Anda di halaman 1dari 5

1. Hedonisme = ...

a. Hemat

b. Bahagia

c. Semangat

d. Gratis

e. Hura-hura

Pembahasan
Jawaban : e
Hedonisme = pandangan yang menganggap kesenangan dan kenikmatan
materi sebagai tujuan utama dalam hidup.
2. Getir = ...

a. Pahit

b. Alam

c. Sakit

d. Lidah

e. Liar

Pembahasan
Jawaban : a
Getir = rasa pahit agak pedas.
3. Evokasi = ...

a. Dendam

b. Penggugah rasa

c. Pengaruh
d. Desak

e. Buah

Pembahasan
Jawaban : b
Evokasi = (daya) penggugah rasa.
4. Afeksi = ...

a. Tular

b. Pengaruh

c. Cita Rasa

d. Bahagia

e. Kasih sayang

Pembahasan
Jawaban : e
Afeksi = rasa kasih sayang; erasaan dan emosi yang lunak.
5. Abolisi >< ...

a. Pemberatan

b. Penangkapan

c. Pembusukan

d. Perubahan

e. Pengawasan

Pembahasan
Jawaban : a
Abolisi = peniadaan peristiwa pidana; penghapusan (perbudakan di Amerika);
Jadi, lawan kata 'abolisi' adalah pemberatan.
6. Anomali >< ...

a. Aturan

b. Normal

c. Patuh

d. Takut

e. Salah

Pembahasan
Jawaban : b
Anomali = ketidaknormalan; penyimpangan dari normal; kelainan;
penyimpangan atau kelainan.
Jadi lawan kata 'anomali' adalah 'normal'.
7. Apatis >< ...

a. Keluar

b. Tanya

c. Aktif

d. Sombong

e. Kikir

Pembahasan
Jawaban : c
Apatis = acuh tidak acuh; tidak peduli; masa bodoh. Jadi lawan kata 'apatis'
adalah 'aktif'.
8. Delusi >< ...

a. Khayalan

b. Nurani
c. Jiwa

d. Nyata

e. Kabur

Pembahasan
Jawaban : d
Delusi = pikiran atau pandangan yang tidak berdasar (tidak rasional), biasanya
berwujud sifat kemegahan diri atau perasaan dikejar-kejar; pendapat yang
tidak berdasarkan kenyataan; khayal. Jadi lawan
9. Elusif >< ...

a. Khusus

b. Terbatas

c. Terbaru

d. Mudah dimengerti

e. Terbaru

Pembahasan
Jawaban : d
Elusif = sukar dipahami atau diartikan; sukar diidentifikasi. Jadi lawan kata
'elusif' adalah 'mudah dimengerti'.
10. Esoteris >< ...

a. Dalam

b. Aman

c. Terbatas

d. Cokelat

e. Terbuka
Pembahasan
Jawaban : e
Esoteris = bersifat khusus (rahasia, terbatas). Jadi lawan kata 'esoteris' adalah
'terbuka'.

Anda mungkin juga menyukai