam setahun
kemudian dimasukkan dalam form seperti form LPLPO.

32
33

Gudang
Farmasi kab.
Klaten

Puskesmas Puskesmas
pembantu dan
sub unit lain

Pelaporan
LB4
Pelaporan daftar
penerimaan dan
penggunaan obat
Daftar permintaan/
Penggadaan
penyerahan obat

Penerimaan Buku agenda dokumen obat


Pencatatan
Kartu stok
Penyimpanan
Daftar permintaan atau
Penggunaan penyerahan obat

Pengadaan Daftar permintaan/


penyerahan obat

Penerimaan Buku agenda dokumen obat

Kartu stok/ penggunaan


z Penyimpanan obat

Penggunaan Daftar permintaan atau


penyerahan obat

Gambar 3. Skema arus obat-obatan dan pengelolaannya.

33
34

C. Sistem Rujukan di Puskesmas Ngawen


Dalam kasus tertentu bila di Puskesmas Ngawen tidak memiliki
kelengkapan atau dokter tidak bisa menangani pasien maka dokter akan
merujuk pasien. Rujukan tersebut antara lain di RS. Cakra Husada, RS.
Islam, RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro Klaten dll.
Adapun alur rujukan di Puskesmas Ngawen yaitu :
1. Pasien mendaftar di pendaftaran
2. Pasien masuk ke poliklinik lansia, KIA, dewasa, dan gigi sesuai
dengan keluhannya, dan akan diberikan arahan oleh dokter
3. Pasien masuk ke Tata Usaha untuk mengambil surat rujukan dari
dokter
4. Kemudian baru ke Rumah Sakit atau Puskesmas Perawatan sesuai
rujukan dari dokter

34
35
BAB IV PEMBAHASAN

BAB IV

PEMBAHASAN

Puskesmas adalah suatu organisasi kesehatan fungsional yang merupakan


pusat pengembangan kesehatan masyarakat yang juga membina peran serta
masyarakat disamping memberikan pelayanan secara menyeluruh dan terpadu
kepada masyarakat di wilayah kerjanya dalam bentuk kegiatan pokok (Anonim,
1990).
Tujuan utama puskesmas adalah untuk meningkatkan status kesehatan
masyarakat dan membina masyarakat di wilayah kerjanya untuk berperan secara
aktif usaha kesehatan dan memberi perlindungan terhadap usaha-usaha kesehatan
yang dilakukan oleh masyarakat wilayah kerja puskesmas meliputi satu
kecamatan atau sebagian dari kecamatan. Untuk menentukan wilayah kerja
puskesmas, maka perlu dipertimbangkan. Pertimbangannya yaitu tentang faktor
kepadatan penduduk, luas daerah, keadaan geografi dan keadaan infrastruktur
(Anonim, 1990).
Adapun fungsi dari puskesmas adalah sebagai berikut (Anonim, 1990) :
1. Untuk merangsang masyarakat didalam melaksanakan kegiatan untuk
memecahkan persoalan mereka sendiri dibidang kesehatan dan yang
berkaitan dengan kesehatan
2. Memberikan petunjuk kepada masyarakat bagaimana cara menggunakan
sarana yang ada dengan sebaik-baiknya
3. Memberikan pelayanan kesehatan langsung kepada masyarakat
4. Memberikan bantuan yang bersifat teknis, bahan-bahan dan tempat
rujukan bagi usaha-usaha kesehatan masyarakat
5. Bekerja sama dengan sektor-sektor lain dalam melaksanakan program
kerja puskesmas

35
36

Dalam pelayanan kesehatan di Puskesmas sangat memerlukan tenaga


kesehatan yang profesional atau benar-benar ahli di dalam bidangnya agar
nantinya dapat memberikan manfaat yang optimal bagi masyarakat.
Tenaga kesehatan yang profesional adalah setiap orang yang mengabdikan
diri dalam bidang kesehatan serta memiliki pengetahuan dan keterampilan melalui
pendidikan di bidang kesehatan yang untuk jenis tertentu memerlukan
kewenangan untuk melakukan upaya kesehatan.
Puskesmas Ngawen adalah salah satu Puskesmas yang ada di wilayah
Kabupaten Klaten yang memiliki fungsi dan tugas untuk melayani masyarakat.
Untuk saat ini Puskesmas Ngawen sudah Terakreditasi, dimana sudah
mempunyai/sudah menepati apa yang ada di dalam Standar Operating Procedure
(SOP). Puskesmas Ngawen juga sudah memakai Sistem Komputer Puskesmas
(SIMPUS), dimana penulisan resep dengan komputer (tidak manual) sehingga
memudahkan petugas untuk melayani dan meminimasir kekeliruan dalam
pemahaman penulisan resep. Tetapi walaupun demikian Kepala Puskesmas juga
menganjurkan petugas untuk tetap melakukan pencatatan dan pelaporan secara
manual untuk mengantisipasi jika terjadi kerusakan pada komputer, khususnya
bagian obat.
Untuk pelayanan obat di Puskesmas Ngawen dikelola oleh seorang Tenaga
Teknis Kefarmasian, yang bertanggung jawab atas kelancaran di dalam pelayanan
obat, baik dalam kamar obat, gudang obat, penanganan limbah dari kamar obat,
menghimpun administrasi seluruh kebutuhan obat baik Puskesmas Induk,
Puskesmas Pembantu maupun Pos Kesehatan Desa (PKD), meliputi :
1. Kelancaran pelayanan obat
Untuk pengunjung (pasien) di Puskesmas Ngawen sebelum
melakukan pemeriksaan harus membeli retribusi sebesar yang sudah
ditetapkan oleh pemerintah, dimana pasien sudah mendapatkan fasilitas
pemeriksaan dan obat, tetapi jika dimungkinkan harus dilakukan tindakan
medis pasien masih harus membayar lagi sebesar seperti yang sudah
ditentukan oleh Pemerintah Daerah yang tertuang pada Perda. Pembayaran
pada Puskesmas Ngawen melalui satu pintu. Pasien yang termasuk Badan

36
37

Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) tidak dikenai biaya dan untuk


Lansia, pelayanannya tidak melalui pendaftaran melainkan langsung ke
kamar Lansia, diperiksa kemudian diberi obat dan langsung membayar
retribusi.
Rata-rata jumlah pengunjung di Puskesmas Ngawen mencapai
rata-rata 60-70 pasien/hari. Puskesmas Ngawen pada bagian pelayanan
farmasi mempunyai seorang tenaga farmasi 1 orang dengan didampingi 2
orang tenaga administrasi, jadi dalam pelayanan kepada pasien sudah
cukup baik secara teknis kefarmasian maupun administrasi, tetapi yang
menjadi kendala di sini adalah ruang pelayanan obat atau kamar obat yang
mempunyai ukuran 2x3 meter ditempati 3 orang sehingga terasa panas
apabila pasien banyak dan pengerjaan resep untuk anak-anak dalam bentuk
puyer yang membutuhkan waktu dan tenaga, tetapi walaupun demikian
Puskesmas Ngawen harus bekerja secara profesional karena sudah
memiliki Visi, Misi, Motto, serta Slogan yang telah ditetapkan.
Sedangkan di unit pelayanan farmasi mempunyai motto Enam
Tepat, Sembuh Kudapat, yaitu tepat jenis, tepat jumlah, tepat dosis, tepat
pasien, tepat cara, tepat waktu.
2. Gudang Obat
Puskesmas Ngawen juga memiliki gudang obat, dimana ukuran
gudang obat 2x3 meter, hanya memuat lemari obat 3, rak obat 2, sehingga
penataan obat tidak maksimal, walaupun demikian sebagai Tenaga Teknik
Kefarmasian harus pandai mengatur obat tersebut sehingga tidak
menyimpang dari ketentuan yang ada, maka dari itu permintaan obat ke
Gudang Farmasi dilakukan sebulan sekali, dan supaya sirkulasi obat lancar
dan tidak ada obat yang menumpuk serta tidak ada obat yang rusak atau
kadaluwarsa.

37
38

3. Penanganan limbah
Penanganan limbah di Puskesmas Ngawen ada 2 macam yaitu :
a. Limbah non infeksius
Untuk pengelolaan limbah non infeksius Puskesmas Ngawen
bekerja sama dengan Unit Pengelola Sampah dan Limbah Pemerintah
Kabupaten Klaten berdasarkan Surat Perjanjian Kontrak Kerja
No.602.1/084/2014.
Limbah non infeksius dikumpulkan di Puskesmas Ngawen, jika
sudah terkumpul banyak kemudian akan diambil oleh Unit Pengelola
Sampah Kabupaten Klaten dengan membayar biaya jasa pelayanan.
b. Limbah infeksius
Untuk pengelolaan limbah infeksius bekerjasama dengan PT. Raja
Ampat Nusantara, berdasarkan surat perjanjian kerjasama Nomor
001/LB3/PuskesmasNgawen-RAN/XII/2014.
Berikut ini prosedur pengelolaan limbah infeksius di Puskesmas
Ngawen :
1) Puskesmas Ngawen memberitahukan kepada PT. Raja Ampat
Nusantara mengenai jumlah limbah infeksius yang dapat diangkut
2) Puskesmas Ngawen mengeluarkan berita acara serah terima limbah
kepada pihak berwenang setiap kali melakukan pengeluaran limbah
infeksius
3) Puskesmas Ngawen membayar biaya jasa pelayanan kepada PT.
Raja Ampat Nusantara
4) Jika sudah membayar sesuai dengan kesepakatan yang telah
disetujui masing-masing pihak, maka pengangkutan limbah dapat
dilakukan

38
39

4. Menghimpun administrasi seluruh kebutuhan obat baik Puskesmas Induk,


Puskesmas Pembantu maupun Pos Keamanan Desa (PKD)
Data dari Puskesmas Pembantu dan PKD dalam setiap bulan
dikumpulkan ke Puskesmas Induk untuk bahan membuat Laporan
Pemakaian dan Permintaan Obat (LPLPO).
Laporan dari Puskesmas Pembantu dan PKD harus disertai dengan
buku catatan harian pengeluaran obat, agar diketahui masuk dan keluarnya
obat. Apabila kehabisan obat sebelum jatuh tempo (sebelum tanggal 1),
Puskesmas Pembantu dan PKD dapat mengajukan bon obat ke Puskesmas
Induk.

39
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
40

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. KESIMPULAN

Setelah melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL), mahasiswa


DIII Farmasi STIKES Muhammadiyah Klaten banyak mendapatkan
wawasan dan pengetahuan untuk membandingkan teori dengan praktek
karena selain mendapatkan teori kita juga dapat berkomunikasi langsung
dengan masyarakat dalam pemberian informasi tentang penggunaan atau
aturan pakai perbekalan farmasi atau obat yang ada di Puskesmas. Selain
itu juga kita dapat mengetahui proses pemesanan dan penerimaan barang
disuatu Instalasi Kesehatan tersebut yang dilakukan dengan seoptimal
mungkin untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, dengan demikian dalam
melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) maka dapat disimpulkan :
1. Mahasiswa Praktek Kerja Lapangan dapat memahami ilmu resep,
pelayanan, administrasi, perundang-undangan Farmasi dan kesehatan
2. Mahasiswa Praktek Kerja Lapangan mampu memahami ruang lingkup
kerja yang ada di dalam Puskesmas Ngawen terutama di bagian
Instalasinya, perencanaan, pengadaan, pendistribusian pasien secara
langsung
3. Pelayanan kesehatan di Puskesmas Ngawen telah berjalan dengan
lancar
4. Dapat bekerjasama antar sesama Sumber Daya Manusia di Puskesmas
Ngawen telah berjalan dengan lancar dan terjalin hubungan yang baik
5. Sebagai seorang Tenaga Teknis Kefarmasian mempunyai tanggung
jawab yang besar dalam pelaksanaan pelayanan kesehatan di bidang
Farmasi yang memerlukan keterampilan, ketelitian, dan kemahiran
dalam bekerja

40
41

B. SARAN

1. Perlu adanya perluasan gudang dan kamar obat Puskesmas, sehingga


penataan obat dan tempat pelayanan obat lebih baik dan maksimal
2. Perlu ada peningkatan pengelolaan obat agar tertata lebih rapi dan
bagus
3. Perlu adanya penelitian tentang pengendalian obat pada puskesmas
4. Etiket Obat luar dan dalam harus dibedakan (obat dalam : etiket putih,
obat luar : etiket biru)

41
DAFTAR PUSTAKA
42

DAFTAR PUSTAKA

Anonim. 1983. Pedoman Pencatatan dan Pelaporan terpadu Puskesmas. Jakarta :


DepKes RI.

Anonim. 1989. Pedoman Perencanaan Tingkat Puskesmas. Jakarta : DepKes RI.

Anonim. 1991. Pedoman Kerja Puskesmas Jilid I. Jakarta : DepKes RI.

Anonim. 1992. Pedoman kerja Puskesmas Jilid II. Jakarta : DepKes RI.

Anonim. 1994. Pedoman Pengelolaan Obat di Gudang Farmasi Kabupaten dan di


Puskesmas. Jakarta : DepKes RI.

Anonim. 2006. Pedoman Pengelolaan Obat Publik dan Perbekalan Kesehatan.


Jakarta : DepKes RI.

Anonim. 2009. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 Tentang Kesehatan.


Jakarta : DepKesRI.

Anonim. 2010. Administrasi Pusat Kesehatan Masyarakat. Jakarta : DepKes RI.

42
43

LAMPIRAN

LAMPIRAN

43
44

Lampiran 1 : Berita Acara Pemusnahan Obat Kadaluwarsa

BERITA ACARA

PEMUSNAHAN OBAT KADALUARSA

NO : 440/ / IV / 2015-05-07

Pada hari ini Selasa Tanggal 7 April 2015 yang bertanda tangan dibawah ini ;

Nama : Topo Raharjo, SKM

NIP : 1966 0805 1989 02 1001

Pangkat/ Gol : Penata TK I/III d

Jabatan : Kepala Puskesmas

Melaksanakan pemusnahan obat kadaluwarsa, yang ada di Pusat Kesehatan


Masyarakat Ngawen sebagai berikut ( data terlampir ).

Demikian berita acara ini dibuat, agar dapat digunakan sebagaimana mestinya.

Menyetujui / Mengetahui

Kepala Dinas Kesehatan Kepala Puskesmas Ngawen


Kabupaten Klaten Kabupaten Klaten

Edy Hartanto, SH, MM Topo Raharjo, SKM


Pembina Utama Muda NIP : 1966 0805 1989 02 1001
NIP : 1959 0517 1986 03 1008

44
45

No Nama NIP Tanda Tangan

1 Tri Margono 19600518 199603 1001 1.

2 Dwi Catur Yuniandrianto 19740624 200801 1010 2.

3 Endang irianti 19620204 198903 2005 3.

45
46

Lampiran 2 : Kartu stok

PUSKESMAS NGAWEN

KARTU STOK

NAMA : …………………………..

SATUAN : …………………………..

CODE : …………………………..

No. Tanggal Dari/Kepada Masuk Keluar Sisa Ket.

46
47

Lampiran 3 : Form Daftar Obat Kadaluwarsa

DAFTAR OBAT KADALUWARSA 2015

Satuan Jumlah Tanggal


No Nama Obat No. Batch
Obat Obat Kadaluwarsa

47
48

Lampiran 4 : Item Obat Dalam Resep

Item Obat Dalam Resep


Nomor
Tanggal Resep
Resep Total Item Obat Dalam Jumlah Item Obat
Resep Generik

48
49

Lampiran 5 : Laporan Penggunaan Sediaan Jadi Narkotika

49
50

Lampiran 6 : Laporan Penggunaan Sediaan Psikotropika

50
51

Lampiran 7 : Form LPLPO

51
52

Lampiran 8 : Form C2/Catatan Harian Pengeluaran Obat

52
53

Lampiran 9 : Peta Kerja Puskesmas Ngawen

53
54

Lampiran 10 : Denah Puskesmas Ngawen

54
55

Lampiran 11 : Struktur Organisasi dan Tata Kerja Puskesmas Ngawen

55
56

Lampiran 12 : Struktur Organisasi Puskesmas Ngawen

56
57

Lampiran 13 : Gudang Penyimpanan Obat

57
58

58
59

Lampiran 14 : Lemari Psikotropika

59
60

Lampiran 15 : Tempat Pelayanan Obat

60
61

Lampiran 16 : Etiket

61
62

Lampiran 17 : Resep

62
63

Lampiran 18 : Rujukan

63
64

Lampiran 19 : Alur Tes Kesehatan dan Alur Pelayanan Pasien

64
65

Lampiran 20 : Alur Rujukan Pasien dan Jadwal Imunisasi di Puskesmas


Ngawen

65
66

Lampiran 21 : Syarat Pendaftaran Pasien di Puskesmas Ngawen

66
67

Lampiran 22 : Alur Pelayanan Pasien di Puskesmas Ngawen

67

Anda mungkin juga menyukai