Anda di halaman 1dari 7

Cara Mengaktifkan Kartu SIM yang

Terblokir
Kartu SIM terblokir dan kamu ingin mengaktifkannya kembali? Lalu bagaimana cara
mengaktifkan kartu yang terblokir? Apakah mungkin?

Ada beberapa alasan kenapa kartu SIM atau SIM Card kamu
terblokir. Pertama karena kamu tidak registrasi dan kedua karena lupa PIN.

Nah, berikut ini Jaka mau bahas mengenai hal itu lebih detail lagi. Langsung saja
disimak, ya.

Bagaimana Cara Mengaktifkan Kartu SIM yang Terblokir?

Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengaktifkan kembali kartu SIM
kamu, tergantung dari penyebabnya.

Terblokir Karena Tidak Registrasi

Sejak pemerintah memberlakukan peraturan perihal wajib melakukan registrasi untuk


kartu SIM, banyak pengguna yang lupa dan terblokir total pada April 2018 lalu.

Kalau kamu ingin mengaktifkan kartu SIM kamu yang terblokir karena tidak registrasi,
berikut ini caranya.

Kunjungi Pusat Layanan Operator Seluler

Kamu bisa mengunjungi pusat layanan operator telepon yang kamu gunakan untuk
mengaktifkan kembali SIM Card kamu.
Bagi pengguna Telkomsel harus mengunjungi Grapari, untuk pengguna XL maka
kunjungi XL Center, dan bagi kamu pengguna Indosat bisa mengunjungi Galeri
Indosat terdekat.

Di situ kamu akan mendapatkan bantuan dan akan diarahkan untuk mengaktifkan
kembali kartu yang terblokir. Kalau memang betul-betul tidak lagi bisa diaktifkan,
otomatis kamu harus beli nomor baru.

Hubungi Call Center Layanan Operator Seluler

Kamu juga bisa menghubungi Call Center layanan operator seluler kamu. Untuk
informasi lebih lengkapnya kamu bisa scroll atau gulir ke bawah.

Terblokir Karena Salah Memasukkan PIN SIM Card

PIN SIM Card akan terblokir apabila kamu salah memasukkan kodenya sampai tiga kali.

Kalau ini yang terjadi, maka kamu tidak bisa menggunakan kartu SIM kamu baik untuk
telepon, SMS, atau menggunakan data internet.

Untuk bisa mengaktifkannya kembali, kamu membutuhkan kode PUK. Bagaimana cara
mendapatkan kode PUK?

Datang ke Layanan Operator Telepon

Kamu bisa datang ke pusat layanan operator telepon kamu, seperti Grapari untuk
Telkomsel, XL Centre untuk XL Axiata, dan Galeri Indosat untuk Indosat.

Di sana kamu akan dilayani petugas yang siap memberikan bantuan dengan profesional.

Kamu hanya perlu mengingat nomor HP kamu yang terblokir dan memberitahu 16
angka nomor yang ada di bagian belakang SIM Card.
Untuk jaga-jaga, sebaiknya bawa KTP juga ya, geng!

Lewat Telepon

Kamu bisa mendapatkan kode PUK dengan menghubungi operator telepon yang kamu
gunakan.

Nomor Call Centre Telkomsel

Jenis Kartu Nomor Telepon

Melalui KartuHALO 133

Melalui kartu simPATI dan Kartu AS 155 untuk layanan informasi pelanggan 24 jam (GRATIS)
188 untuk layanan Contact Center 24 jam (Berbayar)

Melalui ponsel dan fixed phone:

Wilayah Nomor Telepon

Nasional 08071811811

Jakarta 02121899811
Wilayah Nomor Telepon

Bandung 0222553811

Surabaya 0318403811

Medan 0614578811

Makasar 0411 443052

Nomor Call Center Indosat

Jenis Kartu Nomor Telepon

Via PSTN 0215438 8888, 02130003000, atau 02130111111

Via Matrix & StarOne Dial 111 (Gratis)

Via Mentari Dial 222 (Gratis) atau Dial 100 (Rp.400,-/call)

Via IM3 Dial 100 (Rp. 400,-/call)


 Fax: 021 5449501-06

Nomor Call Center XL

Telepon Nomor Telepon

Telepon Fixed +622157959817

818 Untuk info layanan melalui mesin penjawab (Gratis)


Telepon Via XL
817 Untuk berbicara dengan XL Contact Center Representatives (Rp350,-/per panggilan)

 Fax : +62-21-579 59808


 Email : customerservice@xl.co.id
 Twitter : Follow @XLCare

Nomor Call Center Axis

 Melalui telepon : 838 dari nomor AXIS atau 0838 8000 838
 Melalui email : cs@axisworld.co.id

Nomor Call Center 3 (Three)

 via telepon : 123 atau 0896 44000 123


 via e-mail : 3care@three.co.id

Nomor Call Center Smartfren

 via telepon : 888 dari kartu Smartfren (Rp300/panggilan) atau 08811223344 /


02150100000
Registrasi Kartu SIM Kamu untuk Pengguna Baru

Nah, sekarang sudah tahu, kan, betapa pentingnya registrasi agar kartu SIM kamu tidak
terblokir? Jaka mau sharing ke kamu tentang cara registrasi kartu SIM untuk pengguna
baru.

Ada dua cara yang bisa kamu lakukan untuk registrasi. Yuk, simak selengkapnya!

Melalui SMS

Bagi kamu pengguna baru agar nomor kamu tidak terblokir, begini cara registrasi
melalui SMS:

1. Indosat, Smartfren, dan Tri

Ketik NIK#Nomor KK kirim ke 4444.

Contoh: 8238429482482042#48357348573 lalu kirim ke 4444.

2. XL Axiata (XL dan Axis)

ketik DAFTAR#NIK#Nomor KK dan kirim ke 4444.

Contoh: DAFTAR#8238429482482042#48357348573 lalu kirim ke 4444.

3. Telkomsel

Ketik REG#NIK#Nomor KK lalu kirim ke 4444.

Contoh: REG#8238429482482042#48357348573 lalu kirim ke 4444

Secara Online
Selain melalui SMS, kamu sebagai pengguna baru juga bisa melakukan registrasi secara
online, berikut daftar linknya sesuai dengan operatornya.

Provider Tautan Registrasi Kartu

Telkomsel
https://mobi.telkomsel.com/ulang
(Simpati)

XL Axiata -

https://indosatooredoo.com/id/personal/support/knowledge-management-system/faq-
Indosat Ooredoo
registrasi

Tri https://registrasi.tri.co.id/

Smartfren https://my.smartfren.com/prepaid_reg.php

Akhir Kata

Itulah dia beberapa cara mengaktifkan kartu SIM yang terblokir. Selamat mencoba dan
semoga kartu SIM kamu bisa diaktifkan kembali, ya.

Baca juga artikel seputar Operator atau artikel menarik lainnya dari Andini Anissa.

Anda mungkin juga menyukai