Anda di halaman 1dari 12

Punya banyak jerawat di wajah tentu tak enak. Ingin cepat menghilangkan jerawat tapi takut dan mahal?

Ada cara menghilangkan jerawat yang tidak membahayakan. Dengan menggunakan bahan-bahan alami
yang ada di sekitar kita. Tapi sebelum Anda mengetahui cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat
untuk pria dan wanita, Anda perlu mengetahui apa itu jerawat dan penyebabnya.

Jerawat merupakan merupakan penyakit yang mempengaruhi kelenjar minyak pada kulit. Lubang kecil di
kulit (pori-pori) terhubung dengan kelenjar minyak di bawah kulit. Kelenjar ini membuat zat berminyak yang
disebut sebum. Pori-pori terhubung ke kelenjar oleh kanal yang disebut folikel. Di dalam folikel, minyak
membawa sel kulit mati ke permukaan kulit.

ilustrasi jerawat www.wisegeek.org

Jerawat memang bukan penyakit kulit yang membahayakan. Meski begitu, jika ada jerawat di wajah tentu
akan menurunkan tingkat kepercayaan diri. Jerawat memang kadang bandel, ketika sudah ada yang hilang,
muncul lagi satu. Kadang tangan rasanya gatal ingin menyentuh jerawat yang tidak hilang-hilang ini. Eits,
apakah tangan Anda bersih ketika menyentuh jerawat? Menyentuh jerawat sembarangan ternyata malah
bikin jerawat makin tumbuh subur lho.
Sebenarnya apa sih penyebab jerawat? Mari kita simak artikel berikut ini.

Pubertas

Sebagian orang mempunyai jerawat ketika mengalami pubertas atau pada saat-saat remaja. Hal ini
dikarenakan pada masa puber, sebum yang dihasilkan oleh kelenjar minyak meningkat produksinya
dikarenakan meningkatnya pula produksi hormon testosteron.

Perubahan hormon

Tidak hanya remaja, bahkan orang dewasa pun dapat mempunyai jerawat. Biasanya hal ini terjadi karena
adanya perubahan kadar hormon. Hal ini lebih sering terjadi pada perempuan, karena pada masa-masa
tertentu terutama pada masa menstruasi dan kehamilan terjadi perubahan hormon yang cukup signifikan.
Pada perempuan menstruasi, jerawat biasa muncul menjelang menstruasi. Lalu pada perempuan hamil,
munculnya jerawat biasanya pada masa hamil 3 bulan pertama.

Make up berlebih

Khususnya pada perempuan, pemakaian make-up berlebih tanpa diimbangi dengan membersihkan wajah
secara teratur justru akan menjadi penyebab munculnya jerawat. Tidak hanya berlebih, memakai produk
make-up yang tidak cocok dengan kondisi kulit wajah juga dapat menyebabkan jerawat pula.

Sering cuci muka

Banyak dari kita menganggap bahwa penyebab jerawat adalah karena kurang rutin membersihkan muka.
Oleh karena itu Anda sering sekali membersihkan muka dalam sehari bisa sampai 3-4 kali. Hal tersebut
justru akan membuat wajah Anda berjerawat karena produksi minyak pada wajah justru berkurang hingga
menyebabkan kulit akan terus memproduksi minyak berlebih. Cuci muka cukup 2 kali sehari dengan produk
pembersih wajah yang ringan.

Ponsel yang kotor

Masih banyak yang belum mengetahui bahwa ponsel yang kita pakai sangatlah kotor. Kita sering sekali
menyentuh benda kotor dan kemudian memegang ponsel. Tentu saja tangan yang kotor tersebut akan
memindahkan bakteri ke ponsel kita. Bahkan menurut penelitian, ponsel 18 kali lebih kotor dan mengandung
banyak bakteri jahat dibandingkan dengan pegangan pintu pada toilet umum. Tidak hanya mengandung
bakteri, ponsel juga merupakan sarang berkembang biaknya bakteri. Setelah kita pegang dengan tangan
kotor, kita menaruhnya pada tempat yang sempit dan gelap seperti kantung celana dan tas. Bakteri akan
berpesta di ponsel Anda.

Konsumsi makanan tak sehat

Jerawat juga dapat disebabkan oleh makanan yang mengandung lemak tinggi dan tidak sehat. Hal tersebut
akan memancing produksi sebum yang berlebihan.

Memencet jerawat

Merasa risih karena adanya jerawat dan Anda ingin segera menyingkirkannya dengan cara memencet. Ups,
tunggu dulu. Apakah Anda sudah yakin bahwa tangan Anda bersih? Bukan hanya karena tangan kita yang
kotor, dengan memencet jerawat, kita hanya akan menekan sumbatan pori ke bagian yang lebih dalam
sehingga malah menyebabkan bekas jerawat.

Cara menghilangkan jerawat secara alami

Setelah kita mengetahui apa-apa saja penyebab jerawat, sudah saatnya kita mengetahui juga bagaimana
cara menghilangkan jerawat. Menghilangkan jerawat tidak melulu menggunakan produk kimia. Daripada
menghabiskan banyak uang dan hasilnya belum pasti, mari kita coba cara menghilangkan jerawat secara
alami dan cepat. Cara menghilangkan jerawat secara alami banyak sekali metode dan bahannya, salah satu
yang paling efektif adalah dengan menggunakan masker. Produk masker pun ada yang bisa dibuat secara
alami ada pula buatan pabrik yang menjamin bisa menjadi cara menghilangkan jerawat secara alami dalam
waktu 1 hari saja. Namun, produk buatan sendiri bisa Anda coba di awal, karena lebih terjamin
kehigienisannya dan tentu lebih ramah di kantong.
masker wajah 2012 Merdeka.com

1. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker soda kue dan air

Soda kue atau biasa disebut dengan baking soda tidak hanya dipakai sebagai bahan kue saja, Anda bisa
membuatnya untuk menghilangkan jerawat pada wajah Anda. Selain jerawat biasa, menggunakan masker
soda kue juga bisa menjadi cara menghilangkan jerawat batu secara alami dan cepat. Soda kue memiliki
manfaat dapat menjadi penyeimbang pH kulit untuk mencegah jerawat. Tidak hanya penyeimbang, soda kue
juga dapat menjadi antiseptik dan anti-inflamasi untuk menyembuhkan jerawat membandel.

Caranya mudah sekali, cukup ikuti langkah berikut ini:

 Cukup campurkan 2 sdm soda kue dengan air hingga mengental.


 Sebelum diaplikasikan pada wajah, Anda disarankan untuk mencuci wajah dahulu, agar wajah
bersih.

 Aplikasikan soda kue ke wajah secara merata.

 Tunggu selama 15 menit lalu bersihkan dengan menggunakan air hangat.

Setelah mengaplikasikan masker soda kue pada wajah, wajah Anda bisa menjadi cukup kering. Oleh karena
itu Anda bisa memakai pelembap wajah sesudahnya.

2. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker alpukat dan dan madu

Alpukat kaya akan vitamin E yang dapat menembus pori-pori kulit sehingga dapat meredakan peradangan
kulit. Sedangkan madu mengandung hidrogen peroksida yang bersifat anti-bakteri. Kombinasi kedua bahan
ini juga mampu menjadi cara menghilangkan bekas jerawat secara alami dan cepat.

Caranya menggunakannya pun cukup mudah. Ambil setengah bagian alpukat, tumbuk hingga halus,
tambahkan 1 sdm madu. Aplikasikan pada wajah yang telah bersih. Diamkan selama 15 menit lalu bilas
dengan air hangat.

3. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker yogurt dan madu

Yogurt mengandung bakteri baik, asam laktat, dan asam alfa hidroksi yang dapat membantu menghilangkan
sel kulit mati yang menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat. Campurkan 1 sdm madu dan 2 sdm
yogurt, aduk hingga rata. Oleskan pada wajah. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air hangat.

4. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker lemon

Lemon yang mengandung asam askorbat-L dapat mengurangi masalah peradangan pada kulit wajah
berjerawat dan juga dapat membersihkan pori-pori wajah yang tersumbat. Lemon juga dapat membuat wajah
Anda menjadi cerah dan menghilangkan noda bekas jerawat.

Caranya mudah : Ambil 1 buah lemon, porong menjadi dua bagian lalu peras. Oleskan pada wajah. Diamkan
selama 15 menit lalu bilas dengan air hangat. Anda juga dapat menambahkan 1 sdm madu ke dalamnya.
5. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker jeruk Nipis

Jeruk nipis hampir memiliki efek dan khasiat yang sama dengan lemon. Caranya pun hampir sama. Potong
jeruk nipis jadi dua bagian, peras. Campurkan dengan 2 sdm madu. Oleskan pada wajah. Diamkan selama
15 menit lalu bilas dengan air hangat.

6. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker pisang dan kunyit

Pisang kaya akan antioksidan, potasium, dan vitamin E. Kandungan tersebut membuat wajah menjadi lebih
cerah dan lembap. Lektin yang juga ada pada pisang dapat melawan bakteri penyebab jerawat. Sedangkan
pada kunyit terkandung kurkuminoid yang berkhasiat obat bagi wajah yang meradang.

Cara membuatnya adalah dengan pertama haluskan 1 buah pisang, lalu tambahan setengah sdm bubuk
kunyit dan setengah sdm soda kue, aduk hingga rata. Aplikasikan pada wajah yang sudah bersih. Diamkan
selama 15 menit lalu bilas dengan air hangat. Jangan lupa pakai pelembap usai memakai masker jika dirasa
wajah kering.

7. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker bawang putih

Bawang putih tidak hanya bermanfaat sebagai bumbu dapur saja namun juga dapat membantu
menghilangkan peradangan pada kulit karena bawang putih yang merupakan anti virus, anti jamur, anti
oksidan, dan antiseptik sehingga kesehatan kulit akan terus terjaga. Selain itu bawang putih mengandung
zat sulfur yang ampuh dalam proses pembasmian jerawat membandel.
Ilustrasi pengobatan jerawat dengan bawang putih Natures Cheer

Cukup siapkan 1 siung bawang. Anda bisa mengaplikasikannya dengan dua cara. Cara pertama adalah
dengan membaginya menjadi dua lalu gosokkan pada jerawat. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan
air hangat. Atau dengan menghaluskannya lalu diaplikasikan pada wajah yang bersih. Diamkan selama 15
menit lalu bilas dengan air hangat.

8. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker tomat

Tomat kaya akan kandungan vitamin A dan C sehingga baik dan ampuh untuk membasmi jerawat yang
membandel. Terdapat dua cara menggunakan tomat sebagai masker. Cara pertama adalah dengan mengiris
tipis-tipis tomat lalu tutupi wajah dengan irisan tomat. Cara kedua adalah dengan memblender 1 buah tomat
lalu aplikasikan pada wajah. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air hangat.

9. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker lidah buaya


Lidah buaya mengandung sebuah senyawa aktif yang disebut dengan polifenol. Polifenol sendiri berguna
sebagai anti-bakteri. Senyawa ini dapat membantu menghilangkan jerawat. Caranya adalah dengan iris lidah
buaya hingga tinggal dagingnya. Haluskan dengan sendok hingga membentuk gel. Lalu oleskan pada wajah.
Diamkan selama 30 menit lalu bilas dengan air hangat. Jika dilakukan secara rutin, jerawat pun akan
berangsur hilang.

10. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker mentimun

Mentimun mengandung air yang tinggi serta vitamin A,B, dan C. Terdapat pula mineral yaitu magnesium,
kalium, mangan, dan silika. Mentimun juga memiliki sifat diuretik, efek pendingin, dan pembersih bagi wajah.
Oleh karena itu mentimun sangat manjur sekali untuk membasmi jerawat membandel.

Pengaplikasiannya hampir sama dengan tomat. Terdapat dua cara. Cara pertama adalah dengan mengiris
tipis-tipis mentium lalu letakkan pada wajah. Dan cara kedua adalah dengan menjus 1 buah mentimun lalu
oleskan pada wajah. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air hangat.

11. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker kulit jeruk

Tidak hanya dagingnya, kulit jeruk ternyata juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Kulit jeruk
mengandung vitamin A dan C, flavonoid, dan antiokasidan yang tinggi serta tinggi akan serat. Dengan
demikian kulit jeruk dapat mengecilkan pori-pori yang terbuka, menghilangkan noda dan juga menghilangkan
sel-sel kulit mati sehingga dapat menyegarkan kembali kulit kusam.

Caranya adalah dengan mengeringkan terlebih dahulu kulit jeruk di bawah sinar matahari. Lalu tumbuk
hingga halus. Campurkan dengan air secukupnya. Oleskan pada wajah. Diamkan selama 15 menit lalu bilas
dengan air hangat.

12. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker putih telur

Putih telur mengandung enzim lysozim yang dapat menghancurkan dinding sel bakteri penyebab jerawat
dan juga mengecilkan pori-pori kulit serta mengurangi minya berlebih yang merupakan penyebab jerawat.

Putih telur memang baunya sedikit amis. Oleh karena itu Anda dapat menambahkan perasan jeruk nipis atau
lemon. Caranya adalah dengan ambil sebutir telur lalu pisahkan kuning dan putihnya. Kocok putih telur
hingga mengembang lalu campurkan 1 sdm air perasan jeruk nipis. Oleskan pada wajah secara merata.
Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air hangat.

13. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker pepaya

Enzim papain yang terdapat pada pepaya dapat membantu mengikis sel kulit mati dan aktioksidannya dapat
mencerahkan kulit wajah, mengatasi kulit kemerahan akibat jerawat, dan mengurangi peradangan pada kulit.
Bersihkan pepaya dan potong dadu, Haluskan pepaya hingga menjadi bubur. Anda bisa menambahkan 1
sdm madu atau lemon. Oleskan pada wajah lalu diamkan selama 20 menit. Bilas dengan air hangat.

14. Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker daun pepaya

Tidak hanya dagingnya, daun pepaya yang terkenal pahit ini pun dapat menjadi salah satu option untuk
menghilangkan jerawat membandel. Senyawa kaprpain yang terkandung di dalamnya ampuh membunuh
mikro organisme yang tidak diinginkan kulit.

Ambil 4 lembar daun pepaya. Keringkan dengan menggunakan sinar matahari. Kemudian tumbuk daun
pepaya hingga halus. Campur dengan air sampai menajdi pasta. Oleskan pada wajah secara merata lalu
diamkan selama 30 ment. Bilas dengan air hangat.

15 Cara menghilangkan jerawat secara alami dengan masker cuka sari apel
Ilustrasi cuka apel Shutterstock/daffodilred

Apel merupakan buah yang kaya vitamin, mineral, serta serat tinggi. Oleh karena itu apel tentu dijadikan
sebagai bahan dasar cuka apel. Cuka apel memiliki kandungan asam asetat yang tinggi dan anti mikroba.

Caranya mudah saja, tuang cuka apel pada kapas lalu oleskan pada wajah secara merata. Diamkan selama
20 menit dan kemudian bilas dengan air hangat. Ingin hasil yang lebih maksimal? Lakukan sebelum tidur
dan biarkan semalaman.

Cara menghilangkan jerawat secara alami lainnya

16. Menggunakan es batu


Sama seperti ketika menaruh es batu pada luka lebam, hal tersebut bekerja serupa pada jerawat. Es batu
dapat meningkatkan sirkulasi darah. Lancarnya peredaran darah dapat membantu menghilangkan jerawat
membandel.

Ambil es batu secukupnya, bungkus dengan kain bersih lalu letakkan pada jerawat membandel selama
beberapa detik. Lakukan secara rutin sampai jerawat terlihat mengempis.

17. Menggunakan uap

Uap akan membuka pori-pori yang tertutup sehingga kulit dapat bernapas. Dengan demikian kotoran yang
terperangkap dalam pori-pori dapat keluar.

Steaming 2012 Merdeka.com


Caranya adalah dengan mengisi suatu wadah dengan air panas lalu letakkan wajah Anda di atas wajah
tersebut. Lakukan selama 5 menit. Rutin menguap wajah setiap hari terutama menjelang tidur agar kotoran
selama seharian penuh dapat keluar.

Begitulah cara-cara alami yang dapat Anda lakukan untuk menghilangkan jerawat membandel.Namun perlu
diingat, jangan berharap hal ini sebagai cara spontan sebagai cara menghilangkan jerawat secara alami
dalam 3 hari atau waktu yang singkat. Semoga bermanfaat.

Anda mungkin juga menyukai