Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN KEBUMEN

DINAS PENDIDIKAN
SMP NEGERI 6 KEBUMEN
Terakreditasi : A
Alamat : Desa Sumberadi Kotak Pos 24 Kebumen Telp. 382971
54311

NASKAH SOAL PENILAIAN TENGAH SEMESTER I


TAHUN PELAJARAN 2018/2019

MATA PELAJARAN : PRAKARYA


HARI / TANGGAL : SABTU, 22 SEPTEMBER 2018
KELAS : VIII (DELAPAN)
WAKTU : 07.30 – 09.00 WIB

I. Berilah tanda silang (x) huruf a, b, c, atau d pada jawaban yang paling benar !
1. Kerajinan dari bahan lunak merupakan produk kerajinan yang menggunakan bahan dasar yang
bersifat lunak seperti berikut, kecuali …
a. gips c. tembaga
b. tanah liat d. parafin
2. Berdasarkan sumbernya bahan lunak dibedakan menjadi dua, yaitu …
a. bahan lunak peternakan dan buatan
b. bahan lunak pertanian dan perkebunan
c. bahan lunak buatan dan alami
d. bahan lunak racikan dan kombinasi
3. Salah satu ciri kerajinan berbahan lunak adalah …
a. mudah didapat c. bentuknya bagus
b. harganya murah d. mudah dibentuk
4. Bahan lunak yang digunakan untuk pembuatan kerajinan tembikar atau gerabah adalah…
a. Clay c. Tanah liat
b. Plastisin d. Gips
5. Pada praktiknya kerajinan dibuat dengan mempertimbangkan wilayah kerja dengan beberapa
prinsip, kecuali …
a. ketrampilan teknik c. Ketrampilan tangan
b. Kedaerahan/tradisional d. Kelengkapan busana
6. Contoh bahan lunak alami adalah …
a. tanah liat, serat alam, dan kulit c. tas, dompet, dan topi
b. gerabah, vas bunga, dan guci d. kulit sapi, tas, dan kardus
7. Berikut jenis binatang yang kulitnya bisa dimanfaatkan sebagai bahan pembuatan kerajinan,
kecuali …
a. sapi c. katak
b. kambing d. buaya
8. Nilai – nilai keindahan yang menyertai sebuah karya seni disebut unsur …
a. ergonomis c. aksentuatif
b. dekoratif d. estetika
9. Suatu produk kerajinan hendaknya memenuhi unsur kenyamanan ketika digunakan. Hal ini
disebut unsur …
a. security c. flexibility
b. comfortable d. estetika
10. Teknik putar merupakan teknik membentuk benda kerajinan berupa …
a. ukiran c. keramik
b. cetakan d. patung
11. Pembentukan kerajinan dari bahan tanah liat dengan cara tanah liat dipelintir menjadi bentuk
bulat dan memanjang disebut teknik …
a. lempengan c. putar
b. pijat d. pilin/coil

1
12. Berikut yang bukan contoh kerajinan dari tanah liat adalah …
a. sandal c. vas bunga
b. gerabah d. guci
13. Secara umum, semua produk gips memerlukan cetakan. Bahan utama pembuatan cetakan
adalah …
a. Rubber slenk c. Air water
b. Water park d. Silicone rubber
14. Alat yang digunakan untuk mengukir bahan lunak dinamakan …
a. butsir c. pengikir
b. pahatan d. pisau
15. Bahan lunak yang diperoleh dari alam sekitar dan cara pengolahannya juga secara alami tidak
dicampur maupun dikombinasi dengan bahan buatan disebut …
a. lunak semi buatan c. buatan
b. lunak alami d. lunak buatan
16. Lapisan keras yang mengkilap pada lapisan produk kerajinan keramik, disebut …
a. butsir c. glasur
b. clear d. cat
17. Secara umum jenis karya kerajinan dapat dipilah menurut manfaatnya, kecuali…
a. Kelengkapan suatu benda c. Kelengkapan daerah
b. Kelengkapan rumah dan bangunan d. Kelengkapan busana
18. Teknik berikut digunakan pada pembuatan kerajinan keramik, kecuali teknik …
a. coil (lilit pilin) c. ukir
b. putar d. cetak
19. Ciri bahan lunak berupa tanah liat primer (kaolin), yaitu berwarna …
a. putih c. cokelat
b. hitam d. abu-abu
20. Pengglasiran keramik bertujuan untuk … benda
a. mengkilatkan c. memperindah
b. memperdalam d. menghaluskan
21. Perhatikan gambar di bawah ini

Gambar di atas merupakan pembuatan kerajinan dari bahan tanah liat, menggunakan teknik …
a. pilin c. cetak
b. slab d. pijat tekan
22. Tahap pertama yang perlu dilakukan dalam pembuatan benda kerajinan adalah …
a. menyiapkan alat dan bahan c. membuat benda kerajinan
b. membuat desain atau rancangan d. tahap penyelesaian atau finishing
23. Bahan mineral yang tidak larut dengan air dalam waktu yang lama jika sudah menjadi padat,
yaitu …
a. gips c. kulit
b. tanah liat d. serat alam
24. Bahan buatan gips yang dibuat untuk kerajinan berbentuk …
a. lempengan c. bubuk halus
b. batangan d. butiran kasar
25. Perbandingan gips dan air untuk membuat bubur gips adalah …
a. 3 : 1 c. 2 : 1
b. 1 : 3 d. 1 : 2
26. Berikut sifat-sifat bahan lunak buatan berupa paraffin, kecuali …
a. titik leburnya 56 C hingga 60 C c. sulit melebur
b. tidak berwarna dan tidak beracun d. dalam keadaan cair menyerupai air
27. Teknik yang digunakan untuk mengerjakan bahan lunak berupa sabun menjadi benda kerajinan
ada dua yaitu …
a. mengukir dan membentuk c. mencetak dan menenun
b. membentuk dan menganyam d. mengukir dan membordir
2
28. Perhatikan gambar di bawah ini.

Gambar di atas merupakan contoh produk kerajinan yang dibuat mengunakan bahan lunak,
yaitu …
a. tanah liat c. gips
b. flour clay d. kulit
29. Serat gelas berupa kaca cair yang ditarik menjadi serat tipis, disebut …
a. keramik c. fiberglass
b. gips d. lilin
30. Dalam pembuatan kerajinan dari bahan lunak, tahap paling akhir adalah …
a. membuat rancangan c. membuat benda sesuai rancangan
b. menyiapkan alat dan bahan d. penyelesaian atau finishing

II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jelas dan benar!


1. Sebutkan 5 teknik dalam pembuatan kerajinan keramik.
2. Sebutkan 6 alat untuk membuat kerajinan keramik.
3. Deskripsikan tentang kerajian flourclay
4. Sebutkan 5 contoh bahan kerajinan dari bahan lunak buatan
5. Deskripsikan proses pembuatan kerajinan gips.

Anda mungkin juga menyukai