Anda di halaman 1dari 22

PELATIHAN ONLINE 2018

GEOGRAFI – PAKET 6
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

MATERI GEOGRAFI EKONOMI DAN GLOBALISASI

1 Pengantar Geografi ekonomi


definisi geografi ekonomi, cakupan dan tinjauan geografi ekonomi, dan teori-teori dasar ekonomi

2 Aktivitas ekonomi
sejarah manusia dan ekonomi, hubungan lingkungan dan pekerjaan, tipe aktivitas ekonomi (primer,
sekunder, tersier, kuartener), kegiatan ekonomi dan gender

PRODUCTION
- Primary
Harvesting commodities from nature (agriculture,forestry, fishing, mining).
- Secondary
Increasing the value of commodities by changing their form (manufacturing).
- Tertiary
Performing services (repair, banking, teaching, entertainment etc.)

CONSUMPTION
Use of commodities and services by human beings to satisfy their desire

3 Ideologi dan ekonomi


ekonomi liberal-kapitalis (definisi, keunggulan, kelemahan), ekonomi sosialis-komunis; tambahan
welfare economy, Islamic economy, cooperation economy + relevansi dengan HAM, pelestarian
lingkungan, isu kemiskinan.

4 Globalisasi ekonomi
mekanisme ekonomi global, perdagangan dunia, jalur perdagangan dunia, aliran financial dunia dan
globalisasi ekonomi, dampak teknologi dan globalisasi ekonomi, aliran barang dan jasa global, faktor
pendukungan dan penghalang globalisasi ekonomi, dam[pak positif dan negatif globalisasi ekonomi

5 Ekonomi nasional, regional, dan dunia


fluktuasi ekonomi nasional, regional dan global; permasalahan ekonomi nasonal regional dan global
(sejarah permasahan, sebab-akibat, solusi permasalahan), tantangan pertumbungan dan
pembangunan ekonomi berkelanjutan

6 Organisasi ekonomi dunia dan korporasi global


jenis-jenis organisasi ekonomi dunia dan regional, peranan organisasi2 tersebut, korporasi global
(jenis-jenis, contoh, dampak positif dan negatif)

7 Karakteristik perekonomian negara-negara dunia


Karakteristik perekonomian negara berkembang, negara maju (meliputi perindustrian dan contoh
indusri, pertanian dan contoh pertanian)

8 Model dan teori geografi ekonomi


PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

Model lokasi pertanian Von Thunen, Rostow, teori lokasi industri Weber

Gambar – Konsep Von Thunen

Akses PPT Materi Geografi Ekonomi disini:


http://bit.ly/2hyuqMk
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

SOAL

PAKET 6
PILIHLAH JAWABAN MENURUT ANDA YANG PALING TEPAT!
1. Dalam rangka meningkatkan produksi, perusahaan melakukan penganekaragaman
jenis produk barang yang dihasilkan dalam hal ini, perusahaan melakukan ….
A. Intensifikasi
B. Ekstensifikasi
C. Diversifikasi
D. Mekanisasi
E. Joint venture
2. Kegiatan yang bergerak dalam bidang pengolahan bahan mentah menjadi barang
jadi/setengah jadi dinamakan ….
A. Ekstraktif
B. Agraris
C. Industri
D. Jasa
E. Fasilitatif

3. Salah satu negara maju berdasarkan United Nation Development Prgramme (UNDP)
di benua Afrika adalah ….
A. Afrika Selatan
B. Tunisia
C. Mesir
D. Maroko
E. Libya
4. Negara-negara di Amerika Tengah dan Amerika Selatan didominasi oleh negara
berkembang. Hal ini disebabkan oleh ….
A. Kondisi geografis yang kurang mendukung
B. Potensi sumber daya alam
C. Tingkat pertumbuhan penduduk yang tinggi
D. Kualitas masyarakat yang belum memadai
E. Ketersediaan minyak yang tidak memadai

5. Berikut ini merupakan negara berkembang di Benua Amerika adalah ….


A. Amerika Serikat, Meksiko, dan Argentina
B. Kanada, Brazil, dan Chili
C. Brazil, Paraguay, dan Venezuela
D. Argentina, Kanada, dan Brazil
E. Argentina, Uruguay, dan Paraguay
6. Brunei Darussalam termasuk ke dalam kategori negara maju apabila dilihat dari sisi
….
A. Tingkat pendidikan penduduk
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

B. Sektor perindustrian
C. Kekayaan alam yang melimpah
D. Tingkat penghasilan penduduk yang tinggi
E. Sistem pemerintahan yang stabil
7. Dalam klasifikasi dan penentuannya negara maju dan berkembang lebih didasarkan
pada …
A. Kondisi geografis
B. Kondisi ekonomi
C. Peninggalan sejarah
D. Kondisi sosial budaya
E. Jumlah lapangan pekerjaan
8. Indonesia merupakan salah satu contoh dari negara berkembang. Masalah utama yang
biasa dihadapi oleh negara berkembang adalah ….
A. Jumlah penduduk yang banyak
B. Kekurangan sumber daya manusia
C. Sumber daya manusia yang tidak berkualitas
D. Sarana dan prasaran yang terbatas
E. Listrik di perkotaan akan sering mati
9. Singapura merupakan negara maju yang terletak di Asia Tenggara dan juga didaulat
sebagai negara perdagangan di Asia Tenggara. Kemajuan dalam perdagangan
Singapura ini sendiri didorong oleh ….
A. Potensi sumber daya manusia yang berkualitas
B. Potensi sumber daya alam yang melimpah
C. Berada di daerah pertemuan lempeng tektonik
D. Kaya akan sumber daya mineral
E. Berada di suatu pulau yang terkonsentrasi
10. Dalam menentukan suatu regionalisasi wilayah hal-hal yang harus diperhatikan
diantaranya adalah ….
A. Kondisi fisik dan nonfisik
B. Iklim dan morfologi
C. Vegetasi dan iklim
D. Sosial dan budaya
E. Kegiatan perekonomian
11. Pemerintah dalam upaya peningkatan mutu ternaga kerja mendirikan Balai Latihan
Kerja. Usaha ini bertujuan untuk ….
A. Melatih orang menjadi manusia terampil, berinisiatif, dan kreatif
B. Memberi kursus-kursus pada anak-anak putus sekolah
C. Memberi kemampuan untuk melakukan kerja dengan sistem bapak angkat dengan
perusahaan besar
D. Menampung tenaga kerja yang masih menganggur di masyarakat
E. Mempersiapkan masyarakat Indonesia untuk menjadi pengusaha
12. Berikut ini adalah ciri sistem ekonomi tradisional yang paling menonjol, kecuali ….
A. Pembagian kerja belum ada
B. Masih terdapat pertukaran barang
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

C. Hidup dari sektor agraris


D. Jumlah penduduk tidak dapat dikendalikan
E. Jenis lapangan pekerjaan yang cenderung homogen

13. Penyelaman mutiara yang kemudian akan dijual merupakan usaha jenis …..
A. Jasa
B. Agraris
C. Industri
D. Ekstraktif
E. Fasilitatif

14. Pengertian dari pembangunan berkelanjutan adalah ….


A. Upaya pembangunan yang tidak boleh berhenti
B. Pembangunan ekonomi yang mempunyai tujuan mencapai tingkat pertumbuhan
yang tinggi
C. Pembangunan ekonomi yang mengutamakan kaum miskin
D. Pembangunan yang berwawasan lingkungan hidup dan berpedoman pada masa
yang akan datang
E. Pembangunan yang dilakukan pasca revolusi industri

15. Salah satu masalah yang dihadapi negara berkembang adalah tingkat investasi yang
rendah. Cara paling tepat untuk memecahkan permasalahan tersebut adalah ….
A. Mendatangkan tenaga kerja dari luar negeri untuk melakukan operasi
B. Memberi modal usaha pengusaha unit usaha kecil dan menengah
C. Mengundang investor asing berinvestasi dan mempermudah prosedur perizinan
D. Mewajibkan masyarakat menabung agar tersedia modal untuk imvestasi
E. Privatisasi seluruh perusahaan swasta domestik

16. Kenaikan produksi barang dan jasa suatu negara dalam kurun waktu tertentu tanpa
memerhatikan pertumbuhan penduduk disebut ….
A. Pembangunan ekonomi
B. Pertumbuhan ekonomi
C. Pendapatan per kapita
D. GNP
E. GDP

17. Negara di Asia Tenggara yang terkenal dengan beras sebagai komoditas
ekspornya, yaitu …..
A. Indonesia
B. Myanmar
C. Malaysia
D. Kamboja
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

E. Thailand

18. Keadaan Indonesia berdasarkan topografi dan geologinya menyajikan peluang


bagi penduduknya untuk mengembangkan kegiatan ….
A. Bisnis transportasi
B. Pariwisata
C. Perusahaan jasa
D. Perdagangan
E. Agribisnis

19. Kebijakan larangan ekspor dilakukan karena …..


A. Untuk melindungi produk dalam negeri
B. Agar produk dalam negeri dapat bersaing di pasar luar negeri
C. Supaya produk dalam negeri dapat dijual dengan harga murah
D. Untuk menjaga stabilitas politik dalam negeri
E. Untuk mengatasi kelangkaan barang dan jasa dalam negeri

20. Kuota merupakan salah satu kebijakan perdagangan internasional yang


dilakukan dengan cara….
A. Menjual barang di luar negeri lebih murah dibanding daripada di dalam
negeri
B. Pengenaan bea terhadap barang-barang tertentu
C. Larangan impor barang-barang ke dalam negeri
D. Menaikkan harga barang-barang yang diimpor
E. Membatasi barang-barang yang masuk dari luar negeri
21. Tidak semua negara di dunia ini mampu melakukan praktik dagang seperti
Jepang, yakni dumping. Indonesia sebagai importir produk dari Jepang
merasakan dampak dari kebijakan ini. Dampak positif dumping bagi Indonesia
adalah ….
A. Indonesia sulit menyaingi kualitas produk dari Jepang
B. Indonesia menerima keutungan yang sangat besar
C. Meningkatkan motivasi untuk melakukan ekspor ke Jepang
D. Pemotongan pengeluaran karena membeli produk dengan harga relatif
murah
E. Peningkatan permintaan akan barang-barang asal Jepang
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

22. Sudah sejak lama pemerintah Indonesia melakukan perdagangan dengan Jepang.
Pada awalnya, Indonesia mengimpor kendaraan karena membeli kendaraan lebih
untung dibanding membuat sendiri. Sementara itu Jepang mengimpor hasil bumi
terutama gas dari Indonesia. Faktor pendorong terjadinya perdagangan kedua
negara tersebut adalah ….
A. Stabilitas harga
B. Penghematan biaya produksi
C. Perbedaan teknologi modern
D. Perbedaan sumber daya alam
E. Perbedaan lokasi

23. Salah satu sumberdaya alam di laut yang dapat dijadikan alternatif untuk sumber
energi adalah arus. Diantara perairan di bawah ini menurut anda perairan manakah
yang paling berpotensi untuk dibangun Pembangkit Listrik Tenaga Arus …
A. Laut Jawa
B. Selat Lombok
C. Selat Karimata
D. Selat Madura
E. Selat Sulawesi
24. Suatu negara atau wilayah memiliki sumberdaya tertentu yang berlebih dibanding
dengan negara atau wilayah lain, hal ini dikenal dengan …
A. Keunggulan komparatif
B. Keunggulan kompetitif
C. Demand
D. Resource based
E. Market based
25. Suez Lyonnaise Des Aux, Thames, Danone, merupakan contoh perusahaan asing yang
mengelola infrastruktur penting di beberapa kota di Indonesia. Infrastruktur apakah
yang dimaksud …
A. Listrik
B. Air Bersih
C. Limbah
D. Transportasi
E. Sanitasi
26. Pakar ekonomi dunia yang pertama kali mencetuskan lima tahapan pembangunan
(dari masyarakat tradisional sampai konsumtif) adalah …
A. Adam Smith
B. David Ricardo
C. Madeira
D. Rostow
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

E. Burgess
27. Shanty Town adalah ….
A. Area yang tidak direncanakan, perumahan kumuh di sekitar pinggiran kota besar
B. Area yang berada di tengah kota dimana rumah tua direnovasi oleh pemilik rumah
yang kaya
C. Pemukiman yang dulunya subur, namun sekarang terlantar
D. Pemukiman yang dulunya subur, namun sekarang terlantar
E. Pemukiman yang terletak pada ketingian tempat yang tinggi untuk menghindari
manusia

28. Dibawah ini bukan merupakan negara bekas Yugoslavia adalah?


A. Slovenia
B. Bosnia Herzegovuna
C. Kroasia
D. Albania
E. Montenegro

29. Organisasi pertahanan yang dibentuk oleh Negara Eropa Utara dan Amerika setelah
perang dunia kedua adalah…
A. PBB
B. OPEC
C. NATO
D. OAU
E. Pakta Warsawa
30. Konferensi sedunia tentang pengurangan resiko bencana yang diadakan di Kobe
dikenal sebagai..
A. Protokol Kyoto
B. Deklarasi Kobe
C. Deklarasi Hyogo
D. Protokol Rio de Janeiro
E. Tidak ada yang benar
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

PEMBAHASAN PAKET 5

1. Sepanjang sejarah pertanian, degradasi lahan terjadi di seluruh dunia karena adanya
intensifikasi dan ekstensifikasi pertanian hingga masa revolusi hijau. Wilayah
manakah yang menurut Anda paling mengalami sejarah degradasi lahan tertinggi?
A. Amerika Utara dan Amerika Selatan
B. Asia dan Afrika
C. Timur Tengah
D. Oceania
E. Daratan Eropa

Pembahasan: Dalam perkembangan sejarah, daratan eropa merupakan wilayah yang


mengalami degradasi lahan tertinggi mengingat daerah tersebut yang mengalami
revolusi industry pertama kalinya.

2. Dalam sistem pertanian, upaya pergiliran tanam (rotasi) bertujuan untuk ….


A. Mengurangi pencucian tanah
B. Menghambat penghancuran tanah oleh air hukan
C. Mengurangi besarnya laju erosi di permukaan tanah
D. Menjaga ketersediaan unsur hara dalam tanah
E. Melindungi tanah dari terjangan angin
Pembahasan: crop rotation merupakan upaya pengawetan tanah yang mekanismenya
adalah dengan melakukan pergiliran tanaman sehingga ketersediaan unsurh hara di
dalam tanah tidak akan habis.

3. Indonesia memiliki kawasan dengan lingkungan kondusif bagi aktivitas investasi,


ekspor, dan perdagangan guna mendorong laju pertumbuhan ekonomi serta sebagai
katalis reformasi ekonomi. ShenZhen Cina menggunakan istilah Industrial Park Zone,
Dubai menggunakan istilah Free Zone, sedangkan Indonesia menggunakan istilah …
A. Kawasan Berikat
B. Kawasan budidaya
C. Kawasan Ekonomi Khusus
D. Kawasan pengembangan ekonomi terpadu
E. Kawasan bebas cukai
Pembahasan: Dalam strategi pembangunan ekonomi di Indonesia, Indonesia
menggunakan istilah Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) yang merujuk pada wilayah
pusat pertumbuhan ekonomi yang bersifat pusat dengan ruang lingkup nasional.

4. Bank Dunia menggunakan koefisien Gini untuk mengukur ketimpangan pendapatan.


Menurut Bank Dunia, dibawah ini merupakan negara dengan koefisien gini tertinggi
(paling timpang) adalah?
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

A. Ukraina
B. Iran
C. Afrika Selatan
D. Amerika Serikat
E. Korea Utara
Pembahasan: koefisien gini merupakan salah satu indikasi pembangunan ekonomi di
suatu Negara, dimana menentukan sejauh apakah pembangunan perekonomian di
suatu Negara. Afrika Selatan dibanding Negara-negara lain diatas memiliki koefisien
gini tertinggi dimana nilainya diantara 0.660 – 0.696 dimana 0 berarti sama rata dan
semakin mendekati nilai 1 maka semakin timpang.

5. Globalisasi merupakan proses mendunia segala sesuatu. Pada bidang ekonomi, proses
globalisasi dan neokolonialisasi ditunjukkan dengan maraknya Multi National
Corporation (MNC) yang berusaha meraup keuntungan besar di negara sasarannya
masing-masing. Salah satu MNC yang terkenal adalah McDonald's. Salah satu negara
yang memiliki cabang McDonald's dibawah ini adalah:
A. Islandia
B. Kazakhstan
C. Bolivia
D. Ghana
E. Arab Saudi
Pembahasan: Persebaran MNC di dunia dapat dijadikan suatu indicator keterbukaan
Negara tersebut akan investasi asing. Diantara Negara-negara diatas, Arab Saudi
merupakan satu-satunya Negara yang memiliki cabang McDonald yang
mengindikasikan keterbukaan Arab Saudi terkait investasi Asing.

6. Indonesia memiliki model pengembangan Ekonomi Kreatif Indonesia (EKI) yang


memiliki 5 pilar utama. Manakah dibawah ini yang tidak termasuk ke dalam pilar
penyokong tersebut?
A. Kelembagaan
B. Teknologi
C. Sumber daya
D. Transportasi
E. Industri
Pembahasan: Di dalam peta industri kreatif, pemerintah membuat model berdasarkan
pada individu kreatif dengan lima pilar utama: (1) industri yang terlibat dalam
produksi industri kreatif; (2) teknologi sebagai pendukung mewujudkan kreativitas
individu; (3) sumber daya seperti sumber daya alam dan lahan; (4) kelembagaan
mulai dari norma dan nilai di masyarakat, asosiasi industri, dan komunitas pendukung
hingga perlindungan atas kekayaan intelektual; dan (5) lembaga intermediasi
keuangan

7. Diantara pilihan berikut, mana yang merupakan bagian inti dari kesepakatan ASEAN
Economic Community 2015?
A. Asia Tenggara sebagai suatu kesatuan korporasi
B. Asia Tenggara memiliki satu lembaga pemerintahan yang mengatur kebijakan
ekonomi regional
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

C. Asia Tenggara memiliki satu mata uang


D. Asia Tenggara merupakan satu monopoli pasar korporasi tertentu
E. Asia Tenggara sebagai kesatuan pasar tunggal dan basis produksi
Pembahasan: Dalam Masyarakat Ekonomi ASEAN tahun 2015, Negara-negara di
Asia Tenggara berkomitmen untuk menjadikan ASEAN sebagai wilayah kesatuan
pasar dan basis produksi, kemudian MEAN akan dijadikan sebagai kawasan yang
memiliki perkembangan ekonomi yang merata, dengan memprioritaskan pada Usaha
Kecil Menengah, dan yang ketiga MEA akan diintegrasikan terhadap perekonomian
global.
8. Strategi memasuki pasar internasional yang ditempuh oleh KFC, McDonald, Es Teler
77 dan sebagainya adalah strategi …
A. Lisensi
B. Waralaba
C. Produksi di tempat
D. Patungan
E. Assembling
Pembahasan: KFC, McDonal, dan Es Teler 77 merupakan contoh dari perusahaan
multinasional yang mana dalam memasuki pasar internasional akan menggunakan
strategi yaitu waralaba (franchising). Dimana waralaba itu pada umumnya dapat
disederhanakan sebagai suatu model bisnis dimana tedapat banyak pemiliki yang
berbagi suatu nama merk tertentu.

9. Periode tahun 1800-1850 ditandai dengan meningkatnya laju pertumbuhan penduduk


yang cukup tinggi di Eropa. Dimana dalam kurun waktu 50 tahun pertumbuhan
penduduk kurang lebih 33,3%. Hal tersebut dikarenakan ….
A. Sedikit konflik antar warga
B. Berakhirnya perang dunia ke I
C. Runtuhnya Kekaisaran Romawi Suci
D. Terjadi Revolusi Industri
E. Terjadi Revolusi evergreen
Pembahasan: Revolusi Industri memiliki peran penting dalam perkembangan sejarah
Eropa bahkan dunia, dimana tingkat kematian di Eropa pada masa revolusi industri
menurun secara drastic mengikuti perkembangan teknologi kesehatan.

10. Di suatu wilayah diketahui jumlah kelahiran sebesar 25.000 jiwa dan kematian
sebesar 125.000 jiwa, sedangkat terjadi imigrasi sebesar 5.000 jiwa dan emigrasi
sebesar 75.000 jiwa, kondisi daerah yang ditunjukkan oleh data diatas, yaitu ….
A. Lapangan pekerjaan yang luas
B. Merebaknya wabah penyakit
C. Kondisi yang aman dan nyaman
D. Pemanfaatan IPTEK yang tinggi
E. Memiliki sarana dan prasarana yang lengkap
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

Pembahasan: tingkat kematian yang tinggi dan tingkat imigrasi keluar yang tinggi
dapat mengindikasikan kondisi yang buruk terjadi di daerah asal para imigran.
Kondisi buruk ini dapat berupa peperangan, konflik, atau wabah penyakit.

11. Republik Ceko berkeinginan untuk mengganti nama negaranya. Salah satu usulannya
adalah “Bohemia”, namun di satu sisi usulan ini banyak menerima pertentangan. Hal
ini dikarenakan?
A. Nama tersebut merupakan sebutan Nazi untuk Republik Ceko
B. Nama “Bohemia” tidak dapat disebutkan dalam bahasa Slovakia
C. Nama tersebut sudah dipakai oleh Band Queen untuk judul lagunya “Bohemian
Rhapsody”
D. Nama Bohemia merupakan nama yang mewakili hanya satu kawasan di Republik
Ceko
E. Semua salah
Pembahasan: Dalam penamaan Republik Ceko, perdebatan penggunaan nama
Bohemia terjadi dikarenakan hanya mewakili salah satu wilayah dari Ceko.

12. Gambar tersebut merupakan batu yang terletak di


puncak Bukit Timah, yang mana merupakan bukit
tertinggi di?
A. Malaysia
B. Singapura
C. Indonesia
D. Thailand
E. Madagaskar
Pembahasan: Bukit Timah merupakan titik tertinggi
di Singapura yang mana terletak di Singapura bagian
tengah

13. Bukit Timah merupakan nama tempat yang diambil dari rumpun bahasa Austronesia,
yaitu?
A. Bahasa Indonesia
B. Melayu
C. Tamil
D. Amis
E. Basay
Pembahasan: Rumpun Austronesia tersebar di Asia Tenggara hingga Madagaskar,
dalam kaitannya dengan penamaan Bukti Timah, penggunaan bahasa Melayu.

14. Kairo merupakan salah satu kota yang menderita permasalahan urban sprawl dan
pemukiman kumuh. Namun terdapat hal unuk mengenai pemukiman kumuh di Kairo,
yaitu?
A. Rata-rata warga yang tinggal di pemukiman kumuh memiliki tingkat pendapatan
yang cukup tinggi
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

B. Pemukiman kumuh terletak di sekitar pemakaman


C. Pemukiman kumuh jauh dari pusat kota
D. Terdapat pemisah berupa pagar antara pemukiman kumuh dengan pemukiman
kelas menengah, kelas elit, dan lahan komersial lainnya
E. Terletak di sepanjang sungai Nil
Pembahasan: urban sprawl merupakan fenomena dimana terjadi pertumbuhan
penduduk kota yang kemudian menjauhi perkotaan itu sendiri hingga juga dikenal
sebagai perluasan kota, salah satu masalah yang ditimbulkan dari urban sprawl adalah
pemukiman kumuh yang mana di Mesir banyak pemukiman kumuh yang terbangun
diatas pemakaman umum. Hal ini sesuai dengan pola pembangunan kawasan kumuh
yang biasanya selalu berada di tanah yang bersifat publik.

15. Dibawah ini merupakan bentuk ideologi perekonomian yang paling sesuai dengan
Pancasila adalah …
A. Syariah
B. Liberal
C. Komunis
D. Welfare system
E. Koperasi
Pembahasan: Sesuai dengan yang ada di undang-undang dasar, koperasi merupakan
bentuk dari perkenomian yang berlandaskan Pancasila.

16. Manakah pernyataan berikut yang Tuan Javier anggap sebagai „faktor pendorong‟
untuk pindah dari negara asalnya Meksiko ke Kanada?
A. Iklim Meksiko yang keras dan kondisi cuaca di Kanada
B. Amerika Serikat memiliki lapangan pekerjaan yang banyak
C. Sistem perawatan kesehatan yang didanai pemerintah federal di Kanada
D. Sebagian besar orang mempraktikkan agamanya (katolik) dengan fanatic di
negara asalnya
E. Tingkat kejahatan tinggi dan masalah narkoba di kampung halamannya di
Meksiko
Pembahasan: faktor pendorong dalam migrasi merupakan faktor yang berasal dari
Negara asal (origin). Dimana di Negara asal Tuan Javier yaitu Meksiko, memiliki
permasalahan kriminalitas yang tinggi dan peredaran narkoba yang marak dimana
Kanada melalui faktor penariknya yaitu lingkungan yang damai dan kriminalitas yang
rendah Tuan Javier memutuskan untuk bermigrasi ke Kanada.

17. Gambar di samping menunjukkan


perubahan lingkungan perkotaan.
Perubahan tersebut dinamakan …
A. Counter Urbanization
B. Reurbanization
C. Gentrification
D. Urban Consolidation
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

E. Urban Fringe

Pembahasan:
Gentrification merupakan proses dari peremajaan wilayah kota yang mana melibatkan
pihak swasta yang membeli daerah kumuh hingga merenovasikan daerah kumuh itu
dengan tujuan untuk komersial.

18. Perhatikan berikut ini!


Tersedianya fasilitas kesehatan yang memadai
1. Lingkungan yang bersih dan teratur
2. Anggapan banyak anak banyak rejeki
3. Tingkat kesehatan masyarakat yang tinggi
4. Seringnya terjadi bencana alam yang memakan korban jiwa
5. Adanya ajaran agama yang larang bunuh diri
6. Wabah epidemi yang menyerang warga desa
Faktor-faktor yang mempengaruhi antimortalitas adalah…..
A. 1,3,5
B. 2,4,5
C. 1,2,4
D. 4,5,6
E. 1,2,6
Pembahasan: Lingkungan yang bersih, tingkat kesehatan masyarakat yang tinggi dan
adanya ajaran agama merupakan faktor antimortalitas (menghambat kematian).

19. Industri semen merupakan jenis industri yang lokasinya terikat pada....
A. Pasar
B. Bahan baku
C. Upah buruh
D. Modal
E. Energi
Pembahasan: Dalam teori lokasi industry weber, industry akan mempertimbangkan
biaya angkut dalam penentuan lokasi industrinya dimana biaya angkut ditentukan oleh
berat bahan produk dan berat bahan baku. Dimana dalam industry semen bahan baku
cenderung akan lebih berat dibanding bahan produknya maka dari itu akan
ditempatkan mendekati bahan baku.

20. Indikator pembangunan perekonomian negara yang berasal dari output total ekonomi,
termasuk pendapatan dari investasi asing dibagi jumlah penduduk disebut…
A. Economic Growth
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

B. Economic Structure
C. GNP per Capita
D. Gross Domestic Product
E. Gross National Product
Pembahasan: GNP per kapita merupakan total dari seluruh nilai barang dan jasa yang
diproduksi oleh suatu Negara dala setahun termasuk investasi asing yang kemudian
dibagi seluruh jumlah penduduk Negara terset, GNP per kapita sering digunakan
sebagai indicator perekonomian.

21. Berikut ini adalah komunitas budaya yang mengatur alur keturunan berdasarkan
sistem matrilineal, kecuali …
A. Indian di Apache Barat
B. Khasai di India Timur Laut
C. Minangkabau di Sumatera Barat
D. Nakhi di Yunan Tiongkok
E. Badui di Arab Saudi
Pembahasan: Sistem keturunan matrilineal diatur berdasarkan garis keturunan yang
berasal dari ibu. Badui di Arab Saudi merupakan suku yang mengatur keturunan
berdasarkan dari ayah yang disebut patrilineal.

22. Salah satu hal yang menyebabkan terjadinya persebaran tanaman adalah ….
A. Faktor geografi
B. Faktor iklim
C. Faktor topografi
D. Tekanan populasi
E. Semua benar
Pembahasan: dalam persebaran tanaman hamper seluruh faktor dapat berperan mulai
dari faktor iklim hingga tekanan populasi.

23. Produksi gula terbanyak di Indonesia di daerah ….


A. Sumatera selatan
B. Madura
C. Jawa Barat
D. Jawa Tengah
E. Jawa Timur
Pembahasan: diantara banyak pabrik gula yang ada di Indonesia lebih dari setengah
pabrik gula terletak di Jawa Timur.

24. Meningkatkan hasil pertanian dengan cara memperluas wilayah pertanian disebut …
A. Panca usaha tani
B. Diversifikasi pertanian
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

C. Rehabilitasi pertanian
D. Intensifikasi pertanian
E. Ekstensifikasi pertanian
Pembahasan: dalam upaya peningkatan hasil pertanian dapat dilakukan melalui cara
yaitu perluasan wilayah pertanian atau yang disebut juga dengan ekstensifikasi
pertanian.

25. Berikut ini merupakan faktor penyebab kemajuan usaha perkebunan Indonesia,
kecuali …
A. Tanah yang subur
B. Kesesuaian suhu
C. Dikelilingi oleh hutan
D. Lahan yang luas
E. Curah hujan cukup
Pembahasan: Kemajuan usaha perkebunan di Indonesia banyak dipengaruhi oleh
faktor iklim dan topografi Indonesia. Terdapat hutan atau tidaknya di sekitar
perkebunan tersebut tidak berpengaruh dalam kemajuan usaha perkebunan di
Indonesia.

26. Bercocok tanam dengan cara membagi bidang-bidang tanah dalam bentuk sempit dan
memanjang dengan mengikuti garis kontur sehingga bentuknya berkelok-kelok dan
tanaman yang ditanami adalah tumpangsari merupakan sistem pertanian jenis….
A. Contour plowing
B. Contour strip cropping
C. Crop rotation
D. Reboisasi
E. Cultivation
Pembahasan: Contour strip cropping merupakan upaya pengawetan tanah dengan
cara menanam di bidang tanah yang rentan akan erosi atau pencucian tanah dengan
metode tanam tumpangsari (perlibatan lebih dari satu tanaman dalam suatu lahan).

27. Syarat suatu daerah pantai cocok untuk digunakan dalam kegiatan tambak garam,
kecuali ….
A. Pantai jernih dan curam
B. Pantai jarang terjadi hujan
C. Daerah aliran sungai sedikit
D. Suhu udara tinggi
E. Gerakan angin kencang
Pembahasan: pantai yang ideal untuk digunakan sebagai usaha tambak garam adalah
pantai yang cenderung landai sehingga tidak diperlukan pompa air untuk
mendapatkan air lautnya.
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

28. Pak Ahmad merupakan orang Tanah Abang menikah dengan Sri yang asli Solo dan
memilih untuk menetap di daerah Jakarta Timur. Namun dikarenakan keadaan
ekonomi mereka memutuskan untuk pidah ke kampong halaman Sri di Solo.
Perpindahan yang dilakukan oleh Pak Ahmad termasuk ke dalam ….
A. Urbanisasi
B. Transmigrasi
C. Ruralisasi
D. Commuter
E. Reurbanisasi
Pembahasan: commuter merupakan proses perpindahan yang dilakukan tanpa
menetap dan biasanya dilakukan secara rutin seperti yang dilakukan oleh Pak Ahmad.

29. Manfaat adanya interaksi kota adalah ….


A. Meningkatnya laju urbanisasi
B. Pendapatan masyarakat menurun
C. Meningkatnya angka pengangguran
D. Situasi kota menjadi tidak teratur
E. Kota mengalami perkembangan secara pesat
Pembahasan: interaksi antar kota akan emndorong perkembangan kota itu sendiri dari
segala aspek mulai dari demografis hingga aspek ekonomi

30. Jarak yang harus ditempuh oleh orang untuk mendapatkan barang kebutuhan sehar-
hari adalah …
A. Range
B. Space
C. Situation
D. Threshold
E. Site
Pembahasan: dalam pembahasan teori lokasi central place, jarak maksimum yang
akan ditempuh penduduk untuk mendapatkan kebutuhannya disebut dengan Range
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

KISAH PERJALANAN MEDALIS


Yoel Agustheo Rinding (HI UNPAD 2015) – Bidang Geografi

OSN Geografi: A New Decision, A New Journey

Siapa yang tidak mengenal OSN? Sebuah ajang bergengsi bagi pelajar yang duduk di bangku SD,
SMP, dan SMA. Ajang yang mempertemukan insan muda terbaik bangsa yang telah melalui
serangkaian proses ketat untuk meraih medali dan mewakili Indonesia pada akhirnya. Proses rumit
dan ketat yang harus dilalui menghasilkan siswa-siswi yang sangat berkompeten di bidangnya
masing-masing. Apabila dihitung-hitung seorang siswa untuk mencapai OSN haruslah melewati
setidaknya 3 tahapan seleksi, mulai dari tingkat sekolah, kabupaten/kota, dan provinsi. Maka dari
itu, tidak heran mengapa OSN itu sangat bergengsi dan hanya orang-orang terpilih dan beruntung
saja yang dapat terlibat di dalamnya.

Saya sendiri telah mengenal OSN sejak saya duduk di kelas 2 SMP, ketika itu guru saya meminta saya
untuk mengikuti OSN IPS tingkat kabupaten. Namun keterbatasan pengetahuan saya mengenai OSN
baik itu sistematikanya maupun tingkat kesulitannya membuat saya tidak lanjut ke tahap provinsi.
Melihat teman-teman saya yang lain masuk ke tahapan selanjutnya, muncullah di dalam diri saya
ambisi yang menggebu-gebu untuk mencoba OSN ketika saya SMA nanti. Kegagalan yang saya alami
pada OSN SMP membawa saya mengenal lebih lagi OSN dan begitu tahu kesempatan masih terbuka
lebar di bangku SMA lalu saya berencana untuk mengikuti OSN SMA dan memperbaiki kesalahan
masa lalu saya.

Begitu memasuki bangku SMA saya disibukkan dengan serangkaian proses MOS dan organisasi di
SMA, hal ini entah bagaimana membuat saya melupakan focus saya mengenai OSN. Hingga pada
saat mendekati bulan-bulan November dan Desember 2012, saya mendengar bahwa sudah dibuka
pendaftaran bagi siswa-siswi yang ingin mengikuti seleksi tim OSN sekolah untuk kabupaten. Sekolah
saya sendiri merupakan salah satu sekolah yang memiliki animo yang tinggi mengenai OSN, jadi
sekolah pun perlu mengadakan seleksi dan pada akhirnya hanya memilih 3 orang yang menjadi
perwakilan sekolah.

Pada saat mendengar berita seperti itu, saya merasa seolah-olah ambisi itu kembali berapi-api di
dalam diri saya dan saya berkata kepada diri saya sendiri bahwa saya akan sukses kali ini.
Pendaftaran pun dimulai, saya mendengar bahwa OSN di SMA lebih terfokus dan mendalam.
Mengingat pada waktu SMP kebanyakan soal yang dikeluarkan pada saat OSN adalah soal SMA.
Maka dari itu saya menyimpulkan bahwa OSN SMA akan menggunakan soal yang setara dengan
jenjang universitas. Hal itu membuat saya merasa tertantang mengingat saya harus memiliki inisiatif
yang tinggi untuk mulai mempelajari sesuatu hal yang dipelajari di tingkat perguruan tinggi.

Hampir setengah kelas saya X 7 dulu mendaftarkan diri ke seleksi tersebut. Pendaftar yang banyak
dengan pilihan bidang yang berbeda juga. Saya sendiri memilih kebumian, pada saat itu belum ada
info mengenai bidang geografi, oleh sebab itu saya mendaftarkan diri ke bidang OSN kebumian.
Namun berjalannya waktu, ketika pembinaan di sekolah untuk menghadapi seleksi tersebut saya
merasa jenuh dan tidak sanggup lagi. OSN bidang kebumian memiliki tingkat kesulitan yang tinggi
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

dan saya sebagai orang yang lebih condong kepada sosial merasa salah mengambil keputusan dan
pada akhirnya saya kurang maksimal pada bidang tersebut.

Hingga waktu seleksi pun tiba, saya disajikan soal pilihan ganda yang menggunakan sistem betul
ditambah nilai satu dan salah dikurang nilai nol koma lima berikut dengan 5 nomor esai. Respon saya
begitu melihat soalnya adalah down karena banyak dari pertanyaan yang merupakan hal baru bagi
saya dan saya tidak mengetahui cara penyelesaiannya. Dengan hanya mengisi sedikit pilihan ganda
karena takut nilai menjadi minus dan esai dengan pengerjaan seadanya, saya mengumpulkan
pekerjaan saya. Saya tidak merasa maksimal pada saat tes hari itu, begitu saya bertanya kepada
teman-teman saya ada yang berkata bahwa dia bisa mengerjakannya da nada juga yang berkata dia
mengisi 20% saja dari total pertanyaan yang ada. Saya pada saat itu sangat pesimis untuk maju ke
tahap selanjutnya mengingat dari 10 orang hanya terpilih 3 terbaik saja yang akan maju ke tahap
selanjutnya.

Sampai pada hari pengumuman siswa yang terpilih menjadi wakil sekolah di ajang OSN tingkat
kabupaten, saya sudah sangat pasrah mengenai hasil yang akan dibacakan. Dan pada akhirnya
memang saya tidak terpilih menjadi 3 terbaik dalam mewakili sekolah ke ajang OSN tersebut. Saya
akhirnya kembali ke kelas dengan muka yang lesu karena saya tidak dapat lanjut namun saya ingat
bahwa ada kesempatan tahun depan dan saya pun mulai bersemangat lagi dan mungkin waktu saya
bukan sekarang. namun tiba-tiba ketika saya sedang berada di kelas masuklah salah satu staff yang
biasanya mengurus perekrutan OSN ke kelas saya, dan dia meminta izin kepada guru yang mengajar
untuk berbicara dengan saya. Saya seketika kaget dan betanya-tanya untuk apa saya dipanggil.
Bapak itu akhirnya berbicara bahwa saya diberi kesempatan untuk mengikuti OSN tingkat kabupaten
tapi bukan di bidang kebumian. Dia berkata bahwa saya menempati posisi ke-4 pada perolehan nilai
kebumian tadi dan saya diminta untuk mewakili sekolah di OSN dalam bidang geografi bersama
dengan kedua teman saya yang berada di posisi ke-5 dan ke-6.

Kelegaan, kebingungan, dan rasa senang campur aduk pada saat saya mendengar kabar itu.
Kelegaan karena saya ternyata tidak buruk sekali dengan berada di posisi ke-4, rasa senang karena
saya akan mewakili sekolah di ajang OSN tersebut, dan kebingungan karena saya berada di bidang
yang berbeda, dan hanya menghitung minggu sampai pada ajang OSK (Olimpiade Sains tk.
Kabupaten) tersebut. Namun diantara semuanya saya hanya mencoba untuk bersyukur kepada
Tuhan karena saya percaya ada maksud Tuhan dibalik penempatan saya di bidang geografi ini.

Perjalanan saya dalam persiapan untuk OSK ini ternyata penuh tantangan, karena materi geografi
yang sangat luas dan dengan waktu yang sangat sedikit dan juga pada saat itu saya baru saja masuk
SMA, banyak materi geografi yang saya belum ketahui ditambah lagi dengan tidak maksimalnya
bimbingan di sekolah saya dikarenakan kurangnya jumlah guru yang membimbing sehingga
memaksa saya untuk belajar otodidak dengan buku-buku yang saya cari di perpustakaan dan materi
powerpoint yang diberikan. Rasa lelah, kecewa, dan lain-lain menemani saya dalam persiapan OSK,
disaat anak-anak yang lain dapat belajar dengan focus di kelas, saya membaca materi olimpiade dan
tidak jarang saya dimarahi oleh guru karena tidak memperhatikan pelajaran karena sibuk belajar
sendiri. Hal itu saya lakukan demi OSK dan tidak melakukan kesalahan pada masa lalu dimana saya
malas untuk belajar olimpiade. Memang semua hal itu perlu pengorbanan, namun tetap saya masih
bertanggung jawab dengan kelas saya dengan maksimal dalam ulangan dan pekerjaan rumah.
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

Tiba hari OSK, siap tidak siap saya harus siap. Melihat banyak perwakilan dari sekolah yang datang
entah mengapa saya merasa sangat gugup dan minder. Banyak yang terlihat sudah sangat siap
menghadapi kompetisi ini. Saya pun hanya bisa meminta doa orang tua ketika saya ingin
mengerjakan soal dan berserah kepada Tuhan. Begitu soal dibagikan dan saya membukanya saya
tidak langsung membaca soal, namun saya membaca peraturannya terlebih dahulu dan saya melihat
bahwa peraturan mengenai benar ditambah nilai tiga dan salah dikurang nol koma lima. Saya mulai
memikirkan strategi apa yang dapat diterapkan menghadapi peraturan ini. Dan saya berakhir kepada
apabila saya yakin mengenai suatu jawaban setidaknya 40%, saya akan tetap jawab pertanyaan
tersebut, namun bila kurang saya kosongkan agar tidak terjadi minus.

Pertanyaan-pertanyaan di lembar soal memiliki bobotnya masing-masing ada yang mudah, sedang,
sulit. Saya sendiri kaget mengenai adanya topik pengetahuan umum pada soal-soal terakhir.
Memang saya menyukai pengetahuan umum, namun soal itu dapat menjadi pedang bermata dua
karena apabila kita tidak tahu tidak ada yang dapat dilakukan. Saya mencoba menyelesaikan soal
tersebut dengan konsentrasi dan tenang.

Pada saat pengumuman OSK, banyak teman saya yang ternyata maju ke tahap provinsi (OSP). Dan
ketika waktunya geografi diumumkan, ternyata saya mendapat peringkat ke-2 dan diberikan
kesempatan untuk lanjut ke tahap provinsi. Dengan bersyukur kepada Tuhan dan berterima kasih
kepada semua orang yang telah mendukung saya, saya menghadapi persiapan OSP. Untuk persiapan
OSP sendiri saya diharuskan menginap di Jakarta selama kurang lebih 4 hari 3 malam untuk belajar
geografi. Fakta menarik yang saya temukan adalah bahwasannya saya akan berkelas dengan orang-
orang dari seluruh Indonesia. Hal itu memacu saya untuk lebih berjuang lagi untuk mencapai OSN.

Hari OSP pun tiba, dan ternyata diluar prediksi saya, soal tersebut sangat sulit. Apalagi berbicara
mengenai esainya yang peta buta. Dan saya kurang maksimal disitu. Pada akhirnya saya berhenti di
OSP karena saya tidak dinyatakan lulus seleksi. Memang sulit untuk mencapai 10 orang terbaik dari
100 lebih peserta dimana peserta tersebut merupakan yang terbaik di sekolah dan kabupaten atau
kotannya. Namun saya mencoba untuk tidak sedih dan menjadikan kegagalan ini menjadi saat
introspeksi diri menjadi lebih baik lagi di ajang OSN tahun depan.

OSK tahun 2014 merupakan turning point bagi saya, dan saya harus sukses karena ini kesempatan
terakhir. Hal itulah yang saya katakan kepada diri saya menjelang OSK untuk menyemangati diri
sendiri dan mengingatkan tentang ambisi yang ada. Pada saat itu ada peningkatan prestasi yang saya
dapatkan yaitu dengan posisi pertama di kabupaten dan saya berhak melanjutkan ke tingkat
provinsi. Di provinsi saya telah menyiapkan segala kemungkinan dengan doa dan tekad yang kuat
saya mengerjakan soal OSP. Dan pada akhirnya saya merupakan salah satu 10 terbaik di Jawa Barat
dan berhak mewakili Jawa Barat dalam bidang geografi di OSN 2014 di Lombok, NTB.

Rasa senang yang tidak dapat digambarkan oleh kata-kata saya rasakan pada saat mengetahui
bahwa saya lanjut OSN. Mulai saat itu saya mengganti target saya dengan tidak hanya mencapai OSN
namun juga mendapatkan medali dan menyumbangkan medali pertama bagi sekolah saya. Bersama
dengan 9 orang lain saya menghadapi OSN dengan senang sekaligus gugup. Senang karena OSN
diselenggarakan di Lombok dan gugup karena semua orang yang berkompetisi disini tidak perlu
ditanyakan lagi mengenai kemampuannya.

Dan memang OSN itu wow sekali karena tingkat kesulitannya yang sangat tinggi. Untuk geografi
sendiri, kesulitan itu sangat dirasakan pada saat field test di Pantai Nipah. Saya sudah sangat pasrah
PELATIHAN ONLINE 2018
GEOGRAFI – PAKET 6

dan berharap tes tertulis, multimedia, dan laboratorium saya dapat menutupi nilai praktek lapangan
saya yang sudah pasti sangat tidak maksimal. Namun saya tidak patah semangat dan terus optimis
selama rangkaian OSN berjalan. Hingga pada saat ditunggu-tunggu pengumuman medalis. Rasa
gugup dan tegang yang memuncak saya rasakan pada saat pembacaan medalis. Hingga pada saat
pembacaan medalis perunggu, ternyata saya merupakan salah satunya. Dengan shock saya maju ke
panggung untuk dikalungkan medali dan rasa tidak percaya terus ada di benak saya. Apakah ini
hanya sebuah mimpi? Seorang anak yang bukan siapa-siapa, berasal dari daerah penglaju penuh
dengan pabrik dan polusi ternyata dapat berkarya demi nama keluarganya dan sekolahnya. Saya
hanya bisa beribu-ribu kali mengucap syukur kepada Tuhan dan orang-orang yang telah mendukung
saya selama ini.

Bukan sebuah hal yang mudah untuk saya menjadi seorang medalis di OSN. Hal ini perlu proses yang
sangat panjang. Tangis, tawa, kecewa, senang, gugup, haru, semuanya berpaduan menemani saya
dalam perjalanan menuju garis finish. OSN merupakan ajang hanya untuk mereka yang siap. Siap
dikecewakan oleh keadaan, siap diberikan kejutan yang diluar pemikiran kita, siap dipertemukan
oleh keadaan yang sangat baru, dan juga siap mengemban predikat sebagai sang juara. Semua ini
dapat dilalui dengan semangat yang terus membara, dukungan orang sekitar, dan yang pastinya
rencana Tuhan yang sudah ada untuk kita. Maka dari itu, apabila kamu ingin dan berani
berkompetisi di ajang OSN ini, pastikanlah apakah kamu siap akan konsekuensi dan penghargaan
yang akan kamu dapat nantinya.

Intelligence Without Ambition Is A Bird Without Wings


-Salvador Dali

Anda mungkin juga menyukai