Anda di halaman 1dari 3

1. Metode GOD-PAP?

metode enzimatis GOD-PAP menggunakan alat spektrofotometer.. Darah dari sinus orbita

dikumpulkan dalam tabung sentrifuge, selanjutnya darah di sentrifuge dengan kecepatan

3000 rpm selama 20 menit kemudian diperoleh plasma darah tikus untuk sampel

pemeriksaan. dicampur dengan reagen GOD-PAP sampai homogen, kemudian diinkubasi

selama 20 menit pada suhu kamar atau 10 menit pada suhu 37oC. Kemudian masing-

masing tabung dimasukkan ke dalam alat spektrofotometer dengan panjang gelombang (λ)

505 nm. Kadar glukosa darah (mg/dl) dihitung dengan rumus:

C=as-blanko/ab-blankox100%

C = kadar glukosa darah; As = serapan larutan sampel; Ab = serapan larutan baku; blanko = serapan

larutan blanko.

2. Mengapa setelah induksi dibiarkan 5 hari?

Srinivasan K, Ramarao P. Animal models in type 2 diabetes research: An overview. Indian

J Med Res 2007, March; 125:451-472

Menurut jurnal tsb dibutuhkan 5 hari unutk membuat TIKUS DM

3. Mengapa induksi stz –na? mengapa tidak hanya stz?

Tikus pada penelitian ini diinduksi menggunakan NA dan STZ, yaitu salah satu metode

untuk menginduksi diabetes mellitus tipe 2. Streptozotocin dipilih karena memiliki

beberapa keunggulan dibandingkan alloxan seperti waktu paruh relatif lebih lama (15

menit), hiperglikemia terjadi dalam durasi yang lebih lama dan insiden ketosis serta
kematian sedikit terjadi.Injeksi tunggal STZ pada tikus dewasa Sprague Dawley jantan

mengakibatkan menurunnya plasma insulin dan meningkatnya kadar glukosa dalam darah

dibandingkan dengan tikus kontrol normal.

4. Normalitas data dapat dilihat dengan menggunakan uji Normal Shapiro-Wilk karena

jumlah sampel yang kecil (n < 50). Bila distribusi data normal, untuk menentukan ada

tidaknya perbedaan kadar sgot dan sgpt sebelum dan sesudah digunakan paired sample t

test, namun jika distribusi data tidak normal digunakan uji statistik non parametrik

Wilcoxon. Perbedaan pengaruh pemberian daun kersen yang nyata di antara kelima

kelompok diuji menggunakan uji statistik parametrik ANOVA jika distribusi data normal

dan dilanjutkan post-hoc test least significant differences (LSD) untuk mengetahui

kelompok mana yang berbeda. Namun jika distribusi data tidak normal atau varian data

tidak sama, maka dilakukan uji statistik non parametrik Kruskal Wallis dan dilanjutkan

Mann-Whitney untuk mengetahui kelompok mana yang berbeda

5. Maksud diberikan secara ad libtium?

diberikan secara ad libitum (secara bebas dan terus menerus hingga hewan coba berhenti

sendiri sesuai keinginan

6. Induksi stz-na?

Induksi DM tipe 2 dilakukan dengan injeksi intraperitoneal nicotinamide (NA)

230mg/kgBB yang dilarutkan dalam larutan salin (NaCl 0,9%). Setelah 15 menit,

dilanjutkan dengan pemberian Streptozotocin (STZ) 65mg/kgBB yang dilarutkan dalam

buffer sitrat 0,1 M dengan pH 4,5 secara intraperitoneal untuk merusak sel β pankreas.(

Neni et al., 2015)


HUBUNGAN DOSIS TEPUNG GEMBILI (Dioscorea esculenta) DENGAN TINGKAT

EKSPRESI ENZIM Ampk-α2 PADA MODEL TIKUS DIABETES MELITUS

7. Tikus jantan dipilih karena tidak memiliki hormon esterogen yang berfungsi menjaga

keseimbangan kadar glukosa darah

8. Penggunaan tikus sebagai hewan coba untuk obat-obatan memiliki beberapa alasan

diantaranya karena : (a) metabolismenya yang sama dengan manusia, (b) Beberapa

karakteristik anatomis dan fisiologis yang sama, (c) Dapat digunakan dalam jumlah besar,

yang diperlukan untuk tujuan komparatif, (d) Untuk memeliharanya tidak membutuhkan

biaya yang terlalu mahal. (Kacew and Festing, 1999). Tikus putih (Rattus norvegicus)

memiliki beberapa sifat menguntungkan seperti: cepat berkembang biak, mudah dipelihara

dalam jumlah banyak, lebih tenang, dan ukurannya lebih besar daripada mencit. Tikus

putih juga memiliki ciri-ciri albino, kepala kecil, dan ekor yang lebih panjang

dibandingkan badanya, pertumbuhanya cepat, tempramennya baik, kemampuan laktasi

tinggi, dan tahan terhadap perlakuan (Isroi, 2010).tikus sd mudah dikembangbiakan, dapat

digunakan sebagai model diabetic spontan maupun induksi zat diabetogenik, memiliki

kemampuan metabolic yang relative cepat sehingga lebih sensitive jika digunakan dalam

penelitian yang berhubungna dengan metabolic tubuh.

Anda mungkin juga menyukai