Anda di halaman 1dari 3

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas limpahan rahmat dan hidayahnya
sehingga kami dapat menyelesaikan makalah kami yang berjudul “Pengawetan Makanan”Pada makalah
ini kami banyak mengambil dari berbagai sumber dan refrensi dan pengarahan dari berbagai pihak .oleh
sebab itu, dalam kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih sebesar-sebesarnya kepada semua
pihak yang telah membantu dalam penyusunan makalah ini.

Penyusunan menyadari sepenuhnya bahwa makalah ini sangat jauh dari sempurna, untuk itu kami
sangat mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun guna kesempurnaan laporan ini.

Akhir kata penyusun mengucapkan terima kasih dan semoga makalah ini dapat bermanfaat untuk semua
pihak yang membaca…

Taluk Kuantan, Agustus 2016

Penyusun

DAFTAR ISI

Kata Pengantar............................................................................................................. i

Daftar Isi...................................................................................................................... ii
BAB I PENDAHULUAN............................................................................................. 1

1.1 Latar Belakang................................................................................................. 1

1.2 Tujuan.............................................................................................................. 1

BAB II PEMBAHASAN.............................................................................................. 2

2.1 Pengertian Bahan Pengawet............................................................................. 2

2.2 Tujuan Penggunaan Bahan Pengawet.............................................................. 2

2.3 Macam-Macam Bahan Pengawet.................................................................... 2

2.4 Jenis-Jenis Pengawetan Makanan.................................................................... 4

2.4 Dampak Positif Dan Negatif Penggunaan Bahan Pengawet........................... 7

BAB III PENUTUP...................................................................................................... 9

3.1 Kesimpulan...................................................................................................... 9

DAFTARPUSTAKA.................................................................................................. 10

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pangan secara umum bersifat mudah rusak (perishable), karena kadar air yang terkandung di dalamnya
sebagai faktor utama penyebab kerusakan pangan itu sendiri. Semakin tinggi kadar air suatu pangan,
akan semakin besar kemungkinan kerusakannya baik sebagai akibat aktivitas biologis internal
(metabolisme) maupun masuknya mikroba perusak.

Kriteria yang dapat digunakan untuk menentukan apakah makanan tersebut masih pantas dikonsumsi,
secara tepat sulit dilaksanakan karena melibatkan faktor-faktor nonteknik, sosial ekonomi, dan budaya
suatu bangsa. Idealnya, makanan tersebut harus: bebas polusi pada setiap tahap produksi dan
penanganan makanan, bebas dari perubahan-perubahan kimia dan fisik, bebas mikroba dan parasit yang
dapat menyebabkan penyakit atau pembusukan. Banyak cara yang dilakukan untuk mengatasi hal
tersebut, seperti pemberian bahan-bahan kimia yang bertujuan untuk membuat bahan makanan
tersebut tahan lama.

Bahan-bahan yang digunakan untuk mengawetkan banyak sekali macam dan jenisnya mulai dari yang
alami hingga yang buatan. Ini erat hubunganya dengan materi yang kami pelajari yaitu zat aditif yang
masuk dalam bidang ilmu kimia. Pada makalah ini akan dijelaskan lebih rinci pembahasan tentang bahan
pengawet pada makanan. Mulai macamnya, prinsip atau fungsinya, cara penggunaan, manfaat dan
dampak pemakaian pengawet, dan lain-lain.

1.2 Tujuan

Tujuan dari pembuatan makalah ini sebagai berikut.

1. Untuk mengetahui definisi dari bahan pengawet

2. Untuk mengetahui macam-macam bahan pengawet.

3. Untuk mengetahui manfaat dan kegunaan bahan pengawet.

Anda mungkin juga menyukai