Anda di halaman 1dari 2

SKRIP MODERATOR

Assalamualaikum wr.wb
Salam sejahtera bagi kita semua. Sebelumnya terima kasih kepada pembawa acara karena
telah memberi kewenangan kepada saya untuk memandu kegiatan inti Seminar Agroindustri
dan Pameran Karya dengan tema “Optimalisasi Agroindustri Nasional yang Ramah
Lingkungan Guna Mewujudkan SDG’S 2030” pada pagi hari ini.
Selamat datang kepada para peserta yang telah hadir dalam acara Seminar yang menarik ini
dan dilaksanakan di gedung yang juga eksklusif ini.
Untuk menyemarakkan acara Seminar Agroindustri ini sengaja kami undang dua orang yang
kompeten pada bidang nya yaitu Bapak Dr. Sucipto, S.TP, MP yang merupakan Ketua
Departemen Teknologi Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian dan Ketua Riset Group Halal
Qualufied Industry Development (Hal-Q-ID) Universitas Brawijaya (pembacaan CV) dan
juga Ibu Dr. Elida Novita S.TP, M.T yang merupakan Ketua Teknik Pengendalian dan
Konservasi Lingkungan Universitas Jember dan Sertifikasi Kompetensi Penyusun Dokumen
Amdal 2013-2019 (pembacaan CV). Untuk memperlancar kegiatan presentasi kali ini, saya
Nidya Shara Mahardika, S.TP, MP akan berusaha memandu acara hingga selesai.
Sebelum penyajian materi, saya akan menyampaikan sedikit pengantar terkait dengan materi
yang akan disampaikan oleh penyaji. Pada dasarnya forum ilmiah seperti ini sangat penting
dan menarik untuk kita ikuti, karena banyak sekali informasi penting yang disampaikan oleh
penyaji yang biasa kita dapatkan. Namu, secara umum penyampaian informasi tersebut akan
lebih mudah dipahami apabila diskusi tersebut berjalan efektif. Oleh karena itu diharapkan
kepada kita semua dapat memperhatikan dan mengikuti diskusi ini dengan sebaik-baiknya.
Baiklah, sebelum pemateri menyajikan materinya, akan saya sampaikan beberapa ketentuan
acara, sebagai berikut:
1. Pemateri pertama kami akan kita persilahkan untuk penyampaian materi selama 60
menit dan pemateri kedua 40 menit.
2. Selama pemateri menyampaikan materi tidak ada interupsi.
3. Sesi diskusi dan tanya jawab akan kita beri waktu selama 30 menit pada waktu yang
telah ditentukan.
4. Apabila peserta ingin mengajukan pertanyaan, dimohon mengacungkan tangan
terlebih dahulu dan apabila sudah dipersilahkan langsung menyebutkan nama.
5. Penanya boleh mengajukan pertanyaan dengan singkat, padat dan jelas.
Demikian peraturan yang akan kita pakai.
Untuk mengefisienkan waktu yang ada mari kita simak penyampaian materi yang pertama
dengan topik “Masa Depan Potensi Agroindustri Indonesia Yang Berkelanjutan Dalam
Berkontribusi Mewujudkan SDG’S 2030”. Segera kami persilahkan kepada pemateri
pertama, untuk itu kepada yang terhormat Bapak Dr. Sucipto, S.TP, MP, kami persilahkan.
Kami ucapkan terima kasih kepada bapak Dr. Sucipto, S.TP, MP yang telah memberikan
banyak informasi.
Selanjutnya kami persilahkan kepada Ibu Dr. Elida Novita S.TP, M.T, untuk menyampaikan
materi kedua dengan topik “Strategi Penerapan Agroindustri yang Ramah Lingkungan”.
Kepada beliau kami persilahkan.
Kami ucapkan terima kasih kepada Ibu Dr. Elida Novita S.TP, M.T yang telah
menyampaikan materi.
Acara selanjutnya yaitu istirahat terlebih dahulu, sesi diskusi dan tanya jawab akan dilakukan
setelah waktu istirahat.
Sesi diskusi dan tanya jawab
Baik kita berlanjut ke acara berikutnya yaitu sesi diskusi dan tanya jawab. Dalam sesi diskusi
ini akan kami buka 2 termin, dimana 1 terminnya terdiri dari 3 orang penanya.
Untuk kesempatan pertama, akan kami buka termin pertama. Dimohon untuk menyebutkan
nama sebelum bertanya. Kami persilahkan..
Kami buka termin kedua dengan 3 penanya. Kami persilahkan...
Kami ucapkan terima kasih kepada kedua pemateri yang telah menyampaikan materi dengan
luar biasa. Hadirin sekalian, demikianlah acara Seminar Agroindustri dengan tema
“Optimalisasi Agroindustri Nasional yang Ramah Lingkungan Guna Mewujudkan SDG’S
2030”. Rasa terima kasih juga saya sampaikan kepada para hadirin sekalian, utamanya atas
partisipasi aktif selama diskusi berlangsung.Selanjutnya sebelum menutup sesi ini, saya akan
mencoba menyimpulkan keseluruhan seminar kali ini...
Acara demi acara dalam diskusi kali ini telah dilewati. Akhirnya, saya Nidya Shara
Mahardika selaku moderator mohon undur diri. Mohon maaf bila terdapat salah kata dan
perbuatan. Terima kasih. Wassalamualaikum wr.wb

Anda mungkin juga menyukai