Anda di halaman 1dari 1

Instrument penelitian

Instrument yang digunakan pada saat penelitian ini yaitu observasi dari
catatan medis pasien yang meliputi pengkajian, baik pengkajian data objektif
maupun data subjektif, perencanaan keperawatan, tindakan keperawatan, dan
evaluasi keperawatan.
Teknik Pengembangan Instrumen Penelitian
Instrumen pengumpulan data adalah alat bantu yang dipilih dan digunakan
oleh peneliti dalam kegiatannya mengumpulkan data agar kegiatan tersebut
menjadi sistematis dan dipermudah olehnya, menurut Suharsimi Arikunto
(2010:265). Metode analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah metode
deskriptif. Analisa deskriptif yaitu, penelitian yang dilakukan untuk mengetahui
nilai variabel mandiri, baik satu variabel atau lebih (independen) tanpa membuat
perbandingan, atau menghubungkan dengan variabel yang lain, Sugiyono (2012:
13)
Teknik pengumpulan data
Pada penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dengan
menggunakan teknik observasi dari catatan medis pasien yang meliputi pengkajian, baik
pengkajian data objektif atau data subjektif, perencanaan keperawatan, tindakan
keperawatan, dan evaluasi keperawatan.
Uji Validitas Data
Menurut Azwar (1986) Validitas berasal dari kata validity yang
mempunyai arti sejauh mana ketepatan dan kecermatan suatu alat ukur dalam
melakukan fungsi ukurnya. Suatu skala atau instrumen pengukur dapat dikatakan
mempunyai validitas yang tinggi apabila instrumen tersebut menjalankan fungsi
ukurnya, atau memberikan hasil ukur yang sesuai dengan maksud dilakukannya
pengukuran tersebut. Sedangkan tes yang memiliki validitas rendah akan
menghasilkan data yang tidak relevan dengan tujuan pengukuran.

Anda mungkin juga menyukai