Anda di halaman 1dari 3

Proses perjalanan pasien umum maupun asuransi di Rumah Sakit

Jantung Hasna Medika mulai dari pendaftaran sampai dengan


pembayaran di kasir rawat jalan.
1. Meningkatkan kualitas pelayanan pasien keluar Rumah
Sakit
2. Memudahkan Administrasi pembayaran pasien rawat
jalan
3. Mendapatkan pelayanan administrasi yang terarah mudah
cepat dan efisien.

Semua transaksi harus disertai dengan kwitansi dan nota pasien


sebagai dokumen pendukung.
1. Pasien / keluarga pasien datang ke bagian pendaftaran
rawat jalan dengan membawa rujukan atau atas keinginan
sendiri.
2. Setelah didaftarkan oleh bagian pendaftaran, pasien
datang ke bagian poli rawat jalan untuk di anamnesa oleh
perawat dan di berikan form deposit untuk selanjutnya
membayar deposit di kasir rawat jalan.
3. Petugas kemudian menerima pembayaran deposit dengan
nominal yang tertera di form deposit tersebut, kemudian
membubuhkan tandatangan dan cap. Pada form deposit
tersebut terdapat dua rangkap warna putih untuk pasien
dan warna merah untuk kasir.
4. Kemudian pasien datang lagi ke bagian poli rawat inap
untuk mendapatkan nomor antrian, dan pasien menunggu
untuk di panggil masuk ke ruangan dokter.
5. Setelah pasien masuk ke dokter maka perawat poli akan
memberikan registrasi pasien yang sudah ada resep obat,
lembar putih untuk bagian farmasi lembar merah untuk
bagian kasir.
6. Sambil menunggu billing obat dari bagian farmasi, Kasir
menginput tindakan rawat jalan seperti echo, ekg dan
sebagainya sesuai dengan yang tertera pada form
pendaftaran.
7. Jika ada anjuran untuk tes darah pada laboratorium atau
rontgen, maka perlu di konfirmasikan terlebih dahulu
kepada pasien yang bersangkutan, agar pasien dapat
mengetahui biaya yang harus dibayarkan.
8. Setelah mendapat konfirmasi bill obat dari bagian
farmasi, kasir memanggil pasien yang bersangkutan
dengan menyebutkan seluruh biaya yang harus
dibayarkan oleh pasien/keluarga pasien, termasuk
memberitahukan biaya laboratorium atau rotgen jika ada.
9. Jika pasien tersebut setuju untuk mengambil semua obat
dan melakukan pemeriksaan penunjang (Laboratorium
dan Rotgen), maka kasir segera konfirmasi ke Bagian
yang bersangkutan untuk input tindakan. Setelah semua
tindakan diinput dan sudah masuk maka kasir langsung
melakukan billing dan payment.
10. Kasir memberikan rincian biaya serta kwitansi yang telah
dibubuhkan kwitansi dan tanda tangan.
11. Begitu pula untuk pasien yang masuk ke IGD tetapi tidak
di rawat. Maka untuk kasir harus konfirmasi ke bagian
perawat IGD untuk input tindakan. Setelah itu konfirmasi
ke Bagian farmasi untuk pemakaian obat selama IGD
maupun obat untuk dibawa pulang.
12. Setelah administrasi selesai maka kasir konfirmasi pada
bagian IGD untuk memanggil pasien/keluarga pasien
untuk melakukan pembayaran ke Bagian Kasir Rawat
Jalan.
13. Setelah semua pembayaran dilunasi maka pasien diijinkan
pulang.
Pendaftaran pasien, Rekam Medis, Unit Layanan Laboratorium dan
Rotgen, Poli Rawat Jalan, Instalasi IGD dan Apotek.

Anda mungkin juga menyukai