Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KABUPATEN PURWAKARTA

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS MARACANG
Jl. Raya industri No. 289 Maracang – Kecamatan Babakancikao
e-mail : dkk.pwk_mrcng@yahoo.com
Kode Pos 41151

KERANGKA ACUAN PROGRAM


PENYAKIT FILARIASIS

A. PENDAHULUAN
Filariasis (Penyakit Kaki Gajah) adalah penyakit menular yang disebabkan oleh cacing
filaria dan ditularkan oleh berbagai jenis nyamuk. Cacing tersebut hidup di kelenjar dan
saluran getah bening sehingga menyebabkan kerusakan pada sistem limfatik yang dapat
menimbulkan gejala akut berupa peradangan kelenjar dan saluran getah bening
(adenolimfangitis) terutama di daerah pangkal paha dan ketiak, tetapi dapat pula di daerah
lain. Peradangan ini disertai demam yang timbul berulangkali dan dapat berlanjut menjadi
abses yang dapat pecah dan meninggalkan jaringan parut.
Dalam pelaksanaan kegiatan diharapkan dapat memperhatikan tatanilai yang sudah di
sepakati, Dalam pelaksanaan kegiatan UKM diharapkan dapat memperhatikan tata nilai
yang sudah disepakati, yaitu mampu bersikap CETAR, CEPAT TANGGAP DAN
RAMAH. CEPAT : proaktif dalam membantu pasien, rekan kerja serta proaktif dalam
melakukan upaya untuk perbaikan kinerja. TANGGAP : Tanggap terhadap keluhan pasien ,
menanggapi perubahan denagan antusias, menyampaikan ide- ide kreatif, melakukan
kegiatan dengan kejelasan tujuan yang ingin dicapai, berusaha untuk mencari cara baru
untuk perbaikan. RAMAH : melakukan 5 S (senyum, sapa, salam, sopan,) dalam melayani
pasien, sopan santun terhadap atasan dalam rekan kerja.. Dari pemaparan tata nilai diatas
makakegiatan pengobatan filariasi ini harus proaktif dalam melaksanakan pengobatan
namun tetap memperhatikan 5 benar pemberian obat. Tanggap dalam menerima keluhan
pasien baik mengenai obat, efeksamping obat dan kegunaan obat, serta harus Ramah dalam
proses kegiatan setiap ukm terutama dalam pemberian obat.
Adapun Visi dari UPTD Puskesmas Maracang adalah“Menjadikan UPTD Puskesmas
Maracang Puskesmas perkotaan yang sehat , mndiri dan berkualitas.”, sedangkan Misi dari
UPTD Puskesmas Maracang adalah terdiridari 4 point yaitu 1. Memberikan pelayanan kesehatan
yang merata, bermutu, dan terjangkau oleh masyarakat. 2. Mendorong terwujudnya lingkungan
yang sehat dan aman dari masalah masalah penyakit. 3. Menjalin kemitraaan dengan lintas sektor
dan organisasi masyarakat. 4. Menggali potensi masyarakat dan pihak swasta dalam
pembangunan kesehatan. Dari visi misi diatas dapat disimpukan bahwa pengobatan filariasis ini
dapat meningkatkan kesehatan masyarakat dan mencegah masyarakat dasi masalah penyakit
filariasis yang ada di purwakarta dan untuk menurunkan angka mikrofilaria rate menjadi < 1%.

B. LATAR BELAKANG

Indonesia menetapkan Eliminasi Filariasis sebagai salah satu prioritas Naasional


pemberantasan penyakit menular dengan menerapkan dua strategi utama yaitu memutus
rantai penularan dengan pemberian obat masaal pencegahan filariasis di daerah endemis dan
upaya pencegahan dan membatasi kecacatan melalui pelaksanaan kasus klinis filariasis.
Pemberian obat massal pencegahan filariasis menggunakan kombinasi DEC 6 mg/kgBB,
Albendazol 400 mg, dan parasetamol 500 mg.
Pemberian obat massal pencegahan filariasis dilaksanakan di daerah endemis filariasis
yaitu daerah dengan angka mikrofilaria rate (Mf rate) >1% dengan unit pelaksanaannya
adalah kabupaten/kota. Pemberian obat massal pencegahan filariasis bertujuan untuk
mematikan semua mikrofilaria yang ada di dalam darah setiap penduduk dalam waktu
bersamaan.
Menuju komitmen Indonesia bebas filariasis tahun 2020 maka seluruh kabupaten
endemis diharuskan melaksanakan pemberian obat massal pencegahan filariasis, termasuk
kabupaten Purwakarta. Kabupaten Purwakarta memiliki angka mikrofilaria rate (Mf rate)
2,43 dengan jumlah penemuan kasus filariasis sejak tahun 1995 sampai dengan tahun 2014
sebnyak 21 kasus yang terdiri dari 11 kasus filariasis kronis dan 10 kasus filariasis akut.
Kegiatan pemberian obat massal pencegahan filariasis ini dilangsungkan selama 5 tahun
berturut-turut untuk menekan angka mikrofilaria rate <1%.
C. TUJUAN PEMBERIAN OBAT MASSAL PENCEGAHAN FILARIASIS
Tujuan Umum : menurunkan angka kesakitan penyakit filariasis di kabupaten
Purwakarta
Tujuan khusus :
1. Memutuskan mata rantai penularan filariasis dengan Pemberian Obat Pencegahan Massal
(POPM) Filariasis di daerah endemis Sekali setahun selama 5 tahun berturut-turut. Obat
yang dipakai: DEC (Diethylcarbamazine Citrate) dan Albendazole
2. Mencegah dan membatasi kecacatan dengan kasus Filariasis.

D. SASARAN PEMBERIAN OBAT MASSAL PENCEGAHAN FILARIASIS


Sasaran pemberian obat massal pencegahan filariasis yang dilaksanakan dalam waktu
serentak terhadap seluruh penduduk yang tinggal di kabupaten Purwakarta. Pengobatan
untuk sementara ditunda bagi :
1. Anak kurang 2 tahun
2. Ibu hamil
3. Orang yang sedang sakit berat
4. Penderita kasus kronis filariasis yang sedang serangan akut
5. Balita dengan marasmus kwashiokor
6. Penderita

E. KEGIATAN POKOK PEMBERIAN OBAT MASSAL PENCEGAHAN FILARIASIS


No Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan
1 Kegiatan POMF Pertemuan koordinasi tingkat kecamatan dalam rangka POMP
filariasis filariasis
Sosialisasi lintas sektor pemberian obat massal pencegahan
filariasis
Pemantauan reaksi pengobatan KIPPOF
Pendataan sasaran pemberian obat
Pelaksanaan
Sweeping
Evaluasi
F. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN
No Kegiatan Pelaksana program Lintas program Lintas sector ket
pokok terkait terkait
1 Pertemuan - Menyusun undangan - Bidan desa - Camat
koordinasi - Menyusun rencana kegiatan - Kepala desa
tingkat - Menyiapkan koordinasi lintas - Dinas
kecamatan sector pendidikan
dalam - Menyiapkan materi tentang - Babinsa
rangka pelaksanaan POPM Filariasis - Kader
POMP - Mensosialisasikan jadwal
filariasis pelaksanaan POPM Filariasis
- Membuat notulen hasil
pertemuan
- Mendokumentasikan hasil
2 Sosialisasi - Menyusun undangan - Bidan desa - Kepada desa
lintas sektor - Menyusun rencana kegiatan - Kader
pemberian - Menyiapkan koordinasi lintas
obat massal sector
pencegahan - Menyiapkan materi tentang
filariasis pelaksanaan POPM Filariasis
- Mensosialisasikan jadwal
pelaksanaan POPM Filariasis
- Membuat notulen hasil
pertemuan
Mendokumentasikan hasil
3 Pendataan - Menyiapkan form pendataan - Bidan desa - Kader
sasaran - Mensosialisasikan cara pengisian
pemberian form
obat - Mendokumentasikan laporan
kegiatan
- Melakukan penghitungan
kebutuhan obat sesuai data hasil
pendataan
4 Pelaksanaan - Membuat undangan - Bidan desa - Kader
- Menyusun jadwal pelaksanaan
kegiatan
- Koordinasi lintas program
lintas sector terkait
- Menyiapkan PMO
- Menyiapkan form minum obat
- Menyiapkan alat cek
kesehatan (tensi)
- Mendokumentasikan
- Melaporkan hasil kegiatan
5 Sweeping - menyiapkan form sweeping - Bidan desa - Kader
- Menyiapkan data masyarakat
yang harus di sweeping
- Menyiapkan alat cek
kesehatan (tensi)
- Mendokumentasikan
- Membuat laporan kegiatan
6 Evaluasi - Menyiapkan semua data dan - -
SPJ dari semua kegiatan

G. WAKTU DAN TEMPAT


Kegiatan dilaksanakan di 6 desa di wilayah kerja Uptd Puskesmas Maracang kecamatan
Babakancikao dengan mengaktifkan 38 PMO sebagai posko pemberian obat filariasis.
Waktu kegiatan dimulai pada bulan juli sampai dengan Nopember dan kegiatan ini
dilanjutkan selama 5 tahun berturt-turut.
H. PELAKSANAAN
Pelaksanaan POPMF (Pemberian Obat Pencegahan Masal Filariasis) di wilayah Uptd
Puskesmas Maracang
No Nama Desa Jumlah Posyandu Tanggal

1 Maracang 9 Oktober 2018

2 Kadumekar 4 Oktober 2018

3 Babakancikao 5 Oktober 2018

4 Hegarmanah 6 Oktober 2018

5 Cicadas 6 Oktober 2018

6 Cilangkap 7 Oktober 2018

I. KELUARAN
1. Cakupan pemberian obat massal pencegahan filariasis pada 80% sasarn penduduk
Kecamatan Babakancikao
2. Penurunan angka mikrofilaria rate (Mf rate) menjadi <1%

J. PENUTUP
Demikian kerangka acuan ini dibuat agar dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat
di wilayah Uptd Puskesmas Maracang. Keberhasilan program ini akan sangat ditentukan
oleh komitmen semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan program ini.

Mengetahui
Kepala Puskesmas Maracang Pelaksana program Filariasis

Drg. Suzie Deciana Veni Triastuti Rahayu Amd. Kep.


NIP. 19661224 199403 2 001 NRTHL 011.01012015.07

Anda mungkin juga menyukai