Anda di halaman 1dari 44

MAKALAH

ASUHAN KEPERAWATANPADA Ny. S DENGAN KRANIOTOMI TUMOR


OTAK
Disusun untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Keperawatan Perioperatif

Dosen Pembimbing : Rudi Haryono., S.Kep.,Ns.,M.Kep

KELAS 3C

Anisa Munafia (2720162935)

Falikhah Fauziyah (2720162953)

Nurul Diyah Ramadhanti (2720162973)

Silvia Ardy Setyoningtyas (2720162986)

AKADEMI KEPERAWATAN NOTOKUSUMO

YOGYAKARTA

2018
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI......................................................................................................................ii

BAB I.................................................................................................................................1

PENDAHULUAN.............................................................................................................1

A. Latar Belakang.....................................................................................................1

B. Tujuan...................................................................................................................2

BAB II...............................................................................................................................3

TINJAUAN PUSTAKA.....................................................................................................3

A. Tumor Otak..........................................................................................................3

1. Definisi...............................................................................................................3

2. Etiologi...............................................................................................................6

b. Presipitasi...........................................................................................................6

3. Manifestasi Klinik..............................................................................................7

4. Penatalaksanaan.................................................................................................8

B. Kraniotomi............................................................................................................9

1. Pengertian...........................................................................................................9

2. Tujuan Kraniotomi.............................................................................................9

3. Komplikasi Pasca Kraniotomi............................................................................9

4. Perawatan Pasca Operasi..................................................................................11

5. Patofisiologi.....................................................................................................12

6. Komplikasi.......................................................................................................13

Menurut Ariani (2012) komplikasi dari tumor otak yaitu:........................................13

7. Pemeriksaan Penunjang....................................................................................13

C. Catatan Penanganan Kasus...................................................................................14

ii
BAB III............................................................................................................................17

ASUHAN KEPERAWATAN...........................................................................................17

A. Kasus Pre Operasi..............................................................................................17

1. Identitas diri klien.............................................................................................17

2. Pengelompokan Data Senjang..........................................................................24

3. Analisa Data.....................................................................................................25

4. Catatan Penanganan Kasus...............................................................................27

B. Kasus Intra Op...................................................................................................33

1. Analisa Data.....................................................................................................33

2. Catatan Perkembangan.....................................................................................34

C. Kasus Post Op.....................................................................................................36

1. Analisa Data :...................................................................................................36

2. Catatan Perkembangan.....................................................................................38

BAB IV............................................................................................................................42

PENUTUP.......................................................................................................................42

A. Kesimpulan.........................................................................................................42

B. Saran...................................................................................................................43

DAFTAR PUSTAKA.......................................................................................................44

iii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Otak merupakan bagian yang paling penting dari tubuh manusia
karena otak merupakan syaraf pusat yang mengkoordinir dan mengatur
seluruh tubuh. Tumor otak adalah tumor yang menyerang otak, baik dari
otak itu sendiri, central nervussystem, maupun selaput pembungkus otak
(selaput meningen). Tumor otak merupakanpenyebab kematian yang
kedua dari semua kasus kanker yang terjadi pada pria berusia20-39 tahun.
Tumor intracranial termasuk juga lesi desak ruang,(lesi organ yang
karena proses pertumbuhannya dapat mendesak organ yang ada
disekitarnya,sehingga organ tersebut dapat mengalami gangguan) jinak
maupun ganas, yang tumbuh diotak meningen dan tengkorak
(Ariyani,2012). Berdasarkan data yang didapatkan dari rekam medik
RSUD dr. Moewardi Surakarta,dari tahun 2013 sampai bulan Maret 2014
terdapat 31 kasus pasien dengan tumor otak dari rata-rata hampir semua
jenis tumor ganas. Insiden terjadinya tumor otak dengan kraniofaringioma
pada anak-anak 13,3 per 100 ribu populasi terjadi di Amerika Serikat pada
tahun 2001-2005. Sayangnya, insiden tumor otak di Indonesia belum
banyak ditemukan dalam literatur (Harsono, 2011).
Menurut penelitian Hendra Teguh Pribadi tahun 2012, kraniotomi
adalah setiap tindakan bedah dengan cara membuka kranium untuk dapat
mengakses otak. Kraniotomi berarti membuat lubang (otomi) pada
tengkorak (kranium). Operasi dilakukan di sebuah rumah sakit yang
memiliki departemen bedah saraf dan ICU. Tindakan kraniotomi ini
seperti halnya tindakan operatif lainnya, memiliki risiko kematian
Pada pasien post operasi kraniotomi membutuhkan perawatan yang
lebih intensif untuk mengurangi komplikasi akibat pembedahan.
Komplikasi pasca bedah yang sering terjadi yaitu peningkatan tekanan
intrakranial, perdarahan, syok hipovolemik, ketidakseimbangan cairan dan
elektrolit, infeksi dan kejang (Ariyani, 2012)

1
B. Tujuan
1. Tujuan Umum
Mahasiswa mampu mengetahui tentang tumor otak dan asuhan
keperawatan yang tepat pada pasien tumor otak yang dilakukan
kraniotomi.
2. Tujuan Khusus
a. Untuk mengetahui definisi tumor otak dan kraniotomi
b. Untuk mengetahui etiologi tumor otak
c. Untuk mengetahui manifestasi klinik tumor otak
d. Untuk mengetahui pemeriksaan penunjang tumor otak
e. Untuk mengetahui penatalaksanaan tumor otak
f. Untuk mengetahui patofisiologi tumor otak
g. Untuk mengetahui tujuan kraniotomi
h. Untuk mengetahui komplikasi kraniotomi
i. Untuk mengetahui perawatan pasca operasi kraniotomi

2
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
A. Tumor Otak
1. Definisi
Tumor otak merupakan salah satu tumor susunan saraf pusat, baik
ganas maupun tidak. Tumor ganas disusunan saraf pusat adalah semua
proses neoplastik yang terdapat dalam ruang intrakranial atau dalam
kanalis spinalis, yang mempunyai sebagian atau seluruh sifat-sifat proses
ganas spesifik seperti yang berasal dari sel-sel saraf di meningen otak,
termasuk juga tumor yang berasal dari sel penunjang (neuroglia), sel
epitel pembuluh darah dan selaput otak (Fransisca, 2008). Tumor otak
adalah tumor yang menyerang otak, baik dari otak itu sendiri, central
nervus system, maupun selaput pembungkus otak (selaput meningen).
(American Brain Tumor Association (ABTA), 2012).
Tumor otak disebut sebagai “lesi desak ruang”. Ini berarti bahwa
tumor otak menggeser jaringan normal. Ketika jaringan otak normal
tertekan, aliran darah terganggu dan terjadi iskemia. Jika tidak ditangani
akan menyebabkan nekrosis. Tumor juga dapat mengiritasi jaringan
sekitar, sehingga menghasilkan edema cerebral yang cukup parah. Oleh
karena itu hanya sedikit ruang untuk ekspansi dari organ intraranial,
edema dan tumor akan menyebabkan peningkatan tekanan intrakranial
(TIK) secara progresif yang menyebabkan herniasi dari otak (Fransisca,
2008).
Tumor otak atau tumor intracranial adalah neoplasma atau proses
desak ruang yang timbul didalam rongga tengkorak baik didalam
kompartemen supratentotrial maupun infratentotrial. (Satyanegara, dkk.
2010)
Klasifikasi tumor otak dapat diklasifikasikan sebagai berikut :
a. Berdasarkan jenis tumor
1) Jinak: acoustic neuroma, mengioma, pituitary adenoma,
astrocytoma (grade II).
2) Malignant: astrocytoma (grade 2,3,4), oligodendroglioma,
apendymoma.
b. Berdasarkan lokasi

3
1) Tumor Intradural
a. Ekstramedular: cleurofibroma, meningioma
b. Intramedular:oligodendroglioma,hemangioblastoma,apendyma,
astrocytoma
2) Tumor Ekstradural
Merupakan metastase dari lesi pimer, biasanya pada payudara,
prostal, tiroid, paru-paru, ginjal dan lambung.
Beberapa jenis tumor primer:
a. Glioma
Glioma adalah tumor otak yang berasl dari sel glia, yaitu
glioblastoma, arteositoma, cligodendroglioma, dan epend moma dan
jenis sel astrosit.
b. Glioblastoma multiform
Glioblastoma multiform (GBM) adalah jenis glioma paling ganas.
Tumor ini paling banyak terjadi pada usia dewasa muda dengan
predileksi di lobus frontal dan temporal. namun, tumor ini dapat
mengenai semua usia dan semua bagian otak.
Glioblastoma multiform dapat tumbuh primer berasal dari GBM
primer yang tumbuh secara de novo dan GBM sekunder yang
berasal dari transformasi astrositoma log grad. GBM primer lebih
banyak terjadi pada pasien yang lebih tua dan sifatnya lebih agresif
dibanding GBM sekunder.
Pemeriksaan penunjang yang dapat dilakukan antara lain
pemeriksaan imejing dan hispatologi. Berdasarkan pemeriksaan
imejing, didapatkangambaran masa irregular dengan densitas yang
bervariasi disertai dengan kavitas dan dikelilingi oleh edema yang
sangat luas.ciri spesifik GBM adalah dengan ditemukannya nekrosis
dan hemoragic intra tumor.
c. Meningioma
Meningioma adalah tumor meningen disusunan saraf pusat yang
berasal dari neuroektodern, yaitu muncul dari sel-sel
meningoendotelial yang banyak terkonsentrasi di vili arachoid.
Kebanyakan meningioma bersifat jinak, tetapi beberapa tumor dapat
menjadi ganas. Meningioma dapat ditemukamn di dalam otak atau
saraf tulang belakang. Tumor ini tumbuh dengan lambat dan terjadi

4
pada usia berapa saja. Paling sering pada usia pertengahan dan pada
wanita.
Klasifikasi tumor otak menurut (Tarwoto, 2013) adalah:
a. Berdasarkan lokasi:
1) Tumor supratentorial:
a) Hemisfer otak:
i) Glioma:gliomablastomamultiforme,astrositoma,oligoded
roglioma.
ii) Meningioma:tumor metastasis
b) Tumor stuktur median:adenoma hipofisis, tumor grandula
pinealis,vkraniofaringioma.
2) Tumor infratentorial:
a) Schwannoma akustikus.
b) Tumor metastasis.
c) Meningioma.
d) Hemangioblastoma.
3) Tumor medulla spinalis:
a) Ekstradural: metastasis
b) Intradural
c) Ekstramedular:meningioma, neurofriboma.
d) Intramedural: ependinoma, astrositoma.

2. Etiologi
Menurut Devi, (2014) penyebab tumor hingga saat ini belum
diketahui secara pasti, walaupun telah banyak penyelidikan yang
dilakukan. Adapun faktor-faktor yang perlu ditinjau, yaitu :
a. Predisposisi :
1) Herediter
Riwayat tumor otak dalam satu anggota keluarga jarang ditemukan
kecuali pada meningioma, astrositoma dan neurofibroma dapat
dijumpai pada anggota-anggota sekeluarga.

5
2) Sisa-sisa sel embrional ( Embrionic Cell Rest)
Embrional berkembang menjadi bangunan-bangunan yang
mempunyai morfologi dan fungsi yang terintegasi dalam tubuh.
3) Radiasi
Jaringan dalam sistem saraf pusat peka terhadap radiasi dan dapat
mengalami perubahan degenerasi, namun belum ada bukti radiasi
dapat memicu terjadinya suatu glioma.
4) Virus
Banyak penelitian tentang inokulasi virus pada binatang kecil dan
besar yang dilakukan dengan maksud untuk mengetahui peran
infeksi virus dalam terjadinya neoplasma, tetapi sampai saat ini
belum diketahui hubungannya
b. Presipitasi
1) Peningkatan TIK yang terlalu tinggi
2) Kejang serta tanda-tanda neurologi fokal
3) Perdarahan intrakranial
4) Gangguan system kekebalan tubuh
5) Hidrosefalus
6) Gangguan hipofisis yang ada dalam otak

3. Manifestasi Klinik
a. Menurut Lokasinya :
1) Lobus frontalis: Status mental yang terganggu, apatis, perilaku
menyimpang, demensia, depresi, emosi labil, tidak mampu
memusatkan perhatian, bingung, kehilangan kontol diri dan
perilaku social, gangguan ingatan jangka panjang, gangguan bicara
ekpresif pada hemisfer dominan
2) Lobus temporalis : Afasia reseptif, kejang psikomotor menyeluruh,
gangguan lapang pandang, perubahan kepribadian, ataksia, sakit
kepala, tinnitus, gangguan memori singkat.
3) Lobus parietalis : Defisit sensoris, kejang fokal motorik dan
sensoris, sakit kepala, apraksia, gangguan taktil, disorientasi
kanan/kiri

6
4) Lobus oksipitalis : Sakit kepala, tanda-tanda peningkatan TIK,
gangguan penglihatan, halusinasi, kejang.
5) Serebelar : Langkah tidak stabil, terjatuh, ataksia, koordinasi buruk,
tremor, kepala terangkat, nistagmus.
6) Batang otak : Vertigo, pusing, muntah, palsi/disfungsi saraf cranial
III-XII, nistagmus, penurunan refles kornea, sakit kepala, ketulian,
kematian mendadak karena henti jantung atau gagal napas
7) Hipofisis dan hipotalamus : Gangguan penglihatan, sakit kepala,
disfungsi hormonal, gangguan tidur, ketidakseimbangan air.
8) Ventrikel : Obstruksi pada sirkulasi CSS, hidrosefalus, peningkatan
TIK dengan cepat, sakit kepala postural
b. Tanda dan Gejala Umum
1) Perubahan status mental
Perubahan status mental dan emosional, seperti latergi dan
mengantuk, kebingungan, disorientasi, serta perubahan
kepribadian dapat ditemukan.
2) Sakit kepala
Durasi dapat meningkat apabila berubah posisi dan mengejan,
sakit kepala parah dan berulang pada klien sebelumnya bebas sakit
kepala.
3) Mual dan muntah
Terjadi karena tekanan pada medulla, yang terletak pusat muntah.
Selama muntah pasien dapat mengalami hiperventilasi yang
menurunkan pembengkakan otak dan setelah episode muntah
biasanya nyeri kepala akan berkurang.
4) Papiledema
Peningkatan tekanan intracranial menganggu aliran balik vena dari
mata dan menumpuk darah di vena retina sentralis (choked disc).
5) Kejang
Kejang, fokal atau umum, sering ditemui pada klien dengan tumor
hemisfer serebral. Kejang dapat parsial atau menyeluruh. Kejang
parsial biasanya membantu membatasi lokasi tumor (Satyanegara,
dkk. 2010).
4. Penatalaksanaan
Menurut Widagdo (2012) penatalaksanaan dari tumor otak yaitu:
a. Pertahankan intake nutrisi yang adekuat

7
b. Kemoterapi : dilakukan dengan indikasi tertentu sesuai dengan umur,
status neuorologi, tipe tumor. Biasanya dilakukan sesudah
pembedahan dengan radioterapi.
c. Stereotaktik radiasi : dilakukan pada tumor yang pertumbuhannya
lambat
d. Pembedahan :
1) Kraniotomi : dilakukan pada tumor yang berada disupratentorial
2) Kraniektomi : dilakukan pada tumor yang berada di infratentorial
3) Transphenoidal prosedur : dilakukan pada tumor pituitary
4) Shunting prosedur : dilakukan jika terjadi komplikasi seperti
adanya hidrosephalus.

e. Pengobatan
1) Kortikosteroid : misalnya deksametason
2) Anti kejang : delantin
3) Analgetik : Acetaminopen

B. Kraniotomi
1. Pengertian
Istilah kraniatomi berarti membuat sebuah bukaan ke dalam
tengkorak secara pembedahan. Kraniektomi (pengambilan sebagian
cranium) dapat dilakukan untuk dekomperasi. Teradapat banyak metode
untuk pengambilan tumor bergantung pada tipe tumor dan luasnya tumor
yang diambil (Satyanegara, dkk. 2010).
Kraniotomi adalah setiap tindakan bedah dengan cara membuka
kranium untuk dapat mengakses otak. Kraniotomi berarti membuat lubang
(otomi) pada tengkorak (kranium). Operasi dilakukan di sebuah rumah
sakit yang memiliki departemen bedah saraf dan ICU. Tindakan
kraniotomi ini seperti halnya tindakan operatif lainnya, memiliki risiko
kematian (Pearce, 2009)
2. Tujuan Kraniotomi
Kraniotomi paling sering dilakukan untuk mengambil tumor otak.
Prosedur ini dapat pula ditujukan untuk menghilangkan hematoma,
mengontrol perdarahan dari pembuluh darah yang ruptur (aneurysma
cerebri), memperbaiki malformasi arteriovena (hubungan abnormal
pembuluh darah), mengeluarkan abses cerebri, untuk menurunkan tekanan
intrakranial, untuk melakukan biopsi ataupun untuk menginspeksi otak.

8
Pembedahan dilakukan untuk menghilangkan gejala atau manifestasi
tersebut yang tidak mungkin diatasi dengan obat-obatan biasa
(Setyanegara, dkk. 2010).
3. Komplikasi Pasca Kraniotomi
Beberapa komplikasi yang dapat terjadi pada pasien pasca bedah
intrakranialatau kraniotomi adalah sebagai berikut:
a. Peningkatan tekanan intrakranial
b. Perdarahan dan syok hipovolemik
c. Ketidakseimbangan cairan dan elektrolit
d. Nyeri
Nyeri pasca kraniotomi sering terjadi dan derajat nyerinya mulai dari
sedangsampai berat. Nyeri ini dapat dikontrol dengan
penggunaan:scalpinfiltrations, pemblokiran saraf kulit kepala,
pemberian parexocib danmorphine – morphine merupakan pereda rasa
nyeri yang paling efektif.
e. Infeksi
Meningitis bakterial terjadi pada sekitar 0,8 – 1,5 % dari
sekelompokindividu yang menjalani kraniotomi.
f. Kejang
Pasien diberikan obat anti kejang selama tujuh hari pasca operasi.
Biasanyapasien diberikan Phenytoin, akan tetapi penggunaan
Levetiracetam semakinmeningkat karena risiko interaksi obat yang
lebih rendah.
g. Kematian
Pada 276 pasien cedera kepala tertutup yang telah menjalani
kraniotomi,angka kematian mencapai 39%. Setengah dari total jumlah
pasien tersebutdengan hematoma subdura akut meninggal setelah
menjalani kraniotomi. Pasien usia lanjut dengan gangguan neurologis
memiliki angka kematiantertinggi setelah dilakukan tindakan
kraniotomi. Sebagian besar kematianpasca operasi disebabkan oleh
komplikasi neurologis seperti hematoma,edema disertai herniasi, atau
progresi tumor. Pada studi lain disebutkanbahwa persentase kematian
dapat mencapai 65% pada pasien kraniotomiterbuka dengan indikasi
evakuasi hematoma intraserebral. Kematian dapatterjadi saat pasien

9
sedang dibawah pengaruh anesthesia dari beberapa reaksiyang sangat
jarang terjadi, dengan persentase dibawah 1%.

4. Perawatan Pasca Operasi


Komplikasi pascaoperasi yang umum ditemukan setelah operasi
intracranial tidak berbeda dari operasi-operasi lain. Ekimosis dan edema
periorbital dapat muncul setelah operasi intracranial walaupun hanya
ringan. Perubahan ini mengganggu penampakan mata dan wajah secara
keseluruhan, serta dapat menakutkan bagi klien maupun keluarganya.
Perawatan pascaoperasi untuk klien dengan kraniatomi ditunjukkan pada
bagian Rencana Asuhan Keperawatan.
Untuk klien dewasa dengan tumor otak, terdapat banyak pilihan
penatalaksanaan. Terlepas dari modalitas terapi yang dipilih, tujuan awal
adalah untuk mendapatkan diagnosis. Seringnya, ini dicapai melalui
pembedahan, sehingga manajemen pembedahan akan didiskusikan lebih
awal. Tujuan lainnya meliputi penanganan peningkatan TIK, mengontrol
dan mencegah kejang., serta mengamati defisit motorik atau sensoris dan
defisit nervus kranialis.
Intervensi akan bergantung pada tipe dan lokasi dari tumor
intracranial dan kondisi medis klien selama proses keperawatan.
Intervensi bedah dapat berkisar dari biopsy hingga pengambilan total dari
tumor otak dengan kraniatomi. Biopsi bedah atau reseksi akan
mengonfirmasi diagnosis histologist atau patologis. Reseksi bedah juga
menurunkan beban tumor, membuat penatalaksanaan lain dari terapi
tambahan lain lebih efektif, serta membantu mengontrol peningkatan TIK.
Dengan beberapa pengecualian, semua klien dengan tumor otak
membutuhkan kraniatomi untuk intervensi bedah.

5. Patofisiologi

10
Etiologi Pertumbuhan sel Tumor otak
otak abnormal

Obstruksi sirkulasi Penekanan jaringan Massa dalam otak


cairan otak terhadap bertambah
serebrospinal dari sirkulasi darah dan
ventrikel lateral ke O2
sub arachnoid Mengganggu
spesifik bagian
otak tempat tumor

Hidrochepalus Penurunan suplai Timbul manifestasi


O2 kejaringan otak klinik/gejala lokal
Kerusakan aliran
akibat obstruksi sesuai lokal tumor
darah ke otak
sirkulasi otak

Perpindahan cairan Tumor di


Hipoksia cerebral
intravaskuler cerebellum
kejaringan serebral hipotalamus,
fossaposterior

Volume intracranial Resiko Tubuh melakukan


naik ketidakefektifan kompensasi dengan
perfusi jaringan mempercepat
otak pernapasan

Ketidakefektifan
pola nafas

11
6. Komplikasi
Menurut Ariani (2012) komplikasi dari tumor otak yaitu:
a. Edema serebral
b. Peningkatan TIK
c. Herniasi Otak
d. Hidrocephalus
e. Kejang/epilepsi
f. Metastase ketempat lain
7. Pemeriksaan Penunjang
b. Anterigrafi atau ventricolugram : Untuk mendeteksi kondisi patologi
pada system ventrikel dan cistern.
c. CT-SCAN : Dasar dalam menentukan diagnose
d. Radiogram: Memberikan informasi yang sangat berharga mengenai
struktur, penebalan dan klasifikasi, posisi kelenjar pinelal yang
mengapur, dan posisi selatursika
e. Sidik otak radioaktif : Memperlihatkan daerah-daerah akumulasi
abnormal dari zat radioaktif
f. Elektroensefalogram (EEG) : Memberi informasi mengenai
perububahan kepekaan neuron
g. Ekoensefalogram : Memberi informasi mengenai pergeseran
kandungan intra serebral (Batticaca, 2008).

12
C. Catatan Penanganan Kasus
No. DIAGNOSA
TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
KEPERAWATAN
1. Nyeri akut Kriteria hasil: 1. (1400) Kaji nyeri secara 1. Mengetahui daerah nyeri, kualitas,
berhubungan 1. (160511) melaporkan komprehensif kapan nyeri di rasakan, faktor
dengan agen cidera nyeri yang terkontrol dari 2. (6680) Monitor tanda-tanda pencetus, berat ringanya nyeri yang di
fisik derajad 6 menjadi 4 vital (TD, Nadi, RR) rasakan
2. (210204) panjangnya 3. (1400) Berikan pasien 2. Tanda-tanda vital dapat menjadi
episode nyeri berangsur lingkungan yang tenang dan ukuran/indikator nyeri yang dirasakan
berkurang. mendukung klien dan dapat untuk mengetahui hal
3. (210212) TTV dalam 4. (1400) Ajarkan penggunaan yang menyebabkan nyeri.
batas normal teknik non farmakologi 3.Lingkungan nyaman dapat
(relaksasi nafas dalam) mempengaruhi tingkat nyeri pasien
5. (2210) Kolaborasi 4. Upaya relaksasi nafas dalam dapat
pemberian analgesic sesuai mengurangi ketegangan pasien dan
waktu paruh nyeri yang dirasakan.
5. Pemberian obat analgesik secara
teratur sesuai waktu paruh akan
membuat obat bekerja optimal dan
mempercepat pengurangan rasa nyeri.

CATATAN PENANGANAN KASUS


No. DIAGNOSA
TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
KEPERAWATAN
2. Ketidakseimbangan Kriteri hasil : Konseling Nutrisi (5246) - Menentukan adanya kekurangan
nutrisi : kurang dari Status Nutrisi (1004) - Kaji ulang pengukuran intake nutrisi pasien dan salah satu efek
kebutuhan tubuh - (100402) Asupan dan output cairan pasien, dan pembedahan adalah tidak nafsu
b.d kurang asupan makanan dari skala 3 penambahan atau penurunan makan

13
makanan (cukup menyimpang dari berat badan pasien - Memonitor makanan untuk
rentang normal) menjadi - Bantu pasien untuk mencatat menentukan adanya kekurangan
skala 4 (sedikit makanan yang biasanya nutrisi
menyimpang dari dimakan dalam 24 jam - Makanan yang disukai biasanya
rentang normal) - Diskusikan makanan yang sering dimakan dimakan secara
disukai dan tidak disukai otomatis dapat menambah nutrisi
- Sediakan konsultasi/rujukan tubuh
dengan anggota kesehatan - Untuk memudahkan mengontrol
lain sesuai kebutuhan asupan makanan yang masuk dan
diet yang seimbang
CATATAN PENANGANAN KASUS
No. DIAGNOSA
TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
KEPERAWATAN
3. Resiko Kriteria hasil : Monitor tekanan intrakranial 1. Tanda dari iritasi meningeal terjadi
ketidakefektifan Perfusi jaringan serebral (2590) akibat peradangan dan
perfusi jaringan (0406) 1. Monitor status neurologis mengakibatkan peningkatan TIK
otak b.d tumor otak a. (040602) setiap 2 jam (tingkat 2. Memfasilitasi kelancaran aliran
Tekanan intrakranial kesadaran, pupil, reflex, darah vena
tetap dalam kisaran kemampuan motorik, nyeri 3. Mengurangi peningkatan TIK
normal kepala) 4. Menghindari peningkatan TIK
(skala 5) 2. Letakkan kepala dan leher 5. Agar tidak terjadi peningkatan TIK
pasien dalam posisi netral, 6. Perubahan tekanan nadi dan
hindari fleksi pinggang bradikardia indikasi herniasi otak
yang berlebihan dan peningkatan TIK
3. Sesuaikan kepala tempat
tidur untuk
mengoptimalkan perfusi
serebral

14
Monitor tanda-tanda vital
[6680]
4. Monitor tekanan darah,
nadi, suhu, dan status
pernafasan setiap 2 jam

No. DIAGNOSA
TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
KEPERAWATAN
4. Hambatan Setelah dilakukan tindakan Terapi Latihan : Mobilitas 1. Untuk mengetahui dimana saja
Mobilitas Fisik selama 3x24 jam Sendi (0224) lokasi nyeri jika pasien melakukan
diharapkan masalah pasien 1. Monitor lokasi pergerakan
dapat teratasi dengan kecenderungan adanya nyeri 2. Memaksimalkan tubuh pasien yang
Kriteria Hasil: dan ketidaknyamanan bisa bergerak normal
1. (0208) Pasien dapat selama pergerakan dan 3. Pengetahuan untuk pasien supaya
menggerakan sendi dari aktivitas mengetahui factor-faktor yang akan
skala 3 ke 4 2. Bantu pasien mendapatkan membuat komplikasi saat jatuh
2. (0212) Pasien dapat posisi tubuh yang optimal 4. Mengembalikan pergerakan dengan
menyeimbangkan untuk pergerakan sendi terapi yang sudah ahli
gerakan pada skala 4 Terapi Latihan : Keseimbangan
(0222)
3. Diskusi tentang faktor-
faktor yang mempengaruhi
ketakutan jatuh
4. Kolaborasi dengan terapis
fisik dalam pengembangan
latihan yang sesuai

15
BAB III
ASUHAN KEPERAWATAN

A. Kasus Pre Operasi


Ny.A berusia 35 tahun dikaji tanggal 10 September dengan pendidikan
SLTA bekerja sebagai pegawai swasta masuk RSUD Panembahan Senopati pada
tanggal 10 September 2018 dirawat dengan diagnose Supratentorial at region
thalamus dextra et causa suspect thalamic glioma. Penanggung jawab klien adalah
suaminya Tn.D umur 40 tahun dengan pendidikan SLTA bekerja sebagai pegawai
swasta yang beralamat di Kedungmiri Sriharjo Imogiri Bantul.
Ny.A diantar ke Rumah Sakit diantar oleh suami melalui IGD dengan
keluhan sulit berjalan sejak 3 tahun. Sulit berjalan ini terjadi perlahan, awalnya
kaki kiri diseret, namun saat ini pasien tidak bisa berjalan sama sekali. Sejak 5
hari sebelum masuk rumah sakit pasien mengeluh muntah hebat dan sakit kepala
sehingga pasien di bawa ke rumah sakit. Saat pemeriksaan prabedah pasien tidak
mengeluh sakit kepala lagi, tidak ada kejang selama perawatan, tetapi masih
mengeluh lemah pada sisi tubuh bagian kiri. Tidak ada riwayat trauma. Tidak
didapatkan riwayat penyakit sistemik lainnya dan tidak ada riwayat operasi
sebelumnya.
Tekanan darah pasien 140/80 mmHg, nadi 90x/menit, respirasi 24x/menit,
dan suhu 37⁰C. Pemeriksaan penunjang foto thorak didapatkan kesan jantung dan
paru dalam batas normal tidak tampak metastase intrapulmonal. Pemeriksaan
EKG didapatkan irama sinus dengan laju jantung 82 kali/menit. Kesimpulan hasil
MSCt kepala didapatkan adanya massa berbatas tidak tegas, dinding tidak teratur
dengan klasifikasi minimal di thalamus disertai dengan edema perifokal,
kesimpulan sugestif suatu low grade astrocytoma.

1. Identitas diri klien


Nama : Ny.A
Umur : 35 tahun

16
Jenis kelamin : Perempuan
Alamat : Kedungmiri Sriharjo Imogiri Bantul
Status Perkawinan : Menikah
Agama : Islam
Suku : Jawa
Pendidikan : SLTA
Pekerjaan : Pegawai swasta
Lama bekerja : 8 tahun
Tanggal masuk RS : 10 September 2018
Tanggal Pengkajian awal : 12 September 2018
Sumber informasi : Keluarga dan rekam medis
Riwayat Penyakit
Keluhan utama saat masuk RS :
Pasien mengatakan pusing dan muntah hebat
Riwayat penyakit sekarang:
Pasien mengatakan nyeri pada kepala, ditandai dengan :
P : pembedahan tumor otak (kraniotomi)
Q : nyeri yang dirasakan seperti ditusuk-tusuk
R : region thalamus dextra
S : skala 6
T : terus menerus
Riwayat Penyakit Dahulu
- Pasien mengatakan 3 tahun yang lalu sulit berjalan
- Pasien belum pernah melakukan operasi sebelumnya
Diagnosa medik pada saat MRS, pemeriksaan penunjang dan tindakan yang
telah di lakukan, mulai dari pasien MRS (UGD/Poli), sampai diambil kasus
kelolaan .
Masalah atau Dx medis pada saat MRS :
Supratentorial at region thalamus dextra et causa suspect thalamic glioma

17
Tindakan yang telah dilakukan di Poliklinik atau UGD :
Terpasang infus NaCL 0,9 20 tpm pada tangan kanan
Catatan Penanganan Kasus (Dimulai saat pasien di rawat di ruang rawat
sampai pengambilan kasus kelolaan)
Terpasang infus NaCL 0,9 20 tpm pada tangan kiri pada 11 September 2018
Terpasang kateter pada tanggal 11 September 2018

PENGKAJIAN KEPERAWATAN
Pengkajian Pola Gordon (bandingkan kondisi saat klien di rumah/sebelum
masuk RS dan saat klien dirawat di RS).
1. Persepsi dan pemeliharaan kesehatan
Pengetahuan tentang penyakit/perawatan
Pasien mengatakan belum mengetahui tentang penyakit yang diderita sekarang
2. Pola nutrisi / metabolik
Program diit RS :
Intake makanan :
SMRS : Makan 3x sehari, nasi, lauk, dan mie, tidak ada pantangan makanan
MRS : Makan 3x sehari, habis 3 sendok makan, makan bubur, lauk.
3. Intake cairan
SMRS : Minum 6 gelas sehari, air putih 5 gelas, 1 gelas air the pada pagi hari
MRS : Minum 4 gelas sehari, air putih
4. Pola Eliminasi
a. Buang air besar
SMRS : 1x sehari, dengan konsistensi lembek
MRS : 2x, dengan konsistensi padat
b. Buang air kecil
SMRS : 5-6 x sehari, warna kuning jernih
MRS : 3-4 x sehari, warna kuning
5. Pola aktivitas dan latihan

18
Kemampuan perawatan diri 0 1 2 3 4

Makan/minum √

Mandi √

Toileting √

Berpakaian √

Mobilitas di tempat tidur √

Berpindah √

Ambulasi/ROM √

Ket: 0: mandiri
1: alat Bantu
2: dibantu orang lain
3: dibantu orang lain dan alat
4: tergantung total
Oksigenasi
Terpasang oksigenasi nasal kanul 3 L/menit
6. Pola tidur dan istirahat
(lama tidur, gangguan tidur, perasaan saat bangun tidur) :
SMRS : tidur malam jam 20.00-05.00 WIB, mengeluh pusing saat tengah
malam
tidur siang jam 13.00-15.00, tidak ada gangguan tidur
MRS : tidur malam jam 19.30-04.00 WIB, sering terbangun karena merasakan
pusing
7. Pola perceptual
- Penglihatan :
Normal, tidak memakai kacamata, terbukti masih bisa membaca dengan jelas
saat jarak jauh maupun dekat
- Pendengaran :

19
Normal, tidak ada gangguan
- Pengecap :
Normal, tidak ada gangguan, terbukti saat pasien bisa merasakan manis pada
buah melon
- Sensasi :
Normal, terbukti saat perawat mencoba mencubit masih bisa merasakan
8. Pola persepsi diri
(pandangan klien tentang sakitnya, kecemasan, konsep diri)
Pasien tidak mengetahui tentang penyakitnya, yang ia ketahui hanya pusing yang
terus menerus
9. Pola seksualitas dan reproduksi
(fertilitas, libido, menstruasi, kontrasepsi, dll)
Pasien memiliki suami dan 1 orang anak (perempuan)
10. Pola peran-hubungan
(komunikasi, hubungan dengan keluarga dan petugas kesehatan, kemampuan
keuangan)
Pasien berkomunikasi dengan bahasa jawa dan komunikasi dengan keluarga
maupun petugas kesehatan sangat baik.
11. Pola managemen koping-stress
(perubahan terbesar dalam hidup pada akhir-akhir ini, penanganan klien terhadap
perubahan, dll)
Pasien mengatakan keluarganya selalu memberi dukungan, terlebih saat
menentukan keputusan dibantu oleh suami dan 1 anaknya.
12. Sistem nilai dan keyakinan
(pandangan klien tentang agama, kegiatan keagamaan, dll)
Pasien beragama islam dan saat sakit selalu menunaikan ibadah sholat 5 waktu

Pemeriksaan Fisik

20
(Cephalocaudal)
Keluhan yang dirasakan
Pasien mengeluhkan nyeri pada kepala yang terasa terus menerus setelah dilakukan
pembedahan tumor otak. P: pasien mengatakan nyeri pre op kraniotomi, Q: seperti
ditusuk-tusuk, R: bagian kepala, S: skala 6, T: terus-menerus
TD: 140/80 mmHg P: 24x/menit N: 90x/menit S: 37˚C
BB/TB : 50kg/155cm
Kepala
Rambut bersih, belum beruban, tidak ada pembesaran kelenjar tiroid, telinga
simetris,. Terdapat tumor, nyeri kepala post op kraniotomi. P: nyeri post op
kraniotomi, Q: seperti ditusuk-tusuk, R: dibagian kepala, S: skala 6, T: terus-menerus.
Thorak/ jantung / paru
I : Tidak ada pembesaran atau pembengkakan
P:-
P : Suara jantung pekak
A : Irama jantung reguler, tidak ada tambahan suara
Thorak/ paru
I : Tidak terlihat ada pernafasan otot dada
P : Dada kanan dan kiri gerakan simetris pada saat bernafas
P : Suara paru sonor
A : Pernafasan normal, bunyi vesikuler. Pernafasan 20x/menit
Abdomen
I : Perut tampak datar
A : Peristaltik usus (+)
P : Suara perut terdengar timpani
P : Tidak ada nyeri tekan pada perut
Perkemihan
I : Tidak terlihat pembesaran ginjal kanan dan kiri
A: -

21
P : Tidak ada nyeri tekan, blass teraba kosong
P:-
Inguinal
Terpasang kateter pada tanggal 11 September 2018
Ekstremitas (termasuk keadaan kulit, kekuatan)
Keadaan kulit kering
Kekuatan otot ekstermitas atas bisa bergerak normal
Ekstermitas bawah lemah
Kekuatan Otot
5 5
3 3

22
2. Pengelompokan Data Senjang
No Data Subjektif Data Objektif
1 Pasien mengatakan nyeri dengan -pasien tampak meringis kesakitan.
karakteristik: -pasien tampak gelisah
P: pasien mengatakan nyeri pre op -pasien tampak tegang
kraniotomi -TD: 140/80mmHg
Q: seperti ditusuk-tusuk -N: 90x/menit
R: bagian kepala -R: 24x/menit
S: skala 6 -S : 37⁰C
T: terus-menerus

2 - pasien mengatakan mual dan - badan pasien lemah


muntah - mukosa pucat
- pasien mengatakan makanan yang
masuk sedikit
3 - - Pasien mengalami tumor otak
4 - -Terpasang infus NaCl 0,9% dengan
kecepatan tetsan 20 tetes per menit,
terpasang di tangan kiri.
-Terpasang DC

5 - Klien sulit berjalan sejak Kekuatan otot 5 5


3 tahun, awalnya kaki kiri diseret, 3 3
namun saat ini pasien tidak bisa
berjalan sama sekali

23
3. Analisa Data

TGL DATA ETIOLOGI PROBLEM


12 September 2018 Nyeri akut berhubungan Agen cidera biologis Nyeri akut
dengan agen cidera fisik
ditandai dengan:
DS:
Pasien mengatakan nyeri
dengan karakteristik:
P: pasien mengatakan nyeri
pre op kraniotomi
Q: seperti ditusuk-tusuk
R: bagian kepala
S: skala 6
T: terus-menerus
DO:
-pasien tampak meringis
kesakitan.
-pasien tampak gelisah
-pasien tampak tegang
-TD: 140/90mmHg
-N: 90x/menit
-R: 24x/menit
-S: 37⁰C

24
TGL DATA ETIOLOGI PROBLEM
12 September 2018 DS : Kurang asupan makanan Ketidakseimbangan nutrisi: kurang
- pasien mengatakan mual dari kebutuhan tubuh
dan muntah
- pasien mengatakan
makanan yang masuk
sedikit
- pasien mengatakan berat
badannya menurun
DO :
- BB : 47,5 kg
- badan pasien lemah
- mukosa pucat

TGL DATA ETIOLOGI PROBLEM


13 September 2018 DS :- Tumor Otak Resiko ketidakefektifan perfusi
DO : jaringan otak
- Pasien mengalami tumor
otak
- TTV :
TD : 140/80 mmHg
N : 90 x/menit
S : 377̊C
RR : 22x/menit

25
TGL DATA ETIOLOGI PROBLEM
12 September 2018 DS: Klien sulit berjalan sejak 3 Gangguan Neuromuskuler Hambatan Mobilitas Fisik
tahun, awalnya kaki kiri
diseret, namun saat ini pasien
tidak bisa berjalan sama sekali
DO:
Kekuatan Otot 5 5
3 3

TGL DATA ETIOLOGI PROBLEM


12 September 2018 DS: - Gangguan Integritas Kulit Resiko Infeksi
DO:
-Terpasang infus NaCl 0,9%
dengan kecepatan tetesan 20
tetes per menit, terpasang di
tangan kiri.
-Terpasang DC

4. Catatan Penanganan Kasus

No. DIAGNOSA
TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
KEPERAWATAN
1. Nyeri akut Setelah dilakukan tindakan 1. (1400) Kaji nyeri secara 1. Mengetahui daerah nyeri, kualitas,
berhubungan selama 3x24jam maka komprehensif kapan nyeri di rasakan, faktor

26
dengan agen cidera diharapkan nyeri dapat 2. (6680) Monitor tanda-tanda pencetus, berat ringanya nyeri yang di
biologis ditandai terkontrol dengan kriteria vital (TD, Nadi, RR) rasakan
dengan: hasil: 3. (1400) Berikan pasien 2. Tanda-tanda vital dapat menjadi
DS: 1. (160511) melaporkan lingkungan yang tenang dan ukuran/indikator nyeri yang dirasakan
Pasien mengatakan nyeri yang terkontrol dari mendukung klien dan dapat untuk mengetahui hal
nyeri dengan derajad 6 menjadi 4 4. (1400) Ajarkan penggunaan yang menyebabkan nyeri.
karakteristik: 2. (210204) panjangnya teknik non farmakologi 3. Lingkungan nyaman dapat
P: pasien episode nyeri berangsur (relaksasi nafas dalam) mempengaruhi tingkat nyeri pasien
mengatakan nyeri berkurang. 5. (2210) Kolaborasi 4. Upaya relaksasi nafas dalam dapat
pre op kraniotomi 3. (210212) TTV dalam pemberian analgesic sesuai mengurangi ketegangan pasien dan
Q: seperti ditusuk- batas normal waktu paruh nyeri yang dirasakan.
tusuk 5. Pemberian obat analgesik secara
R: bagian kepala teratur sesuai waktu paruh akan
S: skala 6 membuat obat bekerja optimal dan
T: terus-menerus mempercepat pengurangan rasa nyeri.

DO:
-pasien tampak
meringis kesakitan.
-pasien tampak
gelisah
-pasien tampak
tegang
-TD: 140/90mmHg
-N: 90x/menit
-R: 20x/menit

27
CATATAN PENANGANAN KASUS
No. DIAGNOSA
TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
KEPERAWATAN
2. Ketidakseimbangan Setelah dilakukan asuhan Konseling Nutrisi (5246) 1. Menentukan adanya kekurangan
nutrisi : kurang dari keperawatan selama 3x24 1. Kaji ulang pengukuran nutrisi pasien dan salah satu efek
kebutuhan tubuh jam, diharapkan dapat intake dan output cairan pembedahan adalah tidak nafsu
b.d kurang asupan mengembalikan nutrisi pasien, dan penambahan makan
makanan, ditandai yang hilang pada tubuh atau penurunan berat badan 2. Memonitor makanan untuk
dengan : dengan kriteri hasil : pasien menentukan adanya kekurangan
DS : Status Nutrisi (1004) 2. Bantu pasien untuk nutrisi
- pasien 1. (100402) mencatat makanan yang 3. Makanan yang disukai biasanya
mengatakan mual Asupan makanan dari biasanya dimakan dalam 24 sering dimakan secara otomatis
dan muntah skala 3 (cukup jam dapat menambah nutrisi tubuh
- pasien menyimpang dari 3. Diskusikan makanan yang 4. Untuk memudahkan mengontrol
mengatakan rentang normal) disukai dan tidak disukai asupan makanan yang masuk dan
makanan yang menjadi skala 4 (sedikit 4. Sediakan konsultasi/rujukan diet yang seimbang
masuk sedikit menyimpang dari dengan anggota kesehatan
- pasien rentang normal) lain sesuai kebutuhan
mengatakan berat
badannya
menurun
DO :
- BB : 47,5 kg
- badan pasien
lemah
- mukosa pucat

28
CATATAN PENANGANAN KASUS
No. DIAGNOSA
TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
KEPERAWATAN
3. Resiko Setelah dilakukan asuhan 1. (6610) Identifikasi risiko i. Untuk mengetahui risiko yang akan
ketidakefektifan keperawatan selama 3x24 biologis lingkungan dan terjadi pada pasien baik dari
perfusi jaringan jam, diharapkan mampu perilaku. lingkungan atau perilaku.
otak b.d tumor otak mempertahankan tekanan 2. (5602) Instruksikan pasien
ditandai dengan : intrakranial dengan mengenai tindakan untuk
DS : kriteria hasil : mencegah efek samping
DO : Perfusi jaringan serebral dari penyakit.
- Pasien (0406) 3. (5602) Edukasi pasien
mengalami tumor 1. (190801) Mengenali mengenai tindakan untuk
otak tanda dan gejala yang mengontrol gejala.
- TTV : mengindikasikan risiko
TD : 140/80 dengan skala 3.
mmHg 2. (190804) Melakukan
N : 90 x/menit pemeriksaan mandiri
S : 377̊C sesuai waktu yang
RR : 24x/menit dianjurkan dengan skala
3.

29
CATATAN PENANGANAN KASUS
No. DIAGNOSA
TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
KEPERAWATAN
4. Hambatan Setelah dilakukan tindakan Terapi Latihan : Mobilitas 5. Untuk mengetahui dimana saja
Mobilitas Fisik selama 3x24 jam Sendi (0224) lokasi nyeri jika pasien melakukan
DS: diharapkan masalah pasien 5. Monitor lokasi pergerakan
- Klien dapat teratasi dengan kecenderungan adanya nyeri 6. Memaksimalkan tubuh pasien yang
sulit berjalan Kriteria Hasil: dan ketidaknyamanan bisa bergerak normal
sejak 3 tahun, 3. (0208) Pasien dapat selama pergerakan dan 7. Pengetahuan untuk pasien supaya
menggerakan sendi dari aktivitas mengetahui factor-faktor yang akan
awalnya kaki kiri
skala 3 ke 4 6. Bantu pasien mendapatkan membuat komplikasi saat jatuh
diseret, namun 4. (0212) Pasien dapat posisi tubuh yang optimal 8. Mengembalikan pergerakan dengan
saat ini pasien menyeimbangkan untuk pergerakan sendi terapi yang sudah ahli
tidak bisa berjalan gerakan pada skala 4 Terapi Latihan : Keseimbangan
sama sekali (0222)
DO: 7. Diskusi tentang faktor-
-Kekuatan otot faktor yang mempengaruhi
ketakutan jatuh
5 5 8. Kolaborasi dengan terapis
3 3 fisik dalam pengembangan
latihan yang sesuai

30
CATATAN PENANGANAN KASUS
No. DIAGNOSA
TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
KEPERAWATAN
5. Resiko infeksi Setelah dilakukan tindakan 1. Observasi tanda dan gejala 9. Mengetahui tanda dan gejala
ditandai dengan selama 3x24jam infeksi. infeksi
gangguan integritas diharapkan masalah pasien 2. Monitor tanda-tanda vital. 10. Suhu yang tinggi merupakan tanda
kulit dapat teratasi dengan 3. Rawat luka dengan prinsip dan gejala infeksi
DS: - Kriteria Hasil: steril. 11. Luka yang bersih mengurangi
DO: 5. Klien terbebas dari 4. Ajarkan keluarga dan resiko infeksi
-Terpasang infus tanda dan gejala infeksi pasien mengenal tanda dan 12. Pasien dan keluarga mengetahui
NaCl 0,9% dengan 6. Jumlah leukosit dalam gejala infeksi. tanda dan gejala infeksi dapat
kecepatan tetsan 20 batas normal 5. Kolaborasi pemberian obat mengantisipasi atau mempermudah
tetes per menit, antibiotic penanganan
terpasang di tangan 13. Pemberian antibiotik yang tepat
kiri. membantu mencegah infeksi
-Terpasang DC

31
B. Kasus Intra Op
Pasien dianjurkan menjalani operasi kraniotomi oleh dokter. Pasien di lakukan kraniotomi pada jam 10.00 WIB pada tanggal 13
september 2018. Keadaan pasien somnolen. TD: 130/80 mmHg, nadi: 88x/menit, RR: 24x/menit, suhu: 37ºC. Dikaji dengan skala
morse skor risiko jatuh pasien 45.
1. Analisa Data
TGL DATA ETIOLOGI PROBLEM
13 September 2018 DS :- Gangguan integritas kulit Risiko Infeksi
DO :
- Terpasang infus NaCl
0,9% dengan kecepatan tetesan
20 tetes per menit, terpasang di
tangan kiri.
- Terpasang DC
- Pasien terlihat berbaring
lemah

TGL DATA ETIOLOGI PROBLEM


13 September 2018 DS :- Penurunan kekuatan Risiko Jatuh
DO : ekstermitas
- Keadaan pasien somnolen
- Skor risiko jatuh 45

32
2. Catatan Perkembangan

No. DIAGNOSA
KEPERAWAT TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
AN
1. Resiko infeksi Setelah dilakukan tindakan selama 1. Observasi tanda dan 1. Mengetahui tanda dan
ditandai dengan 3x24 jam diharapkan masalah pasien gejala infeksi. gejala infeksi
gangguan dapat teratasi dengan Kriteria Hasil: 2. Monitor tanda-tanda 2. Suhu yang tinggi
integritas kulit 1. Klien terbebas dari tanda dan vital. merupakan tanda dan gejala
DS: - gejala infeksi 3. Rawat luka dengan infeksi
DO: 2. Jumlah leukosit dalam batas prinsip steril. 3. Luka yang bersih
-Terpasang normal 4. Ajarkan keluarga dan mengurangi resiko infeksi
infus NaCl pasien mengenal tanda 4. Pasien dan keluarga
0,9% dengan dan gejala infeksi. mengetahui tanda dan
kecepatan 5. Kolaborasi pemberian gejala infeksi dapat
tetsan 20 tetes obat antibiotic mengantisipasi atau
per menit, mempermudah penanganan
terpasang di 5. Pemberian antibiotik yang
tangan kiri. tepat membantu mencegah
-Terpasang DC infeksi

No. DIAGNOSA
KEPERAWAT TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
AN
1. Resiko jatuh Setelah dilakukan tindakan selama 1. Identifikasi kekurangan 1. untuk mengetahui kondisi
ditandai dengan 3x24 jam diharapkan masalah pasien baik kognitif atau fisik fisik klien
penurunan dapat teratasi dengan Kriteria Hasil: dari pasien yang 2. Mampu memimalkan resikoi

33
kekuatan 1. Kemampuan untuk mungkin meningkatkan jatuh
ekstremitas mempertahankan kekuatan otot. potensi jatuh. 3. Untuk memberikan
DS: - 2. Klien mampu menggunakan 2. Identifikasi faktor yang keamanan pada klien
DO: fasilitas kesehatan yang ada mempengaruhi resiko 4. Untuk menjaga klien agar
-skor resiko 3. Klien mampu mengenali jatuh. tidak jatuh
jatuh perubahan status kesehatan 3. Gunakan teknik yang
tepat untuk
memindahkan pasien.
4. Kolaborasi dengan tim
medis untuk
meminimalkan resiko
jatuh.

34
C. Kasus Post Op
Pasien atas nama Ny. A sesudah dioperasi kraniotomi sekarang berada diruang recovery room dengan keadaan somnolen dengan
TD 110/70mmHg, nadi 68x/menit, respirasi 18x/menit dan suhu 36⁰C. Nyeri pada luka bekas operasi belum terasa karna pasien
masih dalam keadaan efek obat anastesi. Setelah dikaji beberapa menit kemudian luka post insisi terasa nyeri, pasien tampak
tenang dan sedikit gelisah tetapi tidak banyak gerak berlebihan.
1. Analisa Data :

TGL DATA ETIOLOGI PROBLEM


TGL 2018
12 September DATA
Nyeri akut berhubungan ETIOLOGI
dengan agen Agen cidera biologis Nyeri akut PROBLEM
13 September 2018 DS :- fisik ditandai dengan:
cidera Tumor otak Resiko ketidakefektifan
DODS: : perfusi jaringan otak
- Pasien
Pasien post op kraniotomi
mengatakan nyeri dengan
karakteristik:
P: pasien mengatakan nyeri post op
kraniotomi
TGL DATA
Q: seperti ditusuk-tusuk ETIOLOGI PROBLEM
13 September 2018 DS
R: :-bagian kepala Gangguan integritas kulit Risiko Infeksi
DO :
S: skala 3
T:- terus-menerus
Terpasang infus NaCl 0,9%
DO:dengan kecepatan tetesan 20 tetes
per menit,
-pasien tampakterpasang
meringisdikesakitan.
tangan kiri.
-
-pasien Terpasang
tampak gelisahDC
- 110/70mmHg
-TD: Terlihat luka balutan post
-N:op 68x/menit
-R: 18x/menit
-S: 36⁰C

35
2. Catatan Perkembangan
No. DIAGNOSA
TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
KEPERAWATAN
1. Nyeri akut Setelah dilakukan tindakan 1. (1400) Kaji nyeri secara 1. Mengetahui daerah nyeri, kualitas,
berhubungan selama 3x24jam maka komprehensif kapan nyeri di rasakan, faktor
dengan agen cidera diharapkan nyeri dapat 2. (6680) Monitor tanda-tanda pencetus, berat ringanya nyeri yang di
fisik ditandai terkontrol dengan kriteria vital (TD, Nadi, RR) rasakan
dengan: hasil: 3. (1400) Berikan pasien 2. Tanda-tanda vital dapat menjadi
DS: 1. (160511) melaporkan lingkungan yang tenang dan ukuran/indikator nyeri yang dirasakan
Pasien mengatakan nyeri yang terkontrol dari mendukung klien dan dapat untuk mengetahui hal
nyeri dengan derajad 6 menjadi 4 4. (1400) Ajarkan penggunaan yang menyebabkan nyeri.
karakteristik: 2. (210204) panjangnya teknik non farmakologi 3. Lingkungan nyaman dapat
P: pasien episode nyeri berangsur (relaksasi nafas dalam) mempengaruhi tingkat nyeri pasien
mengatakan nyeri berkurang. 5. (2210) Kolaborasi 4. Upaya relaksasi nafas dalam dapat
post op kraniotomi 3. (210212) TTV dalam pemberian analgesic sesuai mengurangi ketegangan pasien dan
Q: seperti ditusuk- batas normal waktu paruh nyeri yang dirasakan.
tusuk 5. Pemberian obat analgesik secara
R: bagian kepala teratur sesuai waktu paruh akan
S: skala 6 membuat obat bekerja optimal dan
T: terus-menerus mempercepat pengurangan rasa nyeri.

36
DO:
-pasien tampak
meringis kesakitan.
-pasien tampak
gelisah
-pasien tampak
tegang
TD: 110/70mmHg
-N: 68x/menit
-R: 18x/menit
-S: 36⁰C

Catatan Perkembangan
No. DIAGNOSA
TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
KEPERAWATAN
2. Resiko Setelah dilakukan asuhan 1. (6610) Identifikasi risiko 1. Untuk mengetahui risiko yang akan
ketidakefektifan keperawatan selama 3x24 biologis lingkungan dan terjadi pada pasien baik dari
perfusi jaringan jam, diharapkan mampu perilaku. lingkungan atau perilaku.
otak b.d tumor otak mempertahankan tekanan 2. (5602) Instruksikan pasien 2. Untuk mengetahui apa saja efek
ditandai dengan : intrakranial dengan mengenai tindakan untuk samping dari penyakit.
DS : kriteria hasil : mencegah efek samping 3. Supaya pasien bisa mengontrol bila
DO : Perfusi jaringan serebral dari penyakit. gejala itu timbul.
- Pasien (0406) 3. (5602) Edukasi pasien
mengalami tumor 1. (190801) Mengenali mengenai tindakan untuk
otak tanda dan gejala yang mengontrol gejala.
- TTV : mengindikasikan risiko
TD: 110/70mmHg dengan skala 3.
-N: 68x/menit 2. (190804) Melakukan

37
-R: 18x/menit pemeriksaan mandiri
-S: 36⁰C sesuai waktu yang
dianjurkan dengan skala
3.

No. DIAGNOSA
TUJUAN INTERVENSI RASIONAL
KEPERAWATAN
3. Resiko infeksi Setelah dilakukan tindakan 1. Observasi tanda dan gejala 1. Mengetahui tanda dan gejala
ditandai dengan selama 3x24jam infeksi. infeksi
gangguan integritas diharapkan masalah pasien 2. Monitor tanda-tanda vital. 2. Suhu yang tinggi merupakan tanda
kulit dapat teratasi dengan 3. Rawat luka dengan prinsip dan gejala infeksi
DS: - Kriteria Hasil: steril. 3. Luka yang bersih mengurangi
DO: 7. Klien terbebas dari 4. Ajarkan keluarga dan resiko infeksi
-Terpasang infus tanda dan gejala infeksi pasien mengenal tanda dan 4. Pasien dan keluarga mengetahui
NaCl 0,9% dengan 8. Jumlah leukosit dalam gejala infeksi. tanda dan gejala infeksi dapat
kecepatan tetsan 20 batas normal 5. Kolaborasi pemberian obat mengantisipasi atau mempermudah
tetes per menit, antibiotic penanganan
terpasang di tangan 5. Pemberian antibiotik yang tepat
kiri. membantu mencegah infeksi
-Terpasang DC

38
BAB IV
PENUTUP
A. Kesimpulan
Tumor otak adalah tumor yang menyerang otak, baik dari otak itu
sendiri, central nervus system, maupun selaput pembungkus otak (selaput
meningen). (American Brain Tumor Association (ABTA), 2012).
Tanda gejala pada tumor otak seperti perubahan status mental, sakit
kepala, mual dan muntah, papiledema, dan kejang. Penyebab tumor antara
lain herediter, sisa-sisa sel embrional, radiasi, virus, peningkatan TIK yang
terlalu tinggi, kejang serta tanda-tanda neurologi fokal, perdarahan
intracranial, gangguan system kekebalan tubuh, hidrosefalus, dan gangguan
hipofisis yang ada dalam otak.
Klasifikasi dari tumor otak berdasarkan jenis (jinak dan malignant),
lokasi (tumor intradural dan ekstradural). Jenis tumor meliputi tumor pirmer
(glioma, glioblastoma multiform, dan meningioma).
Kraniotomi adalah setiap tindakan bedah dengan cara membuka
kranium untuk dapat mengakses otak. Kraniotomi berarti membuat lubang
(otomi) pada tengkorak (kranium). Operasi dilakukan di sebuah rumah sakit
yang memiliki departemen bedah saraf dan ICU. Tindakan kraniotomi ini
seperti halnya tindakan operatif lainnya, memiliki risiko kematian.
Dalam pembedahan tumor otak dilakukan kraniotomi. Istilah
kraniatomi berarti membuat sebuah bukaan ke dalam tengkorak secara
pembedahan. Kraniotomi berarti membuat lubang (-otomi) pada tengkorak
(kranium). Tujuan dari pemebedahan ini adalah untuk menghilangkan
hematoma, mengontrol perdarahan, memperbaiki malformasi arterio vena,
mengeluarkan abses serebri, dan menurunkan TIK.
Komplikasi pasca kraniotomi seperti peningkatan TIK, perdarahan,
nyeri, ketidakseimbangan cairan dan elektrolit, infeksi, kejang, kematian.
Dalam perawatan pasca operasi dibutuhkan untuk meminimalisir gangguan
atau komplikasi pasca operasi.
Pada kasus pembedahan tumor otak (kraniotomi) didapatkan diagnosa
pre intra dan post yaitu nyeri, ketidakseimbangan nutrisi kurang dari

42
kebutuhan tubuh, risiko ketidakefektifan perfusi jaringan otak, risiko infeksi
dan risiko jatuh.

B. Saran
1. Bagi Pelayan Kesehatan
Komunikasi terapeutik antara perawat, pasien dengan keluarga akan
memberikan kemudahan dalam pemberian asuhan keperawatan
2. Bagi Tim Kesehatan
Kerjasama dalam anggota tim dan tenaga kesehatan lainnya dibutuhkan
untuk meningkatkan derajat kesehatan pasien dan perawatan yang akan
dilakukan kepada pasien
3. Bagi Institusi Pendidikan
Semakin maju teknologinya maka ilmu keperawatan semakin berkembang,
sehingga dunia pendidikan dituntut untuk menjadi lebih baik lagi
4. Bagi Mahasiswa
Dapat menambah ilmu dan wawasan. Dan bisa dijadikan pembelajaran
sebelum terjun kepada pasien secara langsung.

DAFTAR PUSTAKA

ABTA. 2012. About Brain Tumors a Primer For Patients and Caregivers. Chicago:
ABTA. Pp 76-78
Ariani. 2012. Sistem Neurobehavior. Jakarta: Salemba Medika
Bulechek, Gloria M, dkk. 2016. Nursing Interventions Classification (NIC).

43
CV. Mocomedia.
Devi, Muhammad. 2014.
https://epirints.ums.ac.id/30929/13/naskah_Publikasi_pdf&Ved=2ahUKE
wiphvBE9PXdAWJql8KHWhrAJIQFjAAegQIAxAB&usg=AOvVAw07m
bNXC-odlop-mmffnAiiq. Diakses Pada hari Senin, 8 Oktober 2018.
Fransisca, Batticaca. 2008. Asuhan Keperawatan Pada Klien Dengan Ganggung
Sistem Persyarafan. Jakarta: Salemba Medika
Ginsberg, Lionel. 2011. Lecture Note Neurologi. Jakarta: Erlangga.
Harsono. 2008. Buku Ajar Nurologis. Yogyakarta: Gajah Mada University Press.
Herdman, T. H. & Kamitsuru, S.2015. Diagnosis Keperawatan Definisi &
Klasifikasi 2015-2017 Edisi 10 (Nursing Diagnoses: Definitions and
Clasification). Jakarta : EGC
Indonesia: CV. Mocomedia
Moorhead, Sue, dkk. 2016. Nursing Outcomes Classification (NOC). Indonesia:
Pearce, Evelyn. 2009. Anatomi Dan Fisiologi Untuk Paramedis. Jakarta: PT
Gramedia
Setyanegara, dkk. 2010. Ilmu Bedah Saraf Satyanegera Edisi IV. Jakarta: PT
Gramedia.
Setyawan, dwi budhi. 2013. Pathway Post Operasi Craniotomy. Dengan alamat
website https://www.scribd.com/doc/142578859/Pathway-Post-Operasi-
Craniotomy diakses pada tangal 9 Oktober 2018
Tarwoto. 2013. Keperawatan Medikal Bedah. Jakarta: CV Sagung Seto

44

Anda mungkin juga menyukai