Anda di halaman 1dari 1

PENINGKATAN KUALITAS DAN KUANTITAS BERTANYA

MELALUI MODEL GUIDED DISCOVERY LEARNING


PADA SISWA KELAS X MIPA 3 SMA NEGERI 1 KASIHAN
TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Amalia Hasanah1, Yuliantara2, Ratnawati3


1PPG SM-3T Pendidikan Biologi UNY
2SMA Negeri 1 Kasihan, Bantul. Yogyakarta
3Pendidikan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Yogyakarta
1amaliahasanah.pbio10@gmail.com

ABSTRAK
Kualitas dan kuantitas pertanyaan merupakan salah satu bentuk implementasi dari lima
kemampuan pada pendekatan saintifik dalam kurikulum 2013 yaitu kemampuan bertanya. Tujuan
dari penelitian yang dilakukan adalah untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas pertanyaan yang
diajukan siswa kelas X IPA 3 SMA Negeri 1 Kasihan melalui model Guided Discovery Learning.
Penelitian merupakan penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus. Tiap siklus terdiri dari
kegiatan perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian yaitu siswa kelas X
MIPA 3 SMA Negeri 1 Kasihan tahun pelajaran 2018/2019. Sumber data adalah pertanyaan yang
diajukan siswa selama pembelajaran meliputi kuantitas dan kualitas pertanyaan. Acuan kualitas
dan kuantitas pertanyaan siswa mengacu pada taxonomy bloom revisi (Anderson & Krathwohl,
2001) yang meliputi proses berpikir dan dimensi pengetahuan serta banyaknya jumlah pertanyaan
yang diajukan oleh siswa. Penelitian menggunakan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data
menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Validasi data menggunakan teknik
triangulasi metode. Teknik analisis data yang digunakan analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif.
Hasil penelitian menunjukkan kuantitas pertanyaan dari pra-siklus sebanyak 3 pertanyaan
meningkat pada siklus I dan siklus II yaitu 77 pertanyaan pada siklus I dan 83 pertanyaan pada
siklus II. Kualitas pertanyaan dari pra-siklus hingga siklus II mengalami peningkatan yaitu dari
8,33% menjadi 29,17% pada siklus I dan 50,00% pada siklus II. Berdasarkan hasil analisis dapat
disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran guided discovery mampu meningkatkan
kualitas dan kuantitas bertanya siswa kelas X MIPA 3 SMA Negeri 1 Kasihan tahun pelajaran
2018/2019.

Kata kunci: guided discovery, kualitas dan kuantitas bertanya

Anda mungkin juga menyukai