Anda di halaman 1dari 54

KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 1

Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Mahasiswa sebagai kader atau generasi penerus bangsa
berkualitas yang mempunyai latar belakang berpendidikan dan
berwawasan, diharapkan dapat mewujudkan implementasi kegiatan
pengabdian kepada masyarakat secara langsung yaitu melalui Kuliah
Kerja Nyata (KKN). Melalui KKN mahasiswa dapat belajar dan berusaha
membantu berinovasi serta memotivasi masyarakat dalam melaksanakan
pembangunan dan perbaikan dalam bidang penerapan teknologi tepat
guna, bidang produksi, bidang pendidikan dan spiritual, bidang kesehatan
kebersihan, serta dalam bidang administrasi pemerintahan. Dalam
kegiatan KKN, mahasiswa dapat pula ikut memikirkan dan memecahkan
permasalahan masyarakat yang serba kekurangan dalam kata lain seperti
kurangnya ilmu pengetahuan dan teknologi, kesadaran lingkungan,
permodalan, dan lain sebagainya.
Kegiatan KKN mendukung tiga unsur pokok bidang pendidikan dan
pengajaran yaitu : Pendidikan, Penelitian serta Pengabdian kepada
Masyarakat, yang lebih dikenal sebagai “Tri Dharma Perguruan Tinggi”.
Kedudukan perguruan tinggi di tengah–tengah masyarakat sebagai pusat
serta merupakan bagian dari Sistem Pendidikan Nasional.
KKN merupakan kegiatan dimana mahasiswa ditempatkan pada
suatu tempat dengan kondisi tertentu dalam kesatuan antar disiplin ilmu
pengetahuan serta dalam jangka waktu tertentu.
Pendayagunaan perguruan tinggi oleh masyarakat sudah
seharusnya dilaksanakan pada saat mahasiswa masih menjalin proses
belajar di perguruan tinggi. Dengan demikian calon sarjana akan
memperoleh pengalaman yang lebih lengkap dan konkret serta sangat
berguna dalam kehidupan bermasyarakat dimana mereka berada dan
bekerja.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 2
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

1.2 Tujuan dan Sasaran Kegiatan


Maksud dan tujuan dari Kuliah Kerja Nyata ini selain merupakan
suatu kewajiban bagi seorang mahasiswa dalam mengikuti kuliah
intrakurikuler juga memiliki tujuan utama lainnya antara lain :
1. Meningkatkan peran serta mahasiswa dalam pembangunan daerah
terutama pada pembangunan desa.
2. Meningkatkan kemampuan mahasiswa untuk menghayati
permasalahan yang sangat kompleks, yang dihadapi oleh
masyarakat dalam pembangunan dan menjadikan mahasiswa siap
terjun dalam menanggulangi masalah pembangunan.
3. Meningkatkan hubungan antar mahasiswa dengan masyarakat
secara langsung serta pemerintah daerah secara tidak langsung.
4. Meningkatkan rasa kesetiakawanan nasional dan gotong royong di
kalangan mahasiswa terhadap masyarakat Indonesia, khususnya di
daerah pedesaan tempat kegiatan Kuliah Kerja Nyata dilaksanakan
tersebut.
5. Meningkatkan peran serta UPN ”Veteran ” Jawa Timur dalam
pembangunan daerah terutama pembangunan daerah pedesaan di
Jawa Timur serta membangun hubungan kerja sama yang baik
antara UPN ”Veteran” Jawa Timur dengan Pemerintah Kabupaten
tempat pelaksanaan KKN.
Sasaran Kuliah Kerja Nyata antara lain :
1. Bagi mahasiswa mampu menerapkan ilmu pengetahuan, ketrampilan
serta memperoleh pengalaman yang realistis baik secara kelompok
maupun secara individu sebagai suatu pengalaman dalam ruang
lingkup yang lebih luas baik di bidang swasta maupun pemerintahan.
2. Bagi masyarakat desa, mampu mengatasi permasalahan-
permasalahan yang ada di desa dalam bidang pembangunan daerah
maupun bidang administrasi.
3. Bagi UPN “Veteran” Jawa Timur sebagai wadah untuk mengabdi di
masyarakat dan menciptakan kader-kader lulusan akademi yang
handal, yang tidak hanya tahu secara teoritis tapi yang terpenting
bagaimana mengaplikasikan ilmu yang diperoleh agar dapat
bermanfaat bagi masyarakat.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 3
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

4. Mengajak masyarakat untuk berpikir, bersikap, dan bertindak untuk


membangun dan mengembangkan potensi yang ada dalam diri.

1.3 Manfaat Kegiatan


1.3.1 Bagi mahasiswa :
a. Melatih mahasiswa berinteraksi dan bersosialisasi secara
langsung dengan masyarakat dalam pembangunan desa.
b. Mengembangkan dan menerapkan teori masyarakat yang
sangat bermanfaat bagi civitas akademika khususnya mahasiswa
serta dosen pada umumnya dalam penerapan ilmu dan teknologi.
c. Mengajak mahasiswa untuk berfikir, bersikap serta bertindak
dalam membangun serta mengembangkan diri dalam kehidupan
bermasyarakat.
d. Membantu mahasiswa agar mampu memberikan gagasan
tentang berbagai alternatif solusi terbaik, sesuai dengan kondisi yang
ada dengan menggabungkan pengalaman dan ilmu.
1.3.2 Bagi Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
a. Dapat menjadikan hasil Kuliah Kerja Nyata sebagai tolak ukur di
masa mendatang, demi nama baik dan kemajuan Universitas sendiri.
1.3.3 Bagi Masyarakat Desa
a. Meningkatkan pola pemikiran dan menambah pengalaman serta
menikmati hasil yang telah diberikan, baik untuk tujuan waktu jangka
pendek maupun jangka panjang.
b. Membantu pembangunan desa agar berjalan lebih lancar dan cepat
sehingga desa dapat berkembang lebih baik dan maju.

1.4 Batasan Masalah


1. Program kerja dilakukan oleh peserta kelompok 24. Program kerja
ditentukan dan dilakukan oleh peserta KKN UPN “Veteran” Jawa
Timur 2013/2014 gelombang I Kelompok 24 di satu desa yaitu desa
Selorejo Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang.
2. Program kerja ditentukan berdasarkan beberapa masalah di desa
yang telah diperinci dari hasil survey dengan dibentuknya 5 bidang

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 4
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

kerja yang masing-masing bidang bertanggung jawab sebagai


koordinator atas program kerjanya, sebagai berikut :
a. Bidang Penerapan Teknologi Tepat Guna
b. Bidang Produksi
c. Bidang Pendidikan dan Spiritual
d. Bidang Kesehatan dan Kebersihan
e. Bidang Administrasi Pemerintahan
3. Program yang sudah ada dibatasi dengan tujuan agar tidak terjadi
tumpang tindih antara waktu kegiatan satu dengan yang lainnya.

1.5 Kondisi Lokasi Desa Kegiatan KKN


Dalam menentukan lokasi kegiatan KKN untuk kelompok 24 yang
telah ditentukan oleh UPN “Veteran” Jawa Timur diarahkan pada daerah
binaan sesuai kesepakatan melalui MOU dengan Pemerintah Kabupaten
Jombang. Namun demikian KKN dapat diarahkan sesuai kebijaksanaan
pimpinan UPN “Veteran” Jawa Timur maupun daerah yang menjadi tujuan
KKN, pada pelaksanaan KKN gelombang I TA.2013/2014 kelompok 24
berlokasi di Desa Selorejo Kecamatan Mojowarno. Kondisi Desa Selorejo
sendiri sudah cukup terpenuhi dalam pangan meskipun masih ada
kekurangan pada pengembangan ilmu teknologi yang sudah maju saat ini.
Desa Selorejo terletak di Kecamatan Mojowarno Kabupaten
Jombang. Mata pencahariaan utama penduduk desa ini adalah sebagai
petani khususnya petani padi dan tebu. Lokasi Kelompok 24 ditempatkan
di Desa Selorejo, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang. Dan di
kecamatan Mojowarno sendiri ada 19 desa yang di tempatkan untuk
lokasi KKN.
Desa Selorejo ini terdiri dari 4 Dusun didalamnya terdapat 21 RT dan
4 RW, dimana jumlah seluruh penduduknya berjumlah 4.593 jiwa. Jumlah
penduduk laki-lakinya 2.302 jiwa dan jumlah penduduk perempuanya
2.291 jiwa. Mayoritas pekerjaan warga desa Selorejo yaitu sebagai buruh
tani dan mayoritas pendidikan terakhir masyarakat Selorejo adalah SMA.
Fasilitas yang terdapat di desa ini antara lain : balai desa Selorejo,
Sekolah Dasar Negeri Desa Selorejo Kecamatan Mojowarno, Taman

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 5
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Kanak-kanak, MTS dan MA Raden Rahmat, poliklinik desa (polides),


Posyandu, Masjid, Mushola, dan sarana-sarana lainnya. Masyarakat Desa
Selorejo merupakan masyarakat religius yang mayoritas beragama Islam
sehingga kegiatan-kegiatan keagamaan selalu dilakukan oleh penduduk
desa mulai anak kecil hingga orang tua. Sebagian besar penduduk desa
ini berasal dari etnis Jawa. Bahasa yang digunakan sehari-hari adalah
Bahasa Jawa.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 6
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

BAB II
RENCANA KEGIATAN

2.1 Struktur Organisasi Kelompok KKN

KETUA KELOMPOK

ARIF RAHMAN

WAKIL KELOMPOK

BIMANTARA SARAS H.

Sekretaris Bendahara

DESI PURNAMASARI INDRAWATI


Bidang
KKN

Bid. Pendidikan & Spiritual Bid. Kesehatan

Korbid : ANASTASIA TEA R. Korbid : PUJI HARMANSYAH

Angg : ERRY NUR FAJAR S. Angg : ALFIAN OCMANNISA A.


ANGGARANI WIDYA ERIE TRI KURNIAWAN
RININTA ARUMSARI NUR AMALIA RAFIDA

Bid. Administrasi

Korbid : AGNES REYVILZA P.

Angg : DWIE A. PRIBADI


RINA TRI P.

Bid. Produksi Bidang TTG

Korbid : RHEDI CANTONA Korbid : FREDYAN PUTRA P.

Angg : RISKY FAJAR P. Angg : HERYADI PRABOWO


DENNY SURYA N. HELMY ADI S.
PATRIA ARISTYA S. HAPPY SUHERMAN
ALEX AGUSTRIYONO

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 7
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

2.2 Misi Kuliah Kerja Nyata


Misi Kuliah Kerja Nyata adalah untuk memberikan dasar
pengetahuan yang kuat yang didapat dari universitas, sehingga
diharapkan mampu terjun ke tengah-tengah masyarakat. Kualitas manusia
dapat dilihat dari beberapa aspek, yaitu:
1. Aspek Moralis
2. Aspek Intelektual
3. Aspek Mental
4. Aspek Fisik
Dengan adanya aspek–aspek tersebut, maka kita dapat
melaksanakan kegiatan secara efektif dan efisien. Pengenalan terhadap
masyarakat desa diharapkan mampu mengembangkan daya nalar dan
daya pikir mahasiswa sebelum dan sesudah KKN. Mahasiswa sebagai
kaum intelektual berkewajiban untuk berperan serta dalam pembangunan
sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu : Pendidikan,
Penelitian, dan Pengabdian kepada Masyarakat.

2.3 Waktu dan Tempat Pelaksanaan


2.3.1 Waktu pelaksanaan
Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa Universitas Pembangunan
Nasional “Veteran” Jawa Timur gelombang I TA. 2013/2014 dilaksanakan
selama 13 hari, terhitung mulai tanggal 10 – 23 Februari 2014.
2.3.2 Tempat Pelaksanaan
Desa : Selorejo
Kecamatan : Mojowarno
Kabupaten : Jombang

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 8
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

2.4 Rencana Biaya


PEMASUKAN
 Dana iuran kelompok Rp. 8.400.000
(24 orang x 350.000)
 Dana makan dari LPPM Rp. 2.340.000
( 24 orang x 7500 x 13 hari )
 Dana Program kerja dari LPPM Rp. 500.000 +
Total pemasukan Rp. 11.240.000

PENGELUARAN
1. Biaya tiap bidang
a. Divisi Pendidikan Rp. 300.000
b. Divisi Kesehatan dan Kebersihan Rp. 400.000
c. Divisi Produksi Rp. 500.000
d. Divisi Administrasi Pemerintahan Rp. 200.000
e. Divisi Teknologi Tepat Guna Rp. 1.500.000
2. Kesekretariatan Rp. 35.000
3. Biaya sewa rumah Rp. 600.000
4. Biaya makan Rp. 4.732.000
5. Biaya minum Rp. 156.000
6. Transportasi Rp. 700.000
7. Dokumentasi dan perpisahan Rp. 200.000
8. Vendel Rp. 783.000
9. Banner ukuran 3 m x 1 m Rp. 37.500
10. Biaya Pioner Rp. 200.000
11. Biaya Survey Rp. 100.000
Total pengeluaran Rp. 9.797.500
Biaya tak terduga Rp. 1.442.500 +
Total pengeluaran Rp. 11.240.000
Saldo 0

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 9
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

2.5 Rencana Tenaga Kerja


Ketua : Arif Rahman (1132010069)
Wakil Ketua : Bimantara Saras H. (1054010011)
Sekretaris : Desi Purnamasari (1132010100)
Bendahara : Indrawati (1113010001)

BIDANG KERJA :
1. PENERAPAN TEKNOLOGI TEPAT GUNA
Koordinator :
Fredyan Putra Perdana (1134010133)
Anggota :
1. Heryadi Prabowo (1113315029)
2. Helmy Adi Sanjaya (1144010018)
3. Happy Suherman (1112010012)
4. Alex Agustriyono (1134010083)

Rencana Kegiatan :
Pembuatan alat pengering sederhana
Tujuan :
Membantu masyarakat agar dapat mengeringkan padi yang
basah terkena hujan atau pada saat tidak ada sinar matahari

2. KESEHATAN DAN KEBERSIHAN


Koordinator :
Puji Harmansyah (0835010093)
Anggota :
1. Alfian Ocmannisa A. (1135010093)
2. Erie Tri Kurniawan (1113010155)
3. Nur Amalia Rafida (1043010164)
Rencana Kegiatan :
- Pemutaran video tentang kesehatan gigi
- Simulasi gosok gigi yang benar
- Praktek gosok gigi
- Pembagian hadiah dan penutupan

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 10
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

- Membantu pelaksanaan kegiatan posyandu dan pemberian


kacang hijau
Membantu pelaksanaan kegiatan lanjut usia (lansia) dan
pemberian kacang hijau
Tujuan :
- Agar anak-anak mengerti pentingnya sikat gigi bagi
kesehatan.
- Menjaga kesehatan balita dan mengetahui perkembangan
balita dan memberi asupan gizi dari kacang ijo.
- Menjaga kesehatan lanjut usia (lansia) dan mengetahui
perkembangan lanjut usia (lansia) dan memberi asupan gizi
dari kacang ijo

3. PENDIDIKAN DAN SPIRITUAL


Koordinator :
Anastasia Tea Rahmani (1143010018)
Anggota :
1. Erry Nur Fajar Suparto (1142010029)
2. Anggarani Widya (1112010007)
3. Rininta Arumsari (1113010203)

Rencana Kegiatan :
- Membantu melaksanakan kegiatan belajar mengajar dan
penghargaan bagi siswa yang berperan aktif selama
kegiatan berlangsung
- Kegiatan Kesenian “Seni Lukis dengan Lilin”
- Kegiatan Pemutaran Film “Kungfu Panda”
- Kegiatan Pemutaran Film “Laskar Pelangi”.
- Kegiatan kesenian “Membuat Anyaman”
- Kegiatan kesenian menggunakan “Gelas Plastik”
- Kegiatan Pemutaran Film “WALL – E”
Tujuan :
- Membantu guru mengajar siswa dalam bidang keterampilan.
- Guna mengasah imajinasi dan kreatifitas siswa–siswi SDN
Selorejo.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 11
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

- Guna mengajarkan kepada siswa–siswi SDN Selorejo untuk


menumbuhkan jiwa kepemimpinan, tanggung jawab, peduli
kepada sesama, percaya diri.
- Melatih siswa–siswi untuk menjadi pribadi yang sabar, teliti,
kreatif, dan melatih daya imajinasi yang positif.
- Mengasah kemampuan siswa–siswi untuk dapat berfikir
positif, rendah hati, sabar, tidak mudah putus asa dalam
mencapai cita-cita, pentingnya persahabatan, bersyukur,
tanggung jawab, kreatif.
- Melatih siswa–siswi untuk berfikir kreatif, teliti, dan sabar.
- Mengajarkan siswa–siswi pentingnya tanaman yang ada di
bumi untuk di lestarikan dan dijaga. Menggunakan teknologi
dengan positif, kejujuran, kesetiaan.

4. PRODUKSI
Koordinator :
Rhedi Cantona (1112010012)
Anggota :
1. Risky Fajar Permana (1134010146)
2. Denny Surya Nugraha (1043010111)
3. Patria Aristya Sari (1171010019)

Rencana Kegiatan :
- Bumbu pecel berlevel 1,2 dan 3
- Kacang salut pedas

Tujuan :
- Memberikan wawasan baru pada masyarakat dalam
mengolah hasil kacang tanah mereka dengam menambah
reverensi dalam memasak.
- Meningkatkan kualitas peserta KKN dan hasilnya bermanfaat
bagi masyarakat desa.

5. ADMINISTRASI PEMERINTAHAN
Koordinator :
Agnes Reyvilza Putri (1141010048)

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 12
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Anggota :
1. Dwie Anggun Pribadi (1113010162)
2. Rina Tri Prawitasari (1113010122)

Rencana Kegiatan :
- Pembenahan struktur organisasi di keKepala Desaan
- Membantu kinerja keKepala Desaan dalam pelayanan
masyarakat
- Sosialisasi pembaharuan data kelahiran dan kematian
Tujuan :
- Agar struktur organisasi di keKepala Desaan tertata rapi.
- Agar data kelahiran dan kematian dapat tersusun dengan
rapi sesuai pembaharuan yang ada.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 13
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

BAB III
PELAKSANAAN KEGIATAN LAPANGAN

3.1 Realisasi Kegiatan


Waktu Pelaksanaan Kegiatan
Kelompok 24 melaksanakan Kegiatan Kuliah Kerja Nyata
Gelombang ke-1 tahun 2013/2014 dilaksanakan pada tanggal 10 Februari
sampai dengan 15 Februari 2014.

Tempat Pelaksanaan Kegiatan


Lokasi pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata Gelombang I UPN “Veteran”
Jatim tahun 2013/2014 dilaksanakan di Kabupaten Jombang–Jawa Timur.
Dalam pelaksanaannya peserta KKN dibagi 36 kelompok dan dilokasikan
di berbagai daerah Jombang dan Surabaya.
Kelompok kami melaksanakan kegiatan KKN ini di Desa Selorejo
Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang dimana divisi Pendidikan
melaksanakan kegiatanya di SDN Selorejo, MTS dan MA Raden Rahmat,
MI dan SDI Al-Khalifahh, 17 dan Divisi Kesehatan melaksanakan
kegiatanya di SDN Selorejo, Posyandu, Desa Selorejo, Madasrah
Ibtida’iyah Darul Ulum dan SDI Al-Khalifahh sedangkan Divisi
Administrasi, Divisi Produksi, dan Divisi TTG melaksanakan kegiatanya
juga di Balai Desa Selorejo dan rumah penginapan KKN.

Realisasi Lapangan Dan Bidang Kegiatan


Sebelum pelaksanaan KKN di lapangan, kelompok 24 telah
melakukan survey lapangan dengan tujuan untuk memperoleh informasi
potensi dan keadaan lokasi tujuan, sehingga kelompok 24 dapat
menentukan keperluan yang dibutuhkan dan untuk merancanakan
berbagai program kerja yang akan direalisasikan oleh masing-masing
divisi atau bidang kegiatan. Adapun program kerja yang telah
direncanakan tidak menutup kemungkinan terjadi perubahan-perubahan

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 14
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

selama di lapangan dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan tersebut.


Realisasi kegiatan setiap bidangnya antara lain :
3.1.1 Bidang Penerapan Teknologi Tepat Guna
Realisasi Lokasi dan Pelaksanaan Kegiatan
Lokasi penyuluhan Pengusir Hama Ultrasonik dan Pestisida Atas dan
Bawah Tanaman Padi dilaksanakan di Balai Desa Selorejo Kecamatan
Mojowarno Kabupaten Jombang.
Program kerja bidang Tekonologi Tepat Guna adalah mengajarkan
dan mengenalkan bagaimana cara kerja dan pembuktian pengusir hama
ultrasonik ini dapat bekerja dan cara membuat serta bagaimana cara kerja
pestisida atas dan bawah ini dapat digunakan ada tanaman padi sebagai
komoditas yang ada di desa Selorejo.

Gambar 3.1 Proses Pembuatan Pestisida Atas dan Bawah

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 15
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Gambar 3.2 Observasi Pestisida Atas dan Bawah

Gambar 3.3 Penyuluhan Pengusir Hama Ultrasonik

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 16
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Gambar 3.4 Penyuluhan Pestisida Atas dan Bawah

Realisasi Bidang Kegiatan


Ada tiga penerapan TTG (Teknolgi Tepat Guna) yang kita buat. Yang
pertama adalah Pengusir Hama Ultrasonik, yang bekerja dengan suara
ultrasonik untuk mengusir atau mengalihkan hama. Yang kedua adalah
Pestisida Atas, yaitu sebagai pembasmi hama tanaman padi yang
disasarkan pada bagian atas tanaman padi seberti hama wereng, potong
leher. Yang ketiga adalah Pestisida Bawah, yaitu disasarkan pada hama
pengerat seperti tikus, yang bekerja pada area yang dilalui oleh tikus.

Rencana Biaya
Rencana biaya Teknologi Tepat Guna dalam pembuatan dan
penerapan 3 karya TTG memakan biaya sektar Rp. 376.500; (tiga ratus
tujuh puluh enam ribu lima ratus rupiah).

Tenaga yang Dilibatkan


Tenaga kerja yang dilibatkan dalam kegiatan Teknologi Tepat Guna
adalah sebagai berikut :
Anggota Kelompok
Koordinator :
Fredyan Putra Perdana (1134010133)

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 17
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Anggota :
1. Heryadi Prabowo (1113315029)
2. Helmy Adi Sanjaya (1144010018)
3. Happy Suherman (1112010012)
4. Alex Agustriyono (1134010083)

Realisasi Biaya
Perincian Pengeluaran Teknologi Tepat Guna
HARGA
NAMA BARANG VOLUME/JUMLAH JUMLAH
SATUAN
Paku 1 kg Rp. 1.000 Rp. 1.000
Kertas gosok 1 Rp. 3.000 Rp. 3.000
Saringan 1 Rp. 5.000 Rp. 5.000
Tong 2 Rp 1.500 Rp. 30.000
Pompa 1,5 liter 1 Rp. 30.000 Rp. 30.000
Bawang putih 1 kg Rp. 9.500 Rp. 9.500
Singkong 2 kg Rp. 3.000 Rp. 6.000
Talay karet 1 meter Rp. 10.000 Rp. 10.000
Cengkeh 2 ons Rp. 32.000 Rp. 32.000
Prototipe ultrasonik 2 unit Rp. 90.000 Rp. 180.000
Tempat baterai 2 unit Rp. 3.000 Rp. 6.000
Kabel 2 meter Rp. 500 Rp. 1.000
Baterai ABC AA 4 pcs Rp. 8.000 Rp. 32.000
ORI 1 unit Rp. 31.000 Rp. 31.000
TOTAL Rp. 376.500
Tabel 3.1 Perincian Pengeluaran Teknologi Tepat Guna

Realisasi Tenaga yang Dilibatkan


Frediyan : Merencanakan program kegiatan
Helmy : Merencanakan program pestisida
Hery : Merencanakan program pengusir hama ultrasonik
Alex : Pengumpulan bahan dan alat
Happy : Menguji program pestisida

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 18
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Anggota Lain yang Telah Membantu


Alfian : Mempersiapkan alat-alat
Dwie : Dokumentasi
Bimantara : Mempersiapkan alat-alat

Jadwal Kegiatan KKN Kelompok 24 Gelombang I tahun 2013/2014


UPN “Veteran” Jawa Timur
Bidang Teknologi Tepat Guna (TTG)
Tanggal Kegiatan
- Membeli bahan dan alat pestisida
11 Februari 2014
- Membeli bahan dan alat pengusir hama ultrasonik
- Proses pembuatan pestisida atas dan bawah
12 Februari 2014
- Membuat rumah pengusir hama ultrasonik
- Membuat rumah pengusir hama ultrasonik
13 Februari 2014
- Proses pembuatan pestisida atas dan bawah
- Observasi dan kaji lapangan pestisida atas bawah
14 Februari 2014
- Membuat rumah pengusir hama ultrasonik
- Penyuluhan pestisida atas dan bawah
15 Februari 2014
- Penyuluhan pengusir alat ultrasonik
16 Februari 2014 - Pulang dengan selamat
Tabel 3.2 Jadwal Kegiatan Bidang Teknologi Tepat Guna

Jadwal Program KKN


Bidang TEKNOLOGI TEPAT GUNA
Program Hari ke-
No
Kerja 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23
Pembuatan
dan Observasi
1.
Pengsir Hama
Organik
Penyuluhan ke
2.
masyarakat
Pembuatan
dan Observasi
3.
Pestisida Atas
dan Bawah
Penyuluhan ke
4.
masyarakat
Tabel 3.3 Timeline Bidang Teknologi Tepat Guna

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 19
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

3.1.2 Bidang Produksi


Realisasi Lokasi dan Pelaksanaan Kegiatan
Lokasi dilaksanakannya demo membuat kacang goreng telur dan
sambel pecel oleh divisi produksi kelompok KKN 24 yaitu di rumah warga
yang dijadikan tempat tinggal sementara oleh mahasiswa KKN 24 yang
dihadiri oleh Ibu Janji sebagai wakil dari Ibu Ibu PKK . kegiatan yang kami
lakukan adalah mengajarkan memasak menu masakan yang baru. menu
masakan yang kami ajarkan ialah membuat kacang goreng telur dan
sambel pecel dengan beberapa level untuk rasa pedasnya.

Gambar 3.5 Bapak dan Ibu Kepala Desa Sebagai Perwakilan dari Ibu Ibu
PKK

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 20
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Gambar 3.6 Menunjukkan Hasil Proses Uji Coba Kepada Ibu Janji

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 21
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Gambar 3.7 Menunjukkan cara membuat bumbu pecel dengan cara di


blender

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 22
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Gambar 3.8 Menunjukkan Cara Membuat Kacang Salut Pedas

Gambar 3.9 Hasil Bumbu Pecel yang Sudah Dikemas

Gambar 3.10 Hasil Kacang Salut Pedas yang Sudah Dikemas

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 23
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Realisasi Bidang Kegiatan


Program kerja bidang produksi yaitu membuat Kacang Salut Pedas
dan Sambel Pecel.Tempat yang kami pilih adalah di rumah tinggal
sementara mahasiswa selama KKN.

Tenaga yang Dilibatkan


Tenaga kerja yang dilibatkan dalam kegiatan Produksi adalah
sebagai berikut :
Anggota Kelompok
Koordinator :
Rhedi Cantona (1112010012)
Anggota :
1. Risky Fajar Permana (1134010146)
2. Denny Surya Nugraha (1043010111)
3. Patria Aristya Sari (1171010019)

Tugas Masing-masing Tenaga Yang Dilibatkan


a. Rhedi Cantona : mengkoordinasikan tentang kegiatan-kegiatan yang

akan dilakukan oleh bidang produksi.

b. Risky Fajar Permana : membantu membuat perencanaan serta

pelaksanaan tentang kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh bidang

produksi.

c. Denny Surya Nugraha : membantu membuat perencanaan serta

pelaksanaan tentang kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh bidang

produksi.

d. Patria Aristya : membantu membuat perencanaan serta

pelaksanaan tentang kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh bidang

produksi.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 24
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Semua anggota divisi produksi membantu membuat perencanaan

serta pelaksanaan tentang kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh bidang

produksi.

Anggota lain yang telah membantu


- Indrawati (Bendahara) : membantu Membuat resep bumbu pecel dan
kacang goreng telur
- Bimantara (Wakil) : membantu membuat desain stiker untuk produk
bumbu pecel dan kacang goreng telur
- Helmy Sanjaya (Divisi TTG) : membantu membuat dokumentasi saat
divisi produksi melakukan kegiatan
- Puji (Divisi Kesehatan) : membantu memilih bahan baku membuat
masakan
- Dan semua anggota KKN Kelompok 24 yang telah banyak
membantu dalam proses kegiatan Produksi

Realisasi Biaya
Perincian Pengeluaran Produksi
Untuk kebutuhan pembuatan Sambel Pecel :
Bahan-bahan Dasar :
 Kacang Kulit (yang telah disangrai) 1 kg Rp 17.000
 Lombok rawit 1 ons Rp 4.500
 Lombok keriting 1 ons Rp 4.500
 Daun jeruk - Rp 1.000
 Gula merah 1,5 ons Rp 3.000
 Gula putih 1 ons Rp 1.000
 Asam secukupnya
 Kencur ½ jempol +
Total = Rp 31.000
Harga per kemasan (1 ons) = Rp 31.000 : 10 = Rp 3.100
Harga Jual = Rp 4.000

Untuk kebutuhan Kacang Salut Pedas :


Bahan–bahan Dasar :

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 25
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

 Kacang Kemiri 1 kg Rp 18.000


 Tepung Sajiku Pedas 2 bungkus Rp 4.400
 Telur 2 butir Rp 3.000
 Gula Bubuk 1 bungkus Rp 4.000
 Bubuk Cabe 1 bungkus Rp 5.000 +
Total = Rp 34.400
Harga per kemasan (1 kg) = Rp 34.400 : 4 = Rp 8.600
Harga Jual = Rp 10.000

Jadwal Kegiatan KKN Kelompok 24 Gelombang I tahun 2013/2014


UPN “Veteran” Jawa Timur
Bidang Produksi
Tanggal Kegiatan
Senin
Kedatangan
10 Februari 2014
Selasa - Survey ke sekitar desa (Produsen)
11 Februari 2014 - Survey ke lahan produksi Kacang
Rabu Belanja bahan-bahan masak di pasar dan meminjam alat
12 Februari 2014 untuk menunjang kegiatan produksi
Kamis
Percobaan membuat bumbu pecel
13 Februari 2014
Jumat
Percobaan membuat kacang salut pedas
14 Februari 2014
Sosialisasi ke wakil ibu ibuk PKK (Ibu Kepala Desa) tentang
Sabtu
cara-cara proses pembuatan bumbu pecel dan kacang
15 Februari 2014
goreng telur
Tabel 3.4 Rencana Realisasi Pelaksanaan Bidang Produksi

Jadwal Program KKN


Bidang PRODUKSI

Program Hari ke-


No.
Kerja 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23
Survey ke
1. Produsen
Kacang

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 26
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Belanja dan
2. Meminjam
alat
3. Percobaan
Sosialisasi
4. ke Ibu Ibu
PKK
Tabel 3.5 Timeline Bidang Produksi

3.1.3 Bidang Pendidikan dan Spiritual


Realisasi Lokasi dan Pelaksanaan Kegiatan
Bidang pendidikan melaksanakan program kerjanya berkonsentrasi
di sekolah-sekolah yang ada di lingkungan desa Selorejo kecamatan
Mojowarno kabupaten Jombang. Dan menargetkan di TK dan SDN
Selorejo, SDI Al-Khalifahh, MTs. dan MA Raden Rahmat.

Realisasi Bidang Kegiatan


A. SD NEGERI SELOREJO
Program pertama kami, divisi pendidikan mendatangi sekolah SDN
Selorejo, kami akan menghabiskan 2 hari di sekolah ini. hari pertama,
kami mengunjungi siswa–siswi yang duduk di bangku kelas 3. Kami
mengajak siswa–siswi yang duduk di bangku ini untuk melukis dengan
mediator lilin. Dimana kegiatan ini bertujuan untuk melatih siswa–siswi
untuk lebih teliti, bersabar, mengingat dan konsentrasi dalam melakukan
sesuatu dan dalam berfikir apapun.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 27
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Gambar 3.11 Foto Bersama Peserta KKN dengan Kepala Sekolah dan
Staff SD Negeri Selorejo

Bahan yang dipergunakan cukup dengan Kertas Bufalo (Putih), satu


batang lilin (putih), cat air dan kuas. Langkah pertama, siswa–siswi yang
sering kami panggil adik–adik ini, kami meminta untuk mereka melukis/
menggambar di kertar putih tersebut dengan menggunakan lilin terebut.

Gambar 3.12 Seni Lukis dengan Lilin

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 28
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Pada awalnya adik–adik sulit untuk melihat hasil gambar mereka


yang telah selesai mereka gambar, karena tidak terlihat apa apa. Setelah
mereka menyelesaikan gambar mereka, kami meminta mereka untuk
mewarnai seluruh permukaan kertas dengan cat air yang tidak terlalu
kental. Dan dengan sekejap, gambar yang mereka buat terlihat jelas.
Apakan sesuai dengan keinginan meraka atau tidak. Tidak sedikit adik
adik yang terlihat senang dengan hasil yang mereka buat, dan ada juga
beberapa adik–adik yang terlihat sedih karena tidak sesuai dengan apa
yang mereka harapkan. Bahkan kebanyakan adik-adik meminta untuk
mencoba untuk menggambar denga media lilin itu lagi.

Gambar 3.13 Praktek “Melukis dengan Lilin”

Di akhir acara, kami dari divisi pendidikan menilai lukisan siapa yang
paling menarik dan terlihat rapi. Kami pun menggambil 5 pemenang.

Gambar 3.14 Pemenang Lukisan Terbaik

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 29
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Di hari kedua kami di SDN Selorejo, program kami adalah


memutarkan Film kartun yang memiliki nilai moral yang sangat penting di
umur mereka sekarang.
Kami memilih memutarkan film “KUNGFU PANDA”, Film ini
mengajarkan tentang keberanian, pantang menyerah, tanggung jawab,
kejujuran, kekeluargaan. Pemutaran film ini dilihat oleh seluruh siswa dari
TK dan SDN Selorejo. 90% dari siswa–siswi yang hadir sangat tertarik
dengan pemutaran film ini. Di akhir pemutaran film, kami mengadakan
Quis yang pertanyaan menyangkut dengan Film “KUNGFU PANDA”, dan
tak jarang siswa–siswi yang berebut ingin menjawab pertanyaan yang
kami berikan. Itu menunjukan bahawa pemutaran film yang kami lakukan
sangat mengena di hati adik–adik yang tersepon dengan baik.

Gambar 3.15 Pemutaran Film “Kungfu Panda”

Setelah pemutaran film selesai, kami telah menyiapkan beberapa


pertanyaan yang masih bertopikkan film tersebut. Respon dari adik–adik
SDN Selorejo sangat positif. Ternyata dari pengamatan kami, adik–adik
juga sangat tertarik dan mengerti tentang cerita dari film “KUNGFU
PANDA” tersebut. Sebagai penghargaan karena telah memerhatikan film
dan punya keberanian untuk menjawab pertanyaan di depan kelas. Kami
memberikan hadiah atas keberanian mereka.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 30
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Gambar 3.16 Quiz Film “Kungfu Panda”

Gambar 3.17 Sesi Foto Bersama dengan Siswa-siswi SDN Selorejo

B. MTs Raden Rahmat


Pada tanggal 14 Februari 2014, kami dari divisi Pendidikan
berkunjung ke MTs. Raden Rahmat. Tujuan kami datang kesekolah ini
untuk mengadakan penyuluhan tentang “HIV AIDS”. Mengapa kami
memilih untuk melakukan penyuluhan? Karena, sekarang banyak sekali
remaja yang terjerumus di pergaulan yang kurang baik, seperti berteman
dengan obat–obatan terlarang dan melakukan Sex Bebas tanpa mereka
tau akibat dari apa yang mereka lakukan.
Kami memutarkan film pendek tentang bahaya “”HIV AIDS” dan
kemudian kami menjelaskan sedikit materi dengan power point. Pada
awalnya para siswa–siswi yang duduk di bangku SMP ini tidak dapat
berkonsentrasi atas apa yang kami jelaskan. Tapi, setelah kami

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 31
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

mengulang kembali dengan cara yang berbeda untuk menyampaikan


materi tersebut. Akhirnya para siswa dan siswi tersebut dapat
memfokuskan perhatian mereka atas materi yang kami sampaikan
tersebut.

Gambar 3.18 Kegiatan Penyuluhan “HIV AIDS” di MTs. Raden Rahmat

Penyampaian materipun selesai, saat kami membuka siapa yang


ingin bertanya, ada beberapa siswa yang tertarik dan mengangkat tangan
mereka. Pertanyaan pertanyaan yang merea ajukan juga cukup menarik.
Tentang awal dari virus HIV, Negara mana yang memiliki persentasi
pengidap HIV terbesar, dll. Dan sebagai penghargaan untuk mereka–
meraka yang berani untuk bertanya dan berpendapat kami memberikan
hadiah kecil yang berguna untuk sekolah. Merekapun sangat menghargai
pemberian dari kami.

C. MA Raden Rahmat
Hal serupa pun terulang pada hari sabtu tanggan 15 Februari 2014,
saat kami mengunjungi MA Raden Rahmat yang duduk di bangku SMA.
Pada awalnya mereka samasekali tidak tertarik tentang apa yang kami
jelaskan. Tetapi selah kami menjelaskan untuk yang kedua kalinya siswa
siswi yang tadinya tidak fokus dan sibuk dengan kesibuan mereka masing
masing, pada akhirnya mereka dapat memusatkan perhatian pada materi
yang kami berikan tentang “HIV AIDS”.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 32
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Alasan kami lebih memilih memberikan ilmu non-akademik pada


siswa–siswi yang ada di desa Selorejo, karena kami rasa mereka butuh
sesuatu yang berbeda. Sesuatu yang mengajarkan tentang nilai moral dan
sebab akibat dalam suatu pergaulan. Dan itu sangat penting bagi kaum
muda di jaman sekarang. Dan menambah ilmu kehidupan dilingkungan
dan diri mereka sendiri.

Gambar 3.19 Kegiatan Penyuluhan “HIV AIDS” di MA Raden Rahmat

D. Bimbingan Pelajaran Tambahan


Tidak Cuma sampai disitu, pada hari pertama sampai hari terahir
(12–15 Februari 2014) pukul 15.30 kami memberikan pelajaran tambahan
pada siswa – siswi SDN Selorejo. Tentang pelajaran sekolah yang meliputi
: Matematika, IPS, IPA, Bahasa Jawa dan Bahasa Indonesia.

Gambar 3.20 Kegiatan Bimbingan Belajar di Rumah Penginapan KKN

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 33
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Rencana Biaya
Pada awalnya, bidang Pendidikan menganggarkan dana sebesar
Rp. 500.000 (Lima Ratus Ribu Rupiah) untuk merealisasikan kegiatan
bidang pendidikan yaitu untuk biaya kebutuhan bidang pendidikan.

Tenaga yang Dilibatkan


Tenaga kerja yang dilibatkan dalam kegiatan Pendidikan dan
Spiritual adalah sebagai berikut :
Anggota Kelompok
Koordinator :
Anastasia Tea Rahmani (1143010018)
Anggota :
1. Erry Nur Fajar Suparto (1142010029)
2. Anggarani Widya (1112010007)
3. Rininta Arumsari (1113010203)

Realisasi Biaya
Perincian Pengeluaran Pendidikan dan Spiritual
Untuk bahan-bahan kerajinan
Banyaknya Nama Barang Harga Satuan Jumlah
1 Lembar Kertas Kraf Rp. 1.500 Rp. 1.500
3 Buah Cat Air Rp. 7.500 Rp. 22.500
47 Buah Kuas no.1 Rp. 1.000 Rp. 47.000
12 Lembar Kertas Bufalo Rp. 400 Rp. 4.800
3 Buah Pallet Rp. 1.000 Rp. 3.000
4 Pack Lilin Rp. 3.000 Rp. 3.000
Total Rp. 98.300
Tabel 3.6 Perincian Pengeluaran Bahan-bahan Kerajinan

Untuk hadiah kepada murid – murid


Banyaknya Nama Barang Harga Satuan Jumlah
6 Buah Serutan Pensil Rp. 1.000 Rp. 6.000
2 Pack Pencil Rp. 5.000 Rp. 10.000
6 Buah Penghapus Rp. 2.000 Rp. 12.000

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 34
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

1 Pack Buku Tulis Rp. 22.500 Rp. 22.500


1 Pack Kino Ice Cream Rp. 3.950 Rp. 3.950
1 Pack Kino Smile Fruit Rp. 4.200 Rp. 4.200
1 Pack Milkita Assorted Rp. 8.540 Rp. 8.540
1 Lembar Plastik Pembungkus Kado Rp. 5.000 Rp. 5.000
2 buah Tempat Pencil Rp. 5.000 Rp. 10.000
Total Rp. 82.190
Tabel 3.7 Perincian Pengeluaran Hadiah
Untuk kebutuhan sehari hari
Banyaknya Nama Barang Harga Satuan Jumlah
1 Biskuit Rose Cream Rp. 6.200 Rp. 6.200
1 Biskuit London Rp. 7.000 Rp. 7.000
1 Biskuit Crispy Rp. 7.000 Rp. 7.000
1 Biskuit Gabin Rp. 8.500 Rp. 8.500
1 dus Air Mineral Rp. 13.000 Rp. 13.000
Total Rp. 41.700
Tabel 3.8 Perincian Pengeluaran Kebutuhan Sehari-hari

Realisasi Tenaga yang Dilibatkan


Pihak Internal : Divisi Pendidikan
1. Anastasia Tea R. :
Bertugas untuk mengkoordinasi semua anggota divisi pendidikan
untuk mengisi materi untuk semua sekolah dan memberikan materi
kepada siswa tersebut.
2. Anggarani Widya, Rininta Arumsari, Erry Nur Fajar S. :
Bertugas memberikan materi, memberikan pengarahan, serta
mengawasi selama kegiatan berlangsung.
Anggota Lain yang Telah Membantu
1. Divisi Kesehatan
Bekerja sama dengan divisi pendidikan dalam mengawasi dan
membantu memberi penjelasan tambahan kepada para siswa–siswi yang
ada di Desa Selorejo.
2. Badan Pengurus Harian (BPH)
Berkoordinasi dengan divisi pendidikan dengan memberikan
pengarahan yang bersifat non–Akademis yaitu berupa dukungan moral.

Jadwal Kegiatan KKN Kelompok 24 Gelombang I tahun 2013/2014

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 35
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

UPN “Veteran” Jawa Timur


Bidang Pendidikan dan Spiritual
TANGGAL Kegiatan
10 Februari 2014 Tiba di desa Selorejo, meminta izin setiap divisi masing masing.
11 Februari 2014 LIBUR (Persiapan bahan + Materi)
12 Februari 2014 - Mengunjungi SD Negeri Selorejo untuk melakukan kegiatan
“Melukis dengan Lilin” (Kelas 3)
- Pemberian hadiah untuk lukisan terbaik
- Bbelajar Tambahan di Rumah (Les Private) Murid SD Negeri
Selorejo.
13 Februari 2014 - Mengunjungi SD Negeri Selorejo untuk melakukan kegiatan
pemutaran film “KUNGFU PANDA”. (Kelas 1 s/d 6 SD)
- Quis yang bersangkutan dengan film tersebut dan Pemberian
hadiah.
- Belajar Tambahan di Rumah (Les Private) Murid SD Negeri
Selorejo.
14 Februari 2014 - Mengunjungi MA Raden Rahmat untuk melakukan kegiatan
“Penyuluhan HIV AIDS”. (Kelas 1 – 2 SMP)
- Sesi tanya jawab dan pemberian hadiah.
- Belajar Tambahan di Rumah (Les Private) Murid SD Negeri
Selorejo.
15 Februari 2014 - Mengunjungi Mts. Raden Rahmat untuk melakukan kegiatan
(Penyuluhan HIV AIDS). (Kelas 1 s/d 3 SMA)
- Sesi tanya jawab dan pemberian hadiah.
- Belajar Tambahan di Rumah (Les Private) Murid SD Negeri
Selorejo.
16 Februari 2014 L I B U R
Tabel 3.9 Jadwal Kegiatan Bidang Pendidikan dan Spiritual
Jadwal Program KKN
Bidang PENDIDIKAN DAN SPIRITUAL
TANGGAL PELAKSANAAN
NAMA KEGIATAN
10 11 12 13 14 15 16
Melukis dengan menggunakan Lilin
di SD Negeri Selorejo

Pemutaran Film “KUNGFU PANDA”


di SD Negeri Selorejo

Penyuluhan “HIV AIDS” di MA


Raden Rahmat.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 36
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Penyuluhan “HIV AIDS” di Mts.


Raden Rahmat

Bimbingan Belajar dengan Siswa–


Siswi SD Negeri Selorejo
Tabel 3.10 Timeline Bidang Pendidikan dan Spiritual

3.1.4 Bidang Kesehatan dan Kebersihan


Realisasi Lokasi dan Pelaksanaan Kegiatan
Bidang Kesehatan melaksanakan program kerjanya berkonsentrasi di
Balai Desa Selorejo Kecamatan Mojowarno kabupaten Jombang.

Realisasi Bidang Kegiatan


Bidang Kesehatan melaksanakan program kerjanya berkonsentrasi
di SDN Selorejo, MI Darul Ulum, SDI AL-Khalifah, Lingkungan rumah
warga, Kantor balai desa dan puskesmas Desa Selorejo. Perencanaan
program kerja bidang Kesehatan adalah memberikan penyuluhan
kesehatan terhadap mayarakat di Poliklinik desa. Di kantor balai desa
kami mengadakan kegiatan kerja bakti lingkungan (go green) dan di SDN
Selorejo, MI Darul Ulum, SDI Al-Khalifah di Desa Selorejo untuk kegiatan
sikat gigi, berikut kegiatan divisi Kesehatan dan Kebersihan yang kami
kerjakan. Tempat yang kami pilih adalah posyandu lanjut usia (lansia) di
poliklinik desa, Kantor balai desa dan di Sekolah-sekolah dasar yang
bertempat di desa Selorejo dan di bantu oleh bidan Ika selaku pengurus
posyandu.
Program kegiatan kesehatan meliputi:
a. Di SDN Selorejo kami mengadakan pemutaran video tentang
kebersihan gigi, pemberian materi, melakukan simulasi gosok gigi
yang benar, praktek sikat gigi, kuis dan pembagian hadiah bersama
anak TK dan SD kelas 1
b. MI Darul Ulum kami memberikan hadiah secara simbolis kepada
anak kelas 1.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 37
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

c. SDI AL-Khalifah kami mengadakan pemberian materi, melakukan


simulasi gosok gigi yang benar, praktek sikat gigi, kuis dan
pembagian hadiah bersama anak SD kelas 1.
d. Posyandu lanjut usia (lansia) dan pemberian snack
e. Kerja bakti bersama seluruh divisi KKN kelompok 24 dan di bantu
warga dan perangkat desa untuk membersihkan sisa-sisa debu dan
pasir pasca erupsi gunung Kelud.
Pada program kerja yang pertama pada tanggal 12 Februari 2014
dan 15 Februari 2014 kami mengadakan pemutaran video tentang
kebersihan gigi, pemberian materi, melakukan simulasi gosok gigi yang
benar, praktek sikat gigi, kuis dan pembagian hadiah bersama pada anak-
anak SD kelas 1 SDN Selorejo, MI Darul Ulum dan SDI AL-Khalifah.

Gambar 3.21 Praktek Sikat Gigi Siswa-siswi SD Negeri Selorejo

Setelah itu kami mengadakan kegiatan posyandu lansia dan


penyuluhan tentang pentingnya menjaga kesehatan pernafasaan pasca
erupsi gunung Kelud.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 38
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Gambar 3.22 Posyandu Lansia dan Penyuluhan Kesehatan

Selanjutnya kami mengadakan kegiatan kerja bakti kebersihan


lingkungan membersikan sisa debu dan pasir pasca erupsi gunung Kelud
yang bertepatan di kantor balai desa Selorejo.

Gambar 3.23 Kerja Bakti Kebersihan Lingkungan


Tenaga yang Dilibatkan
Tenaga kerja yang dilibatkan dalam kegiatan Kesehatan dan
Kebersihan adalah sebagai berikut :
Anggota Kelompok
Koordinator :
Puji Harmansyah (0835010093)
Anggota :
1. Alfian Ocmannisa A. (1135010093)
2. Erie Tri Kurniawan (1113010155)
3. Nur Amalia Rafida (1043010164)

Realisasi Biaya

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 39
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Perincian Pengeluaran Kesehatan dan Kebersihan


Pengeluaran Divisi Kesehatan
Jumlah Barang Nama Barang Harga Total
50 Buah Sikat Gigi Rp. 1.000 Rp. 50.000
5 Pack Biskuat Rp. 9.000 Rp. 45.000
4 Kardus Teh Gelas Rp 18.500 Rp. 74.000
3 pack Tango Rp. 8.500 Rp. 25.500
3 Lusin Plastik ultah Rp. 4.500 Rp. 13.500
46 buah Biskuit Klop Rp. 1.000 Rp. 46.000
7 buah AP 260 Rp. 3.000 Rp. 21.000
1 Spiral Rp. 5.000 Rp. 5.000
1 Charge Rp. 10.000 Rp. 10.000
5 renteng Biskuat Rp. 4.500 Rp. 22.500
5 renteng Energen Rp. 11.000 Rp. 55.000
1 roll Pita Rp. 5.500 Rp. 5.500
1 Permen Relaxa Rp. 5.000 Rp. 5.000
1 Bagus SG Safari Rp. 9.900 Rp. 9.900
1 Bagus SG Marina Rp. 4.350 Rp. 4.350
1 Kertas Coklat Rp. 3.000 Rp. 3.000
1 Lakban Putih Rp. 4.000 Rp. 4.000
Total Rp. 399.250
Tabel 3.11 Realisasi Biaya Perincian pengeluaran kesehatan

Realisasi Tenaga yang Dilibatkan


Pihak Internal
a. Puji : Membantu dalam meyiapkan semua acara selaku korbid.
Posyandu lansia dan penyuluhan kesehatan gigi.
b. Alfian : membantu dalam mempresentasikan tentang penyuluhan
menjaga kesehatan gigi di SDN Selorejo dan SDI Al Khalifah dan
posyandu lansia.
c. Erie : membantu dalam kegiatan demo sikat gigi dan posyandu
lansia.
d. Amel : menerangkan simulasi gosok gigi dan posyandu lansia.
semua anggota divisi kesehatan membantu membuat perencanaan
serta pelaksanaan tentang kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh bidang
kesehatan.

Anggota Lain yang Telah Membantu

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 40
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

a. Anastasia : membantu dalam pembagian hadiah dan berinteraksi


dengan siswa-siswi SD
b. Fajar : membantu dokumentasi.
c. Desi : membantu pelaksanaan praktek gosok gigi.
d. Indra : membantu melaksanakan program kerja kesehatan
e. Agnes : membantu melaksanakan pemberian hadiah
Semua anggota BPH membantu kelancaran setiap divisi yang ada.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 41
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Jadwal Kegiatan KKN Kelompok 24 Gelombang I tahun 2013/2014


UPN “Veteran” Jawa Timur
Bidang Kesehatan dan Kebersihan

Tanggal Kegiatan

Sharing dengan perangkat desa mengenai tiap-tiap divisi,


konfirmasi dengan bidan Ika selaku pihak dari polides
10 Februari 2014 mengenai program kerja posyandu lansia. Konfirmasi ulang
dengan semua pihak sekolah mengenai program kerja
kesehatan di sekolah.
- Mengambil daftar/ data siswa tiap sekolah
- Bersosialisasi dengan guru, staff dan murid tiap sekolah
- Konfirmasi alat-alat yang di butuhkan
11 Februari 2014
- Mengkonfirmasikan setiap rundown kegiatan program kerja
kesehatan kita dengan kepala sekolah, guru dan murid-
muridnya
- Mengadakan kegiatan tentang penyuluhan kesehatan gigi
beserta video, penjelasaan materi, simulasi gosok gigi yang
benar, praktek gosok gigi, tanya jawab dan pembagian hadiah
12 ebruari 2014 untuk anak-anak kelas 1 dan TK di SDN Selorejo.
- Membantu divisi pendidikan untuk mengawasi dan
mengajarkan kegiatan membuat lukisan dengan lilin pada
siswa kelas 3 SDN Selorejo.
- Ke Puskesmas Mojodadi untuk menemui bidan Ika dan
meminta surat rujukan meminta abate ke petugas
puskesmas.karena berkaitan dengan program kerja divisi
kesehatan lingkungan serta pembagian abate gratis kepada
13 Februari 2014 warga.
- Membantu divisi Pendidikan untuk memantau dan
mendampingi siswa-siswi SDN Selorejo dalam program kerja
divisi pendidikan yaitu pemutaran film kungfu panda dan
pemberian ilmu moral dalam tayangan film tersebut.
- Membantu divisi pendidikan dalam penyuluhan tentang
Penyakit HIV/AIDS di MTS Raden Rahmat.
14 Februari 2014
- Membersihkan tempat menginap dan sekitarnya dari abu
vulkanik letusan gunung Kelud.
15 Februari 2014 - Memberikan hadiah kenang-kenangan dari divisi kesehatan
untuk MI Darul Ulum untuk mengigatkan selalu tentang gosok
gigi dan merawat kesehatan gigi.
- Memberikan materi penyuluhan kesehatan gigi,simulasi
mengosok gigi yang benar, praktek gosok gigi dan bagi-bagi

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 42
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

hadiah di SDI AL-Khalifah Selorejo.


Tanggal Kegiatan
- Membantu kegiatan posyandu lansia di desa Selorejo dengan
bidan Ika selaku bidan desa Selorejo.
- Membantu divisi pendidikan dalam penyuluhan tentang
HIV/AIDS di MA Raden rahmat.
15 Februari 2014 - Melakukan kerja baktidan kebersihan lingkungan di kantor
kepala desa Selorejo di bantu semua divisi dan warga
setempat.
- Penutupan Kegiatan KKN bersama bapak Kepala Desa yaitu
berupa pemotongan tumpeng dan makan bersama.
Tabel 3.12 Realisasi Pelaksanaan Bidang Kesehatan

Jadwal Program KKN


Bidang KESEHATAN DAN KEBERSIHAN
TANGGAL
NAMA KEGIATAN PELAKSANAAN
10 11 12 13 14 15
Penyuluhan tentang menjaga gigi
beserta sikat gigi yang benar
Membantu jalanya Posyandu lansia
Kerja bakti kebersihan lingkungan
Tabel 3.13 Timeline Kegiatan Bidang Kesehatan

3.1.5 Bidang Administrasi Pemerintahan


Realisasi Lokasi dan Pelaksanaan Kegiatan
Bidang Administrasi melaksanakan program kerjanya berkonsentrasi
di kantor kelurahan yang merupakan tempat dilaksanakannya segala
kegiatan ke administrasian. Bidang yang kami pilih tetap sama dengan
rencana bidang kegiatan kami diatas, yaitu Administrasi. Berikut kegiatan
bidang Administrasi yang kami kerjakan:
Yang pertama kami melakukan membantu pelayanan balai desa
Selorejo, memberikan pelayan kepada masyarakat Selorejo lebih cepat
dan tepat, dimana kami melaya warga masyarakat dalam hal pengurusan
KTP, perpindahan penduduk dan membantu administrasi kelurahan dalam

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 43
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

hal pencatatan jumlah penduduk. kami juga membuat alur mengenai data
kematian di balai desa Selorejo.

Gambar 3.24 Membuat Alur Mengenai Data Kematian

Yang kedua kami membantu kegiatan Rapat Anggaran Tahunan


(RAT) dalam kegiatan tersebut kami membantu mendata warga yang
dating dan dalam hal pembagian sembako yang di bagikan kepada warga
yang datang yang umumnya kurang mampu.

Gambar 3.25 Membantu Kegiatan Rapat Anggaran Tahunan (RAT)

Yang ketiga kami memasangkan alat portable wifi ke perangkat


komputer di balai desa yang berguna untuk kemudahan dan lebih cepat
dalam mengakses data ke komputer induk atau pun akses komputerisasi
di balai desa.

Gambar 3.26 Memasangkan Alat Portable Wifi

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 44
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Realisasi Bidang Kegiatan


Pada awalnya perencanaan program kerja bidang administrasi adalah
melakukan pembenahan struktur organisasi di kelurahan,Sosialisasi
pembaharuan data kelahiran dan kematian,dan membantu kinerja
kelurahan dalam pelayanan masyarakat. Di karenakan kondisi dan waktu
tidak mendukung dikarenakan lebih singkatnya waktu kkn, maka kami
memutuskan untuk mengubah agenda awal dan menggantinya
memasangkan alat pertable wifi ke perangkat computer di kelurahan yang
berguna untuk kemudahan dan lebih cepat dalam mengakses data ke
computer induk atau pun akses komputerisasi dalam kelurahan.

Rencana Biaya
Pada mulanya,bidang administrasi menganggarkan dana sebesar
Rp. 200.000,00 (dua ratus ribu rupiah) untuk merealisasikan kegiatan
bidang administrasi.

Tenaga yang Dilibatkan


Tenaga kerja yang dilibatkan dalam kegiatan Administrasi
Pemerintahan adalah sebagai berikut :
Anggota Kelompok
Koordinator :
Agnes Reyvilza Putri (1141010048)
Anggota :
1. Dwie Anggun Pribadi (1113010162)
2. Rina Tri Prawitasari (1113010122)

Realisasi Biaya
Perincian Pengeluaran Produksi
Unit Nama Barang Harga/ unit Jumlah
1 Unit Portable Wifi Rp. 140.000 Rp. 140.000
Jumlah Rp. 140.000
Tabel 3.14 Realisasi Biaya Perincian Pengeluaran Administrasi
Realisasi Tenaga yang Dilibatkan
Dwie Anggun Pribadi : merencanakan program kerja
Agnes Reyvilza Putri : menyiapkan bahan-bahan

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 45
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Rina Tri Prawitasari : menyiapkan bahan-bahan

Jadwal Kegiatan KKN Kelompok 24 Gelombang I tahun 2013/2014


UPN “Veteran” Jawa Timur
Bidang Administrasi Pemerintahan
Tanggal Kegiatan
10 feb. 2014 Tiba di kelurahan Selorejo, perkenalan dengan perangakat desa
11 feb. 2014 Membantu pelayanan masyarakat di kelurahan Selorejo
12 feb. 2014 Membantu jalannya rapat RAT(Rapat Anggaran Tahunnan),
Membantu pelayanan kelurahan selorejo, membantu divisi
13 feb. 2014
pendidikan dalam melakukan sosialisasi
Membantu pelayannan kelurahan Selorejo, membuat alur data
14 feb. 2014 kematian , memberikan sosialisasi pembaharuan data kematian dan
kelahiran
15 feb. 2014 Membuat sarana porteble Wifi
16 feb. 2014 Off ( libur )
Tabel 3.15 Rencana Realisasi Pelaksanaan Bidang Administrasi

Jadwal Program KKN


Bidang ADMINISTRASI PEMERINTAHAN
No. Program kerja Hari Ke-
10 11 12 13 14 15
1. Perkenalan dengan perangkat desa
2. Membantu pelayanan masyarakat di
kelurahan Selorejo
3. Membantu jalannya rapat RAT(Rapat
Anggaran Tahunnan),
4. Membantu pelayanan kelurahan
selorejo, membantu divisi pendidikan
dalam melakukan sosialisasi
5. Membantu pelayannan kelurahan
Selorejo, membuat alur data kematian,
memberikan sosialisasi pembaharuan
data kematian dan kelahiran
6. Membuat sarana porteble Wifi
Tabel 3.16 Timeline Kegiatan Bidang Administrasi

BAB IV
EVALUASI KEGIATAN PROGRAM

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 46
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

4.1 Evaluasi Dan Rekomendasi Kegiatan


1. Bidang Teknologi Tepat Guna (TTG)
Penyuluhan pengusir hama ultrasonic dan pestisida atas dan bawah
sedikit mengalami hambatan dikarenakan kesadaran masyarakat untuk
datang pada penyuluhan.
Disamping itu, teknologi pengusir hama ultrasonik dan pestisida dan
bawah kurang dirasakan manfaatnya karena kurangnya waktu observasi
dan kaji lapangan.
Bidang TTG merekomendasikan agar warga juga berperan secara
aktif dalam perawatan dan ikut menjaga kelestarian lingkungan sekitarnya,
dan mengurangi pestisida kima agar hasil komoditas padi dan pertanian
lain tidak tergantung dan terkontaminasi bahan kimia, sehingga dapat
meningkatkan hasil produksi dan dapat memanfaatkan sumberdaya alam
sebagai bahan baku pembuatan pestisida alami.

2. Bidang Produksi
Bidang produksi berhasil dalam mencapai tujuan yang ingin ditujukan
bagi masyarakat desa Selorejo yaitu memperkenalkan produk olahan
makanan yang baru bagi masyarakat desa Selorejo sehingga memberi
wawasan baru bagi masyarakat terutama ibu-ibu dalam mengolah
makanan.Selain itu, tentunya hasil produk olahan makanan yang baru
tersebut dapat dijual kepada masyarakat luar atau dapat dikonsumsi
sendiri.
Kegiatan dari bidang produksi memperoleh respon yang positif dari
ibu-ibu PKK desa Selorejo. Hal ini disebabkan karena kegiatan yang
dilakukan ini baru pertama kali di Desa Selorejo.Ibu-ibu PKK merasa
dengan diadakannya kegiatan ini, memperoleh tambahan ilmu dalam
mengolah hasil produksi terutama sambel pecel dan kacang salut pedas.
Bu Janji (Bu Kepala Desa) yang merupakan salah satu ibu PKK
memberikan kesan yang positif dengan adanya kegiatan ini. Dapat dilihat
dari komentar yang diberikan bagi kelompok 24 “……….ini sebuah kreasi
yang cukup bagus dari para mahasiswa upn didesa ini pengetahuan

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 47
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

tetang pengolahan kacang sangat minim dan bisa dibilang tidak di olah
menjadi inovasi yang terbaru dan kelompok 24 telah menemukan
terobosan dari pengolahan kacang yang terbaru yaitu sambel kacang
yang berlevel dan kacang salut pedas dan bu Kepala Desa menguji
makanan tersebut dan hasilnya memuaskan dan Bu Kepala Desa
mengucapkan banyak terima kasih kepada mahasiswa upn kelompok 24
yang berkecimbung di divisi produksi kedatangan adik adik KKN karena
dengan adanya KKN kita bias membuat sambel pecel yang berlevel dan
kacang salut pedas yang inovatif dan kreatif”

3. Bidang Pendidikan dan Spiritual


Program kerja yang pertama adalah mengajar pendidikan non–
akademis yaitu mengajak siswa–siswi SD Negeri Selorejo untuk melukis
dengan menggunakan media lilin. Dan kegiatan ini lebih melibatkan
siswa–siswi yang duduk dibangku kelas 3.
Setiap sore hari sebagian siswa–siswi SD Negeri Selorejo datang
kerumah meminta kami untuk membantu mereka dalam mengerjakan dan
menjelaskan kemballi tugas tugas/ materi yang mereka dapatkan di
sekolah. Dan keesokan harinya mereka pun mengajak teman teman baru
untuk belajar bersama di rumah kami.
Program lainnya, kami mengajak siswa–siswi untuk melihat
pemutaran film “KUNGFU PANDA”. Film tersebut mengajarkan nilai nilai
moral yang diperlukan untuk siswa–siswi yang duduk d bangku SD.
Pemutaran film “KUNGFU PANDA” ini diminati oleh seluruh siswa–siswi
SD Negeri Selorejo. Bahkan Kepala Sekolah, Guru dan Staff pun ikut
menyimak film tersebut. Diakhir acara kami mengadakan quis, yang
dimana pertanyaan pertanyaan yang kami berikan masih mengenai
bagian dari film tersebut dan nilai nilai moral yang ada di film tersebut.
Selain itu kami mengadakan penyuluhan tentang “HIV AIDS”. Target
yang kami ambil adalah siswa–siswi yang ada di MA dan MTS. Raden
Rahmat. Karena menurut kami, remaja remaja yang masih duduk di
bangku SMP dan SMA sangatlah rawan dalam memilih pergaulan,

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 48
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

tindakan, dan rentan dengan pengaruh narkoba. Selagi belum terlambat


kami dari divisi pendidikan ingin berbagi ilmu tentang bahaya dari “HIV
AIDS”. Dan kami pun mendapat respon yang positive setelah memberikan
pengertian tentang materi tersebut.

4. Bidang Kesehatan dan Kebersihan


Pada program kerja yang pertama
Yaitu Penyuluhan Tentang pentingnya menjaga dan merawat
kesehatan gigi, siswa-siswi di SDN Selorejo kurang antusias dan
cenderung takut karena menurut anak-anak SD tersebut mengira bahwa
kami akan melakukan suntik imunisasi, ini bisa di lihat dari interaksi siswa-
siswi yang cenderung pasif saat kami melakukan interaksi kepada
mereka.ketika kami meminta bantuan kepada guru-guru dan kepala
sekolah maka dari kami dan guru kelas 1 maka memasukan murid-murid
TK yang kebetulan berada pada satu sekolah tersebut. Dan di bantu oleh
guru-guru tersebut maka suasana kelas jadi rame dan berjalan sukses
sesuai yang kami harapkan. Banyak siswa-siswi dari SD dan TK
memperhatikan penjelasaan kami berupa video dan simulasi gosok gigi
dengan cermat dan benar-benar memperhatikan.Pada kegiatan praktek
gosok giginya banyak siswa-siswi SD dan TK smuanya ikut serta dan
pralatan untuk hadiah kami terpaksa kami bongkar untuk kami ambil sikat
giginya untuk kebutuhan praktek menggosok gigi mereka. Pada akhir
kegiatan kami, kami tutup dengan sesi tanya jawab dan pembagian
hadiah kepada mereka kemudian penutupan kegiatan dengan bernyanyi
bersama dengan smua murid,guru dan staf sekolah dan kepala sekolah.
Masih pada Program Kerja yang Pertama
Kami mengadakan penyuluhan tentang menjaga kebersihan dan
kesehatan gigi yang benar serta Pembagian hadiah saja di MI Darul Ulum
kepada anak kelas 1.kami hanya pembagian hadiah saja karena
terkendalanya waktu dan musibah karena letusan gunung Kelud karena
tempat dan kondisi tidak memungkinkan untuk kami melakukan praktek
gosok gigi. Karena takut jika kami melakukan praktek terlalu berisiko bagi

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 49
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

kesehatan mereka dan tempatnya banyak di tutupi pasir dan debu.


Walaupun kami hanya hanya memberikan hadiah secara simbolis dan
memberikan materi penyuluhan tentang menjaga dan merawat gigi secara
singkat mereka tetap antusias memperhatikan kami.
Masih pada Program Kerja yang Pertama yaitu
Kami mengadakan penyuluhan tentang menjaga kebersihan dan
kesehatan gigi yang benar di SDI AL-Khalifah Selorejo kepada murid kelas
1 pada pertama kali kami masuk mereka sudah senang dan antusias
terhadap kami. Sehingga kami tidak ada kendala untuk memberikan
materi kami kepada mereka. Semua siswa-siswinya ikut berperan aktif
dalam pelaksanaan materi kami di bantu oleh guru-guru mereka.Mereka
berlomba-lomba untuk membersihkan gigi mereka secara menyeluruh dan
setelah mereka selesai menggosok gigi, mereka berebut ingin
menunjukkan gigi mereka masing-masing yang paling bersih kepada
kami. Mereka ingin kami yang menilai gigi mereka sudah bersih apa
belum di tutup sesi tanya jawab dan pembagian hadiah mereka juga
berperan akif dan berinteraksi secara baik dan penuh suka cita.
Program Kerja yang Kedua yaitu Penyuluhan Posyandu Lansia
Masyarakat terutama ibu dan bapak lansia merasa terbantu sekali
dengan diadakannya kegiatan ini karena Posyandu lansia Desa Selorejo
dirasa kurang berfungsi secara optimal.dan di bantu bidan setempat desa
Selorejo. Dan kebetulan pada saat itu ada musibah terjadinya letusan
gunung Kelud maka banyak warga-warga lansia menderita gangguan
pernafasan, maka kami melakukan penyuluhan tentang menggunakan
masker selama mereka beraktifitas. Serta memberitahu tentang
bahayanya abu vulkanik tersebut kepada kesehatan mereka terutama
kesehatan pernafasaan. Sehingga para bapak/ ibu lansia tersebut
memperhatikan penyuluhan kami. Beliau para lansia tersebut terbantu
akan penjelasan tentang penyuluhannya. Kami juga membantu mencatat
dan mendata para lansia yang bertempat tinggal disana dan mencatat
setiap keluhan sakit yang di derita.
Program Kerja yang Ketiga yaitu Mengadakan Kerja Bakti

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 50
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

Kami dari divisi kesehatan melakukan program kerja yaitu kerja bakti
kebersihan lingkungan bersama BPH untuk membersihkan lingkungan
kantor balai desa selorejo dan sekitarnya untuk membersihkan sisa debu
dan pasir setelah letusan gunung Kelud. Pada kegiatan ini kami hanya
terkendala alat yang seadanya yang di pinjami oleh warga setempat. Kami
di bantu sebagian warga dan perangkat desa yang ada

Hambatan dalam bidang kesehatan


a. Tempatnya kurang memadai sehingga menghambat pekerjaan
program kesehatan seperti gosok gigi di sekolah.
b. Kendala lingkungan pasca erupsi gunung Kelud
c. Kurangnya biaya kesehatan karena di desa memperhitungkan
konsumsi sehingga banyak orang tidak datang waktu kerja bakti
d. Kurangnya pemberitahuan tentang jumlah yang datang di posyandu
e. Kurangnya pengetahuan masyarakat desa tentang kebersihan
lingkungan.
f. Warga desa kebanyakan menggunakan bahasa Jawa hanya
sebagian orang yang bisa berbahasa Indonesia sehingga kita tidak
menggerti apa yang mereka bicarakan

Kelebihan dalam bidang kesehatan


a. Dalam bidang kesehatan banyak yang membantu sehingga program
kerja kita bisa berjalan dengan baik
b. Banyak warga yang datang meskipun tidak di undang karena ada
posyandu lansia gratis sehingga program kerja kita bisa berjalan
dengan lancar
c. Bidang kesehatan bisa bekerja dengan baik karena koordinator
bidang dan angota bisa berkomunikasi dengan baik dan kompak.
d. Kesuksesan terselenggaranya program kerja tentang kesehatan gigi
di sekolah-sekolah dasar dan tingkatannya di karenakan
perencanaan yang matang dan terkonsep.
Ibu Bidan dan Pak Kades bisa bekerja sama dan memberikan
setiap akses yang kami butuhkan dengan baik karena mereka sangat

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 51
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

membantu dan memberi masukan kepada divisi kesehatan sehingga


program kerja kesehatan ada masukan dari beliau

5. Bidang Administrasi Pemerintahan


Pembaharuan operasional di kelurahan yang sebelumnya dalam hal
komputerisasi secara manual kini dapat dilakukan secara jaringan nirkabel
atau wifi, tanpa perlu saling menunggu dalam hal mengambil atau
memasukkan data yang ada dalam server komputer. Dengan hal tersebut
akan mempermudah staff kelurahan dalam pelayanan masyarakat,
Selain itu sosialisasi, yang kami lakukan semoga bisa meningkatkan
atau mendorong warga agar berpartisipasi di balai desa dalam hal
pembaharuan data kematian dan kelahiran.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 52
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan
Pelaksanaan KKN kelompok 24 yang terdiri dari 5 bidang yakni
bidang Teknologi Tepat Guna, bidang Administrasi Pemerintahan, bidang
Kesehatan dan Kebersihan, bidang Pendidikan dan Spiritual dan bidang
Produksi telah memberikan kontribusi pada masyarakat Selorejo, yaitu :
a. Bidang Teknologi Tepat Guna
Pada bidang Teknologi Tepat Guna memberikan kontribusi berupa
pestisida atas dan bawah dan pengusir hama ultrasonik.
b. Bidang Produksi
Pada bidang Produksi memberikan kontribusi berupa memberikan
hasil produksi baru dari kacang tanah berupa kacang salut pedas dan
sambel bumbu pecel yang terdapat aneka level pedas.
c. Bidang Pendidikan dan Spiritual
Pada bidang Pendidikan dan Spiritual memberikan kontribusi dengan
membantu memberikan pengajaran pada murid-murid SDN Selorejo, Mts
dan MA Raden Rahmat.
d. Bidang Kesehatan dan Kebersihan
Pada bidang Kesehatan dan Kebersihan memberikan kontribusi
berupa membantu pelaksanaan posyandu dan penyuluhan pentingnya
sikat gigi di SDN Selorejo, Madrasah Ibtida’iyah Darul Ulum dan SDI Al-
Khalifah.
e. Bidang Administrasi Pemerintahan
Pada bidang Administrasi Pemerintahan memberikan kontribusi lebih
pemasangan WiFi di balai desa Selorejo dan ikut serta membantu
pelayanan di balai desa tersebut.
Program pengabdian masyarakat khususnya Kuliah Kerja Nyata
(KKN) yang wajib dilaksanakan oleh mahasiswa UPN “Veteran” Jawa
Timur telah memberikan manfaat yang sangat besar pada desa Selorejo

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 53
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

kecamatan Mojowarno kabupaten Jombang khususnya bagi anak-anak


ataupun ibu-ibu.

5.2 Saran
5.2.1 Bagi Tiap Divisi
a. Bidang Teknologi Tepat Guna
1. Sebaiknya pada divisi Teknologi Tepat Guna lebih dimatangkan untuk
perencanaan program kerja agar pada saat realisasi kegiatan tidak
terjadi kesalahan atau pergantian program kerja.
b. Bidang Produksi
1. Sebaiknya pada divisi Produksi menambahkan aneka rasa pada
olahan kacang salut.
2. Sebaiknya olahan sambel pecel tidak terlalu pedas, karena tidak
semua masyarakat desa Selorejo menyukai rasa pedas.
c. Bidang Pendidikan dan Spiritual
1. Sebaiknya pada divisi Pendidikan dan Spiritual memberikan inovasi
pada saat berinteraksi agar siswa-siswi tidak merasa takut.
2. Lebih memberikan motivasi pada siswa-siswi.
d. Bidang Kesehatan dan Kebersihan
1. Sebaiknya pada divisi Kesehatan dan Kebersihan lebih mengajak
atau memberikan motivasi pada siswa-siswi.
e. Bidang Administrasi Pemerintahan
1. Sebaiknya pada divisi Administrasi Pemerintahan lebih dimatangkan
program kerjanya agar tidak kebinggungan pada saat realisasi
kegiatan.
5.2.2 Bagi Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
1. Sebaiknya pihak Universitas lebih memperpanjang waktu kegiatan
untuk Kuliah Kerja Nyata (KKN).
2. Sebaiknya pada saat erupsi gunung Kelud peserta Kuliah Kerja Nyata
(KKN) tidak dipulangkan karena peserta Kuliah Kerja Nyata dapat
memanfaatkan dengan mengabdikan di masyarakat desa Selorejo.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang
KKN Gelombang I TA 2013 / 2014 54
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

5.2.3 Bagi Masyarakat Desa Selorejo


1. Bagi masyarakat desa Selorejo seharusnya lebih menambah fasilitas
penerangan jalan.
2. Bagi masyarakat desa Selorejo dapat memanfaatkan hasil produksi
di desa tersebut, agar dapat memberikan peningkatan ekonomi.
3. Untuk masyarakat desa Selorejo seharusnya lebih memperhatikan
kebersihan lingkungan sekitar dan lingkungan rumah.

Kelompok 24
Desa Selorejo, Kec. Mojowarno, Kab. Jombang

Anda mungkin juga menyukai