Anda di halaman 1dari 2

SOP ALUR PERMINTAAN PEMERIKSAAN LABORATORIUM DARI UNIT

INTENSIF (HCU/ICU/PICU) DAN PERINATOLOGI/NICU

No. dokumen No. revisi Halaman

SPO Tanggal terbit Ditetapkan oleh,

PENGERTIAN SPO pemeriksaan laboratorium dari ruang intensif (ICU, HCU, PICU) dan
Perinatologi/NICU adalah suatu tata cara menyiapkan pasien yang akan
dilakukan pemeriksaan laboratorium dan menyiapkan serta melengkapi
formulir pemeriksaan laboratorium

TUJUAN Sebagai standar dalam mempermudah berjalannya proses pemeriksaan


laboratorium terhadap pasien

KEBIJAKAN

PROSEDUR 1. Perawat ruang intensif memberikan formulir laboratorium


kepada dokter yang meminta pemeriksaan laboratorium
2. Dokter penanggung jawab pasien (DPJP)/dokter jaga mengisi dan
menandatangani formulir laboratorium
3. Perawat ruang intensif mengecek kelengkapan formulir dan
mengkonfirmasi ulang kepada dokter mengenai pemeriksaan
yang akan dilakukan
4. Perawat ruang intensif memberikan informasi kepada petugas
laboratorium bahwa ada pasien yang akan dilakukan
pemeriksaan laboratorium
5. Petugas laboratorium mengambil formulir laboratorium dan
bahan pemeriksaan di ruang intensif
6. Petugas laboratorium melakukan identifikasi pasien yang akan
diambil bahan pemeriksaannya
7. Petugas laboratorium melakukan pengambilan bahan
pemeriksaan laboratorium ( darah, urine, dll)
8. Setelah melakukan pemeriksaan laboratorium, petugas
laboratorium membuat rincian jenis pemeriksaan laboratorium di
struk tarif SIMRS pemeriksaan laboratorium dan memberikan
struk tarif tersebut ke perawat ruang intensif beserta hasil
pemeriksaan laboratorium
9. Perawat menerima hasil slip pemeriksaan laboratorium dan
mendatangani buku ekspedisi
10. Perawat menyimpan slip pemeriksaan dan memasukkan hasil
laboratorium ke dalam berkas rekam medis

UNIT TERKAIT 1. UNIT INTENSIF (HCU/ICU/PICU)


2. UNIT PERINATOLOGI/NICU
3. UNIT LABORATORIUM

Anda mungkin juga menyukai