Anda di halaman 1dari 12

PANDUAN PENGGUNA EASYWORSHIP 2009 

BAB 2
INSTALASI EASYWORSHIP 2009

Program EasyWorship 2009 dapat di download melalui situs resmi


EasyWorship dengan alamat http://www.easyworship.com.
Bagi pengguna yang memiliki akses Internet dapat mengunduh file program pendukung
melalui alamat situs yang terdapat pada buku ini untuk mendapatkan update terbaru,
sedangkan bagi pengguna yang tidak memiliki akses Internet bisa mendapatkan file
program tersebut pada DVD yang diikutsertakan.

1. Persiapan Sebelum Melakukan Instalasi

Apabila berniat untuk membeli laptop/komputer baru yang akan dipasang


EasyWorship 2009, ada baiknya melihat penjelasan berikut ini tentunya supaya
program ini nantinya dapat berjalan dengan baik.

a. Memilih perangkat keras.

Pemilihan spesifikasi perangkat keras disesuaikan dengan anggaran yang dimiliki,


berikut adalah spesifikasi berdasarkan kinerja yang bisa dipergunakan sebelum
memutuskan untuk membeli perangkat keras.
Spesifikasi tersebut bisa ditanyakan lebih jelas lagi pada toko komputer dimana akan
membeli perangkat keras yang dibutuhkan..

i. Spesifikasi dasar / minimal

Spesifikasi dasar yang diberikan oleh EasyWorship sangat rendah, sehingga pada
spesifikasi tersebut program memang masih dapat berjalan namun program akan
berjalan sangat lambat, apa lagi jika pada komputer tersebut terpasang program
lain yang akan menyita sumber daya komputer. Apa lagi untuk menjalankan
background video sudah tentu tidak akan dapat berjalan dengan baik. Mengingat
kondisi sekarang beberapa hardware sudah tidak di produksi lagi dan sanagt
susah ditemukan dipasaran. Berikut spesifikasi yang bisa digunakan sebagai
reperensi untuk mencari perangkat yang diinginkan:

 Processor 1.2 GHZ Pentium 4, Intel Atom N270 atau lebih.

 
INSTALASI EASYWORSHIP 2009  Page 7
PANDUAN PENGGUNA EASYWORSHIP 2009 
 

 RAM 512 MB – 2 GB, jika mempergunakan Windows Vista atau Windows 7


sebaiknya gunakan RAM hingga 1 GB.
 500MB space hardisk, untuk penempatan file instalasi, gambar Background
dan database lagu.
 Video Card dengan memory minimal 8 MB atau 16 MB dengan shared
memory.
 CD-ROM Drive
Sebagai catatan dalam spesifikasi ini dapat mempergunakan video sebagai
background dengan ukuran yang kecil, jika tidak proses penampilan pada LCD
Projector akan tersendat. Mempergunakan background gambar adalah sulusi
yang tepat.
Mengenai perangkat keras pada spesifikasi dasar ini mungkin saja beberapa jenis
diantaranya sudah tidak diproduksi lagi, hal ini akan menyulitkan apabila suatu
saat memerlukan perbaikan. Kesulitan mencari komponen pengganti dan
biasanya harganya akan menjadi mahal. Gunakanlah komponen sekalipun
memiliki kemampuan rendah seperti spesifikasi di atas namun merupakan produk
terbaru.
ii. Spesifikasi umum.
 Processor 1.7 GHz Pentium 4 , Core Duo atau lebih.
Processor Intel dalam batas ini dan Processor AMD yang sekelas akan
menghasilkan panas berlebih. Tanyakanlah kepada pihak penjual mengenai
spesifikasi tepatnya.
Solusi terbaik untuk spesifikasi ini dapat gunakan Processor Intel Core 2 Duo
2.0 GHz yang memiliki temperatur kerja lebih dingin dengan kinerja lebih
baik.
 RAM 1 – 3 GB.
 1000 MB space hardisk untuk penempatan file instalasi, gambar atau video
background dan database lagu.
 Video graphic Onboard Intel 954GM/940GML atau Mobile Intel (R) 4 Series
Express Chipset Family atau laptop dengan VGA yang memiliki memory
minimal 64 MB. Jika menggunakan komputer Desktop dapat mempergunakan
VGA Card NVIDIA G-Force 5200 atau AGP atau PCI Express VGA, memory
128 MB dengan output VGA ganda.
 DVD Drive

 
Page 8  INSTALASI EASYWORSHIP 2009 
PANDUAN PENGGUNA EASYWORSHIP 2009 

iii. Spesifikasi tinggi


Sfesifikasi tinggi akan mempermudah dalam untuk menampilkan video,
mempergunakan transisi, background dengan kualitas tinggi atau High Devinition
Video
 Processor 2.8 GHz Intel Core 2 Duo, Quad Core,hingga Core i7.
 RAM 2 – 3 GB untuk Windows XP dan 3 GB hingga 4 GB jika mempergunakan
Windows Vista atau Windows 7. RAM yang besar memungkinkan komputer
membuka beberapa buah aplikasi sekaligus secara bersamaan.
 Hardisk SATA 7200 RPM dengan 4-8MB cache
 Space Hardisk Hingga 4 GB untuk mengakomodasi penempatan file instalasi,
database, video background dan penempatan file pendukung lainnya
 Gunakan Video cards NVIDIA G-Force 8600 atau dengan spesifikasi lebih
tinggi dengan memory hingga 512 MB.
Penggunakaan spesifikasi tinggi memang bagus hanya saja harus menebusnya
dengan harga yang tinggi. Untuk itu belilah dengan bijak laptop atau Desktop
sesuai dengan kebutuhan.
Selain itu ada beberapa hardware yang tidak mendukung berjalannya EasyWorship
2009 adalah:
i. Processors:

 Intel Celeron
 AMD Duron
 AMD Sempron

Penjelasan
Prosessor seperti Intel Celeron, Duron dan Sempron di buat khusus untuk
pekerjaan kantor yakni pengetikan dan pencetakan. Processor tersebut bekerja
dengan baik untuk batasan kerjanya tidak untuk multimedia.

ii. Video Graphic Cards:


 ATI Radeon 7000
 ATI Radeon 7500
 ATI Radeon 9250
 Beberapa ATI Radeon x600
 nVidia Quadro dengan seri lebih lama
 GeForce Cards dengan Turbo Cache

 
INSTALASI EASYWORSHIP 2009  Page 9
PANDUAN PENGGUNA EASYWORSHIP 2009 
 

 Semua SIS
 Semua Matrox kecuali TrippleHead2Go dan DualHead2Go
 Video graphic card dengan memory kurang 64 MB jika ingin menggunakan
video sebagai Background.
 Video graphic card dengan output VGA tunggal

Penjelasan
Video graphic card tersebut di atas di temukan memiliki beberapa masalah, tidak
dapat menjalankan DirectX dengan baik atau tidak dapat digunakan untuk
proses Desktop Extend.

b. Memilih sistim operasi

Sebelum melakukan instalasi EasyWorship 2009 sebaiknya terlebih dahulu


memperhatikan sistim operasi yang akan di pergunakan. Secara umum EasyWorship
2009 bisa di pasang pada sistim operasi Windows XP, Windows Vista dan Windows 7.
Yang perlu diperhatikan adalah untuk Window Vista Starter Edition dan Windows 7
Starter Edition tidak memiliki pasilitas Desktop extend. Pastikan saat membeli laptop,
Operating System bawaan bukan kedua jenis OS tersebut.
Untuk sementara EasyWorship 2009 tidak dapat dipasang pada Linux, Ubuntu atau
Apple Mac OS.
Agar nantinya tidak mengalami kesulitan berikut adalah Sistim Operasi yang
direkomendasikan yaitu Windows XP Professional, Windows Vista Home
Premium atau Windows 7 Home Premium.
Bagi yang mampu bisa saja membeli laptop dengan Operating System di atas yang
disebutkan, tapi tentunya akan di tebus dengan harga yang lebih mahal.
Bagi pengguna Apple Mac Os tidak perlu berkecil hati karena tidak dapat
mempergunakan EasyWorship 2009. Ada sebuah program yang juga tidak kalah
bagus yaitu ProPresenter4 dari RenewedVision. Program ini secara tampilan dan
pengaturan juga tidak kalah bagus. Untuk mendapatkannya bisa mengunduhnya di
http://www.renewedvision.com/ 
Untuk menebusnya pun harga yang diberikan sama dengan harga yang ditawarkan oleh
EasyWorship.

 
Page 10  INSTALASI EASYWORSHIP 2009 
PANDUAN PENGGUNA EASYWORSHIP 2009 

c. Backup database lagu.

Bagi yang telah mempergunakan EasyWorship 2006 atau EasyWorship


2007, langkah berikut ini perlu dilakukan untuk mencegah database lagu rusak saat
proses konversi gagal.
Salin database lagu yang sedang di pergunakan ke folder lain. Secara default database
untuk EasyWorship 2006 tersimpan di C:\Program Files\Softouch\EasyWorship\data\,
sedangkan untuk EasyWorship 2007 tersimpan di alamat:
Windows XP:
C:\Documents and Settings\All Users\Documents\Softouch\EasyWorship\Default\
Windows Vista & 7:
C:\Users\Public\Documents\Softouch\EasyWorship\Default\
Bagi pengguna yang telah menempatkan profile dengan alamat berbeda salinlah
menurut alamat dimana profile tersebut ditempatkan. Untuk EasyWorship 2006 salin
folder Data dan untuk EasyWorship 2007 salin folder Default atau folder Data.
Tempatkan folder hasil salinan tersebut pada alamat terpisah.
Proses Backup ini perlu di lakukan, kerusakan pada database berarti anda harus
mengetik semua lagu dari awal lagi dan hal ini tentunya akan sangat memberatkan.
Untuk penjelasan yang lebih lengkap dapat dilihat pada bab 6.

 
INSTALASI EASYWORSHIP 2009  Page 11
PANDUAN PENGGUNA EASYWORSHIP 2009 
 

d. Uninstall atau Remove Program Easyworship versi terdahulu.


Lakukan proses uninstall EasyWorship versi terdahulu dari komputer.

i. Masuk ke

ii. Pilih icon lalu pilih icon dan klik dua kali.

iii. Pilih untuk konfirmasi menghapus program EasyWorship sepenuhnya


dari komputer.

iv. Pilih untuk membuang Setting EasyWorship dari komputer atau

untuk menyimpan pengaturan.

v. Klik dan program EasyWorship sudah terhapus sepenuhnya dari


komputer.

vi. Restart komputer.

 
Page 12  INSTALASI EASYWORSHIP 2009 
PANDUAN PENGGUNA EASYWORSHIP 2009 

2. Instalasi EasyWorship 2009

i. Buka folder dimana file instali EasyWorship 2009 tersimpan, atau masukkan
CD dari buku ini dan melalui CD/DVD-ROM buka folder Instalasi dan klik dua

kali pada file , ikuti langkah berikut ini hingga


proses instalasi selesai dengan sempurna

ii. Klik jika muncul


peringatan dari User Account Control dari Windows Vista/7.

iii. Klik tombol pada jendela yang muncul, penjelasan mengenai jendela
tersebut dapat di lihat pada penjelasan berikut.

iv. Pilih pilihan I accept the agreement

 
INSTALASI EASYWORSHIP 2009  Page 13
PANDUAN PENGGUNA EASYWORSHIP 2009 
 

v. Melalui jendela berikutnya bisa merubah lokasi dari instalsi akan diletakkan.
Biarkan saja alamat tersebut secara default, kecuali jika Drive C sudah hampir
penuh.

vi. Berikutnya bisa memberi nama folder yang nantinya akan ditampilkan pada
Start Menu dan meletakkan folder tersebut di bawah folder lain yang diinginkan

dengan menekan tombol .

 
Page 14  INSTALASI EASYWORSHIP 2009 
PANDUAN PENGGUNA EASYWORSHIP 2009 

vii. Biarkan centang pada pilihan seperti gambar berikut kecuali tidak menginginkan
icon EasyWorship 2009 tampil di Desktop atau Quick Lunch.

Berikutnya adalah jendela informasi mengenai pengaturan yang telah dibuat

pada jendela sebelumnya. Klik tombol untuk memulai instalasi


EasyWorship 2009.

Tunggu hingga semua proses instalasi selesai.

 
INSTALASI EASYWORSHIP 2009  Page 15
PANDUAN PENGGUNA EASYWORSHIP 2009 
 

Click tombol untuk menyelesaikan instalasi.

3. Registrasi

Setelah proses instalasi selesai jalankan program EasyWorship 2009 dari Start
Menu,Desktop atau Quick Lunch.

Sejak hari dilakukannya instalasi massih dapat mempergunakan program secara gratis
selama 35 hari. Dan untuk dapat mempergunakan secara terus menerus maka harus

membeli program ini. Klik tombol untuk melanjutkan ujicoba.

a. Aktivasi

Apabila membeli CD EasyWorship 2009, akan mendapatkan kartu ini bersama-


sama dengan CD yang dibeli.

 
Page 16  INSTALASI EASYWORSHIP 2009 
PANDUAN PENGGUNA EASYWORSHIP 2009 

Ada 2 langkah untuk mengaktifkan EasyWorship dengan mempergunakan Product Key


yakni dengan mempergunakan telepon atau online activation.

i. Hubungi Softtouch Development Inc.

8023 E 63rd Place Suite 255


Tulsa, Oklahoma 74133
Phone +1 (918) 250-1493 9AM - 6PM (CST)
e-mail : support@easyworship.com
Atau melaui internet dengan online activation dengan mempergunakan link
berikut http://www.easyworship.com/activate.

ii. Serial Number akan dikirim melalui e-mail.

b. Registrasi

Setelah mendapatkan serial number Buka EasyWorship 2009, pada kotak


dialog About EasyWorship, pilih tab Register.
Masukkan Nama, nomor telepon dan Serial Number pada kolom masing-masing, lalu

tekan tombol untuk memasukkan Serial Number.


Serial Number pada gambar di halaman berikut hanya sebagai contoh, tidak dapat
dipergunakan.

 
INSTALASI EASYWORSHIP 2009  Page 17
PANDUAN PENGGUNA EASYWORSHIP 2009 
 

Dan jika serial number salah, maka peringatan berikut akan muncul.

Setelah selesai memasukkan Serial Number yang klik tombol untuk menutup
registrasi dan melanjutkan membuka EasyWorship.

 
Page 18  INSTALASI EASYWORSHIP 2009 

Anda mungkin juga menyukai