Anda di halaman 1dari 4

SISTEMATIKA PENULISAN

PROPOSAL BANTUAN PERALATAN PELATIHAN KERJA TAHUN 2017

o COVER PROPOSAL
o KATA PENGANTAR
o DAFTAR ISI
o SURAT PERMOHONAN BANTUAN PERALATAN PELATIHAN KERJA
o SURAT USULAN CALON PENERIMA BANTUAN

A. LATAR BELAKANG
B. MAKSUD DAN TUJUAN
C. SASARAN
D. PROFIL LEMBAGA
E. VISI DAN MISI LEMBAGA
F. PROGRAM PELATIHAN
G. KEGIATAN YANG DILAKSANAKAN DI TAHUN 2016
H. USULAN KEBUTUHAN PERALATAN
I. PENUTUP

o LAMPIRAN-LAMPIRAN

1. Fotokopi Akte pendirian lembaga yang disahkan oleh Instansi yang berwenang;
2. Fotocopy izin penyelenggaraan pelatihan dari Dinas yang membidangi ketenagakerjaan
kabupataen/kota (khusus LPKS) atau Surat Keterangan Terdaftar dari Badan Kesatuan
Bangsa dan Politik (khusus LSM yang bergerak di bidang pengembangan SDM);
3. Fotocopi Surat Keterangan Domisili LPKS/LSM/Yayasan/Organisasi kemasyarakatan
yang bergerak di bidang pengembangan SDM dari kelurahan/desa setempat yang masih
berlaku yang telah dilegalisir terbaru oleh kepala kelurahan/desa;
4. Fotokopi KTP pimpinan lembaga pemohon disertai nomor telepon dan HP pimpinan;
5. Surat usulan calon panitia pemeriksa dan penerima barang/ peralatan pelatihan;
6. Surat Pernyataan LPK/LSM/Yayasan/Organisasi kemasyarakatan yang bergerak di
bidang pengembangan SDM.
Bandung, 4 Mei 2017

Nomor :
Lampiran : 1 (satu) berkas
Perihal : Proposal Bantuan Peralatan Pelatihan Kerja
Kejuruan Komputer

Yth. Direktur Jenderal Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas


Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia
Di Jakarta

Dalam rangka meningkatkan peran serta dalam pembangunan, kami salah satu lembaga
yang bergerak di bidang peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang telah berdiri
sejak 2011 ingin berpartisipasi aktif dalam meningkatkan SDM tenaga kerja yang siap untuk
bekerja atau berwirausaha secara mandiri

Sehubungan dengan hal tersebut, bersama ini kami mengajukan permohonan bantuan
peralatan pelatihan kerja untuk Kejuruan Komputer. Peralatan pelatihan kerja tersebut kami
butuhkan karena potensi pasar kerja/wirausaha.

Demikian proposal ini kami sampaikan, atas perhatian Bapak kami mengucapkan terima
kasih yang sebesar-besarnya.

Pimpinan Lembaga

Bandung, 4 Mei 2017


Nomor :
Lampiran : 1 (satu) berkas
Perihal : Surat Usulan Calon Penerima
Bantuan Peralatan Pelatihan Kerja
Lembaga PIKMA Kejuruan Komputer

Yth. Direktur Jenderal Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas


Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia
Di Jakarta

Memperhatikan Petunjuk Pelaksanaan Bantuan Peralatan Pelatihan Kerja Tahun 2017,


bila lembaga kami nantinya ditetapkan mendapat Bantuan Peralatan Pelatihan Kerja, bersama
ini kami mengusulkan calon panitia penerima Bantuan Peralatan Pelatihan Kerja sebagai
berikut:

No. Jabatan Nama Lengkap No. Telp/HP


1. Ketua Panitia (Ketua Lembaga)
2. Sekretaris Panitia (Pengurus Lembaga)
3. Anggota Panitia (Pengurus Lembaga)

Demikian surat usulan ini kami buat dengan penuh kesadaran dan tanggung jawab

Pimpinan Lembaga

Anda mungkin juga menyukai