Anda di halaman 1dari 9

SATUAN ACARA PENYULUHAN (SAP)

SENAM KAKI DIABETES

Disusun Oleh :

Disusun Oleh:
1. Devi Putri (201703077)
2. Ahmad Diyan W. (2017030)

ROGRAM STUDI PROFESI KEPERAWATAN


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
BINA SEHAT PPNI
MOJOKERTO
2017
LEMBAR PENGESAHAN
SATUAN ACARA PENYULUHAN SENAM KAKI DIABETES

Pengesahan Satuan Acara Penyuluhan (SAP) Praktik profesi Ners di Dsn. Genengan Ds.
Randugenengan, telah disahkan pada :
Tanggal :
Tempat :

Mengetahui,
Ketua Pokja Lansia Pembimbing Institusi

................................. ....................................
NIM. NIP.

Kepala Dusun Genengan

.........................................
SATUAN ACARA PENYULUHAN
SENAM KAKI DIABETES

Pokok bahasan : Senam Kaki Diabetes


Sub pokok bahasan : Senam Kaki Diabetes
Penyuluh : Devi Putri
Hari/tanggal : Sabtu, 20 Januari 2018
Waktu : Pukul 19.00 WIB - selesai
Tempat : Rumah warga
Sasaran : Ibu-ibu tahlilan
A. Tujuan
1. Tujuan Intruksional Umum ( TIU )
Setelah mendapatkan penyuluhan tentang senam kaki diabetes, diharapkan peserta
penyuluhan dapat mengetahui dan memahami tentang penyakit hipertensi serta
dapat membatu anggota keluarga yang memiliki penyakit diabetes untuk melakukan
senam kaki diabetes di rumah.
2. Tujuan Intruksional Khusus ( TIK )
a. Peserta dapat menjelaskan tentang pengertian senam kaki diabetes
b. Peserta dapat menjelaskan tentang manfaat senam kaki diabetes
c. Peserta dapat menjelaskan tentang hal-hal yang perlu diperhatikan dari senam
kaki diabetes
d. Peserta dapat menjelaskan tentang langkah-langkah senam kaki diabetes
B. Media
1. Leaflet
C. Metode
1. Ceramah
2. Demonstrasi
3. Diskusi
4. Tanya jawab
D. Pelaksanaan
No. Acara Waktu Kegiatan Penyuluhan Evaluasi
1. Pembukaan 2 menit  Mengucap salam Menjawab salam,
 Memperkenalkan diri mendengarkan
2. Inti 10  Menjelaskan tentang Mendengarkan dan
menit pengertian senam kaki memperhatikan.
diabetes
 Menjelaskan tentang
manfaat senam kaki
diabetes
 Menjelaskan tentang
hal-hal yang perlu
diperhatikan dari
senam kaki diabetes
 Menjelaskan tentang
langkah-langkah
senam kaki diabetes
3. Diskusi dan 5 menit Diskusi dan tanya jawab Peserta bertanya
tanya jawab dan
memperhatikan.
4. Penutup 3 menit  Menyimpulkan hasil Mendengarkan dan
penyuluhan. menjawab salam.
 Memberi saran-saran.
 Memberi salam
E. Lampiran

MATERI PENYULUHAN
SENAM KAKI DIABETES
1. Pengertian
Senam kaki adalah kegiatan atau latihan yang dilakukan oleh pasien diabetes
melitus untuk mencegah terjadinya luka dan membantu melancarkan peredaran darah
bagian kaki.

2. Tujuan dan Manfaat


Latihan kaki memiliki fungsi yang sangat baik bagi upaya pencegahan
komplikasi kaki diabetik. Beberapa manfaat yang akan diperoleh adalah sebagai
berikut :

1) Memperbaiki sirkulasi darah

2) Memperkuat otot-otot kecil

3) Mencegah terjadinya kelainan bentuk kaki

4) Meningkatkan kekuatan otot betis dan paha

5) Mengatasi keterbatasan gerak sendi

6) Mengurangi rasa nyeri, kram dan kaku.

3. Hal-hal yang perlu diperhatikan :


1) Senam kaki dapat dilaksanakan bila pasien memiliki gula darah dan tekanan darah
yang terkontrol.
2) Senam kaki hanya boleh dilaksanakan oleh pasien diabetes yang tidak memiliki luka
di kaki.
3) Pelaksanaan senam dapat dilaksanakan tiga kali sehari, pada pagi, siang, dan sore
hari, masing-masing selama 10-20 menit.
4) Latihan dilaksanakan 2 jam setelah makan.
4. Langkah-langkah senam kaki
Langkah-langkah senam kaki adalah sebagai berikut:
(1)

Duduk dengan baik di atas kursi sambil meletakkan kaki ke lantai


(2)

Sambil meletakkan tumit di lantai, jari-jari kedua belah kaki diluruskan ke atas dan
dibengkokkan ke bawah sebanyak 10 kali.
(3)

Sambil meletakkan tumit di lantai, angkat telapak kaki ke atas. Kemudian, jari-jari kaki
diletakkan di lantai sambil tumit kaki diangkat ke atas. Langkah ini diulangi sebanyak
10 kali
(4)
Tumit kaki diletakkan di lantai. Bagian depan kaki diangkat ke atas dan putaran 360 º
dibuat dengan pergerakan pada pergelangan kaki sebanyak 10 kali
(5)

Jari-jari kaki diletakkan dilantai. Tumit diangkat dan putaran 360º dibuat dengan
pergerakan pada pergelangan kaki sebanyak 10 kali
(6)

Kaki diangkat ke atas dengan meluruskan lutut. Putaran 360º dibuat dengan pergerakan
pada pergelangan kaki sebanyak 10 kali
(7)

Lutut diluruskan dan dibengkokkan ke bawah sebanyak 10 kali. Ulangi langkah ini
untuk kaki yang sebelah lagi.
(8)

Letakkan sehelai kertas koran di lantai. Remas kertas itu menjadi bola dengan kedua
kaki. Kemudian, buka bola itu menjadi kertas yang lebar menggunakan kedua belah
kaki. Langkah ini dilakukan sekali saja.
DAFTAR PUSTAKA

http://www.diabetesmalaysia.com/komplikasidiabetes.html

http://akhtyo.blogspot.com/2009/04/senam-kaki-diabetes-melitus.html

Anda mungkin juga menyukai